Mengenal Kosmetik Organik

Sumber gambar www.pexels.com

Beberapa dari kamu mungkin sudah mengetahui definisi kosmetik organik. Yup, belakangan ini, kosmetik organik semakin marak menjadi trend pasar kecantikan dan mulai mendapat banyak dukungan dari masyarakat. Bagaimana tidak, kosmetik organik disebut-sebut sebagai terobosan produk kecantikan yang lebih aman digunakan untuk kulit serta lebih ramah lingkungan.

Lantas, apa sebenarnya kosmetik organik dan mengapa produknya perlu dicoba?

Pada dasarnya, kosmetik organik merupakan penyebutan untuk produk-produk kecantikan seperti skincare dan kosmetik yang menggunakan bahan-bahan organik dari tumbuhan dan bunga sebagai bahan pembuatan kosmetiknya. Bahan organik yang dimaksud misalnya aloe vera, madu, sampai buah-buahan. Selain itu, dalam proses pembuatannya sama sekali tidak menggunakan bahan kimia berbahaya atau pestisida yang dapat membahayakan kulit dan mencemari lingkungan.

Salah satu merek kosmetik organik yang dikenal di Indonesia adalah Kosmetik Gizi. Selain itu, ada juga Martha Tilaar Solusi Organik, Skin Dewi, Sensatia Botanica, dan Organic Supply Co.

Kosmetik Gizi, Merek Kosmetik Organik Lokal yang Sudah Eksis Sejak Dulu

Sumber gambar duniabiza.com

Beberapa dari kamu mungkin mendambakan produk berbahan herbal yang cenderung ramah dan minim alergi bagi kulit. Namun, kebanyakan produk demikian terkadang mengetok harga tinggi sehingga kamu urung membeli.

Tak perlu khawatir karena kosmetik Gizi bisa jadi pilihan yang tepat. Brand yang didirikan oleh Liem Soedarno dan Sri Suyati pada tahun 1972 ini telah melambungkan kosmetik Gizi yang diusung bahan-bahan alami dalam produknya.

Produk ini memang jarang dikenal karena nyaris tanpa branding komersial, tetapi ibu atau nenekmu bisa saja mengetahuinya. Ya, produk ini memang dikenal karena kualitasnya yang apik. Berbahan dasar rumput laut, brand Gizi akhirnya bertransformasi pada tahun 2011 menjadi sebuah perusahaan perorangan.

Produk Gizi yang dibanderol dengan harga terjangkau ini sudah diwariskan secara turun temurun dan kini berinovasi dengan menggunakan nano technology dalam memproduksi resep tradisional untuk kecantikan wajah. Menarik, bukan?

Kosmetik Gizi Super Cream Solusi Kosmetik Terjangkau dengan Bahan-bahan Alami

Sumber gambar sitilatifah.com

Jauhkan kosmetik dan produk perawatan berbahaya. Harga murah tak jadi alasan kamu untuk membeli produk abal-abal karena banyak brand lokal yang menyuguhkan produk skincare berkualitas dengan harga terjangkau seperti Gizi.

Merek yang telah ada sejak 1942 ini mengambil manfaat alam dan menjadikannya bahan dalam produk kecantikan yang diproduksi secara canggih. Lidah buaya, rumput laut, kedelai, pepaya, jeruk nipis serta buah bligo yang kaya manfaat dapat kamu rasakan saat memakai produk dari Gizi.

Tak perlu cemas soal harga karena produk perawatan Gizi sangat terjangkau. Untuk krim perawatan mulai dibanderol dengan harga sekitar Rp 20.000 yang kini bisa kamu dapatkan melalui minimarket terdekat. Telah lolos sertifikasi BPOM sehingga kamu tak perlu khawatir soal kandungan produknya.

Manfaat Kosmetik Gizi Super Cream

Sumber gambar Sejasa.com

Mengapa wanita perlu memakai produk perawatan? Kamu bisa intip manfaat dari kosmetik Gizi seperti berikut ini.

Mengangkat Sel Kulit Mati

Sumber gambar viva.co.id

Banyak iklan produk kecantikan yang mengajak wanita untuk merawat kulit sebelum tidur dengan mengaplikasikan krim malam. Sebenarnya, apa manfaat memakai krim kecantikan menjelang tidur?

Di malam hari, kulit kamu ternyata melakukan regenerasi alias pergantian sel kulit lama ke sel kulit baru. Ini alami terjadi dan berfungsi agar kondisi kulit kamu tetap prima. Untuk memaksimalkan proses pengangkatan sel kulit mati, dapat ditunjang dengan perawatan kulit seperti memakai krim wajah.

Gizi dengan kandungan jeruk nipis yang baik bagi kulit dapat membantu kulit kamu untuk mengangkat sel kulit mati secara total. Hasilnya, wajah terhindar dari kusam dan mencegah penyumbatan pori-pori yang berpotensi menjadi jerawat.

Meremajakan Kulit

Sumber gambar tipkesehatan.com

Para wanita tentunya mendambakan wajah yang tampak awet muda. Tetap terlihat cantik dan segar tak peduli berapa pun usianya, jadi salah satu kebanggan tersendiri, bukan?

Untuk mendapatkan kulit wajah yang prima, kamu bisa mulai dengan memakai krim dari Gizi. Kandungan rumput laut yang ada dalam produk kecantikan Gizi ini befungsi untuk meremajakan kulit. Yodium dalam rumput laut bisa meningkatkan fungsi tiroid yang menghasilkan asam amino.

Zat ini dapat menyerap yodium lalu menghasilkan zat kimia untuk mengatur metabolism darah. Hasilnya, proses peremajaan kulit dapat berjalan baik dan kulit kamu akan terlihat cerah juga sehat.

Menghilangkan Jerawat

Sumber gambar sindonews.net

Ingat, kosmetik berbahaya hanya memberikan efek bagus dalam waktu singkat. Beberapa menimbulkan ketergantungan yang memiliki dampak negatif jika tidak digunakan kembali. Kulit kamu lama kelamaan bisa rusak seiring waktu karena terus menerus digempur dengan bahan berbahaya. Seram, bukan?

Untuk terhindar dari masalah wajah seperti jerawat, kamu harus rajin diri dari dalam dan luar. Makan makanan bernutrisi, cukup minum air putih dan jangan lupa untuk memakai produk kecantikan berbahan alami yang baik bagi kulit seperti Gizi.

Manfaat lidah buaya dalam Gizi Super Cream ampuh dalam mengusir jerawat. Selain itu, sifat antiradang yang ada pada lidah buaya juga dapat mendinginkan kulit dan zat gibberellin bekerja sebagai hormon pertumbuhan sel kulit baru. Hasilnya, wajah terhindar dari jerawat dan terlihat bebas parut.

Meredakan Radang

Sumber gambar umarblogherbal.com

Jika kamu pernah merasakan gatal, kering dan kulit wajah tampak memerah, bisa jadi kulitmu sedang meradang. Kondisi ini bisa disebabkan iritasi kulit yang timbul akibat paparan parfum, suhu yang terlalu ekstrem, terkena produk rumah tangga berbahan keras atau terkontaminasi pewarna sintetis.

Untuk meredakan rasa tak nyaman pada kulit wajah, kamu bisa menggunakan Gizi Super Cream yang mengandung buah bligo. Buah ini berperan sebagai anti radang karena mengandung zat yang bisa menghambat pertumbuhan bakteri propionibakterium acne juga staphylococcus epidermis, penyebab radang dari jerawat.

Mencegah Keriput

Sumber gambar www.duniahore.com

Mengapa bisa timbul keriput di wajah? Hal ini dapat disebabkan beberapa hal, antara lain karena hilangnya kolagen dan elastisitas yang membuat volume kulit berkurang. Biasanya terjadi seiring pertambahan usia dan proses ini memang alami.

Namun, bagi wanita yang selalu ingin terlihat cantik, garis halus dan keriput bisa saja mengganggu. Oleh sebab itu, kamu bisa memakai Gizi Super Cream untuk menunda penuaan dini.

Kandungan pepaya yang ada dalam krim ini dapat membantu mengurangi juga mencegah munculnya keriput di sekitar mata, kening serta mulut. Tak hanya itu saja, pemakaian yang baik juga dapat membantu menghaluskan kulit muka secara maksimal dan menyeluruh.

Ini Dia 30 Rekomendasi Kosmetik Organik dari Gizi dan Merek Lainnya, Hanya Untukmu!

Merek Gizi

1. Gizi Super Cream Daily Nutrition Cream, Mencerahkan dan Melembutkan

Rekomendasi yang pertama adalah Gizi Daily Nutrition Cream. Tekstur krim ini terbilang ringan dan dikemas dalam pot yang imut berukuran sekitar sembilan gram dan tube sebesar 18 gram. Krim ini memberi kesan dewy di wajah dan jika kamu berniat menjadikannya alas bedak, sebaiknya memakai tipis-tipis saja.

Krim wajah ini cepat meresap dan diperkaya dengan kandungan rumput laut, buah bligo, kedelai, pepaya, jeruk nipis, beras, dan lidah buaya. Manfaat krim wajah ini adalah untuk mencerahkan dan melembutkan.

Harga: Rp. 18.500-60.000

2. Gizi Super Cream Daily Nutrition Cream UV Protection With SPF 18, Teman Liburan Terbaik

Berencana liburan? Jangan lupa untuk membawa krim wajah yang mengandung SPF agar kamu terhindar dari dampak negatif sinar UV. Pakailah krim sekitar 15-30 menit sebelum beraktivitas di luar ruangan.

Sebagai rekomendasi, kamu bisa menggunakan Gizi Super Cream Daily Nutrition Cream UV Protection With SPF 18 ini. Teksturnya padat dengan warna putih susu.

Krim ini menimbulkan rasa sedikit gerah sebelum benar-benar terserap ke dalam kulit jadi kamu perlu mengaplikasikan bedak untuk memaksimalkan tampilan. Jangan lupa untuk selalu membersihkan wajah terlebih dahulu sebelum memakai krim perawatan.

Harga: Rp. 49.500-50.000

3. Gizi Daily Natural Lightening Foam, Meringankan Kulit

Membersihkan wajah setelah beraktivitas atau sehabis memakai make up dapat membebaskan kulit dari rasa “berat”. Pembersih wajah dengan bahan yang tepat dapat membantu mengurangi minyak berlebih, menjaga kelembapan kulit, mengangkat sel kulit mati dan menjadikan kulit terlihat lebih bersih.

Untuk kulit yang bebas kotoran dan terlihat lebih cerah, kamu bisa menggunakan Gizi Daily Natural Lightening Foam. Mengandung manfaat pepaya, rumput laut, jeruk nipis, minyak kelapa serta ekstrak kulit beras.

Harga: Rp. 47.000-86.760

4. Gizi Beauty Perfect with Mangosteen Series, dengan Wangi yang Lembut

Remaja perempuan dengan wanita berusia di atas 25 tahun memiliki kondisi kulit yang berbeda. Oleh sebab itu, produk perawatannya pun harus disesuaikan.

Untuk kamu yang sudah menginjak usia 25 tahun ke atas atau memasuki usia 30 tahun, sebaiknya beralih pada produk kecantikan anti aging. Produk kecantikan anti aging umumnya memiliki formula berbeda dengan fokus menunda penuaan dini seperti produk Gizi Beauty Perfect with Mangosteen Series ini.

Diperkaya dengan ekstrak buah manggis, khasiat rumput laut, serta xamthone dan tochoperol untuk menjaga kulit dari penuaan dini. Krim ini dapat diaplikasikan sebagai base make up dan memiliki wangi lembut. Mudah meresap di kulit wajah juga memberi tampilan cerah.

Harga: Rp. 81.000

5. Gizi Beauty Active with Lotus Essence Series, untuk Kulit Berminyak

Untuk kulit berminyak, memilih produk perawatan memang cukup tricky karena jika salah memilih, kulit justru menjadi sangat kering. Bukannya sehat, kulit yang terlalu kering juga rentan terhadap masalah seperti terasa kasar dan bisa memicu timbulnya jerawat.

Kamu harus memilih produk yang dapat mengenyahkan jerawat membandel tapi juga menjaga kulit tetap lembap dan sehat. Salah satu kekayaan alam yang ternyata ampuh untuk mengatasi jerawat adalah bunga lotus atau teratai.

Bagian daunnya mengandung manfaat yang bisa melawan bakteri P-acne. Bagi kamu yang punya kulit cenderung sensitif, dapat memilih produk yang mengandung kebaikan daun bunga lotus seperti rangkaian Gizi Beauty Active with Lotus Essence Series ini.

Harga: Rp. 32.000-38.000

6. Gizi Beauty Mask, Kulit Lembap dan Kenyal

Untuk wajah yang sehat dan kulit terasa lembap serta kenyal, tidak ada salahnya kamu memakai masker sekitar 1-2 kali dalam seminggu. Masker wajah dapat membantu kulit meregenerasi sel-sel kulit yang sudah mati juga membuat wajah terlihat lebih segar.

Kamu bisa memilih Gizi Beuaty Mask yang hadir dalam beberapa varian seperti Gizi Beauty Mask with Rice, Gizi Beauty Mask with Seaweed dan Gizi Beauty Mask with Bengkoang.

Harga: Rp. 4.500-35.000

Merek Sariayu Martha Tilaar Solusi Organik

7. Solusi Organik Renewage Night Cream, Kulit Menjadi Elastis

Solusi Organik Martha Tilaar diklaim sebagai merek kosmetik pertama di Indonesia yang disertifikasi organik. Nama Martha Tilaar sendiri berasal dari nama seorang perempuan pengusaha kosmetik dan jamu yang pada mulanya mendirikan perusahaan merek terkenal yaitu Sariayu.

Kini, merek produk kecantikan milik Martha Tilaar terus bertambah misalnya Mirabella, Biokos, Solusi, Belia, dan sebagainya. Solusi Organik Renewage Night Cream menjadi produk Solusi Organik yang wajib kamu coba.

Selain terjamin aman karena menggunakan bahan organik 99%, krim malam ini mampu memberikan kelembapan pada kulit, menjaga elastisitas kulit, dan memperlambat proses penuaan wajah.

Harga: Rp. 280.330-534.000

8. Solusi Organik Renewage Face Wash, Membersihkan Secara Menyeluruh

Rekomendasi kosmetik organik dari merek Solusi Organik adalah Solusi Organik Renewage Face Wash. Produk ini merupakan pembersih wajah yang dapat membersihkan kotoran dan sebum berlebih pada kulit.

Selain itu, Solusi Organik Renewage Face Wash juga mampu menjaga kelembapan kulit dan memperlambat tanda penuaan.

Harga: Rp. 138.890-287.000

9. Solusi Organik Renewage Face Cleanser, dengan Biji Anggur dan Kayu Manis

Solusi Organik Renewage Face Cleanser merupakan lotion pembersih wajah yang terbuat dari kandungan biji anggur dan kayu manis. Pembersih wajah ini dapat mengangkat kotoran, sisa makeup, dan sebum dengan lembut.

Tekstur lembut ini tidak akan membuat wajah iritasi serta memberikan kemudahan untuk memijat wajah. Hasil akhirnya adalah menjadikan wajah terasa lembap dan sehat.

Harga: Rp. 233.495-449.500

10. Solusi Organik Renewage Moisture Lotion, Kulit Lembap dan Tenang

Dengan kandungan yang sama seperti rangkaian kosmetik Solusi Organik lainnya, Solusi Organik Renewage Moisture Lotion adalah produk yang akan memberikan kelembapan ekstra untuk kulit sehatmu. Selain lembap, kulitmu akan merasakan sensasi tenang setelah memakai lotion ini.

Bahkan, Solusi Organik Renewage Moisture Lotion diklaim dapat mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Harga: Rp. 230.000-575.000

11. Solusi Organik Face Scrub, Mengangkat Sel Kulit Mati dalam Pori

Setelah melakukan aktivitas puluhan jam, kulit wajah kamu pasti akan berisi tumpukan kotoran, debu, dan sel kulit mati. Meskipun telah membersihkannya dengan pembersih wajah biasa, jangan kira tidak ada lagi kotoran yang tertinggal dalam kulitmu.

Terlebih sel kulit mati dalam pori-pori yang sulit dihilangkan. Solusi Organik Face Scrub dapat mengatasi masalah tersebut. Scrub wajah ini dapat membuka pori-pori untuk membersihkan kotoran dan mengangkat sel kulit mati sehingga kulit menjadi lebih cerah, halus, dan lebih sehat.

Harga: Rp. 176.600-302.000

12. Solusi Organik Renewage Face Serum, Merawat Kekencangan Kulit

Rekomendasi terakhir dari merek Solusi Organik adalah Solusi Organik Renewage Face Serum. Serum wajah ini mengandung ekstra moisturizer yang akan membantu merawat kekencangan kulit dan mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Serum ini cocok untuk semua jenis kulit sehingga kamu tidak perlu khawatir kulitmu akan iritasi. Untuk mendapatkan manfaat serum, kamu hanya perlu menggunakan Solusi Organik Renewage Face Serum setiap pagi dan malam pada wajah yang telah dibersihkan.

Harga: Rp. 412.000-949.000

Merek Skin Dewi

13. Skin Dewi Hazelnut Cleansing Milk, Menyeimbangkan Produksi Sebum

Sebum adalah minyak alami dalam kulit manusia yang diproduksi oleh kelenjar minyak. Pada kulit wajah, produksi sebum yang berlebih akan membuat wajahmu terlihat sangat berminyak dan mudah kotor.

Sedangkan jika produksi sebum kurang dari seharusnya, kulitmu justru akan sangat kering dan bisa menyebabkan iritasi. Kamu bisa mengontrol produksi minyak pada kulit wajahmu dengan SKin Dewi Hazelnut Cleansing Milk.

Pembersih wajah ini merupakan pembersih kedua dalam metode double cleansing. Manfaat SKin Dewi Hazelnut Cleansing Milk adalah untuk menyeimbangkan produksi sebum, membersihkan pori-pori, dan membantu mengatasi jerawat.

Harga: Rp. 357.500-805.000

14. Skin Dewi Raspberry Cleansing Milk, Menyeimbangkan pH Kulit

Pada dasarnya, nilai pH kulit adalah ukuran yang menunjukkan kadar keasaman pada lapisan kulit luar. Nilai pH kulit harus seimbang agar kulit terhindar dari iritasi dan kerusakan lainnya.

Untuk membantu menyeimbangkannya, kamu bisa menggunakan skincare yang memang memiliki kandungan tertentu untuk menyeimbangkan pH kulit. Salah satu yang bisa kamu pakai adalah Skin Dewi Raspberry Cleansing Milk.

Cleansing milk ini mengandung raspberry oil, vitamin B3, papaya extract, dan d-panthenol. Manfaat yang akan diberikan pada kulitmu adala menghidrasi, melembutkan, dan menyeimbangkan pH.

Harga: Rp. 357.500-512.000

15. Skin Dewi Bamboo Cleansing Oil, Cocok untuk Semua Tipe Kulit

Skin Dewi Bamboo Cleansing Oil merupakan produk ketiga dari rangkaian pembersih Skin Dewi organic skincare. Skin Dewi Bamboo Cleansing Oil digunakan sebagai pembersih pertama dalam double cleansing.

Produk ini mengandung bamboo fiber dengan manfaat untuk membersihkan makeup, sunscreen, dan kotoran yang masih menempel pada kulit. Untuk menggunakan Skin Dewi Bamboo Cleansing Oil, kamu hanya perlu mengambil 2-3 pump dari botol kemudian oleskan secara merata pada wajah, pijat perlahan.

Kemudian ambil sedikit air dan pijat lagi sampai konsistensi menjadi seperti susu. Terakhir, bilas dengan air sampai bersih.

Harga: Rp. 330.000-686.400

16. Skin Dewi Calming Dew Rose Toner, Menyegarkan Kulit

Setelah membersihkan wajah, langkah selanjutnya dalam rangkaian pemakaian skincare adalah memberi nustrisi pada wajah dengan toner. Skin Dewi Calming Dew Rose Toner memiliki kandungan Rosa Damascena Flower Water, Chamomile Extract, Sea Buckthorn Extract, dan White Mushroom Extract.

Toner wajah ini berfungsi untuk menyegarkan kulit setelah dibersihkan, menjaga kelembapan dengan formula two-phase extract, dan menutrisi kulit kering dan dehidrasi. Pemakaian Skin Dewi Calming Dew Rose Toner sama dengan toner pada umumnya, yaitu dengan mengaplikasikan toner ke seluruh wajah menggunakan kapas.

Harga: Rp. 495.000-707.900

17. Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment, Mencerahkan dan Meratakan Warna Kulit

Sudah menjadi pemahaman bersama bahwa Vitamin C merupakan formula skincare yang dapat mencerahkan warna kulit. Skin Dewi memiliki produk mengandung Vitamin C untuk kamu gunakan setelah pemakaian toner, yaitu Skin Dewi Helichrysum Brightening Vitamin C Treatment.

Manfaat dari treatment ini adalah untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, menghindarkan hiperpigmentasi, mendorong regenerasi sel kulit, dan meningkatkan elastisitas kulit.

Meskipun harganya relatif mahal, namun harga tersebut sebanding dengan kualitas dan manfaat yang diberikan. Terlebih skincare ini terbuat dari bahan organik yang aman untuk kulit dan ramah lingkungan.

Harga: Rp. 1.138.500-2.177.000

18. Skin Dewi Tamanu Green Serum, Memperbaiki Skin Barrier

Rangkaian Skin Dewi Organic Serum yang tidak boleh kamu lewatkan berikutnya adalah Skin Dewi Tamanu Green Serum. Serum ini mengandung tamanu oil, calendula extract, chickweed, dan bisabolol sebagai perawatan optimal untuk kulit jerawat dan rusak.

Selain menangkal jerawat, kandungan calendula juga dikenal sebagai kandungan anti inflamasi dalam skincare. Skin Dewi Tamanu Green Serum juga bermanfaat untuk membantu mengatasi fungal acne dan mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Serum wajah ini cocok digunakan untuk kulit kering dan dehidrasi.

Harga: Rp. 547.800-935.500

19. Skin Dewi Ginkgo Biloba Firming Facial Cream, dengan Formula Anti-aging

Moisturizer dalam rangkaian skincare termasuk skincare yang fundamental dan tidak boleh dilewati. Setelah menggunakan toner dan serum, sebaiknya kamu memakai krim wajah yang mengandung formula moisturizing. Dari produk Skin Dewi sendiri, kami merekomendasikan Skin Dewi Ginkgo Biloba Firming Facial Cream.

Krim wajah ini dapat digunakan sebagai serum maupun pelembap, sehingga kamu bisa mengaplikasikannya langsung setelah memakai toner. Manfaat yang diberikan oleh Skin Dewi Ginkgo Biloba Firming Facial Cream adalah mengencangkan kulit, mencerahkan, menstimulasi produksi kolagen, dan mendorong regenerasi sel. Krim ini juga mengandung formula Anti-aging yang membuatmu tampak awet muda.

Harga: Rp. 1.072.500-3.640.000

20. Skin Dewi Temulawak Balancing Facial Emulsion, Mengatasi Pori-pori Tersumbat

Siapa sangka temulawak, sebagai tanaman herbal asli Indonesia mengandung sejuta manfaat untuk kesehatan tubuh, termasuk kesehatan kulit wajah? Manfaat ini berusaha diberikan oleh Skin Dewi Temulawak Balancing Facial Emulsion. Produk ini dapat digunakan sebagai serum maupun pelembap.

Skin Dewi Temulawak Balancing Facial Emulsion memiliki beberapa manfaat misalnya menyeimbangkan produksi sebum. Selain itu juga dapat menenangkan kulit iritasi dan kemerahan, membantu mengatasi jerawat, dan membantu mengatasi pori-pori tersumbat.

Harga: Rp. 1.012.000-3.640.000

21. Calendula Soothing Gel, Menenangkan Kulit

Calendula Soothing Gel adalah moisturizer gel dari Skin Dewi yang memiliki berbagai manfaat. Yang pertama adalah menenangkan kulit iritasi atau terinflamasi.

Kedua, gel ini mampu menghidrasi kulit yang berminyak. Kemudian juga mampu membantu memperkuat skin barrier.

Terakhir, Calendula Soothing Gel dapat merawat kulit yang rentan akan komedo dan jerawat. Selain ekstrak Bunga Calendula, produk ini juga diperkaya dengan kandungan oat extract, chamomile extract, dan lavender oil.

Harga: Rp. 594.000

22. Energizing Coffee Clay Mask, Eksfoliasi Mendalam

Selain skincare dasar, menggunakan skincare tambahan juga perlu dilakukan untuk memberikan nutrisi ekstra kepada kulit dan mengoptimalkan penggunaan skincare. Salah satu skincare tambahan yang kaya manfaat adalah masker kulit.

Penggunaan masker tidak harus setiap hari, namun disarankan secara rutin dan teratur agar kulit mendapatkan manfaat maksimal. Skin Dewi Energizing Coffee Clay Mask merupakan masker wajah yang mampu membersihkan kulit hingga ke pori-pori.

Selain itu juga mampu mengangkat sel kulit mati, kotoran dan minyak berlebih serta menyegarkan kulit yang lelah.

Harga: Rp. 385.000

23. Skin Dewi Shikimic Gentle Exfoliating Scrub, Mengeksfoliasi Secara Lembut

Pernahkan kamu mendengar tentang eksfoliasi kulit? Eksfoliasi merupakan metode perawatan kulit untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada lapisan terluar kulit. Metode ini akan membersihkan wajah secara mendalam sehingga kulit wajah akan menjadi bersih, cerah, dan tampak glowing.

Salah satu metode eksfoliasi adalah eksfoliasi fisik dengan menggunakan scrub. Shikimic Gentle Exfoliating Scrub adalah produk eksfoliasi scrub yang kami rekomendasikan dari Skin Dewi.

Produk ini mampu mengeksfoliasi sel kulit secara lembut, sehingga kulit wajah tidak akan terkikis dan iritasi. Hasil akhir yang akan kamu dapatkan adalah kulit menjadi lembut dan lebih cerah.

Harga: Rp. 514.800

24. Skin Dewi Sea Buckthorn Reviving Elixir, Meremajakan dan Mengencangkan Kulit

Rekomendasi kosmetik organik terakhir dari Skin Dewi adalah Skin Dewi Sea Buckthorn Reviving Elixir. Produk ini merupakan serum sekaligus pelembap dari Skin Dewi yang mampu meremajakan kulit.

Selain itu, Skin Dewi Sea Buckthorn Reviving Elixir juga dapat mengencangkan dan melembapkan kulit, mendorong produksi kolagen, serta menyamarkan garis halus dan keriput.

Harga: Rp. 1.485.000-3.020.000

Merek Organic Supply

25. Montmorillonite Clay | Bentonite Clay, Masker Serba Bisa

Organic Supply Co. adalah merek kosmetik lokal Indonesia yang telah memperoleh sertifikasi organik dari berbagai lembaga sertifikasi internasional seperti Soil Association (Inggris), USDA Organic (Amerika), Australian Certified Organic (Australia), Ecocert (International). Dengan demikian, semua produk dari Organic Supply Co. terjamin menggunakan bahan-bahan alami.

Rekomendasi produk pertama dari Organic Supply Co. adalah Montmorillonite Clay atau yang dikenal juga sebagai Bentonite Clay. Produk ini merupakan mud mask serba bisa untuk semua jenis kulit. Beberapa manfaat Montmorillonite Clay antara lain mengeksfoliasi kulit wajah, membersihkan sel kulit mati, dan mengatasi kulit kusam.

Harga: Rp. 90.000-192.000

26. Masker French Red Clay Organic Supply Co., untuk Mendetoks Kulit

Rekomendasi berikutnya adalah Masker French Red Clay Organic Supply Co. Masker ini mampu membersihkan kulit, mendetoksifikasi kulit, dan mengeksfoliasi kulit.

Kamu yang mengalami masalah wajah berupa komedo membandel juga pasti akan jatuh cinta dengan Masker French Red Clay Organic Supply Co. ini. Masker ini tidak perlu digunakan setiap hari, cukup 1-2 kali dalam satu minggu.

Harga: Rp. 90.000-237.000

27. Masker French Green Clay Organic Supply Co., Mengecilkan Pori

Masker adalah salah satu rangkaian produk unggulan dari Organic Supply Co. Jika kedua masker sebelumnya tidak menarik perhatianmu, mungkin yang kamu cari adalah Masker French Green Clay Organic Supply Co.

Masker kali ini cocok untuk jenis kulit kombinasi, berminyak, dan acne prone. Kandungan mineral dari rich green clay memiliki tekstur yang elegan yang mampu menyerap secara intens, menarik kotoran dan mengecilkan pori-pori wajah. Masker ini bisa digunakan setiap hari pada aera wajah yang bermasalah.

Harga: Rp. 90.000-210.000

28. Masker Wajah French Pink Clay Organic Supply Co., Dapat Diracik dengan Bahan Lain

Setelah red dan green clay mask, kini giliran Masker Wajah French Pink Clay Organic Supply Co. menarik perhatianmu. Masker ini disebut sebagai kombinasi dari clay merah dan putih. Berfungsi dalam membersihkan dan mendetoksifikasi kulit wajah, masker ini cocok untuk diracik dengan bahan lain.

Misalnya jika French Pink Clay Mask ini dipadukan dengan distilled water, rosehip oil, dan geranium essential oil, maka hasilnya adalah campuran antioksidan terbaik!

Harga: Rp. 90.000-200.000

29. Minyak Antiaging Rosehip Oil Organic Supply Co., Dapat Memudarkan Bekas Jerawat

Ajaib adalah satu kata yang tepat untuk menggambarkan minyak ini. Bagaimana tidak, dengan memakai satu produk ini saja kamu bisa mendapatkan puluhan manfaat baik untuk kulitmu.

Seperti mengobati bekas jerawat dan luka lainnya, menjaga keseimbangan minyak pada kulit, mencegah garis halus, meratakan warna kulit, serta melembapkan kulit kering. Manfaat tersebut berangkat dari formulasi asam linoleat dan asam alfa-linoleat serta tambahan Vitamin A, B, C, dan E.

Karena kebaikan inilah, Minyak Antiaging Rosehip Oil Organic Supply Co. diklaim sebagai salah satu minyak paling bernutrisi yang pernah ada.

Harga: Rp. 155.000-299.500

30. Jojoba Oil Organic Supply Co., Nutrisi untuk Wajah dan Rambut

Berbicara kosmetik bukan hanya tentang wajah saja, karena kosmetik meliputi semua kecantikan tubuh termasuk juga rambut. Jojoba Oil Organic Supply Co. mengandung formulasi yang bisa menutrisi keduanya.

Untuk wajah, minyak ini dapat digunakan sebagai cleansing oil dan juga mampu menghidrasi dan memberikan kelembapan pada kulit. Untuk rambut, minyak ini dapat memberikan perawatan terhadap kulit kepala yang kering dan gatal, serta membantu mengatasi ketombe. Rambut pun menjadi lebih sehat dan bernutrisi.

Harga: Rp. 100.000-225.000
From our editorial team

Pilihlah Kosmetik Natural untuk Wajahmu

Rangkaian produk kosmetik Gizi menawarkan komposisi dari bahan-bahan natural sehingga aman untuk merawatan wajahmu. Selain harganya yang relatif terjangkau, produk ini bisa menjadi alternatif pilihanmu untuk skin care rutin agar wajah sehat natural. Nggak mau dong kulit wajahmu kusam? Yuk, coba produk legendaris ini!