- 30 Rekomendasi Kamera Harga Rp 3 Jutaan yang Kualitasnya Tak Kalah dengan Kamera Mahal dari para Ahli Fotografi (2023)
- 15 Kamera Termahal Tahun 2023 di Dunia yang Wajib Kamu Tahu dan 12 Kamera Mahal Pilihan Pakar untuk Menghasilkan Kualitas Foto Terbaik!
- Hasilkan Gambar yang Tajam dengan 7 Rekomendasi Kamera Zaman Sekarang dari Merek-merek Ternama (2023)
- 30 Kamera GoPro dan Merk Lainnya untuk Mengabadikan Berbagai Aksi yang Menantang dari Pakar Kamera (2023)
- Siapa pun Bisa Jadi Fotografer Asal Punya 11 Peralatan Fotografi Dasar untuk Pemula Ini!
Grip Kamera Sangat Membantu Proses Pengambilan Gambar
Bagi Anda yang hobi fotografi, grip menjadi salah satu alat yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut. Grip kamera memiliki fungsi utama untuk menstabilkan gambar ketika direkam untuk video, pemotretan, atau selfie.
Jenis grip juga cukup beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Menggunakan grip ketika mengambil gambar akan memberikan hasil yang lebih baik.
Tips Memilih Grip Kamera yang Bagus
Tentukan Jenisnya
Hal pertama yang sebaiknya Anda lakukan adalah memilih jenis grip kamera yang akan dibeli. Ini karena ada beberapa jenis grip kamera seperti hand grip, strap, dan tripod. Hand grip dan strap umumnya kompatibel dengan berbagai macam kamera.
Cek Apakah Grip Multifungsi atau Tidak
Grip kamera jenis hand grip biasanya juga bisa berfungsi sebagai tripod. Produk seperti ini pasti lebih praktis jika Anda membutuhkan pengambilan gambar dari jarak jauh.
Keunggulan hand grip yang bisa dijadikan tripod adalah ukurannya yang lebih kecil dan ringan, sehingga mudah dibawa ke mana saja. Sebelum membeli, periksa dulu apakah hand grip tersebut multifungsi atau tidak.
Pertimbangkan Beratnya
Agar Anda tidak kerepotan dalam membawa dan merasa nyaman saat menggunakannya, pilih grip kamera yang bobotnya relatif ringan. Grip kamera dengan berat sekitar 100 gram berbahan plastik atau aluminium bisa menjadi pilihan yang tepat. Sementara grip jenis strap biasanya jauh lebih ringan.
Cek Ukuran Lubang Sekrup pada Kamera
Berikutnya jangan lupa untuk mengecek ukuran lubang sekrup pada kamera Anda dan pastikan ukurannya sesuai dengan grip yang dibeli.
Kamera berukuran kecil seperti kamera mirrorless dan kamera digital memiliki lubang sekrup berbeda dengan kamera SLR, jadi Anda harus teliti dalam membaca deskripsi produknya.
Pilih Desain dan Bahan yang Sesuai
Jangan ragu untuk memilih grip kamera yang punya kualitas bagus. Tujuannya agar grip berfungsi dengan baik dan benar-benar bisa membantu Anda mengambil gambar yang sempurna.
Pertimbangkan juga masalah desain, pastikan tampilan sesuai selera dan bikin Anda makin bersemangat melakukan pengambilan gambar.
Jenis-jenis Grip Kamera
Strap
Strap adalah grip yang akan membantu menguatkan genggaman tangan pada kamera. Kaitan tali pada tangan dan kamera akan memudahkan Anda saat harus mengambil gambar sambil berjalan. Tidak hanya itu, grip kamera model strap juga kompatibel dengan berbagai jenis kamera, lho!
Hand Grip
Grip jenis ini jadi favorit para pecinta fotografi yang suka mengambil video dan gambar selfie. Posisi kamera pada grip juga lebih kuat dengan sekrup yang dikaitkan pada lubang kamera.
Dengan bantuan grip ini, Anda bisa mengambil gambar secara stabil menggunakan satu tangan saja. Tersedia hand grip untuk berbagai model kamera yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan.
Tripod
Grip kamera model tripod biasanya juga bisa digunakan sebagai hand grip. Bedanya tripod grip dengan tripod biasa adalah ukuran dan beratnya. Tripod grip lebih kecil dan lebih ringan, namun bisa digunakan untuk memotret dengan angle yang luas. Grip ini cocok untuk kebutuhan traveling.
Rekomendasi Grip Kamera Buat Anda
GoPro Hand + Wrist Strap
GoPro Hand + Wrist Strap adalah strap waterproof yang cocok untuk semua jenis action camera. Sebut saja seperti Brica dan Xiaomi Yi juga bisa dipasangkan dengan strap ini.
Produk yang satu ini cocok untuk Anda yang suka melakukan kegiatan ekstrim dan ingin mengabadikannya dengan kamera. Strap ini bisa digunakan di tangan atau di lengan, serta bisa dikunci untuk pengaturan sudut gambar yang lebih mudah.
Selain itu, produk ini juga punya fitur rotasi 360 derajat, jadi Anda bisa mengambil gambar dari semua angle.
Canon Hand Strap E2
Anda yang punya kamera Canon EOS bisa mempertimbangkan Canon Hand Strap E2 sebagai grip. Produk ini dirancang untuk bisa menstabilkan posisi kamera ketika Anda sedang mengambil gambar.
Dengan produk ini, tangan Anda tidak akan bergetar atau kelelahan meski sudah memegang kamera cukup lama. Hand strap ini dilengkapi dengan padding berisi lapisan microfiber yang lembut dan kuat. Panjang tali juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan untuk membuat Anda lebih nyaman.
ULANZI U-Grip Pro Video Rig Stabilizer Grip
ULANZI U-Grip Pro Video Rig Stabilizer Grip merupakan produk yang bisa bikin Anda nyaman ketika merekam video. Produk ini memiliki 3 cold sho di bagian atas yang bisa digunakan untuk memasang tools yang dibutuhkan untuk videografi.
Misalnya seperti microphone dan LED yang bisa bekerja ketika kamera dengan merekam. Sementara bagian handle pada grip kamera ini dilapisi dengan bantalan empuk yang pas di tangan. Bobot grip ini juga tergolong ringan karena menggunakan bahan utama plastik ABS berkualitas tinggi.
Insta360 Mini 2-in-1 Tripod
Mencari hand grip yang bisa dijadikan tripod sekaligus? Insta360 Mini 2-in-1 Tripod bisa jadi solusi yang tepat. Hand grip berukuran kecil ini punya bobot yang ringan dan bisa dioperasikan menggunakan satu tangan saja.
Ini adalah produk yang cocok untuk kamera berukuran kecil, action camera, dan kamera 360. Hand grip ini sangat pas untuk Anda bawa traveling dan membantu Anda mengabadikan momen istimewa tersebut secara estetik.
Sony Shooting Grip VCT-SGR1
Berikutnya ada Sony Shooting Grip VCT-SGR1, grip kamera yang akan membuat hasil foto Anda terlihat seperti jepretan fotografer profesional. Produk berukuran kecil ini sangat nyaman digenggam dan bisa berfungsi sebagai tripod juga.
Pada gagang grip tersedia tombol yang bisa mengakses fungsi zoom, pengambilan gambar, atau rekaman video. Selain itu, Sony Shooting Grip VCT-SGR1 memiliki koneksi multi terminal, memungkinkan produk ini untuk digunakan di tangan kanan atau tangan kiri.
Xiaomi Mi Selfie Stick Tripod
Xiaomi Mi Selfie Stick Tripod hadir dalam desain elegan yang akan membuat Anda terpikat. Grip kamera ini dirancang untuk kamera kecil, cocok buat Anda yang suka nge-vlog atau membuat konten pribadi.
Produk ini juga dilengkapi dengan remote shutter yang memungkinkan Anda untuk merekam dan memotret dari jarak jauh. Pas banget untuk dibawa saat solo traveling bukan?
FUJIFILM Hand Grip MHG-XT10
Dari nama produknya, Anda tentu sudah bisa menebak kompatibilitas produk ini bukan? FUJIFILM Hand Grip MHG-XT10 didesain secara spesifik untuk kamera model X-T10. Produk ini akan membantu menstabilkan posisi kamera, terutama ketika Anda sedang bergerak ketika mengambil gambar.
Jadi bagi Anda yang memiliki kamera tersebut, tidak ada salahnya mempertimbangkan produk yang satu ini.
Zhiyun Crane Plus
Zhiyun Crane Plus adalah hand grip yang dilengkapi sejumlah fitur menarik yang bisa digunakan oleh profesional. Fitur unggulan yang ditawarkan antara lain adalah intelligent object tracking, night lapse mode, dan motion memory.
Dengan berbagai fitur ini, gambar atau video yang dihasilkan akan terlihat sangat mulus dan sempurna. Produk ini bisa menyangga kamera dengan beban maksimal 2,5 kg.
GoPro Volta Grip
GoPro Volta Grip diciptakan untuk Anda yang ingin mengabadikan aktivitas ekstrem di luar ruangan. Grip ini juga bisa berfungsi sebagai tripod, sehingga pengambilan gambar bisa lebih stabil. Desainnya dibuat tahan cuaca, jadi sangat cocok untuk penggunaan outdoor.
Keunggulan lain dari produk ini adalah dilengkapi dengan kontrol nirkabel hingga jarak 30 meter. Namun produk ini hanya kompatibel dengan GoPro HERO10 dan GoPro HERO9 saja, lho. Jadi jangan sampai salah beli, ya!
JJC HS-PRO1M Hand Grip Strap
Terakhir ada JJC HS-PRO1M Hand Grip Strap untuk pengguna kamera DSLR. Produk ini tidak hanya membantu Anda dalam pengambilan gambar, tetapi juga punya pengamanan yang baik. Strap tangan ini bisa mencegah kamera agar tidak jatuh dari genggaman Anda.
Genggaman tangan Anda makin nyaman dengan padded hand cushion yang breathable, tidak membuat tangan berkeringat. Fitur ini juga membuat tangan tidak mudah capek meski memegang kamera dalam waktu cukup lama.
Simpan Grip Kamera dengan Baik Layaknya Kamera Anda
Harga grip kamera mungkin tidak semahal kamera itu sendiri. Namun karena kegunaannya tinggi, Anda harus merawat dan menyimpannya dengan baik. Pastikan grip kamera ada dalam kondisi bagus dan siap digunakan kapan saja.