Trendi dan Up to Date Berolahraga dengan Rekomendasi 8 Sepeda Fixie Terkeren

Trendi dan Up to Date Berolahraga dengan Rekomendasi 8 Sepeda Fixie Terkeren

Bersepeda menjadi salah satu solusi bagi Anda yang ingin berolahraga, di tengah rutinitas sehari-hari. Sepeda fixie memberi kesan yang keren dan trendi bagi Anda yang ingin bersepeda santai sore, atau sekedar di dekat rumah. Dalam artikel kali ini, BP-Guide akan memberi rekomendasi sepeda fixie yang pas untuk gaya Anda sehari-hari.

Sepeda Fixie Sebagai Pendamping Gaya Hidup Lebih Sehat Sambil Olahraga Santai di Akhir Pekan

Bagi sebagian orang, bersepeda tidak hanya sebatas berolahraga saja. Lebih dari itu, bersepeda juga menjadi sebuah gaya hidup. Bersepeda juga merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh semua orang dari berbagai strata sosial, ekonomi dan lapisan usia.

Banyak orang yang ingin memanfaatkan waktu untuk berolahraga, memilih bersepeda. Atau, bagi yang tidak punya waktu berolahraga, maka akan memilih bersepeda ke tempat kerja atau ke sekolah. Jadinya, badan tetap sehat terjaga dan tidak gampang sakit.

Sepeda fixie menjadi salah satu sepeda favorit terutama bagi anak muda. Bentuknya yang unik dan keren, menjadi faktor utama kenapa sepeda ini dipilih oleh banyak orang.

Kelebihan Sepeda Fixie

Penampilan Lebih Simpel & Trendi

Kelebihan sepeda fixie yang pertama adalah desainnya trendi, kekinian, namun tetap simpel dan ringkas. Badannya lebih ramping, begitu juga dengan ban yang lebih kecil. Hasilnya, sepeda ini menjadi lebih ringan dibanding sepeda biasa. Anak muda zaman sekarang banyak memilih sepeda fixie karena sedang ngetren.

Minimalis

Desain sepeda fixie selalu minimalis. Anda tidak akan menemukan group set, shifter, bahkan kabel rem sekalipun di sepeda jenis ini. Oleh karena itu, sepeda ini juga sebaiknya digunakan untuk santai, bukan untuk balap sepeda, apalagi naik gunung yah.

Biaya Perawatan Lebih Murah

Perawatan sepeda fixie juga terbilang cukup mudah dan murah. Suku cadangnya mudah ditemukan, serta harganya juga terjangkau. Bentuk tampilannya yang begitu simpel dan sederhan menjadikan sepeda ini mudah dirawat juga mudah diperbaiki. Jadinya, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk perbaikan, upgrade dan ganti sparepart sepeda dalam waktu yang dekat.

Rekomendasi 8 Sepeda Fixie Murah 2017

Fixie United Soloist 02

Sumber gambar bukalapak.com

Sepeda pertama yang BP-Guide rekomendasikan untuk Anda adalah United Soloist 02 Sepeda Fixie. Sepeda satu ini dibuat dari bahan hi tensile steel dengan desain yang minimalis. Jenis rem yang dimilikinya adalah U-Brake.

Seperti sepeda fixie pada umumnya, sepeda ini memiliki sistem single speed, tanpa perpindahan gigi. Ditambah lagi, rigid fork dan crankset alloy menjadikan produk ini lebih tahan lama. Dapatkan produk ini di toko online seperti Blibli dengan harga mulai dari Rp 1.282.500.

Selis Dignity fixie Alloy Sepeda

Sumber gambar blibli.com

Sepeda berikutnya adalah Selis Dignity Fixie Alloy Sepeda. Sepeda ini memiliki frame yang terbuat dari bahan alloy, dan rigid fork juga terbuat dari alloy. Sepeda satu ini memiliki color chain dan 2 tone tie 700c x 23. Ukuran ban dan frame yang lebih tipis menjadikan sepeda ini mudah dikendarai dan ringan.

Sepeda satu ini juga mudah dirawat. Anda bisa mendapatkannya di toko online seperti Blibli dengan harga mulai dari Rp 3.450.000.

Fixie Evergreen 700 C

Sumber gambar blogspot.com

Sepeda Fixie berikutnya adalah Evergreen 700c. Sepeda dengan frame hitam satu ini memiliki single gear dan torpedo. Namun, khusus warna Anda bisa memilih sesuai keinginan Anda, karena sepeda ini juga memiliki beberapa varian warna.

Sepeda ini memiliki batangan besi yang kuat dan tahan lama. Rem belakang torpedo dan memiliki velg aneka warna seperti oranye dan putih yang bisa Anda pilih sesuai keinginan. Dapatkan sepeda ini di Tokopedia atau di KedaiSepeda di Jakarta Timur dengan harga mulai dari Rp 975.000.

Reebok Fixie Bike Circus

Sumber gambar blibli.com

Berikutnya adalah sepeda Fixie Reebook Bike Circus. Desainnya trendy, dan bahannya berkualitas. Frame terbuat dari carbon steel yagn terkenal kuat dan tahan banting, namun ringan. Sepeda ini juga dilengkapi dengan suspensi reebok H9121, 700c wheels, 32 spoke alloy rims.

Tidak hanya itu, sepeda ini juga memiliki rem alloy caliper brakes dilengkapi lagi dengan 16T Falcon freewheel single speed, sehingga menjadikan produk ini sangat nyaman dikendarai. Dapatkan produk ini di Blibli seharga Rp 3.500.000.

Sepeda Fixie Torpedo

Sumber gambar bukalapak.com

Produk berikutnya adalah Sepeda Fixie Torpedo. Sepeda ini dilengkapi dengan frame united soloist dengan bonus doltrap yang sudah terpasang bersama dengan torpedo.

Sepeda yang satu ini, selain kuat dan kokoh, juga nyaman dikendarai. Ringan bobotnya menjadikan Anda bisa mengayuh sepeda dengan lebih cepat. Dapatkan produk ini di Tokopedia seharga Rp 1.099.000.

Polygon Monarch JR MTB 26 Q Sepeda MTB - White [13 Inch]

Sumber gambar blibli.com

Sepeda selanjutnya adalah Polygon Monarch JR. Sepeda satu ini dibuat dengan material frame ferotech yang terkenal ringan namun kuat dan kokoh. Desainnya sporty dan dibuat untuk kenyamanan maksimal Anda ketika bersepeda.

Sepeda ini memiliki frame berukuran 13 front. Selain itu, juga memiliki suspension fork. Dapatkan produk ini di Blibli dengan harga mulai dari Rp 1.825.000.

Sepeda Fixie Soloist 77

Sumber gambar sepedapancal.com

Sepeda selanjutnya adalah United Soloist 77. Produk satu ini memiliki frame alloy, dengan rem depan v brake. Rem belakangnya torpedo dengan ban 700c. Velg juga terbuat dari bahan alloy yang kuat.

Agar mendapatkan sepeda yang paling nyaman, pilih ukuran sepeda fixed gear, yang sesuai dengan tinggi dan panjang kaki Anda, yah. Dapatkan produk ini di Tokopedia dengan harga Rp 2.000.000.

Wimcycle Fixie Alloy Sepeda Fixie 700 C

Sumber gambar blibli.com

Sepeda yang satu ini adalah keluaran dari Wimcycle. Produk Wimcycle Fixie Alloy ini adalah sepeda yang memiliki frame berbahan alloy. Bannya tipis, dengan velg yang juga ringan, menjadikan Anda bisa mengayuh dengan lebih ringan.

Bobotnya juga cukup ringan, karena bahan alloy yang digunakannya. Sama seperti sepeda fixie lainnya, sepeda ini juga menggunakan sistem single speed, yang berarti tidak ada perpindahan gigi. Dapatkan produk ini di Blibli dengan harga mulai dari Rp 1.204.500.

From our editorial team

Bersepeda dengan Sepeda Trendi, Sehat dan Bergaya

Sepeda fixie memang sepedanya anak muda. Namun, sering juga terlihat yang dewasa menggunakan sepeda ini. Sepeda Fixie memang bukan sepeda yang ditujukan untuk mendaki gunung, atau menjelajah hutan. Selain itu, kecepatannya juga tidak begitu cepat, tidak seperti sepeda balap. Nah, bersepeda santai untuk mencari keringat sore hari, tentu akan pas dengan sepeda yang satu ini.