Tetap Modis Saat Hamil dengan 9 Pilihan Baju Hamil Lucu dan Murah

Tetap Modis Saat Hamil dengan 9 Pilihan Baju Hamil Lucu dan Murah

Kehamilan adalah salah satu peristiwa yang ditunggu-tunggu oleh wanita. Pakaian yang tepat sesuai dengan kondisi tubuh dan model yang modis akan membuat wanita hamil merasa nyaman dan percaya diri. Tak selalu berharga mahal, pakaian hamil yang lucu dan modis pun bisa diperoleh dengan harga terjangkau.

Baca juga

Tampil Modis Saat Hamil

Mengandung seorang anak adalah salah satu impian semua wanita apalagi bagi yang baru saja menikah dan berencana segera mendapatkan momongan. Mengandung membuat wanita mengalami banyak perubahan dalam suasana hati, pola makan, tenaga dalam beraktivitas, dan yang paling menonjol tentunya adalah perubahan bentuk tubuh.

Perubahan bentuk tubuh saat hamil tidak muncul begitu saja. Pada trimester pertama perubahan tubuh ibu hamil tidak begitu menonjol. Begitu menginjak trimester kedua hingga ketiga perubahan tersebut baru terlihat.

Banyak wanita yang malas berdandan saat hamil. Hal ini diyakini ada hubungannya dengan perubahan hormon dalam tubuh. Konon wanita hamil yang malas berdandan biasanya sedang mengandung anak laki-laki. Tetapi hal tersebut seharusnya tidak menjadikan wanita hamil kehilangan hasrat untuk bergaya dan tampil modis. Kini tersedia banyak pilihan baju ibu hamil untuk segala keperluan, mulai dari keperluan sehari-hari hingga ke pesta.

Tips Tampil Cantik dan Modis Saat hamil dengan Baju Hamil Lucu dan Murah

Untuk bisa tampil cantik, lucu, dan menggemaskan saat hamil tentu ada tipsnya. Bagi yang memiliki dana lebih, mungkin tidak sulit menemukan baju hamil yang lucu dan berkualitas. Namun jika dana terbatas, banyak pilihan baju hamil yang lucu dan tidak menguras kantong.

Pilih Baju Hamil Berkualitas yang Terjangkau Kantong

Mahal atau murah adalah pilihan yang subjektif karena penafsiran orang terhadap harga bisa berbeda. Namun tidak ada salahnya membeli baju hamil dengan harga terjangkau sekaligus tidak murahan. Banyak toko kebutuhan ibu hamil yang menawarkan beragam pilihan baju hamil dengan beragam harga. Pilihlah yang berkualitas dan harganya terjangkau. Jangan tergiur harga murah atau diskon besar-besaran sehingga Anda jadi kalap dan ingin membeli semua baju hamil tersebut. Belilah baju hamil sesuai kebutuhan.

Sesuaikan dengan Umur Kehamilan

Pada usia kandungan 1 hingga 4 bulan bentuk tubuh tidak berubah drastis dan perut juga tidak terlalu buncit. Anda masih bisa memakai koleksi pakaian yang longgar di lemari untuk beraktivitas. Jika usia kandungan sudah mencapai 5 bulan ke atas, perut semakin buncit dan ini waktunya Anda membeli baju hamil.

Baju hamil pang paling dicari biasanya adalah yang berbentuk rok dan daster karena nyaman dipakai dan ibu hamil pun leluasa untuk bergerak. Memakai rok atau daster pada usia kandungan trimester terakhir juga sangat berguna jika tiba-tiba terjadi kontraksi hebat.




Pilih Baju yang Longgar Supaya Leluasa Bergerak

Kunci baju hamil yang ideal adalah nyaman dikenakan dan juga longgar. Baju yang longgar tidak membuat perut menjadi terbungkus ketat. Pakaian longgar membuat ibu hamil nyaman beraktivitas. Pakaian seperti ini juga tidak menghambat sirkulasi darah sehingga tidak akan membuat tubuh terasa sakit. Anda bisa meniru gaya berpakaian artis dalam maupun luar negeri ketika sedang hamil agar penampilan tetap modis meskipun tengah berbadan dua.

Periksa Jahitan Baju

Sama seperti membeli baju biasa, saat hendak membeli baju hamil, Anda juga harus memeriksa jahitannya. Pakaian yang bagus dan baik memiliki jahitan yang kuat dan juga rapi. Jahitan yang tidak rapi terlihat dari sisa benang yang masih menjuntai. Begitu pula dengan hasil obras pada jahitan. Terkadang ada hasil obras pada baju yang tampak tidak tuntas atau tidak terpotong. Baju dengan keadaan seperti ini menunjukkan kualitasnya yang buruk.

Perhatikan Bahan dan Serat Benang Pada Baju

Selain memilih baju hamil dengan model yang lucu, baju hamil yang baik adalah terbuat dari bahan yang berkualitas. Bahan yang berkualitas menyerap keringat dengan baik. Baju seperti ini biasanya juga terasa sejuk di kulit dan tidak panas.

Selain itu, baju yang terbuat dari bahan berkualitas tidak terlihat serat kainnya. Saat hendak membeli sebuah baju, pastikan serat kainnya rapat sehingga tidak mudah rusak. Jika serat pakaian rusak, Anda tentu tidak nyaman memakainya.

Pilih Warna yang Cerah

Banyak juga wanita hamil yang tidak percaya diri dengan perut yang membuncit sehingga mereka menyamarkannya dengan pakaian berwarna gelap. Padahal jika ingin menyamarkan perut buncit, ibu hamil juga bisa tampil menarik dengan baju-baju berwarna terang. Di pasaran sudah banyak tersedia baju hamil dengan warna cerah dan memiliki kombinasi bordir atau batik. Untuk menyamarkan perut buncit, Anda bisa memadukan atasan dan bawahan yang memiliki warna senada. Jadi mengandung bukan kendala untuk bisa tampil modis.

Model Baju Hamil Lucu dan Murah Di Bawah Rp 100.000 yang Bisa Menjadi Pilihan

Ingin membeli blus atau baju santai untuk wanita hamil, tetapi dana terbatas? Tidak perlu khawatir, banyak sekali merek baju ibu hamil yang menawarkan produk berkualitas dengan harga yang tidak menguras dompet. Merek mana saja menawarkan baju ibu hamil dengan harga yang terjangkau? Mari simak uraiannya di bawah ini.

Mama Hamil Daster Hamil Motif Bear

Sumber gambar www.pricenia.com

Daster hamil berkancing depan ini bahannya terbuat dari bahan katun kaos yang nyaman dipakai untuk ibu hamil. Jika sudah melahirkan, kancing depan bisa memudahkan ibu hamil untuk menyusui. Baju ini juga dilengkapi dengan tali di bagian belakang yang bisa disesuaikan dengan lingkar perut. Bisa didapatkan di Lazada dengan harga Rp 99.000.

Polka Nikita Jersey Mix Brokat

Sumber gambar hargaku.org

Kalau mau jalan-jalan ke mal, setelan yang satu ini cocok untuk dipakai ibu hamil. Setelan Polka Nikita ini berbahan jersey dan brokat. Setelan ini terdiri dari blus berkerah bulat dengan celana tiga perempat. Motif polkadot akan membuat ibu hamil yang memakainya terlihat semakin manis. Sayangnya pakaian ini hanya tersedia dalam ukuran L saja. Harganya adalah Rp 75.900 dan bisa didapatkan di Lazada.

HMILL Dress Hamil Menyusui 1196

Sumber gambar www.ezyhero.com

Baju yang satu ini juga cocok dipakai saat santai. Bahan baju terbuat dari bahan rayon yang terasa lembut serta halus di kulit. Baju ini juga masih bisa dipakai setelah melahirkan dan menyusui, karena adanya kancing depan yang bisa dibuka. Baju yang berpotongan longgar in pasti akan membuat ibu hamil leluasa untuk bergerak. Ukuran yang tersedia adalah all size dengan harga Rp 100.000 di Elevenia.

Just Mom Manset Aisha

Sumber gambar www.blibli.com

Manset Aisyah Baju Menyusui dari Just Mom dilengkapi dengan hidden breast opening di sisi kanan dan kiri bagian depan agar ibu mudah menyusui. Manset ini terbuat dari bahan rayon spandex yang pasti sejuk dan nyaman dipakai berlama-lama. Ukuran yang tersedia hanya ada dua yaitu S-M dan L-XL. Tersedia beberapa pilihan warna yaitu peach, biru navy, khaki, merah, abu-abu muda, putih, ungu, dan hijau.

Jika berminat, beli saja di Blibli dengan harga Rp 64.800. Murah dan cepat diantar tanpa harus keluar rumah.

HMILL Dress Hamil 1104

Sumber gambar www.omjoni.com

Baju dari merek HMILL ini memiliki motif bunga-bunga yang cantik dan juga elegan, membuat ibu hamil yang memakainya tampak manis. Terdapat pula kancing depan untuk memudahkan ibu menyusui anaknya. Baju ini terbuat dari bahan katun dengan tambahan tali di bagian belakang untuk menyesuaikan ukuran perut ibu hamil. Baju berukuran all size ini memiliki pilihan warna merah muda dan biru. Anda bisa membelinya di Elevenia dengan harga Rp 100.000.

Mamalooks Manset Menyusui

Satu lagi manset pilihan untuk ibu hamil dari merek Mamalooks. Manset ini terbuat dari bahan spandex rayon yang elastis. Praktis juga dipakai saat menyusui karena terdapat bukaan di dada kanan dan kiri. Manset ini bisa Anda kenakan bersama kardigan, rompi, jaket, atau blazer. Tersedia dalam dua ukuran yaitu S-M dan L-XL. Warna-warna yang tersedia adalah hitam, abu-abu tua, abu-abu muda, biru navy, cokelat susu, dan putih.

Untuk membelinya, Anda bisa mengunjungi mamalooksmaternity.com dengan harga Rp 85.000.

Mama Hamil Babydoll Hamil

Sumber gambar www.blibli.com

Setelan baju hamil dari Mama Hamil ini cocok untuk digunakan sehari-hari. Atasannya berpotongan longgar sedangkan celananya menggunakan karet sehingga ibu hamil leluasa untuk bergerak. Atasannya dilengkapi pula dengan kancing depan. Baju ini sangat ideal dikenakan saat hamil maupun setelah melahirkan. Silakan kunjungi situs Mama Hamil untuk mendapatkan setelan seharga Rp 97.000 ini.

HMILL Blus Hamil Kerja 1467

Sumber gambar www.pricenia.com

Anda yang masih aktif bekerja saat hamil juga tidak perlu khawatir mencari baju yang pas untuk ke kantor. HMILL mengeluarkan blus yang bisa dikenakan oleh ibu hamil yang masih bekerja. Blus ini terbuat dari bahan katun dengan aksen bordir di bagian bawahnya. Blus berukuran all size ini tersedia dalam varian warna cokelat moka, merah muda, biru, serta kombinasi putih dan merah. Harganya adalah Rp 100.000 di Lazada.

Mamigaya Elsha

Sumber gambar www.blibli.com

Manset dari Mamigaya Elsha menggunakan bahan yang nyaman dan tidak menimbulkan alergi. Manset dengan model kerah yang tinggi ini cocok dipakai saat malam hari atau cuaca dingin. Anda bisa memilih antara warna biru elektrik, merah muda, merah, cokelat, biru navy, atau hitam. Harganya adalah Rp 55.200 di toko online Blibli.

From our editorial team

Memilih baju hamil yang lucu dengan cermat akan memberikan nilai positif untuk Anda

Pemilihan baju hamil harus dilakukan dengan cermat agar tidak menguras dompet. Pilihlah baju yang bisa digunakan saat hamil dan setelah melahirkan. Anda pun tidak harus selalu mengikuti tren. Dengan cara ini, baju yang dibeli bisa digunakan dalam jangka waktu lama dan Anda pun bisa berhemat.