Para Pemancing Pasti Sudah Tidak Asing Lagi dengan Abu Garcia
Bagi para mancing mania, tentu kenal nama Abu Garcia. Namanya seperti paduan Arab-Iberia. Namun bukan, Abu Garcia adalah merek alat pancing dari Swedia. Merek ini top karena kualitas material dan modelnya yang selalu up-to-date. Setiap joran dan reel pancing yang diproduksinya selalu mendapat perhatian dari para penggemar pancing, karena memang sangat bermutu dan bisa diandalkan di berbagai medan, dari yang ringan hingga yang ekstrem.
Alasan Menggunakan Reel Pancing Abu Garcia
Sudah Berpengalaman Lebih dari 100 Tahun
Kalau lama eksistensi bisa menjadi saksi keandalan suatu produk, maka Abu Garcia bisa menjadi contoh yang tepat. Perusahaan itu telah ada hampir 100 tahun, sejak 1921. Abu Garcia merupakan hasil merger antara perusahaan manufaktur ABU (AB Uhrfabriken) dengan perusahaan dan importir peralatan olahraga termasuk alat pancing, Garcia Corporation.
ABU (AB Uhrfabriken) semula bermain dalam membuat jam, taksimeter, telepon, dan lainnya. Hanya saja anak pendirinya, Gore Borgstrom, sangat maniak memancing. Kedua perusahaan tersebut merger pada 2007 menjadi ABU Garcia, mengkhususkan diri pada pembuatan peralatan memancing bermutu. Belakangan Perusahaan ini bergabung dengan sebuah perusahaan Amerika Serikat, Newell Rubbermaid Coorporation.
Memiliki Bobot yang Ringan
Kalau ingat Abu Garcia pasti karena satu karakter khusus yang selalu menyertainya, yaitu enteng namun tangguh. Ini karena pilihan material yang tidak sembarang. Sebagai contoh, sejak rilis produk reel pertamanya, Ambassadeur, pada 1995, Abu Garcia telah menggunakan material karbon C6 yang dikenal sangat kuat namun juga sangat ringan, cocok untuk memancing ikan ringan hingga berat.
Mudah Penggunaannya
Selain itu, alat pancing Abu Garcia juga dikenal sangat mudah digunakan, bahkan untuk pemula sekali pun. Ada berbagai inovasi Abu Garcia hingga membuat setiap pengguna alat pancingnya selalu merasa nyaman. Sehingga setiap alat pancingnya selalu ergonomis/enak digunakan dan mudah penggunaannya.
9 Rekomendasi Reel Pancing Abu Garcia yang Bisa Anda Jadikan Pilihan
Abu Garcia Black Max 3-L
Jika Anda telah merasakan sedapnya memancing dengan Black Max 2, maka coba untuk menambah koleksi Anda dengan Abu Garcia Black Max 3-L. Koleksi ini merupakan tipe terbaru Abu Garcia Black Max series.
Bobotnya lebih ringan dibanding Max 2 yaitu hanya 207 gr. Begitu pula, drag maksimumnya lebih besar yaitu sebesar 8,1 kg. Reel ini memiliki ball bearing 5 biji dengan gear ratio 6.4:1, cukup cepat dan nyaman untuk setiap keperluan memancing Anda. Anda bisa mendapatkan produk ini di Bukalapak dengan harga Rp 696.500.
Abu Garcia Pro Max
Untuk Anda yang ingin reel pancing kelas pro, coba seri Abu Garcia Pro Max. Setelah top dengan seri Pro Max 2, Abu Garcia sekarang hadir dengan generasi penerus yang lebih mutakhir dan canggih. Abu Garcia Pro Max Gen 3 yang memiliki drag dan rasio lebih besar dari generasi sebelumnya.
Reel ini memiliki handle kanan. Bobot reel ini 207 gr dengan drag maksimum 8 kg. Sementara itu ball bearing-nya ada 8 dengan berbagai fitur seperti Powerdisk drag system dan MagTrax Brake system. Anda bisa mendapatkan produk ini di Bukalapak dengan harga Rp 940.000.
ABU GARCIA GOLD MAX 3000
Satu produk spesial yang harus Anda koleksi adalah ABU GARCIA GOLD MAX 3000. Anda bisa mendapatkannya di Tokopedia. Fiturnya canggih dalam bobot yang ringan sekitar 271 gr. Gear ratio-nya 5.1:1, dengan bearings ada 5 sehingga perputarannya sangat lembut dan mulus.
Drag maks dari reel ini 7.5 kg. Bodi dan rotornya dibuat dari bahan grafit yang ringan namun tangguh. Sementara itu spul-nya dibuat dengan bantuan mesin sehingga sangat presisi dan ringan. Anda bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 722.000 di tokopedia.
ABU GARCIA® ABUMATIC 170 SPINCAST
Untuk yang suka kemudahan dari peralatan memancing, Anda mesti mencoba ABU GARCIA ABUMATIC 170 SPINCAST. Reel spincast ini memiliki desain yang sangat manis, dengan gaya tradisional yang elegan, namun memiliki berbagai fitur modern yang canggih.
Sebagai contoh, Anda akan mendapati sistem Carbon Matrix yang akan membuat setiap drag terasa sangat lancar dan mulus. Sementara itu ada pula spool osilasi yang sangat ramah dengan penggunanya, bahkan untuk pemula sekali pun merasa gampang menggunakannya. Anda bisa mendapatkan produk ini di Abu Garcia dengan harga sekitar Rp 650.000.
Abu Garcia Max Plus-L
Jika Anda mencari reel baitcasting handle kiri, coba Abu Garcia Max Plus-L. Reel pancing dengan handle kiri ini memiliki gear ratio 6.2:1, cukup cepat untuk segala aktivitas memancing Anda. Fitur i ni didukung dengan 3 ball bearings. Drag maksimumnya 5 kg dengan bobot hanya 225 gr.
Frame-nya dibuat dari grafit secara one-piece (satu material utuh). Sementara spool-nya sangat presisi, karena dibuat dengan mesin. Fitur pendukung antara lain adalah Power Disk Drag System untuk aktivitas drag yang lebih lembut. Anda bisa mendapatkan reel yang ergonomis ini di Tokopedia dengan harga Rp 1.139.200.
Abu Garcia Cardinal SX
Penggemar mancing di air tawar akan suka dengan Abu Garcia Cardinal SX. Desainnya sangat sedap dipandang dan modern. Selain itu, produk ini juga sangat ergonomis, sangat enak diajak memancing berlama-lama tanpa membuat capek.
Bobotnya pun sangat ringan, hanya 181 gr dengan drag maksimum 3,9 kg. Putarannya sangat lembut, dilengkapi 6 ball bearings dengan gear ratio 5.2:1. Bodi dan rotornya dibuat dari grafit yang ringan namun kuat. Anda bisa mendapatkan produk ini di Bukalapak dengan harga Rp 577.000.
Abu Garcia Big WaterMax 1000
Pilihan reel pancing selanjutnya adalah Abu Garcia Big WaterMax 1000. Reel ini cocok untuk kelas ringan. Seri ini memiliki gear ratio 5.2:1 dengan menggunakan ball bearing stainless steel sebanyak 5 buah. Bobotnya sangat ringan, hanya 170 gr. Drag maksimumnya adalah 3 kg.
Bahan spool-nya ringan, dari aluminium yang berkualitas. Fitur Bail System membuat reel ini sangat tahan lama. Ada pula fitur Anti-reverse. Anda bisa mendapatkan produk ini di Bukalapak dengan harga Rp 420.000.
ABU GARCIA REVO4 JDM LC6-L
Ingin mencari reel yang tidak gampang membuat kusut? Coba ABU GARCIA REVO4 JDM LC6-L. Reel ini hadir dengan gear ratio 6.4:1, cukup cepat untuk menggulung. Dipadu dengan bearing sebanyak 7 buah, maka kinerjanya semakin lembut dan nyaman. Drag maksimumnya mencapai 5 kg.
Sementara itu reel bertipe handle kanan ini juga sangat ringan, 166 gram. Untuk desain, frame-nya didesain dengan material X-Craftic Alloy Frame. Lebih dari itu, desainnya juga sangat ergonomis dengan fitur Recessed Reel Foot. Anda bisa mendapatkan produk berkualitas ini di Bukalapak dengan harga Rp 2.600.000.
Abu Garcia Ambassadeur Beast AMB-5501 Round Reel
Bagi Anda yang ingin memancing di medan yang ekstrem, perlu reel yang tangguh untuk Anda ajak bermain brutal, coba saja Abu Garcia AMBASSADEUR BEAST AMB-5501. Reel asli Abu Garcia Swedia ini memiliki ball bearings 7 stainless steel buah untuk penggulungan yang mulus dan lembut. Gear ratio-nya 5.1:1.
Sementara itu drag maksimumnya 7 kg, dengan fitur Carbon Matrix™ drag system. Setiap bagiannya dibentuk secara presisi dengan teknologi Precision machined Duragear™ brass gears. Anda bisa mendapatkan produk tipe handle kiri ini di Bukalapak dengan harga Rp 6.000.000.
Bikin Aktivitas Memancing Anda Semakin Nyaman
Bagi beberapa orang, aktivitas memancing menjadi sarana refreshing seusai bekerja. Aktivitas memancing harus semakin nyaman, itulah mengapa Anda sudah selayaknya memilih reel pancing yang berkualitas. Selain lebih awet, pastikan untuk membeli reel pancing yang orisinal, ya.