10 Rekomendasi Keset Kamar Mandi dengan Desain Lucu untuk Kamar Mandi (2023)

10 Rekomendasi Keset Kamar Mandi dengan Desain Lucu untuk Kamar Mandi (2023)

Memiliki keset kamar mandi yang unik tentu saja akan membuat kamar mandi Anda terlihat lebih cantik dan menarik. Yuk, simak apa saja rekomendasi kamar mandi dari BP-Guide!

Keset Kamar Mandi sangat Penting untuk Menjaga Lantai Tetap Kering

Sumber gambar PotteryBarn

Lantai kamar mandi selalu basah dan rentan menjadi licin, hal ini tentunya akan membahayakan keselamatan Anda. Tidak hanya itu lantai yang basah juga dapat membuat jamur cepat tumbuh dan berkembang.

Agar lantai kamar mandi Anda tetap dalam keadaan kering, Anda membutuhkan keset kamar mandi yang berfungsi sebagai alas berpijak agar tidak licin dan bisa menyerap air agar lantai tidak basah. Usahakanlah memilih keset yang memiliki daya serap yang tinggi, agar air yang tergenang di lantai kamar mandi terserap dengan maksimal.

Hal yang Harus Diperhatikan ketika Memilih Bath Mat

Daya Serap yang Baik

Sumber gambar DoubleTree at home

Pilihlah keset yang memiliki daya serap yang tinggi agar dapat membuat air yang tergenang di kamar mandi dapat terserap secara menyeluruh. Keset yang memiliki daya serap yang tinggi membuat lantai kamar mandi Anda akan tetap kering dan membuat Anda tidak perlu khawatir untuk melangkah.

Tidak hanya memiliki daya serap yang baik saja, tetapi pilih juga yang memiliki bahan yang cepat kering. Hal ini dimaksudkan agar Anda mendapati keset yang kering setiap ke kamar mandi. Keset yang selalu lembap juga dapat memicu pertumbuhan jamur.

Sesuaikan Ukuran

Sumber gambar Shop Marriott

Sebelum membeli keset kamar mandi, sebelumnya Anda harus mengukur kamar mandi Anda. Setelah mengetahui ukuran kamar mandi Anda, sesuaikanlah ukuran keset dengan ukuran kamar mandi. Jangan sampai Anda membeli keset yang terlalu besar untuk kamar mandi yang besar atau yang terlalu kecil untuk kamar mandi yang terlalu kecil.

Jika Anda masih bingung menentukan ukuran keset, pilihlah keset yang dapat dilipat. Keset yang dapat dilipat dapat memudahkan Anda menyesuaikan ukuran keset dengan ukuran kamar mandi dengan cara melipatnya.

Bahan yang Paling Sesuai

Sumber gambar Wayfair

Bahan dari keset juga perlu Anda pertimbangkan, karena bahan juga menentukan kenyamanan Anda ketika memakainya. Usahakan pula bahan keset mudah dibersihkan, agar Anda tidak kesulitan ketika membersihkannya, seperti bahan microfiber memory atau busa microfiber.

Anda juga bisa memilih keset yang terbuat dari bahan yang ramah lingkungan, seperti kain serat bambu. Bahan ini selain tidak berbahaya untuk kesehatan Anda dan lingkungan, juga memiliki tekstur yang lembut. Walaupun begitu, Anda tetap harus menjaga kebersihan dari keset kamar mandi, yaitu dengan cara membersihkannya seminggu minimal 2 kali.

Desain juga Penting

Sumber gambar PotteryBarn

Interior kamar mandi juga dapat menentukan kenyamanan Anda ketika berada di dalamnya. Memiliki kamar mandi yang memiliki desain yang indah membuat Anda lebih semangat untuk menjaga kebersihan diri.

Keset termasuk elemen dekoratif yang penting dalam menciptakan suasana nyaman untuk kamar mandi Anda. Pilihlah keset yang memiliki tampilan yang unik dan menarik agar tampilan kamar mandi Anda lebih hidup dan berwarna. Anda juga bisa menyesuaikannya desain keset dengan selera Anda.

Pertimbangkan Siapa yang akan Menggunakan

Sumber gambar Smart Home Keeping

Anda juga perlu menyesuaikan keset dengan siapa yang akan memakainya, karena beda jenis kelamin dan usia dapat membuat kebutuhan akan keset menjadi berbeda. Jika yang memakainya adalah anak-anak, pilihlah keset yang memiliki daya tahan yang tinggi, karena anak-anak terkadang menggunakan keset dengan tidak benar dan membuat keset menjadi cepat rusak.

Jika keset yang Anda akan pilih ditujukan untuk orang tua, pilihlah karpet yang tidak licin, sehingga tidak membahayakan keselamatan mereka. Untuk pemilihan warna, Anda bisa menyesuaikannya dengan jenis kelaminnya, jika perempuan pilihlah warna yang cerah dan untuk lelaki pilihlah warna yang cenderung gelap.

10 Rekomendasi Keset Kamar Mandi dengan Desain yang Lucu

Mendekor Ajah | Keset Shabby Lantai Rumah Halus Alas Kaki Home Anti Slip Gajah

Sumber gambar Dekoruma

Mendekor Ajah | Keset Shabby Lantai Rumah Halus Alas Kaki Home Anti Slip Gajah adalah keset yang terbuat dari bahan bulu yang lembut dan tahan lama. Keset yang berukuran 58 cm x 38 cm x 0.5 cm dan berat 1,8 kg ini memiliki desain yang unik, sehingga sangat nyaman dan menarik.

Pada bagian bawahnya telah didesain agar tidak mudah bergeser saat ditempatkan, sehingga Anda tidak akan tergelincir atau terjatuh. Anda bisa mendapatkan keset berwarna abu-abu dari Mendekor Ajah dengan harga hanya Rp 119.000 dan pembelian dapat dilakukan di Dekoruma.

The Alice's Place Keset Doggie Grey

Sumber gambar Dekoruma

The Alice's Place Keset Doggie Grey adalah keset yang terbuat dari bahan PVC yang berkualitas, sehingga awet dan mudah dibersihkan. Anda hanya mengibaskannya saja untuk membersihkan kotoran yang tersangkut, tetapi jangan mencucinya menggunakan sabun detergen atau mencuci menggunakan mesin cuci. Keset berwarna hitam ini memiliki ukuran 50 cm x 55 cm x 0,5 cm dan berat 1 kg.

Bagian bawah dari keset ini dilengkapi dengan lapisan antislip yang membuat keset tidak mudah bergeser dan Anda tidak akan terpeleset ketika berada di kamar mandi. Anda bisa mendapatkan produk dari The Alice's Place ini di Dekoruma dengan harga Rp 180.000.

Lanamora Keset Telur Mata Sapi

Sumber gambar Lanamora

Lanamora Keset Telur Mata Sapi adalah keset berukuran 40 cm x 60 cm yang terbuat dari bahan akrilik atau wol dari bahan sintetis yang berkualitas, sehingga awet, mudah dirawat, tidak mudah lembap, dan tidak mudah berjamur. Keset yang memiliki ketebalan 8 mm-1 cm ini memiliki bagian belakang yang terbuat dari kanvas. Hal ini dapat membuat karpet menjadi tidak mudah bergeser, sehingga tidak membuat Anda tergelincir ketika menginjaknya.

Keset dari Lanamora ini memiliki desain bergambar telur mata sapi yang imut dan lucu. Anda bisa mendapatkan produk ini di Lanamora dengan harga Rp 88.000.

JYSK Keset Pineapple

Sumber gambar JYSK

JYSK Keset Pineapple adalah keset yang terbuat dari bahan poliester yang berkualitas, sehingga awet dan sangat nyaman digunakan untuk keset kaki. Keset yang berukuran 40 cm x 60 cm ini memiliki motif nanas dan burung flamingo yang unik dan lucu. Keset yang berwarna pink ini memiliki daya serap sempurna, sehingga dapat membuat lantai kamar mandi Anda selalu kering. Anda bisa mendapatkan keset -yang memiliki berat 1 kg ini hanya dengan harga Rp 59.900 di JYSK.

Acrylix Mats Bath Mats Bunga

Sumber gambar Dekoruma

Acrylix Mats Bath mats Bunga adalah keset yang terbuat dari bahan benang akrilik yang sangat empuk dan nyaman dipakai. Keset yang memiliki berat 65 cm x 60 cm x 05 cm dan berat 1,2 kg ini memiliki desain yang indah dengan motif bunga, sehingga dapat membuat tampilan kamar mandi Anda menjadi lebih segar.

Keset dari Acrylix Mats ini terdiri dari tiga jenis. Pertama keset untuk tutup kloset berukuran 50 cm x 40 cm, keset kedua untuk di bawah kloset berukuran 65 cm x 45 cm, dan keset yang terakhir untuk di depan kamar mandi berukuran 65 cm x 60 cm. Anda bisa mendapatkan produk ini di Dekoruma dengan harga Rp 275.000.

IKEA FURUVIKEN Keset Kamar Mandi

Sumber gambar Blibli

IKEA FURUVIKEN keset kamar mandi adalah keset yang terbuat dari bahan katun yang berkualitas yang memiliki kapasitas daya serap yang tinggi. Tekstur dan kelembutan dari keset ini semakin sempurna dengan pola anyaman jacquard. Keset yang memiliki panjang 60 cm dan lebar 40 cm ini memiliki fitur anti gelincir STOPP pada bagian bawahnya yang dapat meningkatkan keamanan Anda ketika menginjaknya.

Agar keset dari Ikea ini tahan lama, jangan cuci dengan mesin dengan maksimal suhu 40 derajat Celcius. Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga hanya Rp 89.000.

Living L Keset Hdk Mtf

Sumber gambar Dekoruma

Living L Keset Hdk Mtf adalah keset yang terbuat dari bahan katun yang berkualitas, sehingga mudah menyerap air dan mudah dibersihkan. Keset yang berukuran 60 cm x 40 cm x 0.5 cm dan berat 0,2 kg ini memiliki motif yang modern dengan warna cokelat, sehingga dapat membuat tampilan kamar mandi Anda menjadi lebih menarik. Anda bisa mendapatkan produk ini dengan harga hanya Rp 49.900 di Dekoruma.

ITO Toilet Matt Hippo

Sumber gambar Dekoruma

ITO Toilet Matt Hippo adalah keset yang terbuat dari bahan PVC yang tidak mudah bergeser, sehingga Anda tidak akan tergelincir ketika di dalam kamar mandi. Keset yang berukuran 69 cm x 39 cm dan memiliki ketebalan 4 mm ini memiliki tampilan yang transparan yang unik, sehingga membuat tampilan kamar mandi Anda menjadi lebih menarik. Keset dari ITO yang memiliki berat 0.5 kg ini dapat Anda beli di Dekoruma dengan harga Rp 83.000.

Interior DIY Memory Foam Mat Cars

Sumber gambar Dekoruma

Interior DIY Memory Foam Mat Cars adalah keset berukuran 50 cm x 80 cm x 1 cm dan berat 1,3 kg yang terbuat dari memory foam berkualitas, sehingga memiliki daya serap tinggi untuk membuat lantai kamar mandi Anda selalu kering.

Keset berwarna biru ini sangat sensitif terhadap temperatur dan mempunyai kemampuan untuk mengikuti bentuk tubuh dan dapat kembali lagi pada bentuk semula. Anda bisa mendapatkan produk dari Interior DIY ini dengan harga hanya Rp 176.000.

Yusa Home Boite De Peche Keset

Sumber gambar yusahome.com

Yusa Home Boite De Peche Keset adalah keset yang terbuat dari bahan katun fiber yang memiliki daya serap yang tinggi dan sangat nyaman ketika diinjak. Keset yang memiliki ukuran 60 cm x 40 cm x 3 cm dengan berat 1000 gram ini memiliki tampilan yang minimalis dan dapat membuat kamar mandi Anda memiliki nuansa modern.

Keset dari Yusa Home dengan warna oranye ini dapat Anda miliki dengan harga Rp 150.000 dan pembelian dapat dilakukan di Yusa Home.

From our editorial team

Pilih Keset Kamar Mandi yang Unik dan Kesat

Fungsi utama keset kamar mandi adalah untuk mengeringkan lantai kamar mandi. Keset juga harus kesat sehingga tidak mudah tergelincir ketika diinjak. Sebagai sisi dekoratifnya, maka bisa dipilih keset yang berwarna dan bermotif menarik, sehingga bisa memberikan nuansa yang lebih baik dan lebih hangat di kamar mandi Anda.

Tag