5 Rekomendasi Produk Pakan Ayam Alami yang Bisa Dibeli dan Dibuat Sendiri (2023)

5 Rekomendasi Produk Pakan Ayam Alami yang Bisa Dibeli dan Dibuat Sendiri (2023)

Beternak ayam menjadi bisnis yang menjanjikan. Namun untuk memastikan ayam tumbuh dengan baik serta dapat menghasilkan telur dan ayam berkualitas, pakannya pun tidak boleh sembarangan. Dalam artikel ini, BP-Guide akan memberikan rekomendasi pakan ayam alami yang bisa dibeli atau dibuat sendiri.

Beternak Ayam Adalah Bisnis yang Menjanjikan

Ayam merupakan hewan yang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan, mulai dari dari makanan berat hingga kudapan ringan. Hampir tidak ada orang di dunia ini yang tidak suka dengan ayam. Oleh karena itu, beternak ayam menjadi salah satu bisnis yang sangat diminati oleh banyak orang.

Namun, beternak ayam bukanlah sesuatu yang mudah. Pemilihan pakan ayam yang tepat akan mempengaruhi kesehatan ayam dan tumbuh kembang mereka. Ayam yang bisa tumbuh dengan baik akan menghasilkan daging yang rasanya enak dan mudah diolah. Jika Anda berminat untuk beternak ayam sendiri, Anda harus tahu pakan ayam jenis apa yang terbaik untuk unggas tersebut.

Keuntungan Beternak Ayam

Harga Relatif Stabil

Harga daging ayam di pasaran dapat dikatakan relatif stabil. Bahkan harga daging bisa mengalami peningkatan signifikan menjelang hari-hari besar seperti Hari Raya Idul Fitri. Sementara itu, daging ayam jarang mengalami penurunan yang drastis sehingga peternak ayam tidak mengalami kerugian yang besar.

Tidak Membutuhkan Modal Besar

Keuntungan dari memulai beternak ayam adalah modal yang diperlukan tidak terlalu besar. Apalagi jika Anda berencana untuk beternak ayam kampung yang harga pakannya jauh lebih murah dibandingkan dengan harga pakan untuk ayam broiler.

Pembuatan kandang ayam yang menggunakan kayu atau bambu juga tidak memerlukan biaya yang besar. Jika Anda tidak punya banyak modal namun ingin tetap mulai beternak ayam, jangan ragu karena dengan penghitungan yang matang, Anda bisa menghemat modal yang dibutuhkan.

Permintaan Pasar yang Besar

Seperti yang sudah disinggung di atas, hampir tidak ada orang yang tidak suka dengan ayam. Mulai dari anak-anak hingga dewasa, semua suka daging ayam yang diolah menjadi berbagai macam jenis makanan. Oleh karena itu, permintaan pasar akan daging ayam jelas selalu besar. Permintaan yang besar menuntut produksi yang besar juga, sehingga peternak ayam bisa meraup banyak keuntungan dari sini.

Pakan Ayam Alami untuk Ternak Anda

Dedak

Sumber gambar okdogi.com

Dedak adalah pakan ayam oleh para peternak. Padahal, kandungan nutrisi pada dedak ini kurang lengkap, lho. Namun, karena dedak adalah pakan yang murah dan mengenyangkan, peternak ayam pun mencampur dedak dengan pakan lain untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.

Dedak atau yang juga sering disebut dengan bekatul terbuat dari campuran bekatul, natrium, lemak, protein, dan limbah penggilingan beras putih.

Ubi Cincang

Pakan ayam yang satu ini sangat murah meriah namun punya kandungan nutrisi yang cukup lengkap. Ubi memiliki kandungan serat dan protein yang tinggi sehingga membuat ayam tumbuh dengan sehat dan menghasilkan daging berkualitas baik. Agar lebih mudah dimakan dan dicerna, cincang ubi hingga halus lalu campur dengan pakan ayam lainnya.

Jagung Giling

Jagung mengandung nutrisi yang tidak hanya baik untuk manusia, tetapi juga ayam. Jagung giling bisa menjadi makanan yang bergizi dan kaya nutrisi yang bisa membantu ayam tumbuh semakin sehat. Kandungan yang ada pada jagung antara lain adalah serat, omega 6, lemak, kalium, vitamin B, vitamin C, dan masih banyak lagi kandungan nutrisi yang lainnya.

Sorgum

Sumber gambar 8villages.com

Sorgum merupakan pakan ayam yang tinggi akan kandungan protein. Meskipun demikian, jangan memberikan sorgum dalam jumlah berlebihan pada ayam. Asupan sorgum berlebih justru bisa membuat pertumbuhan ayam semakin menurun dan kaki ayam akan mengalami kelainan. Kombinasikan pakan ini dengan pakan jenis yang lain untuk memaksimalkan asupan nutrisinya.

Limbah Gandum

Sumber gambar www.indiatvnews.com

Pakan ayam alami berikutnya yang baik untuk diberikan pada hewan ternak tersebut adalah limbah gandum. Pakan ini berasal dari limbah penggilingan gandum yang kemudian diolah sedemikian rupa hingga menjadi halus dan mirip dengan terigu.

Limbah gandum kaya akan kandungan serat kasar. Namun, sebaiknya limbah gandum dicampur dengan pakan lain yang banyak memiliki kandungan protein seperti susu dan kedelai.

Bungkil Kedelai

Sumber gambar agrifood.id

Karena kandungan proteinnya yang sangat tinggi, bungkil kedelai banyak digunakan sebagai pakan unggas. Hal ini tidak salah karena 44 hingga 51 persen dari seluruh kandungan nutrisi yang ada pada kedelai adalah protein dan asam amino.

Namun, jangan sembarangan memberikan pakan bungkil kedelai ini pada ayam. Bungkil harus diolah terlebih dahulu agar bisa diterima dan dicerna dengan baik oleh ayam.

Pelet

Sumber gambar harga.web.id

Jika tidak ingin ribet membuat pakan ayam dari bahan mentah, pelet bisa jadi solusi yang praktis. Pelet adalah pakan hewan yang terbuat dari campuran bahan-bahan yang digiling dan dipadatkan. Meskipun harganya murah, kandungan gizi dalam pelet tidak perlu diragukan.

Pelet bisa dijadikan pakan untuk ayam maupun ikan. Para peternak pun suka menggunakan makanan jenis ini karena harganya yang murah, namun membuat ayam tumbuh lebih sehat. Bahan-bahan yang sering digunakan untuk membuat pelet antara lain adalah sayuran, jagung, kedelai, bekatul, tepung ikan, kunyit, dan tambahan vitamin.

Tepung Keong Mas

Sumber gambar youtube.com

Keong mas bukan sekadar hewan liar, namun kaya akan kandungan protein yang sangat baik untuk pertumbuhan unggas. Cangkang keong emas yang dibersihkan bisa dihaluskan dan diolah menjadi terigu, lalu dijadikan pakan ternak ayam.

Tepung keong mas bisa membuat ayam lebih cepat gemuk dan semakin sehat karena kaya akan kandungan mineral yang sangat dibutuhkan oleh ayam.

Nasi Putih

Nasi putih sisa bisa dijadikan sebagai pakan ayam yang bernutrisi juga. Hanya saja jangan menggunakan nasi putih sebagai satu-satunya pakan. Ini karena kandungan nutrisi pada nasi hanya karbohidrat saja. Sebaiknya jadikan nasi putih sebagai campuran pakan lain yang punya kandungan nutrisi lebih lengkap.

Tepung Tulang

Mendengar namanya, Anda mungkin bertanya-tanya. Tepung tulang adalah jenis pakan ayam yang terbuat dari tulang ikan dan tulang ayam yang sudah tidak diperlukan lagi. Misalnya tulang-tulang dari sisa bahan atau limbah makanan yang diolah kembali dan dihaluskan menjadi tepung.

Tulang ayam memiliki kandungan nutrisi yang besar, sehingga dijamin sangat baik untuk kesehatan ayam. Kandungan nutrisi yang ada di dalam tulang ayam antara lain adalah kalsium, magnesium, natrium, kalium, fosfor, dan mangan.

Tepung yang terbuat dari tulang ikan tuna adalah yang memiliki kandungan kalsium tertinggi dan mencegah pengeroposan tulang pada ayam.

Rekomendasi Pakan Ayam Alami Siap Pakai

Wonokoyo Pakan Ternak Idaman BR-2

Tanpa perlu repot, Anda bisa menggunakan Wonokoyo Pakan Ternak Idaman BR-2 sebagai pakan ternak. Ini adalah pakan ternak jenis pelet yang sangat minim limbah. Pakan ini bisa minim limbah karena tidak mudah tercecer saat dimakan oleh ayam, sehingga mengurangi pakan yang terbuang. Ini sekaligus juga menghemat biaya yang harus Anda keluarkan.

Pakan ini sebaiknya diberikan kepada ayam yang sudah sedikit besar, tepatnya yang sudah berusia di atas 21 hari hingga siap dipanen.

Harga Rp. 300.000-400.000

Charoen PokphandMakanan Ayam Petelur 521

Memberi pakan ayam tidak boleh sembarangan, harus disesuaikan dengan usianya. Charoen Pokphand Makanan Ayam Petelur 521 ini misalnya, adalah pakan yang khusus dibuat untuk anak ayam yang masih belajar makan makanan padat.

Sebelum ayam diberi pakan jenis pelet, sebaiknya dilatih terlebih dahulu dengan pakan ini. Tekstur dan ukurannya yang pas membuat pakan ini pas untuk dijadikan makanan transisi anak ayam menuju ayam dewasa.

Harga Rp. 9.000-50.000

Sinta Prima Feedmill Genta GT-10

Sinta Prima Feedmill Genta GT-10 adalah produk yang bisa dijadikan pilihan pakan untuk ayam petelur. Ketika ayam petelur berusia 18 hingga 20 minggu, mereka akan mulai mengeluarkan telur sehingga asupan nutrisinya harus dipenuhi dengan baik. Pada masa produktif ini, berikan pakan jenis tepung yang bisa membantu meningkatkan kualitas telur yang dihasilkan oleh ayam tersebut.

Harga Rp. 4.000-36.000

Charoen Pokphand HI-PRO-VIT 512 Bravo

Charoen Pokphand HI-PRO-VIT 512 Bravo adalah salah satu pakan ternak terbaik yang bisa Anda berikan untuk unggas perliharaan. Pakan ini berbentuk butiran kecil dengan kandungan nutrisi lengkap yang sangat dibutuhkan oleh anak ayam pedaging.

Pakan yang sangat praktis ini bisa langsung diberikan kepada anak ayam. Kandungan protein di dalamnya sangat tinggi, mencapai 21 hingga 23 persen. Jumlah protein tersebut sudah sangat cukup untuk mencukupi kebutuhan nutrisi anak ayam.

Harga Rp. 5.000-30.000

Malindo Feedmill Pakan Ayam Petelur Masa Produksi 7605

Untuk Anda yang memelihara ayam petelur, Malindo Feedmill Pakan Ayam Petelur Masa Produksi 7605 bisa jadi pilihan pakan yang tepat. Pakan yang mengandung kebaikan nutrisi dari cacahan jagung ini bisa meningkatkan kualitas telur yang dihasilkan selama masa produksi. Jagung yang menjadi bahan utama pakan ini adalah sumber energi yang baik untuk ayam ternak.

Harga Rp. 13.000-350.000
From our editorial team

Beri Pakan yang Teratur, Jangan Berlebih

Memberi pakan yang bernutrisi dan berkualitas bagi ayam ternak memang sangat penting. Namun yang harus diperhatikan adalah memberi pakan secara teratur, jangan berlebihan. Memberi pakan berlebihan bisa berdampak buruk bagi kesehatan unggas. Pilih pakan ayam alami terbaik dari rekomendasi BP-Guide di atas.