Ada Beberapa Kondisi yang Memaksa para Ibu Memberikan Susu Formula untuk Bayinya

Bagi yang baru saja memiliki momongan tentu ingin memberikan segala yang terbaik untuknya. Termasuk juga dalam hal pemberian ASI karena ini merupakan makanan pertama si kecil saat baru lahir hingga berusia enam bulan. Asupan ASI eksklusif penting diberikan guna menunjang serapan gizi dan nutrisi untuk pertumbuhannya.

Namun, tak semua ibu bisa memberikan ASI secara eksklusif. Ada beberapa kondisi di mana mereka terpaksa memberikan susu formula kepada bayinya. Beberapa penyebabnya adalah masalah minimnya produksi ASI dan masalah kesehatan ibu maupun bayinya.

Demi menunjang makanan pertama si kecil, Anda tak bisa sembarangan membeli susu formula. Berikut tips BP-Guide untuk memilih susu formula tepat bagi bayi yang baru lahir.

Berikut Cara Memilih Susu Formula untuk Bayi Baru Lahir

Pastikan Susu Formula Sudah Terdaftar di BPOM

Sumber gambar www.radarcirebon.com

Hendaknya memilih susu formula dengan cermat supaya si kecil mendapatkan produk yang terbaik. Anda tak mau kan kalau susu si kecil ternyata malah membuatnya diare ataupun alergi? Maka dari itu, pastikan keamanan produk yang diberikan pada buah hati.

Cek apakah susu formula yang Anda pilih sudah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Hal ini dilakukan guna meyakinkan bahwa produk tersebut aman, memenuhi standar, dan layak dikonsumsi anak. Anda bisa juga berkonsultasi kepada dokter spesialis anak untuk memastikan susu formula apa yang paling pas untuk si kecil.

Cek Kandungan Nutrisi Susu Formula

Ketika kita hendak memilih bahan pangan, tentu kita perlu mengecek kelayakan gizinya. Apalagi kala memilih susu formula untuk si buah hati. Anda bisa melihat kandungan nutrisi susu formula di kemasannya, apakah telah dapat memenuhi kebutuhan si kecil atau tidak.

Produk susu formula banyak sekali di pasaran. Semua merek pada prinsipnya mencoba memberikan zat baik yang sama dengan ASI, terutama protein, vitamin, dan mineral. Bagi bayi yang baru lahir, susu formula dengan kandungan wei atau laktoserum lebih tinggi menjadi prioritas. Ini karena susunya lebih mudah dicerna sehingga si kecil jadi lebih mudah menyerap gizinya.

Ketahui Apakah Anak Memiliki Alergi Terhadap Susu Formula

Sumber gambar healthbeginswithmom.com

Pemenuhan makanan untuk anak balita memang sedikit sulit pemilihan bahan makanannya. Bagi balita baru lahir, susu ASI adalah makanan utama. Namun bisa didampingi dengan susu formula jika memang ASI-nya tak cukup memenuhi kebutuhan si kecil.

Saat memilih susu formula, ketahui apakah anak mengalami alergi susu formula. Jika memang alergi, maka Anda bisa mengganti susunya dengan kandungan yang lain. Umumnya protein pada susu sapi adalah penyebab reaksi alergi susu sapi. Anda bisa memberikan susu dengan kandungan whey yang lebih mudah dicerna dan bisa mencegah terjadinya reaksi alergi.

Protein Susu Formula

Setiap produk susu formula memiliki komposisi dan kandungan berbeda. Ada yang memiliki kandungan protein, karbohidrat, dan lemak susu sapi; ada juga produk berbahan susu kedelai yang cocok untuk bayi dengan alergi terhadap susu sapi. Lalu, ada lagi jenis susu formula bebas laktosa yang biasanya memakai sirup jagung sebagai pengganti gula.

Memutuskan susu formula untuk si kecil memang tak bisa asal. Namun, Anda bisa mendapatkan susu bermutu dengan memerhatikan jenis protein di dalamnya. Seperti produk susu formula yang menggabungkan jenis protein wei dan kasein, yang mana dapat memberi nutrisi lengkap yang dibutuhkan si kecil untuk tumbuh dan berkembang.

19 Rekomendasi Susu Formula yang Baik untuk Balita

1. Bebelove 1

Sumber gambar www.kalbestore.com

Bebelove 1 Susu Bubuk Formula 400 gram ini bisa Anda lirik sebagai pilihan terbaik. Susu ini berbahan wei protein yang sudah didemineralisasi juga dikombinasikan dengan minyak nabati, laktosa, serta DHA dan AA. Cocok untuk balita usia di bawah satu bulan hingga usia satu tahun.

Susu ini dapat memberikan nutrisi penting yang dibutuhkan bayi sehingga cocok untuk mendukung kerja ASI. Di dalamnya terdapat kandungan prebiotik FOS untuk menjaga kesehatan pencernaan bayi, kaya kalsium yang baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi, hingga zat besi guna mencegah anemia. Produk ini juga bebas gula pasir sehingga menjauhkan si kecil dari obesitas. Dapatkan di laman Klik Indomaret dengan harga Rp 64.500.

2. S-26 Promil Gold

Sumber gambar babyzania.com

S26 Promil Gold merupakan produk bermutu dari label Wyeth. Hadir dalam kemasan 400 gram, susu ini mengandung gizi yang cukup untuk bayi usia 0-6 bulan. Susu formula ini kaya protein, karbohidrat dan asam linoleat. Selain itu, terdapat kandungan kaya mineral, vitamin, dan kalsium di dalamnya guna mendukung pertumbuhan si kecil.

Terlebih karena penuh zat besi dan zink agar membuat si kecil makin sehat, susu ini sesuai dijadikan makanan pendamping ASI. Anda bisa memesannya di Lazada seharga Rp 145.000.

3. Nutribaby Royal 1

Sumber gambar www.tororo.com

Nutribaby Royal 1 Acti Duobio 800 gram ini bisa Anda jadikan susu formula pilihan. Anda bisa mendukung perkembangan balita dengan menjadikan susu formula ini sebagai pendamping nutrisi baik dalam ASI. Produk yang satu ini mampu memperkuat ketahanan tubuh dan kemampuan berpikir buah hati.

Dalam susu ini terdapat prebiotik unik yang sudah teruji klinis serta omega 6 dan zat besi. Ada juga vitamin C dan E supaya daya tahan tubuh lebih kuat. Anda juga dapat meningkatkan daya pikirnya lewat omega 3 dan DHA yang dimiliki produk ini. Susu ini tersedia di situs Shop Nutri Club dengan harga Rp 200.900.

4. Frisolac Gold 1

Sumber gambar indonesia.demostore.co

Frisolac Gold 1 bisa menjadi pilihan susu formula pendamping ASI untuk balita usia 0-6 bulan. Produk ini mengandung probiotik guna melawan bakteri berbahaya dalam sistem pencernaan si kecil.

Susu ini dibekali nukleotida yang penting dalam pertumbuhan dan perkembangan bayi secara menyeluruh. Di dalamnya juga terdapat DHA dan AA yang bisa mendukung perkembangan mata dan otak si kecil. Dapatkan di Tororo dengan harga Rp 273.000.

5. Similac Advance 1

Sumber gambar www.rajasusu.com

Similac Advance 1 ini bisa Anda pilih sebagai susu formula si kecil usia 0-6 bulan yang juga sesuai untuk pendamping ASI, terlebih karena rasa tawarnya yang mirip seperti ASI.

Produk ini mengandung DHA dan AA yang dapat meningkatkan perkembangan otak dan mata bayi, juga kaya akan kalsium dan zat besi yang baik untuk tulang si kecil. Selain itu, terdapat kandungan vitamin dan mineral untuk mencukupi kebutuhan nutrisinya. Susu ini tidak membuat mual dan dapat menunjang tumbuh kembang si kecil yang aktif. Anda bisa memperolehnya dalam kemasan 850 gram di situs Raja Susu dengan harga Rp 284.000.

6. Morinaga BMT Platinum 1

Sumber gambar shopee.co.id

Morinaga BMT Platinum Moricare+ Tahap 1 mampu melengkapi kebutuhan nutrisi dan membantu tumbuh kembang balita sehingga sesuai untuk dijadikan makanan pendamping ASI.

Selain kaya akan prebiotik, BMT Platinum juga memiliki AA dan DHA di dalamnya serta laktulosa dan laktoferin dalam jumlah yang lebih banyak dari produk lainnya. Hal ini akan membuat pertumbuhan bayi menjadi lebih baik dan optimal.

Hadir dalam kemasan 800 gram, susu ini memiliki kandungan vitamin dan mineral yang berlimpah dan baik guna mendukung pertumbuhan bayi Anda. Susu ini tersedia di Shopee seharga Rp 259.900.

7. Enfamil A+ Tahap 1

Sumber gambar shopee.co.id

Enfamil A+ Tahap 1 merupakan susu formula yang memiliki kadar DHA 17 mg/100 kkal dan ARA 34 mg/100 kkal. Kandungan tersebut telah teruji klinis sanggup menstimulasi perkembangan otak bayi.

Susu ini memiliki peran dalam mempertahankan konsentrasi serta mendukung memori dan kecerdasan si kecil. Diproduksi Mead Johnson yang telah berpengalaman lebih dari 100 tahun dalam bidang nutrisi pediatri, tak heran bila susu ini kaya manfaat baik bagi buah hati Anda.

Terbukti dengan hadirnya berbagai zat baik, seperti kolin, omega 3 dan 6, serta zat besi hingga prebiotik GOS yang dapat menyehatkan pencernaan buah hati Anda. Anda bisa memesannya di Shopee seharga Rp 638.000 untuk kemasan ukuran 1800 gram.

8. SGM Ananda Presinutri 1

Sumber gambar www.klikindomaret.com

SGM Ananda Presinutri 1 adalah susu formula yang kaya akan kandungan gizi baik guna mendukung pertumbuhan buah hati Anda.

Susu ini mengandung sebelas esens asam amino sebagai komponen penyusun protein, zat besi yang mendorong pembentukan sel darah merah dan membantu mencegah anemia, serta prebiotik FOS inulin untuk mempertahankan fungsi saluran pencernaan. Produk ini juga memiliki kolin untuk pembentukan fosfatidilkolin yang menjadi bagian terpenting dari membran sel. Dapatkan di Klik Indomaret dengan harga Rp 13.600.

9. Frisian Flag Awal Tahap 1

Sumber gambar www.orami.co.id

Frisian Flag Awal Tahap 1 merupakan susu formula tanpa pemanis buatan yang kaya kalsium dan vitamin. Di dalamnya juga terdapat kandungan DHA yang mampu mendukung perkembangan otak dan tumbuh kembang si kecil.

Produk ini dapat memberikan nutrisi yang dibutuhkan si kecil karena memiliki zat besi serta omega 3 dan 6. Di dalamnya juga terdapat kolin yang sanggup membentuk bagian penting sel membran. Susu ini tersedia di laman Orami dengan harga Rp 72.700 untuk kemasan 1800 gram.

10. NAN pH Pro 1

Sumber gambar www.blanja.com

Nestle Nan pH Pro merupakan susu balita yang hadir dalam rasa tawar. Selain kaya kandungan Optipro HA protein hypoallergenic, produk ini juga kaya bifidobacterium lactis untuk pertumbuhan si kecil.

Susu ini dapat mendukung periode perkembangan emas otak anak serta mengoptimalkan perkembangan fisiknya. Dalam susu ini juga terdapat DHA untuk membantu perkembangan otak, retina mata, dan sistem saraf pusat. Anda bisa membelinya di laman Blanja dengan harga Rp 325.000 untuk kemasan 800 gram.

11. Neocate LCP

Sumber gambar shopee.co.id

Neocate LCP juga bisa Anda jadikan produk pilihan untuk balita usia 0 hingga 12 bulan. Susu ini mengandung formula hipoalergenik dan juga asam amino.

Produk dalam kemasan 400 gram ini mampu mencukupi nutrisi bagi balita yang memiliki masalah hipersensitivitas terhadap susu sapi, terlebih komposisinya sudah teruji klinis sehingga aman digunakan. Susu ini bisa Anda pesan di Shopee dengan harga Rp 335.000.

12. Nutricia Infatrini

Infatrini merupakan susu yang juga diproduksi oleh Nutricia, sehingga untuk kandungan gizi nya sudah jangan diragukan lagi, ya? Susu yang satu ini bisa dikonsumsi untuk si kecil berusia 0-12 bulan.

Susu yang satu ini memang memiliki harga yang diatas rata-rata karena formulanya dikhususkan untuk si kecil yang mengalami pertumbuhan atau mengalami masalah kesehatan khusus. Oleh karena itu semua formula dan kandungan gizinya sudah disesuaikan untuk si kecil yang mengalami masalah kesehatan.

Harga: Rp. 250.000-260.000

13. Lactogen 1 HappyNutri

Susu Lactogen 1 HappyNutri merupakan susu bayi khusus untuk usia 0-6 bulan. Lactogen 1 ini tersedia berbagai macam ukuran boks, ada yang 250 gram, 750 gram, hingga 1 kg. Untuk harganya juga berbeda-beda sesuai dengan berat.

Meskipun harganya tergolong murah jika dibandingkan dengan produk susu bayi lainnya, beberapa kandungan utama yang menjadi keunggulan dari produk ini adalah probiotik untuk melancarkan pencernaan bayi, ALA dan LA, DHA, serta zat besi.

Tidak hanya itu, masih ada banyak lagi lainnya yang bisa kamu lihat dibagian belakang boks nya. Jangan ragu untuk membeli, karena semua nutrisi yang ada di Lactogen 1 ini sudah bisa mencukup kebutuhan gizi dan vitamin si kecil.

Harga: Rp. 60.000-150.000

14. SGM Ananda Gain 100

Susu bayi SGM Ananda Gain 100 bisa dikonsumsi oleh si kecil yang berusia 0-12 bulan. Susu ini juga bisa dikonsumsi oleh si kecil yang tidak diberikan ASI karena alasan tertentu.

Meskipun harganya yang cenderung murah dan terjangkau, susu bayi ini memiliki sejuta manfaat dan gizi yang bagus untuk si kecil. Terdapat Maltodekstrin, Campuran minyak nabati (mengandung antioksidan askorbil palmitat), Minyak trigliserida rantai sedang (MCT), Serat pangan, Mineral, Vitamin, Kolin klorida, dan masih banyak lagi lainnya.

Harga: Rp. 70.000-95.000

15. BMT Soya

Tahukah kamu bahwa sesuai dengan namanya BMT Soya ini mengandung bahan dasar kedelai (soya) yang sangat bagus untuk kebutuhan nutrisi dan gizi si kecil. Khusus untuk si kecil yang memiliki alergi atau tidak cocok dengan susu sapi, BMT Soya bisa menjadi solusinya.

Produk susu ini terdiri dari berbagai macam ukuran dari 150 gram, 300 gram, dan 600 gram. Tentu, harganya pun berbeda untuk setiap ukuran. Produk ini dapat dengan mudah Anda temukan di berbagai e-commerce di bawah ini. BMT Soya ini mengandung maltodekstrin, isolat protein kedelai, FOS-GOS, serta AA-DHA. Vitamin dan mineral pun juga menjadi kandungan dalam produk ini.

Harga: Rp. 37.000-180.000

16. SGM BBLR

SGM BBLR termasuk dalam salah satu produk susu terbaik milik SGM. Pasalnya, susu formula ini tidak bisa diberikan kepada si kecil secara sembarangan ya. Harus menggunakan resep dokter dan harus saran dari dokter. Susu ini bisa dikonsumsi oleh si kecil yang berusia 0-12 bulan dengan berat badan yang rendah.

Kenapa susu formula ini harus dengan resep dokter? Biasanya susu ini diperuntukkan kepada bayi yang lahir prematur dengan berat badan yang rendah.

Apa saja kandungan dalam susu ini? Kandungan gizinya meliputi konsentrat whey protein, maltodextrin, 13 premiks vitamin dan 9 mineral, AA, DHA, dan karnitin. Ada 2 ukuran berat yang tersedia yakni 200 gram dan 400 gram.

Harga: Rp. 40.000-80.000

17. Lactogen Premature

Tidak hanya SGM BBLR, Lactogen Premature ini juga merupakan susu formula yang khusus dikonsumsi untuk bayi yang lahir prematur. Tentunya, susu ini harus dengan rekomendasi dokter. Susu formula inij tersedia dengan ukuran 400 gram dan bisa didapatkan di beberapa e-commerce di bawah. Meskipun dijual bebas, pastikan ke dokter bahwa si kecil memang membutuhkan sufor ini ya.

Lactogen Premature ini memiliki kandungan kalori yang tinggi yang bagus untuk membantu bayi dalam pertumbuhannya. Kira-kira apa saja kandungan gizinya? Kandungan susu formula ini meliputi Whey protein, maltodekstrin, vitamin dan mineral, serta berbagai asam amino.

Harga: Rp. 112.100

18. Nutramigen LGG

Susu formula yang satu ini agak berbeda dengan susu formula bayi lainnya. Dengan harganya yang sedikit diatas rata-rata, sufor ini memberikan gizi terbaik untuk si kecil Anda. Hampir sama dengan susu BMT Soya, Nutramigen LGG ini bisa dikonsumsi oleh bayi yang alergi dengan susu sapi. Susu formula ini mengandung formula khusus hipoalergenik yang bisa dengan aman dikonsumsi.

Susu ini baik untuk dikonsumsi oleh bayi berusia 0-12 bulan. Apa saja kandungan yang ada didalam susu formula ini? Kandungannya meliputi protein terhidrolisis ekstensif atau memiliki potensi alergenisitas paling rendah, Probiotik Lactobacillus rhamnosus GG, DHA 17mg/100kkal & ARA 34mg/100kkal, Hypoallergenic, lactose-free, dan galactose-free, Vitamin A, B1, B2, B6, B12, C, D, E, dan K, Mineral dan Kalsium.

Karena susu ini mengandung formula yang khusus, tidak bisa dikonsumsi secara sembarangan, ya! Harus dengan petunjuk dan rekomendasi dari dokter anak.

Harga: Rp. 300.000-370.000

19. SGM LLM+ Presinutri

Jika Anda sedang mencari susu bayi 0-6 bulan dengan harga yang murah dan terjangkau, SGM LLM+ Presinutri adalah pilihan yang bagus. Meskipun harganya yang murah bukan berarti kualitasnya murahan ya! Susu ini sangat bagus untuk si kecil karena memiliki kandungan gizi yang lengkap.

Agak berbeda dengan susu formula lainnya, SGM LLM+ Presinutri ini adalah susu yang bebas glukosa, jadi sangat cocok untuk si kecil yang alergi dengan susu sapi. Kira-kira apa saja ya kandungan gizinya?Susu ini mengandung asam amino esensial yang terdiri dari Isoleusin, Leusin, lisin, Mentionin, Fenilalanin, Threonin, Thriptofan, Valin, Tirosin, Histidin, Sistein.

Harga: Rp. 30.000-100.000
From our editorial team

Susu Formula, Solusi Pemenuhan Nutrisi Pendamping ASI

Susu formula merupakan penanganan masalah bagi ibu yang tak dapat memberikan ASI secara penuh karena terkendala masalah yang beragam. Untuk mendapatkan produk yang baik untuk si buah hati, Anda harus memerhatikan standar keamanan yang telah disetujui lembaga makanan resmi, kandungan gizi yang dimilikinya, terutama komposisinya. Hal ini perlu dilakukan untuk menghindari anak dari kekurangan gizi, apalagi alergi terhadap susu yang dikonsumsinya.