Tampil Keren Dan Kompak Dengan 8 Pilihan Baju Muslim Couple Untuk Keluarga Harmonis

Tampil Keren Dan Kompak Dengan 8 Pilihan Baju Muslim Couple Untuk Keluarga Harmonis

Ingin tampil kompak dan keren bersama keluarga saat hari raya tiba atau menghadiri acara tertentu? Anda tak perlu khawatir karena berikut BP-Guide berikan tips dan informasi tentang bagaimana memilih baju couple keluarga muslim yang baik beserta rekomendasinya.

Baca juga

Tampil Makin Keren Dengan Busana Muslim Couple Keluarga

Foto keluarga, berkumpul bersama keluarga besar atau silaturahmi akan lebih cocok bila menggunakan baju couple muslim sekeluarga. Dengan demikian, tampilan lebih kompak, santun sekaligus keren dan oke.

Saat ini, busana muslim keluarga terus berinovasi menjadikan pakaian-pakaian yang trendi namun tetap syari. Biasanya, pakaian ayah akan sama dengan anak lelaki, sedangkan ibu sama dengan anak perempuan. Selain itu, warna dari seluruh pakaian juga akan senada atau serasi.

Jadi, jangan ragu untuk tampil lebih menarik dengan busana muslim couple keluarga yang tepat.

Cara Tampil Kompak Dengan Baju Muslim Couple Keluarga Yang Oke

Baju couple keluarga muslim memang bisa membuat Anda dan keluarga makin oke dan kompak, tapi ada baiknya jika Anda menyimak tips memilih dan mengenakan busana muslim couple keluarga dibawah ini agar tidak terlihat kaku dan salah kostum. SImak terus ya!

Pilih Model Yang Tidak Pasaran

Sumber gambar busanamuslimodern.com

Cara pertama untuk tampil keren dengan baju couple muslim keluarga adalah pilih desain yang tidak pasaran. Usahakan pakaian yang Anda pilih untuk keluarga desainnya lebih eksklusif dan berbeda dengan yang lainnya.

Jadi, misalnya sedang berkumpul dengan keluarga besar atau silaturahmi ke tempat keluarga lain, tentunya akan sangat baik bila pakaian yang Anda kenakan berbeda dengan keluarga lainnya. Bisa dibayangkan bila ternyata pakaian couple muslim keluarga Anda desainnya mirip dengan rumah yang Anda kunjungi?

Sebelum memilih busana muslim yang tepat, usahakan diadakan diskusi dulu dengan istri dan anak-anak Anda. Namanya juga baju couple, berarti bukan untuk pribadi. Jadi, tidak hanya Anda suka dan nyaman dengan pakaiannya, tetap seluruh anggota keluarga juga harus nyaman dan suka dengan model yang dipilih.

Sesuaikan Warna Baju

Sumber gambar gambarbusanamuslim.com

Biasanya perempuan akan lebih selektif dalam memilih warna pakaian. Jadi, diskusikan warna yang akan dipilih, agar bisa tetap sesuai antara pakaian ayah dengan pakaian ibu.

Biasanya, suami menggunakan pakaian yang sama dengan anak lelaki, sedangkan istri sama dengan anak perempuan. Nah, saat itulah sering ditemukan bahwa pakaian suami dan istri justru tidak saling melengkapi, dengan kata lain kurang harmonis saat dipadu.

Warna yang tepat juga menjadikan Anda bisa leluasa memadukannya dengan sejumlah aksesoris, tas dan lain-lainnya. Pilih juga aksesoris yang bisa menunjang penampilan Anda, namun tidak berlebihan.

Pilih Bahan Yang Nyaman Digunakan

Sumber gambar www.hipwee.com

Sebenarnya, hal yang paling diprioritaskan dalam membeli pakaian apapun adalah bahannya. Bahan katun yang berkualitas tinggi tentu akan lebih cocok digunakan untuk acara yang lebih formal, dibanding kain-kain yang tipis.

Apalagi untuk pria, hindari pakaian yang menggunakan bahan yang tipis, seperti georgette, sifon dan sebagainya. Bahan tersebut bukan bahan yang terbaik untuk pakaian pria, apalagi dalam pertemuan formal.

Kenyamanan adalah yang terpenting. Di daerah dengan iklim tropis seperti Indonesia, tentunya Anda pertimbangkan untuk menggunakan bahan kain yang sejuk, menyerap keringat dengan baik juga nyaman digunakan. Untuk pakaian batik misalnya, bisa memilih yang dibuat dari bahan satin, sutra dan sebagainya.

Hindari Hal Berikut Saat Memilih Baju Couple Keluarga

Sumber gambar www.bukalapak.com

Selain tips diatas, Anda juga harus mengetahui beberapa hal yang perlu dihindari saat memilih baju muslim keluarga couple yang tepat. Jika salah pilih tentunya tingkat kepercayaan diri Anda dan keluarga akan berkurang bukan?

Motif Yang Berlebihan Dan Norak

Sumber gambar busanamuslimodern.com

Jangan pernah menggunakan pakaian dengan terlalu banyak motif, dipadukan pula dengan terlalu banyak aksesoris. Bukannya terlihat unik, Anda justru terlihat seperti pasar berjalan yang memberi kesan norak.

Apalagi untuk baju couple keluarga muslim. Pilihan yang tepat adalah pakaian dengan motif yang variatif, namun sederhana. Pilihan warna dan motif yang tepat tentunya akan menunjang penampilan keluarga Anda.

Untuk memilih motif, lagi-lagi BP-Guide sarankan untuk berdiskusi bersama keluarga. Hindari memilih motif tanpa diskusi, karena bisa jadi anggota keluarga Anda tidak menyukainya nanti.

Penggunaan Bahan Tembus Pandang

Sumber gambar inimodelbajubatik.com

Wanita tentu ingin mendapat kesan seksi dan feminin, dalam balutan busana berbahan transparan. Biasanya bahan tersebut, seperti georgete dan shifon dijadikan blouse, dress, mini dress dan lain-lain.

Namun, hindari pakaian dengan bahan tipis serta menerawang tersebut bila Anda menggunakan pakaian muslim. Bisa dibayangkan ketika Anda menggunakan pakaian muslim keluarga, juga berhijab atau berkerudung, namun lekuk tubuh Anda terlihat jelas dari balik pakaian tipis Anda.

Oleh karena itu, hindari benar pakaian dengan bahan tipis untuk tampil syari bersama keluarga. Bila ternyata pakaian Anda terlalu tipis saat dibeli, cara mengatasinya adalah gunakan dalaman.

Batasi Penggunaan Aksesoris

Semua yang berlebihan memang tidak akan bagus pada akhirnya. Hindari penggunaan pakaian dengan terlalu banyak motif, terlalu tebal make up, juga terlalu banyak aksesoris.

Bisa dikatakan, tampil cantik tanpa aksesoris akan menjadikan wanita merasa ada yang kurang dalam tampilannya. Oleh karena itu, sah-sah saja memilih aksesoris sebagai penunjang penampilan, termasuk saat menggunakan baju couple muslim bersama keluarga.

Namun, ada yang tetap ingin tampil glamor dan blink-blink saat menggunakan pakaian muslim keluarga. Tentunya hal itu akan kurang cocok dalam balutan busana muslim yang seharusnya menonjolkan kesederhanaan. Jadi, batasi penggunaan aksesoris ya..

Baju Muslim Couple Keluarga Yang Bisa Jadi Pilihan

Setelah menyimak tips diatas apa Anda masih bingung harus memilih baju yang mana untuk dikenakan bersama keluarga bahagia Anda? Tak perlu khawatir karena BP-Guide siap memberikan rekomendasi baju muslim couple keluarga yang keren dan berkualitas. Cek rekomendasinya berikut ini!

Batik Muslim Couple

Sumber gambar id.pinterest.com

Berikut beberapa rekomendasi baju muslim batik couple yang bisa Anda pertimbangkan :

  • Baju couple CP Batik Renasa
    Terdiri dari kemeja batik untuk cowok dan batwing gamis untuk cewek. Dibuat dari bahan kain batik songket dengan combinasi spandex korea. Pakaian ini sejuk digunakan dan tersedia dalam ukuran all size. Dapatkan pakaian ini seharga Rp 164.000 di Plaza Baju Muslim dan toko terdekat.
  • Baju couple Batik Muslim Alika
    Produk yang satu ini hadir dalam warna merah yang ceria. Satu pasang terdiri dari kemeja untuk lelaki dan pakaian dengan aksen rompi untuk perempuan. Dibuat dari bahan katun mix baloteli yang sejuk digunakan. Harga sepasang baju ini dibanderol Rp 205.000, dan bisa Anda dapatkan di Bukalapak.

Baju Couple Gamis Maxi

Sumber gambar femalist.com

Pakaian maxi dress menjadi pilihan bagi wanita yang ingin tampil dalam balutan syari namun tetap terkesan anggun dan mempesona. Berikut beberapa produk yang BP-Guide rekomendasikan :

  • Salah satu produk yang bisa Anda temukan adalah Maxi Gel 32, yakni paduan antara kemeja pria dengan maxi dress untuk wanita. Dibuat dari kain katun yang dingin, dengan ukuran S sampai L. Anda bisa memilih warna hijau lumut, biru muda, biru elektrik, biru muda, merah bata dan merah jambu sesuai selera Anda. Harganya untuk sepasang adalah Rp 160.600.
  • Baju kemeja pria dengan pasangan baju maxi dress gamis dan blazer untuk wanita bisa Anda dapatkan di Shopee. Dibuat dari bahan katun rayon yang sejuk digunakan. Produk ini tersedia dalam pilihan warna cokelat, tosca dan maroon. Dibanderol dengan harga Rp 185.000.

Baju Couple Gamis Bahan Jersey

Sumber gambar gambarbusanamuslim.com

Berbeda dengan bahan baju muslim lainnya, bahan jersey memiliki kelebihan tidak mudah kusut, sejuk dan tidak menerawang alias transparan. Berikut beberapa pilihan pakaian baju muslim berbahan jersey yang bisa Anda pertimbangkan :

  • Baju Yuli Gamis Couple
    Hadir dalam warna mint peach yang sejuk, lembut dan menawan. Pakaian ini adalah baju pasangan ibu dan anak perempuan yang terdiri dari long dress untuk ibu dan pakaian berdetail flower lace untuk anak. Dapatkan produk ini di Blibli seharga Rp 273.000.
  • Zema Tosca Mom Kid Gamis Jersey Couple Syari Hijaber Fullset
    Produk ini juga paduan baju ibu dan anak perempuan dengan bentuk yang sama dan warna sama. Juga terdiri dari pashmina yang berwarna sama. Ukuran ibu tersedia hingga XL, sedangkan anak untuk usia 5-7 tahun. Produk ini bisa Anda beli di Bukalapak seharga Rp 250.000.

Baju Couple Muslim Gamis Syar'i

Sumber gambar gamispesta.net

Couple muslim gamis dan kemeja muslim menjadi salah satu pilihan khas yang menarik dan simpel. Beberapa produk yang bisa Anda pertimbangkan antara lain :

  • Couple Motif bentuk Uk L 01
    Ini salah satu pilihan baju couple yang simple, yakni kemeja dengan gamis untuk wanita. Dapat dipilih antara warna biru dan maroon sesuai selera Anda. Produk ini bisa didapatkan di Lazada dengan harga sekitar Rp 139.000.
  • Gamis Couple Syari Mawadah
    Pasangan baju koko dan baju gamis dari bahan wolfish terbaik menjadi salah satu pilihanyang tepat untuk Anda dan istri, atau dengan pasangan. Meski bahannya tebal, namun jatuh dan tetap sejuk saat digunakan. Dapatkan produk ini di Hijab Syariku dengan harga Rp 385.000.

Baju Couple Gamis Jubah

Sumber gambar id.pinterest.com

Baju gamis jubah sekarang sudah mulai trend di Indonesia. Beberapa pakaian jubah juga dikenakan oleh lelaki, dan akan semakin kompak bila digunakan juga oleh pasangannya. Berikut beberapa rekomendasi pakaian jubah couple untuk Anda

  • Gamis Kemeja Batik Koko Maxi Dress Abaya Jubah
    Produk ini terbuat dari bahan Roberto Cavali dalam tiga varian warna yakni hitam hijau, hitam ungu dan putih. Desainnya unik berbentuk jubah dengan batik sarimbit di bagian tengah. Dapatkan di Tokopedia seharga Rp 450.000.
  • Baju Muslim Jubah Couple Ayah-anak
    Setelan untuk ayah dan anak berbahan katun ima. Terdiri dari empat varian warna yakni putih gading, abu-abu, merah dan hijau. Pakaian anak tersedia dari usia 2 sampai 9 tahun, sedangkan untuk ayah terdiri dari ukuran S sampai XL. Produk ini bisa Anda pesan di Shopee. Harganya Rp 504.000.

Baju Couple Muslim Keluarga

Sumber gambar gambarbusanamuslim.com

Tampil keren dan kompak bersama keluarga dalam hari raya atau memontum besar Islam, tentu lebih cocok menggunakan pakaian muslim keluarga. Berikut beberapa rekomendasi dari BP-Guide untuk Anda :

  • Sarimbit Keluarga Nibras 33
    Satu set pakaian terdiri dari baju koko untuk laki-laki dan gamis untuk perempuan. Bahannya adalah katun cigaret dengan warna maroon-kuning yang cantik. Pakaian yang satu ini juga sejuk digunakan. Satu set pakaian ini dijual seharga Rp 682.000. Bisa Anda dapatkan di online store seperti Bukalapak.
  • Baju Muslim Keluarga Andika
    Satu set pakaian muslim ini didesain menarik dalam warna putih dan abu-abu. Untuk mendapatkan seluruh pakaian dalam satu set yakni pakaian ayah, bunda, anak perempuan dan anak laki-laki, Anda bisa memsannya di Butik Naura. Harga per pakaian dimulai dari Rp 175.000 sampai Rp 280.000.

Baju Muslim Couple Keluarga Kasual

Sumber gambar busanamuslimodis.com

Untuk Anda yang ingin tampilan lebih santai, syari dan tetap santun, Anda bisa mempertimbangkan baju couple casual keluarga muslim. Tidak perlu bingung, karena BP-Guide akan memberikan rekomendasi produk dan harganya untuk Anda :

  • Baju Couple Casual Muslim Sama
    Satu set pakaian yang terdiri dari baju koko dan gamis untuk dewasa, juga untuk anak. Dibuat dari bahan katun twill 40 yang berkualitas tinggi dan high grade menjadikan Anda dan keluarga lebih nyaman dan keren saat menggunakannya. Dapatkan produk ini di website Baju Muslim Keluarga.
  • Sarimbit Keluarga Nibras 25
    Kalau produk yang ini juga terdiri dari setelan baju koko dan gamis, baik untuk ayah dan bunda, maupun untuk anak. Bahannya adalah katun menjadikan Anda lebih sejuk saat menggunakannya. Untuk pakaian dewasa tersedia dalam ukuran mulai dari XXS sampai XXL. Sedangkan baju anak, ukuran yang tersedia adalah untuk usia dari 0 sampai 10 tahun. Anda bisa membeli produk ini di Bukalapak. Harga satu set baju lengkap adalah Rp 612.000.

Baju Couple Muslim Keluarga Bahan Kaos

Sumber gambar www.pilihbajumuslim.com

Masih tampilan kasual yang tetap syari. Kali ini, baju yang juga bisa Anda jadikan pilihan bersama keluarga adalah baju muslim kaos. Sebab, tidak seluruh moment akan Anda dan keluarga hadiri dengan pakaian seperti gamis atau jubah. Anda bisa memilih baju muslim kaos dengan desain yang trendi untuk acara yang sifatnya lebih casual. Berikut rekomendasi produk untuk Anda :

  • Baju Set keluarga Silmi Amaly Misty
    Desainnya cantik untuk perempuan dan keren untuk laki-laki. Satu set pakaian untuk ayah, ibu, anak lelaki dan anak perempuan semuanya dibuat dari bahan katun combed 20s yang tebal namun nyaman digunakan. Harga satu set pakaian ini adalah Rp 620.500. Anda bisa mendapatkannya di sejumlah toko online seperti Bukalapak.
  • Baju Set Yunan Cokelat
    Satu set produk ini terdiri dari baju ayah, baju ibu, baju anak lelaki dan anak perempuan. Hadir dalam desain minimalis yang chic dengan bahan katun combed 20s menjadikan Anda nyaman seharian. Satu set produk ini bisa Anda beli dengan harga Rp 820.000 dan bisa Anda dapatkan di Plaza Baju Muslim.
From our editorial team

Jangan Ragu Tampil Kompak Bersama Keluarga dengan Baju Muslim Couple Keluarga

Dimasa modern seperti sekarang pakaian couple keluarga memang tidak begitu populer namun beberapa keluarga selebritis yang menggunakan baju keluarga couple nampaknya mengilhami masyarakat untuk melakukan hal yang sama terutama saat hari raya tiba atau merayakan acara tertentu. Sebelum memilih baju couple keluarga yang tepat, pastikan Anda memilih baju dengan bahan yang nyaman dikenakan dan modelnya bisa digunakan oleh setiap anggota keluarga. Jangan memilih baju yang terlalu pasaran karena Anda tidak mau jika tiba-tiba berpapasan dengan keluarga lain yang mengenakan baju yang sama bukan?