10 Rekomendasi Bakso Iga Mantap untuk Menemani Kala Hujan (2023)

10 Rekomendasi Bakso Iga Mantap untuk Menemani Kala Hujan (2023)

Sumber gambar pergikuliner.com

Bakso iga memang jadi santapan nikmat kala hujan. Daripada bingung keluar rumah, kamu bisa loh ngebakso iga di rumah. Pesan saja secara online! Cek rekomendasinya dari kami di bawah ini!

Baca juga

Bakso, Kuliner Legendaris dengan Sejarah Panjang

Semangkuk bakso yang hangat saat hujan tentu akan terasa sangat nikmat. Apalagi jika baksonya dilengkapi sambal yang bikin makan makin lahap. Penggemar bakso juga pasti setuju jika bakso makin nikmat jika ditambah pilus dan bawang goreng.

Kuliner bakso memang bukan kuliner baru untuk kita. Meski sudah ada sejak lama namun kuliner yang satu ini masih jadi favorit masyarakat untuk sehari-hari. Kita dengan mudah bisa memperoleh bakso baik di jajanan kaki lima ataupun di restoran mewah. Penjajanya pun berkeliling dari pagi hingga malam sehingga membuat kita jadi lebih mudah mendapatkan bakso. Nah, kamu penasaran tidak dengan sejarah bakso?

Pada Dinasti Ming, tepatnya pada abad ke 17 Masehi, Meng Bo hidup bersama ibunya di Fuzho, Cina. Ibunya menyukai masakan daging namun giginya sudah tak mampu mengunyah daging alot karena sudah sangat renta. Meng Bo pun terinspirasi dari mochi yang ditumbuk sampai halus sehingga mudah dimakan.

Meng Bo kemudian menumbuk daging yang alot lalu dibentuk menjadi bulatan kecil. Ia menyajikan makanan tersebut bersama kuah kaldu hangat. Ternyata, masakan ini segera terkenal dan tersebar luas ke penjuru kota. Banyak orang akhirnya darang karena ingin memperlajari resep tersebut.

Sejak saat itu, bakso menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Cina. Kuliner ini pun disebar luaskan ke seluruh dunia termasuk juga ke Indonesia. Di negara kita, bakso berkembang di lingkungan multikultural. Hal ini membuat bakso jadi memiliki banyak variasi.

Bakso Makin Variatif dan Makin Disukai

Bakso adalah kuliner berbentuk bulatan bola daging yang nikmat disantap dengan tambahan tahu, goreng, bihun, dan lainnya. Pembuatan bakso sendiri mengandalkan berbagai daging. Masyarakat non muslim dan masyarakat di Cina umumnya membuat bakso dari daging babi. Namun, karena di Indonesia mayoritas beragama Islam, maka bakso pun memakai varian daging lainya. Biasanya, daging yang digunakan adalah daging sapi, ayam, ikan, udang, dan lain sebagainya.

Varian bakso dari waktu ke waktu pun makin berkembang. Ada yang memvariasikan dari segi bahan pembuatannya, misalnya untuk yang vegetarian maka daging diganti sayur. Lalu ada juga yang memvariasikan dari segi isiannya, ada bakso isi keju, urat, hati ayam, isi cabai, hingga isi telur puyuh.

Dari segi ukuran pun, bakso sangat variatif, ada bakso aci yang kecil, ada bakso raksasa, bakso kelenger, dan lainnya. Belum lagi dari varian tampilan, ada bakso beranak, bakso mangkok, bakso balungan, hingga bakso iga dan lainnya.

Rekomendasi Tempat Makan Bakso Iga yang Enak

Bakso Tengkleng Mas Bambang

Untuk kamu yang sudah tak sabar ingin mencicipi kuliner bakso iga, kamu bisa coba nih Bakso Tengkleng Mas Bambang. Bakso yang berasal dari Malang ini kini sudah memiliki banyak cabang di berbagai kota besar. Kamu bisa dengan mudah menemukannya di Surabaya, Tangerang, Semarang, Yogyakarta, Solo, Bandung, Sragen, Cirebon, Salatiga, Tuban, Klaten, hingga Magelang.

Bakso yang satu ini dikenal memiliki kaldu yang giruh dan nikmat. Rasa baksonya nendang dan sangat berasa dagingnya. Dengan memakai bahan daging sapi asli, bakso yang satu ini disandingkan dengan iga sapi yang mantap rasanya. Cukup membayar Rp 25.000 maka kamu bisa menikmati seporsi bakso dengan isian bakso bulat halus, beberapa irisan tengkleng, dan juga sayur seperti sawi.

Kamu yang tinggal di Malang bisa langsung ke Jalan Sigura-gura dan cabang Jalan Soekarno Hatta. Tempat ini buka jadi jam 10 pagi sampai jam 10 malam.

Bakso Rusuk Samanhudi

Sumber gambar food.detik.com

Untuk kamu yang ada di Jakarta juga bisa kok menikmati seporsi bakso iga. Kamu bisa langsung menuju ke Bakso Rusuk Samanhudi. Alamat tempat ini ada di Jalan Samanhudi Nomor 18D, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Tempat yang satu ini buka 24 jam loh, jadi kamu bisa langsung meluncur ke sana ya.

Di tempat ini, bakso hadir dengan variasi lengkap. Kamu bisa mencoba bakso telur, bakso urat, bakso urat tanggung, bakso kecil, bakso rudal, dan bakso mercon. Warung ini juga menyediakan mi ayam dengan tambahan rusuk sesuai selera.

Di sini kamu bisa mencoba menu andalannya yakni, bakso telur dan tambahan rusuk. Makanan ini hadir dengan kuah iga sapi agak keruh dan sedikit minyak serta bawang. Ada juga potongan rusuk dengan balutan daging dan lemak. Rasa kaldunya begitu gurih dengan daging empuk dan lemak yang lembut. Aroma kaldunya menggoda dan pastinya bikin kamu ingin segera menyantapnya.

Bakso Rusuk Joss

Sumber gambar www.siipuljalanjalan.com

Berikutnya, kamu bisa mencoba Bakso Rusuk Joss. Makanan yang satu ini adanya di Bekasi. Jadi untuk kamu yang ada di Bekasi, langsung saja ke Perumahan Mutiara Gading Timur
Blok G No.21 di Jl. Mustika Jaya, Bekasi Timur.

Di tempat ini ada varian bakso unik dan kamu bisa memilih yang harganya sesuai kantong. Ada Bakso Rusuk Setan seharga Rp 125.000. menu yang satu ini dijamin bikin kamu jadi ketagihan. Dalam menu ini ada tulang rusuk sapi cukup besar yang bagian bawahnya dilapisi adonan bakso.

Eits, ini bukan untuk porsi satu orang ya. Ini untuk porsi 4 atau 5 orang. Rusuknya terbuat dari back rib sapi yang dagingnya sangat tebal. Bakso yang satu ini hadir dengan dua varian kaldu yaitu kaldu biasa dan kaldu jablay yang berisi irisan cabai rawit, sawi dan tetelan.

Bakso Solo Samrat

Sumber gambar food.detik.com

Berikutnya, ada Bakso Solo Samrat yang bisa kamu coba. Untuk mencicipi bakso yang enak ini, kamu bisa langsung ke Jl. Prof. Dr. Satrio No. 28, Jakarta. Tempanya nyaman dan pastinya bikin kamu betah makan bakso di sini.

Seperti layaknya bakso solo pada umumnya, bakso Solo Samrat ini menghadirkan bakso puyuh, bakso daging, bakso tenis rusuk, bakso urat, dan bakso biasa. Kalau makan bakso di sini, kamu akan mengeluarkan uang sekitar Rp 32.000 hingga Rp 59.000.

Menu andalan di sini adalah Bakso Tenis Rusuk. Dalam porsi yang satu ini ada 1 butir bakso tenis, 3 butir bakso kecil, 4 potong rusuk, dan 1 lembar pangsit goreng. Kuahnya gurih dan menggoda serta potongan rusuknya begitu empuk, kenyal, dan gurih.

Bakso Baper Miss Judes

Sumber gambar https://www.viva.co.id

Selanjutnya ada Bakso Baper Miss Judes. Bakso yang satu ini lokasinya ada di Jl. Pangkalan Jati I no. 15 Cinere Gandul, Depok. Kalau kamu ingin menikmatinya, kamu bisa ke tempat ini jam 10 pagi hingga jam 11 malam ya.

Di tempat ini ada banyak menu, bahkan varian baksonya ada 28. Kamu juga bisa mencoba mi ayam dengan 7 varian. Nah, pencinta iga bisa coba Bakso Iga Baper seharga sekitar Rp 35.000. Dalam porsi ini ada potongan tulang iga yang cukup besar.

Bagian daging iga yang masih melekat pada tulang dibalut dengan adonan bakso urat kemudian direbus hingga matang. Selain bakso, di dalam porsi ini ada juga mie kuning, bihun, dan sayuran.

Ini Dia Rekomendasi Bakso Iga yang Bisa Dibeli Secara Online

Bakso Iga Buntel Babeh khas Garut

Bakso Iga Buntel Babeh khas Garut ini bisa jadi pilihan. Bakso yang satu ini terbuat dari daging sapi pilihan. Makanan yang satu ini dibuat tanpa bahan pengawet yang berbahaya.

Produk yang satu ini dalam satu paket isiannya sangat lengkap. Ada bakso sedang, bakso kecil, mi telur, bumbu, bubuk cabai, minyak bumbu, dan jeruk purut. Dalam bakso iga yang satu ini juga disertakan toping berupa sukro dan kerupuk dorokdok khas Garut.

Cara memasaknya pun mudah. Kamu cukup merebus bakso dalam air mendidih lalu tunggu sampai bakso mengambang. Selanjutnya masukkan mi instan dan tunggu sebentar hingga masak. Masukkan bumbu, cabai, dan minyak ke dalam mangkuk lalu masukkan bakso.

Harga Rp. 30.000-50.000

Bakso Kari Iga Pedas

Selanjutnya ada Bakso Kari Iga Pedas yang saynag untuk dilewatkan. Makanan frozen ini wajib disimpan di dalam kulkas usai diterima. Produk ini berisi bakso daging sapi dikombinasikan dengan sandung lamur tulang sapi.

Dalam paket juga ada bakso urat, bakso polos, dan tahu bakso. Kamu bisa mengolahnya tanpa santan, dengan cabai yang pedas, atau dengan cabai yang pedas banget. Cukup campur bumbu dengan air lalu masak selama 2 hingga 3 menit.

Harga Rp. 20.000-25.000

Baso Iga Sapi Instan

Jangan lewatkan juga untuk mencicipi Bakso Iga Sapi instan. Produk yang satu ini siap santap, tinggal dihangatkan saja. Harganya terjangkau namun rasanya luar biasa.

Makanan frozen ini hadir dalam paket lengkap. Dalam paket ini ada tahu, tulang iga, bihun, sayur, toge, bawang, seledri, dan saus. Ada juga sambal dan jeruk limau dalam paket yang satu ini.

Harga Rp. 12.000-17.000

Bakso Iga Sop by Bebek Dower

Bakso Iga Sop by Bebek Dower adalah produk selanjutnya untuk dicoba. Makanan frozen yang satu ini siap saji tinggal dipanaskan saja. Produk ini hadir dengan kaldu yang mantap dan daging iga pilihan yang enak.

Dikemas dengan higienis, produk akan aman sampai tangan konsumen. Sop bakso iga instan ini cocok untuk 3 sampai 4 porsi. Dibuat langsung oleh Chef dari Bebek Dower Resto, makanan ini dibuat tanpa bahan pengawet.

Produk ini bisa tahan 3 bulan apabila di simpan di dalam Freezer. Untuk mengonsumsinya bisa ditambahkan sayur atau tambahan lain sesuai selera. Makanan ini halal dan lezat. Dalam paket terdapat iga sapi matang 6 buah, bakso 10 biji, dan kuah sop kurang lebih 250 gram.

Harga Rp. 75.000-110.000

Bakso Aci Iga Sapi

Bakso Aci Iga Sapi juga enak jadi teman makan siang. Produk yang satu ini rasanya enak dengan kuah yang mantap. Dalam paket makanan frozen ini ada 7 bakso aci dengan isian tetelan sapi, bakso daging sapi, cuanki siomay, tahu, cuanki lidah, cuanki kotak, 3 batagor mini, dan iga sapi. Paket ini juga sudah termasuk pilus cikur, bumbu, minyak bawang, saos, kecap, cabai kering, dan jeruk limau.

Harga Rp. 20.000-50.000

Paket Bakso Iga Homemade

Kamu juga bisa menyantap Paket Bakso Iga Homemade sebagai pilihan yang enak. Dalam paket yang satu ini ada bakso sapi yang dibuat secara homemade dan higienis sebanyak 50 butir.

Selain itu ada iga sapi 3 potong, tahu bakso 10 potong, bumbu bakso dan bawang goreng. Rasa kaldunya enak dan pastinya aromanya menggoda.

Produk yang satu ini frozen sehingga wajib masuk freezer ketika sudah diterima. Cara memasaknya mudah tinggal dihangatkan saja. Produk ini dibuat tanpa MSG sehingga lebih aman dan sehat.

Harga Rp. 25.000-80.000

Kaneloop Iga Bakso Instan

Kaneloop Iga Bakso Instan adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Produk yang satu ini enak dinikmati bersama keluarga kapan saja.

Makanan yang satu ini banyak isiannya. Ada bakso buntel iga, bakso kecil, gorengan, mi, minyak bawang, dan bumbu. Ada juga saos, kecap, sambal, jeruk limau, dan cabai bubuk.

Makanan ini hanya tahan 3 hari dalam suihu ruang. Jika diletakkan dalam freezer bisa tahan hingga 1 bulan. Produk ini tanpa bahan pengawet.

Harga Rp. 22.000-46.000

Bakso Sapi Plus Iga Sapi Beserta Bumbunya

Bakso Sapi Plus Iga Sapi Beserta Bumbunya tentu bisa jadi pilihan yang tepat. Makanan yang satu ini cocok dikonsumsi ramai-ramai bersama keluarga. Produk frozen ini siap dihangatkan dan dikonsumsi kapan saja. Dalam paketnya bersisi 30 butir bakso sapi, 500 gram tulang iga pipih, bumbu kuah, dan bawang seledri.

Harga Rp. 43.000-110.000

Paket Baso Iga Komplit

Paket Baso Iga Komplit adalah produk berikutnya untuk kamu. Bakso iga yang satu ini enak rasaya dan dijamin halal. Produk ini berisi 50 butir bakso sapi ukuran sedang, 10 pc tahu bakso original, tulangan muda, bumbu bakso, dan bawang goreng. Makanan yang satu ini dijamin enak dinikmati bersama teman atau keluarga.

Harga Rp. 55.000-70.000

Bakso Iga Ambyar Lauk Frozen

Bakso Iga Ambyar Lauk Frozen tentu bisa jadi pilihan yang enak. Makanan ini terbuat dari daging sapi dan bumbu racik. Rasanya lezat, aromanya harum, dan dijamin halal.

Produk ini tahan lama dan tanpa bahan pengawet. Bakso iga ini bisa awet karena sudah melalui proses sterilisasi kemasan. Bakso ini terbuat dari daging sapi premium, sambal, saus, bihun, dan bumbu racikan yang mantap. Cukup hangatkan bakso ini dan siap dinikmati.

Harga Rp. 25.000-30.000
From our editorial team

Cek Label Halal Sebelum Membeli Bakso Kemasan

Penggemar bakso wajib waspada saat membeli bakso frozen. Cek dulu bagian kemasannya. Kita wajib tahu kandungan yang ada dalam bakso tersebut. Jika sudah ada label halal, maka kita bisa tenang mengonsumsinya. Namun, jika belum ada label halal, maka wajib mengecek komposisi demi keamanan saat mengonsumsinya. Saat mengecek kemasan, jangan lupa cek tanggal kedaluwarsa juga ya!