Meja Lipat Sesuai untuk Rumah yang Tidak Terlalu Luas

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sekarang ini banyak rumah dengan ukuran luas terbatas sehingga berdampak pada pemilihan perabot yang digunakan di dalamnya. Meja lipat bisa menjadi alternatif perabot untuk rumah dengan luas terbatas karena bisa dilipat dan mudah disimpan sehingga tidak memakan banyak tempat. Ada berbagai macam meja lipat sesuai dengan fungsinya. Meja ini bisa ditempatkan di dalam maupun luar ruangan.

Tips Memilih Meja Lipat yang Tepat

Material Meja

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Ketika membeli meja lipat sebaiknya perhatikan material permukaan meja serta kaki meja. Material yang banyak digunakan adalah kayu, plastik, logam, dan papan multipleks. Meja lipat dengan permukaan dari plastik mudah dibersihkan, namun rentan tergores.

Sedangkan permukaan meja lipat dari kayu dengan lapisan HPL atau cat duco lebih tahan lama. Material kaki meja dapat menentukan kekuatan meja. Sebaiknya pilih meja lipat dengan kaki meja berbahan logam yang lebih kuat daripada kayu.

Sistem Pelipatan dan Penyimpanan

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Memilih meja lipat yang tepat sebaiknya perlu mempertimbangkan sistem pelipatannya. Karena kemungkinan sering dilipat dan dibuka, maka pilih produk yang memiliki sistem pelipatan yang mudah dan tidak membutuhkan tenaga berlebih saat membukanya.

Pertimbangkan Fungsi

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Agar semakin efektif, pilihlah meja lipat sesuai dengan fungsi yang dibutuhkan. Jika membutuhkan meja lipat yang akan digunakan di luar ruangan, pilihlah yang terbuat dari material yang tahan panas dan hujan.

Jika membutuhkan meja lipat untuk dapur, maka meja lipat sekaligus lemari penyimpanan tentu akan sangat berguna. Meja dengan dua ukuran yang bisa atur ketinggiannya bisa digunakan untuk meja tamu dan meja makan.

Kemudahan Perawatan

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Perabot yang mudah dirawat tentu akan memudahkan pemeliharaannya sehingga bisa digunakan dalam waktu lama. Jadi, jika berencana untuk membeli meja lipat, cari tahu dulu material meja lipat tersebut sehingga mudah pula diketahui cara perawatannya.

Berbagai Meja Lipat Praktis untuk Berbagai Keperluan

Meja Lipat Camping Mini Aluminium Naturehike NH17Z001-L

Meja Lipat Camping Mini Aluminium Naturehike NH17Z001-L merupakan meja lipat serbaguna yang tepat untuk Anda. Meja ini terbuat dari bahan aluminium alloy dan stainless steel.

Pemasangannya pun mudah dilakukan. Dalam satu paket meja lipat berisikan 1 buah meja lipat, 2 buah kaki meja, dan 1 buah pouch. Ukuran meja adalah 34,4 cm x 24,7 cm x 10,4 cm.

Harga: Rp. 169.000-222.000

Krisbow Meja Lipat Adjustable

Krisbow Meja Lipat Adjustable merupakan meja portabel berukuran 76 cm x 50 cm. Tingginya bisa disesuaikan antara 35 – 71,5 cm. Material yang digunakan adalah HDPE dengan powder coating.

Meja ini cocok diletakkan di dalam ataupun di luar ruangan. Anda akan mudah melipat dan membawanya untuk berbagai keperluan.

Harga: Rp. 305.000-424.400

Hermosa Home Decor Meja Lipat

Hermosa Home Decor Meja Lipat merupakan meja lipat multifungsi berukuran 52 cm x 28 cm x 25 cm yang dapat dibawa ke mana-mana.

Produk ini terbuat dari kayu MDF untuk permukaannya dan kayu jati belanda untuk penyangganya. Perawatannya cukup mudah, yaitu hanya dilap dengan lap microfiber yang lembap.

Harga: Rp. 65.000-98.000

Mikado Folding Table Meja Lipat Medium Table

Mikado Folding Table Meja Lipat Medium Table 60 x 40 dapat menjadi pilihan tepat untuk anak Anda. Meja berukuran 60 x 40 cm ini terbuat dari kayu yang kokoh. Warna dan gambarnya menarik, anak-anak pasti menyukainya.

Harga: Rp. 149.000-273.650

Meja Top Oval with Metal Leg Mahoni (Meja Lipat)

Meja Top Oval with Metal Leg Mahoni meja lipat merupakan meja lipat serbaguna yang terbuat dari material kayu mahoni setebal 1,6 cm. Setiap sudutnya memiliki desain siku melengkung.

Dengan ukuran tinggi meja yang pas, Anda akan terhindar dari keletihan saat menggunakannya. Produk ini memiliki ukuran ideal yaitu 60 cm x 45 cm x 32 cm.

Harga: Rp. 377.000-587.900

Quechua Meja Lipat Rendah Biru

Quechua Meja Lipat Rendah Biru terbuat dari melamin dengan kaki berbahan aluminium. Meja lipat berbentuk ringkas ini mudah dibuka dan ditutup.

Dua buah pengait ditambahkan pada produk ini untuk menahan meja ketika terlipat. Ukurannya adalah 42 cm x 64 cm x 30 cm dengan berat hanya 1,6 kg.

Harga: Rp. 230.000-425.000

Meja Lipat Laptop Portable Foldable Adjustable Desk

Meja Lipat Laptop Portable Foldable Adjustable Desk terbuat dari bahan besi dan PP yang tidak mudah rusak dan kuat menopang beban. Selain itu, Anda dapat mengatur ketinggian dan tingkat kemiringannya. Produk ini memiliki ukuran 53 cm x 40 cm x 72 cm.

Harga: Rp. 120.000-128.000

Zyo LFT - 6030 Meja Lipat

Zyo LFT - 6030 Meja Lipat Ori dapat menjadi pilihan tepat untuk Anda. Meja ini terbuat dari material MDF Board dengan finishing duco. Tersedia dalam ukuran 60 cm x 30 cm x 25 cm dengan pilihan warna hijau, merah, ungu, biru, dan oranye.

Harga: Rp. 65.000-95.800

Meja Lipat Untuk Outdoor Large NH15Z012-L Naturehike

Meja Lipat Untuk Outdoor Large NH15Z012-L Naturehike merupakan meja lipat yang ringan, kuat, dan mampu menahan beban sampai 20 kg.

Alas meja lipat ini terbuat dari bahan 1680D Oxford Cloth. Dilengkapi pula dengan 2 kantong berbahan jaring yang terletak di sisi depan dan belakang. Kaki meja juga tidak mudah bergeser. Jika ingin dilipat, Anda bisa mengikat meja dengan strap velcro yang ada pada produk ini sehingga lebih rapi.

Harga: Rp. 300.000-522.000

Meja Piknik Lipat Hobbit Atria

Meja Piknik Lipat Hobbit Atria terbuat dari perpaduan bahan plastik polipropena dan aluminium murni. Bangkunya mampu menahan beban sampai 120 kg, sedangkan mejanya hingga 70 kg.

Produk ini cocok digunakan di luar ruangan karena tahan panas dan tahan air. Ukuran meja piknik ini adalah 131 cm x 82,5 cm x 66 cm dalam kondisi terbuka, sedangkan dalam kondisi tertutup berukuran 87 cm x 11 cm x 40 cm.

Harga: Rp. 499.500-979.850
From our editorial team

Pemilihan Meja Lipat yang Tepat Sesuai dengan Fungsi dan Desain

Meja lipat saat ini memang banyak digunakan sebagai salah satu solusi untuk menyiasati ruang yang terbatas. Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin membeli meja lipat perlu memilih meja yang sesuai dengan fungsi yang Anda inginkan, ukuran yang tepat dengan ruang yang ada, dan tentu saja sesuai dengan bujet yang Anda miliki. Happy trying!