Baca juga

Kamera Mirrorless Jadi Tren di Kalangan Generasi Milenial

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Di antara sekian banyak hobi yang digandrungi oleh kaum millennial, fotografi termasuk di antaranya. Berburu foto-foto estetik dengan berbagai tema dan latar belakang menjadi kegiatan menyenangkan buat mereka. Tidak jarang hobi tersebut kemudian dikembangkan menjadi sesuatu yang lebih serius dan menjadi pekerjaan tetap.

Menjamurnya hobi fotografi di kalangan anak muda membuat mereka familiar dengan beberapa brand kamera ternama seperti Canon. Di pasar Indonesia, Canon termasuk salah satu merek kamera terdepan dengan produk andalan Digital Single-Lens Reflex atau DSLR. Kamera DSLR memang banyak digunakan oleh para fotografer profesional karena mampu menghasilkan gambar yang lebih tajam dan detail.

Mengikuti perkembangan tren yang ada saat ini, dimana kamera mirrorless lebih banyak disukai, Canon juga merilis lini mirrorless camera mereka sendiri. Canon bahkan meluncurkan beberapa seri sekaligus dengan spesifikasi dan harga berbeda-beda agar dapat menjangkau semua kelas.

Mengingat Canon adalah nama besar di bidang pembuatan kamera, maka kualitas dan desain produknya tidak perlu diragukan lagi.

Kenapa Harus Kamera Mirrorless Canon?

Desain Ringkas dan Ringan

Sumber gambar www.dpreview.com

Untuk produk kamera yang dibuatnya, Canon dikenal memiliki model dan desain yang ringkas. Dikemas dalam bentuk klasik dan retro, kamera Canon tidak menyusahkan saat harus dibawa ke mana-mana. Kamu yang suka dengan fotografi pasti tahu kamera DSLR bisa sangat berat saat dibawa.

Berbeda dengan kamera Canon yang super ringkas ini. Terbukti dari seri DSLR Canon EOS yang semuanya dikenal memiliki desain praktis. Begitu juga dengan kamera mirrorless keluaran mereka, Canon EOS RP yang menjadi kamera mirrorles yang paling ringkas dan paling ringan.

Sistem Autofocus

Sumber gambar theverge.com

Canon EOS RP merupakan lini kamera mirrorless unggulan dari Canon. Keunggulan dari seri ini adalah autofocus yang sangat cepat, mampu mengunci fokus hanya dalam 0.05 detik saja. Sistem autofocus ini juga mampu beroperasi hingga mencapai tingkat kegelapan EV-5. Artinya, dalam kondisi yang sangat gelap kamera ini masih bisa menangkap fokus pada objek.

Fitur teranyar ini disebut dengan Eye Detection AF. Fitur yang sudah disempurnakan ini bisa digunakan untuk mengambil gambar dalam banyak mode dan menghasilkan bidikan foto tajam dengan titik fokus pada mata subjek, bahkan jika subjek bergerak cepat. Kamera Canon juga dapat merekam video dengan resolusi 1080p dengan 24 sampai 30 frame per detik.

Layar Sentuh

Sumber gambar diyphotography.net

Dibandingkan dengan brand lain, Canon tergolong pemain baru dalam dunia kamera mirrorless. Canon terus melakukan inovasi pada produk-produknya untuk mengejar ketertinggalan mereka dari brand lain. Layar sentuh menjadi salah satu inovasi terbaru dalam kamera mirrorless Canon.

Layar LCD pada Canon EOS RP dilengkapi dengan fitur vari-angle yang memudahkan pengguna untuk mengambil gambar dari sudut-sudut unik. Electronic ViewFinder atau EVF pada seri kamera ini mampu menghadirkan tampilan yang detail. Layar OLED 2.36 juta titik mampu memberikan hasil warna yang tajam dan akurat.

Kamera Mirrorless atau DSLR? Mana yang Lebih Baik

Bentuk

Sumber gambar www.canon.com.au

DSLR dan mirrorless adalah 2 jenis kamera yang paling populer saat ini. Keduanya tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, tinggal disesuaikan saja dengan kebutuhan si pengguna.

Dilihat dari segi bentuk, kamera mirrorles jelas lebih ringkas dan lebih ringan dibandingkan dengan kamera DSLR. Inilah yang menjadi keunggulan utama dari kamera mirrorless. Namun kamera mirrorless juga bisa jadi besar dan berat jika dikombinasikan dengan lensa yang besar.

Berbeda dengan DSLR yang punya bodi besar karena harus memberikan cukup banyak ruang pada cermin dan prisma yang ada di dalamnya. Kamera DSLR juga dilengkapi dengan serangkaian tombol pengaturan untuk mendapatkan detail dan efek yang sesuai dengan kemauan di pengguna.

View Finder

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Optical ViewFinder atau OVF merupakan fitur utama yang ditawarkan oleh kamera DSLR. Inilah yang tidak dimiliki oleh kamera mirrorles. Karena tidak ada OVF, bidikan kamera mirrorless bisa dilihat melalui Electronic ViewFinder (EVF).

Kelebihan dari EVF adalah perubahan bisa langsung terlihat ketika pengguna menyesuaikan parameter yang ada seperti aperture, ISO, dan white balance. Berbeda dengan OVF dimana pengguna tidak bisa melihat secara langsung perubahan ini.

Sayangnya, EVF memakan daya baterai yang lebih besar karena sensor dan layar ViewFinder harus selalu aktif agar pengguna bisa melihat hasil gambarnya.

Lensa

Sumber gambar pricebook.co.id

Kamera mirrorles bisa digunakan bersama dengan lensa tambahan layaknya kamera DSLR. Namun pilihannya tidak sebanyak kamera DSLR. Tambahan lensa untuk kamera mirrorless akan menjadi solusi karena selama ini lensa menjadi salah satu kekurangan yang dikeluhkan oleh pengguna.

Masalah diameter lensa, adapter bisa ditambahkan saat menggunakan kamera mirrorless untuk menyesuaikan diameter lensa tambahan dengan lensa aslinya.

Kualitas Gambar dan Video

Sumber gambar www.compactclick.com

Resolusi adalah masalah yang sangat penting pada sebuah kamera. Di sinilah keunggulan kamera mirrorless. Dibandingkan dengan kamera DSLR yang masih bertahan dengan resolusi Full HD, kamera mirrorless sudah bisa menghasilkan rekaman gambar yang resolusinya mencapai 4K.

Fitur Live AutoFocus hingga saat ini juga hanya bisa ditemukan pada kamera mirrorless, menjadi kelebihan tersendiri pada kamera jenis ini. Aksesoris dan adapter untuk kamera mirrorless yang terus dikembangkan hingga saat ini juga membuat semakin banyak orang tertarik pada kamera mirrorless.

Daya Baterai

Sumber gambar www.mirrorlessons.com

Dari segi baterai, sayangnya kamera DSLR lebih unggul dibandingkan kamera mirrorless. Ini karena dua fitur yang ada di kamera mirrorless, yaitu EVF dan LCD yang menguras daya karena harus menyala terus menerus.

Baterai kamera mirrorless rata-rata hanya bisa bertahan hingga 300-400 kali jepretan saja. Jika kamu harus menggunakan kamera dalam waktu lama, pastikan kamu memiliki baterai cadangan.

Rekomendasi Kamera Mirroless Canon Terbaik 2020

Canon EOS RP

CANON EOS RP Kit RF 24-105mm f/4L IS USM diklaim sebagai kamera yang paling ringan dan ringkas dari barang ini. Sensor CMOS 26,2-megapiksel dengan kualitas perekaman video hingga 4K menjadi fitur utama dari kamera ini.

Kecepatan fokusnya mencapai 0,05 detik, mampu menangkap fokus pada objek yang bergerak sekalipun. Bodi kamera ini terbuat dari bahan magnesium alloy yang ringan, dedesain untuk tahan terhadap debu dan cairan. Layar sentuh LCD Vari-angle memudahkan kamu untuk mengoperasikan kamera ini ini dengan dial fungction yang ada pada pegangan berdesain ergonomis.

Jika kamu masih baru dalam penggunaan kamera, ada Feature Assistant dan Creative Assist yang menyediakan preset bawaan. Kamu tinggal menyesuaikan dan mengeditnya saja.

Harga: Rp. 32.250.000-33.215.000

Canon EOS M6 Mark II

Di balik kecilnya desain kamera ini, ada segudang fitur yang akan membuatmu terpikat. Canon EOS M6 Mark II 15-45mm adalah kamera yang bisa menghasilkan bidikan beruntun hingga 30 pfs dengan RAW burst mode yang ada di kamera ini. Kamu bisa mengambil gambar dengan mode shutter tanpa suara karena kamera ini dilengkapi dengan silent electronic shitter.

Kamera ini bisa digunakan untuk mengambil gambar di daerah dengan pencahayaan gelap dengan sensitivitas ISO mencapai 51.200. Resolusi video yang mampu dihasilkan oleh kamera ini adalah 4K UHD 40p dan Full HD 120p. Layar sentuh LCD dengan ukuran 3 inch memudahkan operasional kamera ini.

Harga: Rp. 13.349.000-14.220.000

Canon EOS M5

Rekomendasi selanjutnya datang dari Canon EOS M5 Kit 15-45mm IS STM BLACK. Kamera mirrorless dari Canon ini dilengkapi Sensor 24.2MP APS-C CMOS dan DIGIC 7 image processor yang digabungkan dengan teknologi khusus untuk menjangkau sensitivitas yang lebih luas.

Sensor Dual Pixel CMOS AF menawarkan autofocus yang cepat dan akurat. Fitur ini mematikan foto dan video yang dihasilkan oleh kamera tidak akan kabur atau blur. LCD yang dilengkapi dengan fitur Drag AF memungkinkan kamu melakukan intuitive point control.

Kamera ini juga sudah dilengkapi dengan built-in WiFi dan NFC yang bisa langsung dihubungkan dengan smartphone milikmu untuk transfer data.

Harga: Rp. 8.199.000-14.099.000

Canon PS-SX430 Kamera Mirrorless

Selanjutnya ada rekomendasi kamera yang cocok banget untukmu yang suka liburan dan bepergian. Canon PowerShot SX430 IS dibekali dengan kamera 20 megapixel dan zoom optik 45x, memungkinkan kamu untuk menangkatp foto close up dengan detail yang sempurna. Desain ergonomis membuat pegangan kamera sangat stabil, terutama saat merekam video.

Fitur unggulan lain yang ada di kamera ini adalah built-in WiFi dan NFC yang membuat sharing gambar ke smartphone atau tablet menjadi lebih mudah. Kamera ini termasuk ke dalam kategori kamera prosumer sehingga lebih mudah dioperasikan.

Harga: Rp. 2.550.000-3.235.000

Canon EOS M10 Kamera Mirrorless

Kamera Canon EOS M10 15-45MM Kamera Mirrorless dibekali dengan lensa EOS M100 dan sensor 24.2 MP CMOS dengan fitur lain seperti LCD Tilt 3.0 inhc yang bisa berputar hingga 180 derajat. Kamu bisa mengambil gambar dari sudut artistik yang kamu inginkan dengan Self Portrait ,Mode dan Creative Assist.

Kualitas video yang mampu dihasilkan oleh kamera adalah Full HD 60p dengan Dual Pixel CMOS AF yang bisa menangkap setiap perubahan gerakan dari objek secara halus. Fitur Bluetooh, NFC, dan Wi-Fi membuat kamu lebih mudah untuk membagikan gambar ke perangkat yang lain.

Harga: Rp. 3.750.000-5.350.000

Canon EOS M100

Canon EOS M100 Kit 15-45mm Kamera Mirrorless adalah kamera yang cukup kompatibel dengan lensa tambahan. Dibekali dengan teknologi pencitraan canggih dari seri EOS, kamera ini memudahkan pengambilan gambar dan pembagian pengaturan yang berbeda. Kamera ini dirancang untuk melatih kreativitasmu dalam mengambil gambar sehari-hari.

Modelnya yang ringkas membuat kamera mudah dibawa ke mana-mana dan mudah digunakan. Fitur konektivitas pada kamera ini terbilang lengkap yaiti Wi-Fi, Bluetooth, dan NFC. Sementara itu keberadaan Creative Assist dan Self Portrait Mode membuatnya mudah dioperasikan, terutama buat kamu yang masih pemula.

Harga: Rp. 4.690.000-5.529.000

Canon EOS M200

Berikutnya ada CANON EOS M200 KIT 15-45MM yang dibekali dengan time-lapse video dengan resolusi mencapai 4K. Didukung oleh Vertical Video yang bisa merekam secara vertikal untuk menyesuaikan format video di media sosial.

Jika kamu belum ahli dalam membuat efek sendiri, ada Creative Assist yang akan membantumu mengubah pengaturan kamera dengan mudah. Ada juga Visual Guide dan Feature Assistan yang bisa menjelaskan berbagai mode untuk kamu yang belum memahami atau masih pemula dalam penggunaan kamera.

Dedicated Self Portrait Mode pada kamera menggabungkan beberapa tools sekaligus seperti background blurring, customizable self-timer, dan skin smoothing.

Harga: Rp. 6.175.000-6.525.000

Canon EOS M50

Canon EOS M50 Kit EF-M 15-45mm Paket adalah kamera yang dibekali dengan banyak fitur serbaguna yang cocok untuk pengambilan gambar maupun video. Menawarkan resolusi UHD 4K video recording dan Dual Pixel CMOS AF dan Eye Detection AF yang sudah ditingkatkan.

Slot memory card pada kamera mencapai 32 GB dan masih banyak aksesoris lain yang mendukung penggunaan kamera ini. Seperti tas kamera standar, Gorillapod, Cleaning Kit, hingga Filter Lensa.

Harga: Rp. 7.499.000-7.850.000

Canon PowerShot G7X Mark II

Canon Powershot G7X Mark II memadukan kualitas pencitraan yang mumpuni, dengan kinerja halus dan desain compact yang sangat ringkas. Penggunaan kamera ini sangat praktis dan mudah. Dilengkapi pula dengan prosesor gambar DICIG 7 dengan sensitivitas ISO 25600.

Tidak heran kamera ini mampu bekerja secara optimal di tengah distorsi dan mampu menangkap gambar yang jernih di bawah kondisi minim cahaya. Kamera ini cocok banget untukmu yang hobi vlogging dan selfie. Fitur Wi-Fi, NFC, dan Bluetooth yang merupakan bawaan dari kamera ini memudahkan kamu untuk berbagai gambar antar perangkat.

Harga: Rp. 7.249.000-7.529.000

Canon EOS M6 Kamera Mirrorless

Canon Mirrorless EOS M6 M-6 Lensa Kit EF-M 15-45mm merupakan salah satu kamera terbaru dari Canon yang bisa digunakan untuk membuat konten Youtube alias vlogging karena desainnya yang ringkas.

Layar LCD kamera ini bisa diputar ke depan, dengan dukungan mic eksternal untuk menangkap suara dengan jernih. Menawarkan sensitivitas ISO yang luas mulai 100-25600 untuk menghasilkan gambar yang lebih definitif di bawah kondisi gelap sekalipun. Jika membeli kamera ini, kamu akan mendapatkan Body Cap, Lens Cap, dan strap sekaligus.

Harga: Rp. 6.650.000-7.529.000
From our editorial team

Siapkan Budgetmu, Yuk Berburu Kamera Mirrorless!

Dengan semua fitur dan kecanggihan yang ditawarkan, kamera mirrorless memang sangat menggoda bukan? Sayangnya, kamera mirrorless dibanderol dengan harga yang tidak bisa dibilang murah. Tidak perlu khawatir, siapkan dulu budgetmu dan pilih kamera yang sesuai dengan kebutuhanmu. Cek lagi deh rekomendasi BP-Guide di atas!