Baca juga
- 10 Rekomendasi Produk Eiger Pria yang Pas untuk Mendaki Gunung (2023)
- Bosan dengan Kemeja Polos? Yuk, Intip Rekomendasi 8 Kemeja Motif Pria Terbaru yang Kekinian (2023)
- Ngantor dengan Tampilan Modis Lewat 30 Rekomendasi Office Look Pria Kekinian (2023)
- 10 Rekomendasi Brand Distro Lokal Terbaik untuk Kamu Pecinta Street Style
- Tips Fashion untuk Pria Pendek dan 30 Rekomendasi Item dari para Pakar Mode (2023)
Kaos Dalam Pria, Lebih dari Sekadar Baju Pelapis
Pria memang dikenal sebagai makhluk yang tidak suka ribet dalam segala hal. Termasuk soal urusan pakaian. Asalkan nyaman dipakai dan sesuai dengan kegunaan maka pasti digunakan. Namun, ada satu nih yang tidak boleh disepelekan oleh pria dalam hal fashion yakni pentingnya memakai kaos dalam.
Beberapa pria lebih nyaman tidak memakai kaos dalam, namun ada juga yang lebih memilih untuk memakai kaos dalam. Sebenarnya, apa saja sih manfaat memakai kaos dalam selain dari sebagai baju pelapis saat memakai kemeja dan lainnya?
Kaos dalam pria wajib dikenakan setiap hari. Gunanya adalah untuk mencegah keringat membasahi baju luar yang sedang digunakan, entah itu kemeja, kaos, blazer, dan lain sebagainya. Kaos dalam bisa mencegah keringat menembus baju luar. Terlebih lagi, bagi kamu yang memakai deodorant, bekas noda deodorant tidak akan langsung menempel pada baju luarmu melainkan pada kaos dalammu sehingga bagian ketiak di baju luarmu bisa tetap bersih, kering, dan bebas noda.
Kegunaan lainnya adalah untuk menghindarkan kulit dari resiko gatal karena bahan pakaian luar yang kamu kenakan. Selain itu, kaos dalam pria juga bisa membantu agar tubuh tetap terasa hangat meski cuaca sedang dingin.
Bagi kamu yang memiliki bulu dada, kaos dalam pria juga bisa menjadi andalan agar bulu dada tidak menyembul dari balik kemeja.
Nah, sekarang cek yuk tips memilih kaos dalam pria yang tepat.
Tips Memilih Kaos Dalam Pria
Utamakan Bahannya Tepat
Kaos dalam pria hadir dalam aneka pilihan bahan. Kamu wajib tahu karakteristik bahan supaya kaos yang kamu beli bisa menunjang kebutuhan kamu dengan baik.
Salah satu bahan terbaik yang bisa kamu andalkan adalah katun. Bahan ini bisa menyerap keringat dengan baik. Bahan katun juga lembut di kulit dan tidak memberikan rasa gerah saat dikenakan. Sayangnya katun mudah melar dan kusut.
Bahan lainnya adalah poliester. Bahan ini tidak mudah kusut dan juga bisa cepat kering saat dipakai. sayangnya, bahan ini kasar sehingga sedikit menimbulkan gatal dan gerah saat dipakai.
Kamu juga bisa melirik kaos dalam berbahan mikrofiber. Bahan yang satu ini tidak mudah kusut dan daya tahannya bagus. Bisa menyerap keringat dengan cepat dan bisa kering dalam waktu cepat pula.
Ada juga kaos dalam berbahan modal. Bahan modal terbilang breathable jadi nyaman dipakai. Daya serapnya juga bagus sehingga keringat tidak menumpuk dan menimbulkan jamur.
Tentukan Model yang Diinginkan
Selanjutnya, kamu bisa memilih model kaos yang kamu inginkan sebagai kaos dalam. Ada banyak model kaos yang ada sehingga kamu wajib tahu bedanya.
Jika kamu ingin memakai kemeja dan dasi, ada baiknya kamu memilih kaos dalam model crewneck. Model kaos ini posisi ribnya cenderung lebih tinggi. Jika kamu hanya memakai kemeja tanpa dasi maka akan terlihat dalamannya. Oleh sebab itu, model kaos ini tepat untuk kamu yang memakai kemeja dengan dasi supaya kesan penampilan lebih rapi.
Sebaliknya, jika kamu ingin memakai kemeja tanpa dasi maka pilihannya adalah memakai kaos V-neck. Tipe kaos ini menurun di bagian dada sehingga tidak akan terlihat kaos dalamnya semisal kamu membuka kancing kemeja bagian atas.
Berikutnya, ada kaos model sleeveless yang bisa kamu pilih. Model kaos tanpa lengan ini terbilang ringan dan adem. Hadir dengan desain leher rendah dan lebar, sehingga kaosnya nyaman dipakai saat kamumemakai kemeja tanpa dasi. Sayangnya, kaos model ini kurang maksimal dalam menyerap keringat dari lipatan bawah lengan sehingga lengan kemeja menjadi basah.
Jangan Salah Pilih Warna
Jangan sampai kamu salah pilih warna kaos. Di pasaran, kaos dalam hadir dalam aneka warna dan kamu bebas memilih warnanya. Ada kaos warna putih yang sangat umum untuk sebuah kaos dalam. Ada juga pilihan warna seperti hitam, navy, hingga abu-abu.
Kamu bebas memilih warna yang diinginkan, hanya saja jika kamu hendak memakai kemeja putih atau kemeja warna cerah, sebaiknya hindari kaos warna putih. Ini karena kaosnya bisa terlihat jelas. Selain itu, kaos warna putih lebih rentan terkena noda dan akan sulit dihilangkan.
Ini Dia Pilihan Kaos Dalam Pria
GT MAN Singlet Kaos Dalam Pria 302 B
GT MAN Singlet Kaos Dalam Pria 302 B merupakan pilihan pertama kami. Kaos dalam ini terbuat dari bahan katun sehingga terasa adem. Bahannya cepat menyerap keringat jadi tidak bikin gerah. Halus dan lembut tidak bikin iritasi kulit.
Kaos dalam hadir dalam warna putih. Ada ukuran XS hingga XXL yang bisa kamu miliki.
Chameleon Sport Tee 1 pce/pack - UCHT02C1CSBLK
Chameleon Sport Tee 1 pce/pack - UCHT02C1CSBLK merupakan pilihan kaos dalam pria lainnya. Desainnya sporty dan cocok dipakai olahraga. Bisa untuk dalaman bisa juga dipakai sebagai atasan saat olahraga. Produk ini terbuat dari bahan katun dikombinaskan dengan elastane.
Warna produknya hitam jadi nyaman dikenakan. Produknya mudah dirawat dan dibersihkan. Cukup cuci dengan suhu rendah dan jangan memakai pemutih. Setrikalah dalam suhu sedang. Ukuran yang tersedia adalah S hingga XL.
Byford Kaos Dalam Tanpa Lengan 3 pcs/pack - PBYT24S3R
Byford Kaos Dalam Tanpa Lengan 3 pcs/pack - PBYT24S3R sayang untuk kamu lewatkan begitu saja. Dengan membeli kaos dalam ini, kamu bisa lebih hemat. Byford Singlet ini berisi 3 pcs dalam satu pack. Terbuat dari bahan katun rib sehingga nyaman dikenakan dan cepat menyerap keringat.
Produk ini bisa dikenakan sehari-hari sebagai pakaian dalam, pakaian santai di rumah atau untuk pakaian tidur. Warna kaos dalamnya putih sehingga tampak netral. Cuci produk dengan memakai suhu ruang dan hindari memakai pemutih. Setrikalah dengan suhu rendah agar kualitasnya terjaga. Tersedia dalam ukuran S hingga XXL.
The Executive Tank Top Undershirt White
The Executive Tank Top Undershirt White adalah pilihan kami lainnya. Kaos dalam pria ini nyaman dikenakan dalam keseharian. Kamu bisa memakainya sebagai dalaman kemeja, kaos untuk tidur atau olahraga. Potongannya slim fit dengan warna putih.
Bahan kaosnya dari katun sehingga adem, lembut, dan cepat menyerap keringat. Hindari membersihkan dengan cara dry clean. Produk ini sebaiknya disetrika suhu rendah. Ada ukuran S hingga XL yang tersedia.
Scelta - Kaos Dalam Singlet Cowok Pria Katun Oblong Sg Sm 8111
Scelta - Kaos Dalam Singlet Cowok Pria Katun Oblong Sg Sm 8111G merupakan pilihan kami lainnya. Produkyang satu ini hadir dengan model potongan leher bagian belakang lebih tinggi dari bagian depan. Nyaman digunakan sebagai dalaman atau atasan.
Kaos dalam ini terbuat dari bahan katun. Bahannya lembut, halus, dan nyaman dipakai. ada pilihan warna biru, hitam, putih, dan abu-abu. Ukurannya tersedia M hingga XL.
PIERRE CARDIN Underwear T'Shirt V-Neck 3in1 PC5323-3
PIERRE CARDIN Underwear T'Shirt V-Neck 3in1 PC5323-3PC tentu bisa jadi pilihan. Kamu bisa lebih hemat karena dalam satu kemasan berisi 3 pcs kaos. Terbuat dari bahan katun sehingga lebih cepat menyerap keringat.
Bahannya adem dan lembut. Produk tersedia dalam warna putih. Ada ukuran S hingga XL yang tersedia.
DONSON Singlet Kaos Dalam Pria
DONSON Singlet Kaos Dalam PriaSinglet/Tanktop bisa jadi piliha untuk kamu gunakan. Nyaman untuk olahraga, ke pantai dan bisa untuk tidur juga. Kaos dalam pria ini nyaman juga sebagai bahan inner kemeja. Terbuat dari bahan yang elastis, licin dan tidak menyerap panas sehingga sejuk dipakai.
Bahan bergaris dan ringan, seperti kaos olahraga. Ada ukuran L dan XL yang tersedia.
Rider Singlet Dewasa Anti Bakteri R225B
Rider Singlet Dewasa Anti Bakteri R225B tentu sayang untuk dilewatkan menjadi pilihan. Produk yang satu ini desainnya slim fit. Nyaman dipakai dalam berbagai acara dan suasana sebagai kaos dalam. Bahannya lembut dan anti bakteri. Dibuat melalui proses Shrunkenize sehingga bahan kaosnya bebas dari jamur dan bau tak sedap.
Produk yang satu ini tidak mudah melar. Ada ukuran S hingga XXL yang tersedia.
Monexo - Cod Singlet Kaos Dalam Pria Singlet
Monexo - Cod Singlet Kaos Dalam Pria Singlet adalah pilihan lainnya dari kami. Produk yang satu ini bisa dipakai untuk berolahraga, sebagai kaos dalam, atau sebagai baju pantai. Bahannya elastis dan licin.
Hadir dalam ukuran allsize dengan lebar bahu 28 cm dan lebar dada 48 cm. Panjang kaosnya adalah 72 cm.
Flyman Kaos Dalam Pria Dewasa | Singlet Pria Dewasa FMA 3061
Flyman Kaos Dalam Pria Dewasa | Singlet Pria Dewasa FMA 3061 merupakan pilihan terakhir kami. Produk yang satu ini modelnya sporty. Bisa dipakai olahraga dan sebagai kaos dalam.
Produk hadir dalam pilihan warna putih, hitam, dan abu-abu. Kaos tersedia dalam ukuran M hingga XL. Bahannya dari katun sehingga adem dan cepat menyerap keringat.
Pilih yang Benar-benar Kaos Dalam bukan T-Shirt
Saat memilih kaos dalam, pastikan itu memang kaos dalam dan bukannya t-shirt. Ini karena fungsi utama kaos dalam adalah untuk layering. Kaos dalam tidak sama dengan t-shirt. Kaos dalam lebih tipis dan lebih ringan sehingga saat dipakai layering kesannya tidak bulky, tidak membuat gerah, dan jadi lebih nyaman dipakai.