Ingin Tetap Modis dengan Baju Hamil dan Menyusui? Simak Tips dan 10 Rekomendasi BP-Guide yang Satu Ini!

Ingin Tetap Modis dengan Baju Hamil dan Menyusui? Simak Tips dan 10 Rekomendasi BP-Guide yang Satu Ini!

Masa hamil dan menyusui memang merepotkan tetapi bukan berarti Anda tidak bisa tampil stylish dan modis. Jika Anda kesulitan memilih baju hamil dan menyusui yang tepat, Anda bisa menyimak beberapa tips dan rekomendasi baju dari BP-Guide dibawah ini

Baca juga

Meskipun Sedang Hamil, Tampil Modis Tetap Perlu Lho Moms!

Sumber gambar fustany.com

Baju bagi Anda yang tengah hamil dan menyusui sebenarnya tak terlalu sulit dicari. Namun tentunya agak sulit mencari yang nyaman dan juga desainnya modis. Kondisi tubuh yang melar karena proses hamil dan menyusui bikin ibu terkadang kurang percaya diri dengan bentuk tubuhnya.

Jangan biarkan masa hamil dan menyusui membuat Anda malas berdandan. Anda tetap harus tampil cantik dan modis. Kenakan baju paling up-to-date untuk ibu hamil supaya penampilan sedap dipandang. Tentunya baju yang modis tersebut harus membuat Anda nyaman memakainya, ya.

Tips Memilih Baju Hamil dan Menyusui

Sumber gambar www.lifehack.org

Untuk tampil modis saat hamil, Anda tentu perlu pintar-pintar memilih busana yang tepat dan nyaman digunakan. Tak ada salahnya jika Anda menyimak beberapa tips memilih baju hamil dan menyusui yang sudah dirangkum BP-Guide berikut ini!

Sesuaikan dengan Bentuk Tubuh

Sumber gambar stylecaster.com

Bentuk tubuh wanita hamil dan menyusui memang lebih melebar daripada wanita umumnya. Memilih baju untuk yang sedang hamil patut dipaskan saja dengan bentuk tubuh. Pilih baju yang sedikit lebih longgar supaya tetap nyaman bergerak.

Jangan biarkan kehamilan menjadi alasan untuk tak tampil modis. Hindari baju yang kedodoran karena hanya akan bikin tubuh Anda terlihat makin besar. Gunakan saja yang pas supaya perut tak begitu tertekan dan Anda tetap nyaman seharian memakai bajunya.

Gunakan Busana dari Bahan Katun

Sumber gambar www.yellowpages.ca

Baju untuk ibu hamil serta menyusui paling penting dilihat dari bahan baju tersebut. Bahan baju akan menentukan kenyamanan ibu dalam beraktivitas. Usahakan memilih baju yang bahannya bisa cepat menyerap keringat dan tidak menimbulkan rasa gerah.

Ibu hamil umumnya lebih mudah merasa gerah. Maka agar tetap nyaman kenakan saja baju bahan katun. Bahan ini adem di kulit dan pastinya tak membuat iritasi. Anda bisa nyaman mengenakannya seharian karena bajunya cepat serap peluh dan keringat.

Pilih Baju dengan Kancing

Sumber gambar www.aliexpress.com

Ibu hamil akan segera menyusui dan tentu ini butuh baju khusus. Bajunya harus bisa mempermudah ibu untuk menyusui sang bayi. Maka dari itu Anda bisa cari baju dengan bukaan depan.

Umumnya baju untuk ibu hamil memiliki bukaan depan berupa resleting atau kancing. Baju dengan bukaan kancing akan membuat ibu mudah menyusui meski berada di keramaian. Dan baju model ini tak akan membuat ibu tampak vulgar.

Sesuaikan dengan Bujet

Sumber gambar www.thehealthsite.com

Tubuh memang akan bertumbuh selama masa kehamilan. Baju keseharian yang dulu tak akan muat lagi maka dari itu memang butuh anggaran tersendiri untuk membeli baju hamil.

Belilah baju hamil yang bisa sekaligus untuk masa menyusui. Ini bisa menghemat biaya untuk membeli baju Anda. Sesuaikan baju yang dibeli dengan keuangan Anda. Jangan terburu membeli baju sebanyak mungkin, beli secukupnya saja asalkan Anda bisa tampil modis selama kehamilan berlangsung.

Gunakan Warna Gelap

Sumber gambar www.thespruce.com

Baju hamil tersedia dalam banyak model dan warna. Anda pasti dibingungkan memilih mana yang bagus. Anda bisa tetap modis dan stylish selama kehamilan dengan memilih baju yang tepat.

Bisa saja pilih baju warna gelap agar tubuh tak begitu mencolok perubahannya. Anda bisa kenakan baju hitam supaya tubuh berkesan ramping dan langsing. Dengan begini pastinya Anda bisa lebih percaya diri kan.

Rekomendasi 10 Baju Hamil dan Menyusui Terbaru 2018

Sumber gambar www.independent.co.uk

Memilih baju hamil dan menyusui mungkin tidak mudah bagi sebagian wanita terlebih karena banyaknya jenis dan model yang beredar di pasaran. Nah, kalau Anda sedang kebingungan memilih baju hamil dan menyusui yang tepat untuk dikenakan dan bisa membuat Anda tampil lebih modis, Anda bisa cek beberapa rekomendasi dari BP-Guide berikut ini!

Chantilly - Maternity/Nursing Dress 53023

Sumber gambar www.zalora.co.id

Kenakan baju koleksi dari Chantily yang semuanya keren. Brand ini mempersembahkan deretan pakaian hamil lengkap yang fashionable. Anda bisa lirik deretan produknya yang juga menyediakan ukuran besar.

Produk baju maternity alias nursing dress seri 53023 ini bagus banget untuk Anda yang tengah menyusui. Berbahan katun produk ini hadir dalam warna green. Baju berkerah bulat ini berlengan pendek. Produk ini memiliki karet pinggang belakang dengan akses mudah untuk menyusui di bagian depan. Anda bisa beli produk ini di Zalora pada harga Rp 340.000.

Mango Maternity - Poplin Shirt

Sumber gambar shop.mango.com

Brand Mango ini dikenal sebagai brand pakaian kenamaan dari Spanyol. Memiliki basis perusahaan di Barcelona produknya selalu keren untuk dimiliki. Mereka tak hanya menyediakan pakaian pria namun juga untuk wanita.

Anda bisa lirik produk Poplin Shirt dari Mango. Ini merupakan baju yang termasuk dalam koleksi Maternity mereka. Hadir dalam ukuran S dan juga M produknya berbahan kapas poplin. Dengan desain besar baju ini memiliki kancing bagian depan. Bisa dibeli di website Mango Indonesia pada harga Rp 599.000.

Baju Island Baju Menyusui Jill

Sumber gambar www.blibli.com

Baju Island juga tak mau ketinggalan dalam menyediakan produk bermutu bagi ibu hamil dan menyusui. Mereka mempersembahkan deretan baju keren agar ibu hamil bisa tampil stylish. Anda bisa lirik produk mereka Jill Top berikut ini.

Ini adalah blouse dengan bahan spandex rayon. Desainnya comfy dan memiliki kerah bundar. Ada hidden breast opening pada baju dengan lingkar dada 102 cm ini. Dengan cutting longgar baju ini mengkombinasikan bahan yang elegan. Produk ini bisa dibeli di Blibli pada harga Rp 116.450.

Mama Hamil Baju Hamil Menyusui Brukat - Tosca

Sumber gambar www.mataharimall.com

Sedang cari baju untuk ibu hamil bisa banget lirik ke website Mamahamil. Website ini merupakan butik online bagi Anda yang tengah dalam masa hamil atau menyusui.Yuk segera intip koleksinya yang keren seperti yang berikut ini.

Ada baju hamil Menyusui Brukat dengan warna tosca. Produk ini berbahan dasar kaos katun. Desainnya casual dan bikin ibu hamil lebih nyaman mengenakannya. Memiliki resleting dada untuk menyusui. Ibu tak perlu khawatir saat perut membesar karena bahan bajunya melar. Lingkar dada baju ini 110 cm dengan panjang 65 cm. Baju yang menyerap keringat ini bisa dibeli di Mataharimall pada harga Rp 99.900.

ELSY'S - Dress Lengan Pendek Kotak-Kotak

Sumber gambar www.zalora.co.id

Elsy’s adalah brand yang banyak menyediakan produk baju hamil. Ada juga baju bagi para wanita dengan ukuran yang besar. Anda bisa tengok produk satu ini yang bagus banget.

Ada baju dress dengan lengan pendek. Baju ini memiliki desain kotak-kotak yang imut. Berbahan katun baju ini berwarna biru. Memiliki detail kerah produk berkancing depan ini ukurannya regular fit. Anda bisa dapatkan produk Rp 149.950 ini di Zalora.

H&M - MAMA Lyocell Denim Blouse

Sumber gambar www.lyst.com

Brand satu ini memang merupakan brand fashion multinasional. Kepanjangan dari Hennes and Mauritz AB ini merupakan perusahaan berasal dari Swedia. Produk dari brand ini beragam baik untuk remaja hingga pria dan wanita sampai anak.

Coba saja beli produk Mama Lyocell dari bahan denim. Produk jenis blouse ini berwarna biru. Dengan kancing depan produk ini memiliki 2 kantong dada. Anda bisa jajal produk Rp 449.900 ini di website HM Indonesia.

Berryblues Tunik Menyusui Ver 16 Baju Menyusui - Merah

Sumber gambar www.blibli.com

Kenakan produk baju dari Berryblues karena sangat menarik. Produk berupa tunik Ver 16 ini hadir dalam warna merah menawan. Produk baju menyusui ini berlengan panjang.

Dengan bahan spandex jersey baju ini desainnya pinguin crop. Ada bukaan tersembunyi pada baju ini untuk mempermudah ibu menyusui. Baju ini memiliki lingkar dada 96 cm dengan panjang 103 cm. Ada tali belakang pada baju cantik ini. Silakan beli di Blibli pada harga Rp 148.000.

Eve Maternity - Batik Cheogsam Nursing Blouse

Sumber gambar www.zalora.co.id

Untuk baju hamil dan menyusui Anda bisa lirik produk dari Eve Maternity. Brand satu ini memberikan deretan produk baju untuk aktivitas keseharian. Yuk lirik bajunya yang menarik seperti yang satu ini.

Ada Batik Cheongsam Nursing Blouse yang menanti Anda. Cocok untuk ibu menyusui karena memiliki resleting depan. Bahannya batik nyaman dengan warna hijau tua. Produk ini memiliki lingkar dada 100 cm dengan lingkar pinggang 106cm. Anda bisa beli baju Rp 387.000 ini di Zalora.

Just Mom Baju Menyusui Manset Aisha Peach

Sumber gambar www.blibli.com

Baju menyusui memang tak perlu yang rumit. Cukup sederhana modelnya agar penampilan bisa terlihat sempurna. Anda bisa kenakan baju dari Just Mom yang memang adem serta nyaman.

Ada baju menyusui Manset Aisha Peach yang bisa dimiliki. Produk ini bahannya rayon spandex. Desainnya comfy dengan high collar. Produk open crotch style ini memudahkan ibu beraktivitas di rumah. Tersedia ukuran S hingga XL. Produk bisa dimiliki dengan mengunjungi Tokopedia dan membayar Rp 67.000.

Copas - Blouse Hamil Lengan 3/4 Jean's

Sumber gambar www.zalora.co.id

Baju ukuran big size diproduksi oleh Copas. Brand satu ini bisa memenuhi kebutuhan para wanita hamil serta menyusui. Yuk lengkapi koleksi baju hamil Anda dengan produk satu ini.

Blouse Hamil ini memiliki lengan ¾. Berbahan jeans produk ini nyaman dikenakan. Produk lengan pendek ini pas dipakai untuk menjalani masa kehamilan. produk warna biru ini memiliki kerah dan kancing depan. Berdesain loose produk regular fit ini bisa dibeli di Zalora pada harga Rp 149.450.

From our editorial team

Tetap Nyaman dan Modis Selama Masa Hamil dan Menyusui

Masa hamil dan menyusui adalah masa-masa penting dalam kehidupan wanita. Untuk menunjang aktivitas saat hamil atau menyusui, ibu tentu membutuhkan baju yang nyaman untuk dikenakan. Meski begitu, faktor modis tetap harus dipertimbangkan saat memilih baju yang tepat. Jangan sampai Anda hanya mengenakan daster atau baju longgar setiap saat sehingga tak tampak stylish terutama saat keluar rumah. Pilih baju hamil yang juga bisa dikenakan saat menyusui supaya Anda bisa lebih berhemat dan baju tetap bisa terus terpakai.