8 Manfaat Baking Soda untuk Tubuh dan Tanaman

8 Manfaat Baking Soda untuk Tubuh dan Tanaman

Tengoklah ke sekeliling dapur Anda. Banyak sekali bahan masakan yang bisa dimanfaatkan. Misalnya saja baking soda. Selain sebagai bahan untuk membuat kue, baking soda memiliki sejumlah manfaat untuk tubuh dan tanaman. Baca terus artikel ini untuk mengetahuinya.

Sebagai salah satu bahan makanan dan keperluan dapur, baking soda sudah sangat akrab dengan kaum hawa. Baking soda biasanya dipakai untuk mengembangkan adonan kue. Bahan masakan ini mudah dibeli di toko kue atau supermarket.

Namun, ternyata fungsi baking soda lebih dari itu. Bahan baking soda yang murah dan efektif sangat bermanfaat dan menggiurkan banyak orang untuk mencobanya. Bahan berupa serbuk berwarna putih ini bisa dimanfaatkan untuk kecantikan dan bersih–bersih perlengkapan di rumah lho. Bahan baking soda yang murah dan efektif, memang sangat bermanfaat dan menggiurkan banyak orang untuk mencoba.

Berikut adalah manfaat dan kegunaan baking soda yang bisa dipraktikkan sendiri di rumah. Coba ya..

Tubuh

Memutihkan Kulit Wajah

Siapa yang tidak menyangka bahwa bahan pembuat kue yang satu ini dapat membuat wajah terlihat lebih cerah. Anda bisa menggunakan baking soda sebagai pengganti produk kecantikan yang dibanderol ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Baking soda dipercaya dapat mencerahkan dan memutihkan kulit dengan cara mengangkat sel–sel kulit mati dan mempercepat proses regenerasi sel kulit. Kulit wajah akan tampak lebih cerah dan tampak lebih muda.

Caranya cukup mudah. Anda hanya membutuhkan 2 sendok makan baking soda dan air sabun sebagai bahannya. Campurkan kedua bahan tersebut secara merata lalu oleskan perlahan di kulit wajah Anda. Jangan ragu untuk memberikan pijatan perlahan lalu bilas dengan air hangat. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Menghilangkan Jerawat dan Mencegah Bekas Jerawat

Jerawat merupakan salah satu gangguan kulit yang sangat menjengkelkan. Selain terasa nyeri saat meradang, ketika sudah kempes pun jerawat bisa meninggalkan noda kehitaman atau flek. Namun, kini Anda dapat mencoba untuk menghilangkan jerawat dengan menggunakan baking soda. Bagaimana caranya?

Cukup campurkan 2 sendok makan baking soda dengan sedikit air lalu aduk merata hingga menjadi seperti adonan pasta. Oleskan adonan itu pada jerawat di wajah Anda. Tunggu hingga mengering lalu bilas dengan air.

Penggunaan yang teratur akan membuat jerawat bandel pada wajah segera hengkang. Selain menghilangkan jerawat, kulit wajah juga akan terhindar dari bekas jerawat yang meninggalkan noda kehitaman.

Menghilangkan Flek Hitam

Salah satu pengganggu wajah lainnya adalah flek hitam. Flek hitam biasanya mulai muncul sebagai gejala awal penuaan kulit pada wanita yang berusia antara 30–40 tahun. Namun, tergantung kondisi kulit, bukan mustahil flek hitam menimpa pada kulit remaja karena kurang perawatan kulit.

Nah, kali ini Anda dapat menghilangkan flek hitam dengan menggunakan baking soda. Anda hanya butuh 1 sendok makan baking soda dan sedikit air lalu campur hingga rata. Oleskan adonan baking soda pada kulit wajah dan tunggu hingga mengering sekitar 25 menit. Setelah kering, bilas dengan air hangat. Gunakan secara rutin agar hasil yang didapat lebih maksimal.

Menghilangkan Kadar Minyak Berlebih

Wajah berminyak sangat dibenci oleh beberapa kalangan wanita dan pria. Kadar minyak berlebih pada wajah terutama daerah T dapat membuat wajah terlihat kusam dan kotor. Minyak berlebih juga dapat memicu tumbuhnya jerawat dan menumpuknya komedo di daerah T. Sangat menjengkelkan bila itu terjadi pada kulit wajah Anda, bukan?

Kali ini Anda dapat mencoba solusi untuk menghilangkan minyak berlebih dengan menggunakan baking soda. Anda membutuhkan baking soda yang telah dicampur dengan air lalu dioleskan pada kulit wajah. Tunggu hingga kering lalu bilas dengan air bersih. Wajah Anda akan terlihat lebih bersih dan cerah.

Deodoran Alami

Beralih ke bagian tubuh lainnya, ternyata baking soda juga ampuh menghilangkan bau badan, lho! Bau badan pasti sangat mengganggu aktivitas harian serta dapat membuat Anda malu bila berdekatan dengan orang lain.

Penggunaan deodoran yang banyak dijual secara bebas di supermarket memang dapat menghilangkan bau badan, namun kandungan paraben sebagai pengawetnya dapat memicu sel kanker bila penggunaannya berlebihan.

Oleh karena itu, Anda dapat mencoba baking soda sebagai solusi lain penghilang bau badan. Cukup campurkan 1 sendok baking soda dengan sedikit air. Lalu, oleskan ke ketiak Anda sedikit demi sedikit namun merata. Anda juga dapat menggunakan bubuk baking soda langsung layaknya Anda menggunakan bedak tabur.

Tanaman

Pembasmi Ulat pada Sayuran

Sayuran organik tanpa sentuhan pestisida memang lebih sehat dan lebih baik untuk lingkungan. Saat ini masyarakat modern lebih memilih sayuran bebas pestisida kimia atau sayuran organik untuk makanan sehari–hari.

Sayangnya, terkadang sayuran organik lebih rentan dengan serangan hama seperti ulat dan serangga kecil lainnya. Serangga kecil sangat sulit untuk dibasmi karena dapat masuk ke celah-celah kecil sayuran seperti brokoli atau kol.

Untuk mencegah dan membasmi ulat dan serangga lainnya, Anda dapat menggunakan campuran baking soda serta tepung terigu (perbandingan 1:1) lalu taburkan di sayuran. Tunggu beberapa saat lalu bersihkan dengan air bersih. Sayuran Anda akan terhindar dari adanya serangga kecil yang menempel dan menjadi lebih bersih.

Pembasmi Hama Tanaman

Anda juga dapat menggunakan baking soda untuk mengusir hama di kebun Anda. Campurkan baking soda sebanyak 4 sendok makan dengan 4 liter air dan gunakan untuk menyiram kebun Anda. Jamur, siput, dan hama lainnya akan segera pergi dari kebun Anda. Hewan seperti siput pun ternyata akan mengering jika terkena taburan baking soda.

Pengukur Tingkat Ph Tanah

Baking soda juga dapat digunakan untuk mengukur tingkat keasaman atau pH pada tanah sebelum berkebun. Caranya mudah, keruk sedikit tanah menggunakan sendok. Kemudian, basahi hasil ceruk dengan sedikit air. Jika sudah basah, barulah percikkan baking soda ke tanah basah tersebut. Tunggu beberapa saat. Jika tanah yang sudah diperciki baking soda tadi terdapat buih, maka tanah memiliki tingkat keasaman kurang dari 5.

From our editorial team

Coba Dulu Baking Soda pada Kulit

Sejak lama, pemanfaatan baking soda untuk perawatan kecantikan diklaim dapat terbukti efektif. Namun, kondisi kulit tiap orang berbeda–beda. Sebelum mencoba baking soda pada kulit, lebih baik lakukan uji coba dahulu dengan mengoleskan sedikit pada permukaan kulit. Jika terjadi reaksi alergi seperti gatal, nyeri, atau kemerahan, segera cuci dan bilas dengan air bersih. Ini berarti kulit Anda tidak cocok dengan penggunaan baking soda.