Tampil Wangi Memikat dengan 10 Parfum Jenis Eau de Toilette untuk Wanita

Tampil Wangi Memikat dengan 10 Parfum Jenis Eau de Toilette untuk Wanita

Tak sedikit yang lebih menggemari eau de toilette sebagai wewangian sehari-hari karena wanginya ringan dan tahan lama. Selain itu harganya lebih terjangkau dibanding eau de perfume. Dari banyaknya eau de toilette, berikut yang bisa kamu coba untuk pertama kalinya.

Baca juga

Parfum Eau de Toilette Cocok Digunakan di Daerah Tropis

Parfum adalah produk yang jadi salah satu benda wajib pakai wanita setiap hari. Parfum mampu menyegarkan aroma tubuh sehingga kita bisa lebih percaya diri kala bertemu orang lain. Parfum juga dapat mengembalikan semangat dengan aromanya yang menyegarkan.

Jenis parfum ada banyak dan salah satunya adalah parfum Eau de Toilette. Parfum jenis satu ini kandungan bibit essence parfumnya 10 persen. Ini membuat aroma awalnya lebih dominan dan menyegarkan. Parfum ini memiliki ketahanan 3 sampai 5 jam.

Parfum EDT ini paling cocok dikenakan di daerah tropis. Kita yang tinggal di Indonesia bisa memakai parfum ini sebagai pilihan parfum harian. Bisa dipakai bekerja atau ke acara pesta dan bisa disemprotkan berkali-kali. Yuk intip deretan ciri parfum EDT dan juga rekomendasi parfumnya bersama BP-Guide.

Ciri-ciri Parfum Eau de Toilette

Aroma Lebih Ringan dan Menyegarkan

Parfum memang bisa dipilih sesuai dengan jenisnya. Sedangkan jenis parfum ditentukan dari kadar alkoholnya. Parfum jenis EDT tentu saja berbeda dari parfum EDP. Perbedaan terletak di jumlah bibit essence dan jumlah alkoholnya.

Dalam parfum EDT kadar essence-nya sedikit sehingga aromanya jadi ringan. Aroma parfum jadi tak terlalu tajam dan lebih berkesan menyegarkan. Ini yang menyebabkan parfum EDT banyak disukai.

Kadar Alkohol Tinggi



Parfum EDT dikenal memiliki kadar alkohol tinggi. Sementara kandungan essence dari parfum ini hanya 10 persen saja. Dengan kadar alkohol tinggi maka aroma tak terlalu menyengat.

Hadir Dalam Bentuk Spray

Parfum adalah cairan kombinasi minyak dan juga air. Dikemas beragam dalam bentuk botol yang unik dan berbeda-beda. Ukuran jumlah parfumnya juga mempengaruhi bentuk botolnya.

Namun parfum kebanyakan hadir dalam bentuk spray. Begitu juga dengan parfum tipe EDT yang umumnya berbentuk spray. Tentunya hal ini memudahkan kamu kala akan menggunakan parfum. Tinggal semprot dan kamu pun tampil wangi dan segar.

Bertahan Sekitar 3-4 jam

Pada dasarnya kebanyakan orang lebih menyukai memakai cologne karena aromanya lembut dan segar. Dan selanjutnya yang banyak dipakai adalah parfum jenis EDT. Dengan kandungan minyak parfum 10 persen maka wanginya dapat bertahan lumayan lama.

Parfum EDT cocok untuk dikenakan kala sedang ke pesta atau ke acara hangout. Aroma parfum hanya bertahan 3 sampai 4 jam. Ini karena memang kandungan essence-nya tak sebanyak parfum EDP yang bisa membuat aroma parfum bertahan hingga 10 jam lamanya.

Harga Lebih Terjangkau

Wewangian untuk tubuh memang diperlukan supaya kita jadi lebih percaya diri. Apalagi jika kegiatan kita mengharuskan kita bertemu banyak orang. Maka sebaiknya kita menjaga aroma tubuh supaya orang sekitar kita tak terganggu dengan wanginya.

Parfum EDT cocok jadi pilihan karena parfum satu ini memiliki wangi yang segar. Parfum ini harganya terjangkau sehingga cocok dikenakan dalam sehari-hari. Kamu bisa semprot parfum berulang kali juga saat aromanya hilang.

10 Rekomendasi Parfum Eau de Toilette Wanita

Silky Girl Bulgarian Rose Eau De Toilette

Sumber gambar www.lazada.co.id

Silky Girl adalah brand kosmetik dari Thailand. Mereka memroduksi aneka kosmetik dan juga parfum. Dengan bahan-bahan spesial membuat parfum buatan mereka menjadi istimewa dengan kesan elegan.

Keharuman menyegarkan dari parfumnya membuatnya bisa dipakai untuk pengharum tubuh dan juga baju. Parfum ini tak meninggalkan noda di pakaian. Dengan kemasan kecil mudah dibawa ke mana saja. Aromanya harum tak membuat mual sehingga aman untuk dipakai setiap hari.

Silky Girl Bulgarian Rose merupakan parfum EDT dengan kemasan 50 ml. Mengandung rose oil sehingga memiliki aroma mawar yang kental. Wanginya memesona sehingga kamu terbebas dari bau keringat. Cukup semprot ke beberapa bagian tubuh dan wanginya akan bertahan lama. Parfum ini bisa dibeli di Lazada dengan harga Rp 75.000.

Jimmy Choo Illicit Flower

Sumber gambar www.lazada.co.id

Jimmy Choo mempersembahkan parfum dengan aroma yang mewah. Pada Agustus 2015 lalu brand ini merilis sebuah parfum bernama Illicit Flower. Parfum ini menggambarkan wanita menarik dan hipnotik yang menjalani hidupnya dengan maksimal.

Dengan aroma wangi yang modern dipadukan dengan aroma jahe yang hangat membuat parfum ini aromanya sangat disukai.

Jimmy Choo Illicit For Women ini tergolong EDP dengan kemasan 100 ml. Parfum ini wanginya tahan 10 jam. Berkesan berani dan elegan serta mempersembahkan aroma hangat. Ada aroma bitter orange dan ginger di awal. Selanjutnya ada orange blossom dan jasmine sambac di tengah. Dan di akhir ada aroma honey, amber, dan vanilla. Dijual seharga Rp 639.900 di Lazada.

Jean Patou Sublime Woman EDT

Sumber gambar www.rumahparfum.com

Parfum Jean Patou Sublime merupakan parfum yang dirilis tahun 90an dan cukup populer. Parfum wanita ini hadir dalam kemasan 75 ml. Parfum ini berwarna gold sehingga kesannya elegan sekali. Parfum ini aroma utamanya adalah floral fruty. Begitu menyegarkan dan begitu feminin.

Parfum EDT ini memiliki komposisi aroma mandarin orange, bergamot dan ylang ylang di awal. Disusul kemudian ada wangi jasmine, orange blossom, dan rose. Dan di akhir ada aroma musk, amber, dan patchouli. Parfum buatan Jean Kerleo ini diciptakan tahun 1992. Produk bisa dibeli di Strawberry Net seharga Rp 1.233.000.

Wardah Eau De Toilette Shine

Sumber gambar kudo.co.id

Wardah adalah salah satu brand yang juga turut mempersembahkan parfum yang keharumannya mempesona. Ada parfum EDT seri Shine yang banyak diminati. Parfum satu ini aromanya lembut dan tak lengket di kulit. Dengan keharuman floral fruty membuat parfum ini aromanya tak memuakkan.

Wardah Eau De Toilette Shine bisa jadi parfum andalan kamu. Parfum ini bisa disemprotkan di beberapa titik panas tubuh. Produk ini aman untuk kulit dan membuat kamu wangi sepanjang hari. Bisa dibeli di Lazada dengan harga Rp 41.000.

Benetton United Dreams Live Free For Her

Sumber gambar www.riztiaparfum.com

Juli 2014 lalu Benetton kembali merilis wangi baru dari produknya. Dengan 3 wangi feminin sehingga membuat kamu tetap percaya impian kamu. Salah satu yang populer adalah serian Live Free. Parfum ini aromanya energik sehingga bisa bikin semangat kamu balik lagi.

Parfum ini dibuka dengan aroma apel hijau, daun teh, dan yuzu. Selanjurnya ada aroma jahe kombinasi bunga jeruk dan kapulaga. Terakhir ada aroma musk dan cedar. Aroma tahan hingga 10 jam dengan kekuatan aromanya halus. Kamu bisa beli parfum ini dalam kemasan 80 ml seharga Rp 350.000 di Ritzia Parfum.

Yves Saint Laurent Paris Woman EDT

Sumber gambar www.tokopedia.com

Parfum satu ini diciptakan untuk menghormati Parisiennes dengan segala keeleganan dan keromantisannya. Parfum keren dengan wangi unik ini dibuat tahun 1983 lalu. Aromanya menyenangkan dan pastinya bikin kamu kembali semangat.

Parfum wanita ini tergolong EDT dan dikemas pada ukuran 125 ml. Parfum wangi floral powdery rose ini sangat lembut aromanya. Dibuka dengan orange blossom, mimose, dan hiacynth. Parfum ini memiliki aroma tegah lily, jasmine, dan lime. Lalu di akhir ada aroma sandalwood, oakmoss, dan cedar. Produk bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 900.000.

Chevignon Heritage for Women

Sumber gambar www.blibli.com

Chevignon Heritage adalah parfum yang bisa jadi pilihan kamu. Parfum wanita ini memiliki aroma floral fruity yang menyegarkan. Aromanya menggoda dan pasti bikin tubuh segar sepanjang hari.

Chevignon Heritage for Women ini hadir dalam kemasan 100 ml. Parfum EDT ini wanginya tahan hingga 10 jam. Parfum ini dibuka dengan aroma fressia, pink grapefruit dan peony. Dilanjut dengan aroma pear dan peach di tengah. Dan di akhir ada aroma amber serta woody. Produk ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 595.000.

Versace Eros Pour Femme EDT

Sumber gambar www.blibli.com

Versace Eros for Women ini aromanya tak kalah enak dari lainnya. Parfum ini tergolong parfum EDT yang wanginya bertahan 5 jam. Parfum yang diluncurkan tahun 2014 lalu ini beraroma lemon blossom.

Pas untuk segala suasana dan siap menyegarkan aroma tubuh kapan saja. Produk ini hadir dalam kemasan 100 ml. Dengan wangi sicilian lemon, pomegranate, dan calabrian bergamot di awal. Lalu ada aroma lemon blossom dan jasmine di tengah. Ditutup dengan aroma musk dan woody notes di akhir. Parfum bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 739.000.

Revlon Charlie Gold EDT

Sumber gambar www.tokopedia.com

Charlie Gold oleh Revlon ini juga keren untuk jadi parfum harian kamu. Parfum wanita ini memiliki aroma khas bunga oriental. Parfum ini diperkenalkan pada tahun 1995 lalu. Aromanya tahan lama hingga 16 jam lamanya sehingga pas untuk menjaga keharuman tubuh sepanjang hari.

Parfum ini memiliki aroma orange, sandalwood, dan apricot di awal. Diikuti dengan aroma cinnamon, violet, dan musk di tengah. Dan di akhir ada aroma cloves, rose, dan caramel. Bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 149.000.

Bvlgari Aqva Man EDT

Sumber gambar www.tokopedia.com

Bvlgari Aqva Marine juga bisa jadi koleksi parfum kamu. Dikenalkan tahun 2008 parfum tersedia dalam dua ukuran 50 dan 100 ml. Parfum initergolong EDT dengan wangi bertahan hingga 5 jam.

Parfum ini sangat menyegarkan dan pastinya bikin kamu lebih segar. Dengan aroma kesegaran alam dan juga kekuatan laut. Ada aroma neroli kombinasi jeruk dan rosemary. Parfum ini bisa dibeli di Lazada dengan harga Rp 725.000.

From our editorial team

Parfum Eau de Toilette

Walaupun memiliki wangi lebih ringan daripada eau de perfume, Parfum eau de toilette juga punya banyak varian wangi, cocok di segala suasana. Cari saja yang sesuai dengan kepribadian sehingga bisa menonjolkan sosok dirimu yang sempurna.