Baca juga

Berlibur tidak bisa dipungkiri merupakan kata yang sangat dicintai oleh banyak kalangan mulai dari kanak-kanak hingga dewasa. Mengistirahatkan raga dan pikiran setelah hari yang sangat sibuk menjadi rencana ideal dikala akhir minggu atau waktu liburan.

Saat ini semakin banyak tempat wisata yang dapat dijadikan pilihan destinasi Anda termasuk Jawa Tengah. Namun sebelum masuk ke beberapa rekomendasi tempat wisata di Jawa Tengah, Anda perlu memastikan beberapa barang bawaan berikut untuk melengkapi perjalanan Anda!

Benda Yang Wajib Anda Bawa Saat Sedang Berlibur!

Dompet

Siapa yang tidak setuju bahwa dompet dengan isinya merupakan hal paling esensial yang tidak boleh dilewatkan bagi siapapun yang tengah bepergian. Demikian pula ditujukan bagi Anda yang terbiasa bertransaksi dengan dompet digital seperti ATM atau aplikasi keuangan lainnya. Ada baiknya Anda mempersiapkan beberapa peser uang tunai sebagai bekal berlibur.

Hal yang perlu Anda selalu ingat adalah bahwa tidak semua layanan atau toko terutama ketika Anda mengunjungi tempat yang cenderung masih tradisional menyediakan layanan dompet digital. Untuk itu, Anda yang harus mempersiapkan skenario ini sehingga barang yang Anda inginkan dapat terbeli tanpa harus kerepotan mencari mesin ATM terlebih saat kondisi tempat wisata yang Anda kunjungi sangat ramai.

Masker dan Sanitizer

Meskipun kasus pandemi tak lagi ramai dan semakin hari kasus orang terkena virus semakin sedikit, namun jangan lengah dan tetap jaga protokol kesehatan terlebih ketika Anda berada di tempat ramai. Peraturan memang memperbolehkan orang tidak memakai masker saat berada di ruang terbuka, tetapi jika ruang terbuka tersebut padat pengunjung, probabilitas Anda terpapar akan semakin tinggi.

Oleh karena itu, jangan lupa untuk membawa masker serta hand sanitizer. Gantilah masker secara berkala dan gunakan pembersih tangan terutama saat hendak memegang benda di sekitar tempat wisata atau ketika akan makan. Jangan sampai liburan berujung membuat Anda sakit ya!

Sneakers

Mode atau gaya dalam berpakaian memanglah patut untuk diperhatikan terutama saat sedang berlibur. Penting untuk terlihat tak kalah menarik dengan pemandangan sekitar pada layar kamera. Namun umum diketahui pula apabila sepatu bergaya sebagian besar tak nyaman dipakai, entah menimbulkan lecet atau membuat telapak kaki sakit karena bantalan sepatu yang keras.

Berkaca dari kejadian tersebut, maka hal paling penting yang harus Anda bawa terutama ketika liburan Anda melibatkan perjalanan jarak jauh adalah dengan membawa sneakers, atau sepatu yang nyaman digunakan untuk berjalan jauh. Selain kenyamanan dengan mengenakan sepatu yang nyaman untuk kaki, Anda tidak harus merepotkan keluarga atau kerabat Anda karena harus menuntun orang dengan jalan yang terpincang. Hal tersebut bisa saja merusak momen dan membuat Anda kehilangan kesempatan untuk menikmati liburan, lho!

Botol Air Minum

Benda satu ini sering diabaikan oleh banyak orang karena dinilai akan memberatkan barang bawaan. Padahal membawa botol air minum isi ulang dapat menyelamatkan Anda dikala liburan. Selain alasan untuk menjaga lingkungan, botol minum akan membantu Anda menyimpan uang lebih banyak.

Sudah tidak asing lagi bahwa di tempat wisata khususnya, harga makanan termasuk air mineral bisa mencapai dua kali lipat dari harga seharusnya. Botol minum dalam hal ini akan membuat Anda terhindar dari membeli minuman di tempat wisata!

Alasan kedua ketika Anda berkunjung ke tempat makan, banyak resto yang tidak mengizinkan Anda membawa minuman dari luar. Dengan alasan yang serupa yakni untuk menghemat, Anda dapat mengisi botol minum Anda di tempat penginapan dan terhindar dari teguran pegawai tempat makan tersebut!

Topi, Kipas Portabel, Kacamata Anti UV, dan Sunscreen

Jawa Tengah merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang dikenal dengan suhunya yang cenderung panas. Berbicara mengenai berlibur tentu saja tidak melewatkan acara berjalan atau berkelana pada siang hari.

Peralatan seperti topi dan kipas portabel akan sangat membantu Anda mengurangi rasa panas sehingga Anda tetap dapat menikmati berjalan di bawah sinar matahari tanpa berkeringat. Perlindungan terhadap mata dan kulit tentu saja menjadi hal paling penting lainnya yang harus Anda perhatikan ketika berjalan di bawah sorotan matahari.

Sunscreen dan kacamata anti UV kemudian menjadi barang penting yang harus dibawa sehingga Anda tak perlu lagi mengkhawatirkan kesehatan mata dan kulit Anda, selagi menikmati pemandangan yang telah Anda nantikan!

Payung/Jas Hujan

Payung yang Anda bawa akan memiliki fungsi ganda yakni sebagai pelindung dari panasnya sinar matahari di tengah hari atau pelindung hujan. Namun jika Anda memilih cara praktis dan tidak ingin pegal memegang payung untuk waktu yang lama, Anda bisa membawa jas hujan atau ponco.

Mengapa payung dan jas hujan penting untuk Anda bawa? Tidak pernah ada yang bisa menduga bagaimana cuaca akan berlangsung. Meskipun ramalan cuaca pada ponsel Anda menyatakan bahwa hari tersebut akan cerah, namun hujan bisa datang kapan saja.

Bersiap akan lebih baik bukan? Selain itu apabila hujan tiba-tiba datang, Anda tidak perlu membeli jas hujan dari penjual asongan dengan harga yang dijamin akan lebih mahal.

Charger Portabel

Ponsel saat ini dapat dikatakan merupakan kebutuhan primer bagi setiap orang. Tidak akan ada yang dapat melupakan benda satu ini terutama ketika bepergian. Bagaimana tidak? Ponsel menjadi alat serbaguna yang sering digunakan untuk menunjukkan jalan, memesan hotel, kendaraan, sarana hiburan dikala bosan, bahkan berfoto.

Untuk itu agar Anda dapat terus mengabadikan kegiatan Anda selama liburan, charger portabel perlu Anda bawa sebab tidak mudah untuk menemukan tempat mengisi baterai ponsel Anda. Terlebih Anda tidak ingin waktu liburan Anda terbuang begitu saja hanya untuk duduk diam menunggu ponsel Anda terisi penuh bukan?

Obat-obatan Pribadi

Kebutuhan akan obat bersifat spesifik untuk pribadi berbeda. Di sisi lain akan sangat sulit mencari apotek terlebih saat Anda dalam perjalanan atau di lokasi yang tidak Anda ketahui dan tidak mendapat akses internet sehingga sulit untuk melakukan pencarian melalui ponsel.

Biasanya, toko terdekat pun hanya akan menjual obat-obatan yang umum dibeli. Ada baiknya bagi Anda menyiapkan kotak obat pribadi terlebih untuk obat yang sulit didapatkan, sehingga ketika hal yang paling tidak diinginkan yakni penyakit Anda kambuh, Anda dapat mengatasinya secepat mungkin.

Rekomendasi Tempat Wisata Di Jawa Tengah

Taman Bunga Celosia

Bagi para pecinta bunga pasti sudah mengetahui bunga celosia bukan? Bunga yang seperti benang wol dan berwarna kuning hingga merah ini menarik perhatian dan sangat cantik untuk dijadikan latar belakang foto Anda!

Taman Bunga Celosia yang berada di Semarang, Jawa Tengah menyajikan hamparan bunga celosia yang sangat luas dan cocok sebagai spot foto. Selain itu, apabila Anda tidak merasa puas hanya berfoto dengan bunga celosia, tempat wisata satu ini menyediakan berbagai fasilitas lain seperti miniatur gedung khas dari Korea, Amsterdam, taman lampion yang menawan terutama pada malam hari, hingga piramida yang dapat mempercantik dan memberi efek megah pada hasil jepretan Anda!

Anda yang tidak tahan dengan suhu dingin, jangan lupa berjaga dengan membawa sweater atau jaket Anda, ya! Taman Bunga Celosia terletak di kaki Gunung Ungaran yang masih termasuk dataran tinggi sehingga tidak aneh apabila suhunya relatif lebih dingin dibandingkan wilayah Jawa Tengah lainnya.

Brown Canyon

Pesona Grand Canyon di wilayah Utara Arizona yang kecantikannya termasuk salah satu dari tujuh keajaiban dunia tentu saja tidak bisa ditolak. Tempat ini menjadi mimpi para petualang untuk dapat mengunjunginya dan mengagumi keindahannya. Namun, jarak yang cukup jauh dan banyaknya biaya yang harus dikeluarkan menjadi penghalang untuk menyambangi tempat ini.

Eits, Anda tidak perlu khawatir. Indonesia memiliki pesona yang tak kalah menawan dari Grand Canyon, lho! Brown Canyon menyajikan kepada Anda tebing indah yang sangat pas untuk diabadikan. Destinasi wisata yang terletak di Semarang ini ada baiknya untuk dikunjungi di luar jam kerja pertambangan.

Pemandangan pada Brown Canyon tercipta karena hasil pertambangan pada bukit yang membentuk pola yang indah. Sehingga hati-hati ya, jika Anda ingin menyambangi tempat ini. Pastikan selalu memakai masker dan pastikan posisi Anda aman saat sedang berfoto!

Telaga Warna

Destinasi wisata selanjutnya terletak di Wonosobo, Jawa Tengah yakni Telaga Warna. Seperti namanya air telaga ini seringkali teramati berubah warna karena kandungan sulfur yang cukup tinggi sehingga berubah warna jika terkena sinar matahari pada intensitas berbeda.

Keindahan ini akan bisa Anda nikmati dengan jelas apabila menaiki salah satu bukit yang mengelilingi telaga tersebut. Namun karena Telaga warna terletak pada 2000 mdpl, pastikan untuk mengunjungi tempat ini pada pagi atau siang hari ya! Kalau tidak, tempat ini akan tertutup kabut dan Anda akan merasa sia-sia berjalan jauh tanpa bisa melihat pemandangan apapun.

Telaga warna adalah salah satu lokasi wisata yang bisa Anda nikmati di Dataran Tinggi Dieng. Selain lokasi tersebut, Anda masih bisa menikmati keindahan alam lainnya seperti kawah lho!

Kepulauan Karimunjawa

Kepulauan Karimunjawa yang terletak di Jepara ini merupakan salah satu destinasi wisata yang pas bagi Anda dan keluarga. Anda yang mendambakan ketenangan di Pulau yang indah sekaligus memiliki kesempatan untuk sekedar bermain-main di pantai atau berenang di lautan, serta berniat untuk berlibur dalam waktu yang cukup panjang.

Bagaimana tidak? Kepulauan ini menyediakan destinasi wisata yang lengkap mulai dari wisata darat dan laut. Beberapa destinasi keindahan darat yang dapat Anda nikmati di antaranya Pantai Bobi, Pantai Anora, Pantai Tanjung Gelam, Trekking Mangrove, dan Monumen Karimunjawa.

Sementara destinasi laut yang dapat Anda nikmati keindahan biota lautnya di antaranya Pulau Menjangan Kecil dan Pulau Cemara Kecil. Banyaknya lokasi wisata yang bisa dipilih setiap hari ini memungkinkan Anda terhindar dari rasa bosan saat liburan panjang, kan?

Kota Lama Semarang

Berbicara mengenai destinasi wisata Jawa Tengah tentu saja Anda tidak boleh melewatkan Kota Lama Semarang. Keindahan gedung bergaya vintage dan klasik yang khas ini baik untuk Anda nikmati sembari berjalan kaki di sore hari menjelang malam. Sepanjang jalan dipenuhi dengan gedung indah bergaya Eropa sehingga Anda bisa memuaskan diri dengan mengambil potret foto yang banyak!

Ketika berjalan di lokasi ini karena kerap kali ramai pengunjung, pastikan untuk selalu membawa barang berharga Anda dengan aman, ya! Posisikan tas Anda di depan tubuh dan selalu waspada meskipun sangat wajar untuk terlena dengan keindahan kota ini.

Museum Purbakala Sangiran

Ada baiknya jika satu hari dalam rencana liburan Anda dipakai untuk liburan sembari beredukasi. Di Museum Purbakala Sangiran yang terdapat di Sragen, Jawa Tengah, Anda bisa membawa keluarga serta kerabat untuk belajar mengenai sejarah manusia.

Di lokasi ini Anda dapat melihat berbagai jenis artefak, fosil hewan dan manusia termasuk Homo erectus, jenis tanah pada masa tersebut, dan lain sebagainya. Tidak pernah ada kata terlambat untuk membuka wawasan. Bagi Anda yang penasaran dan ingin melihat langsung fosil manusia purba selain dari buku sejarah, maka tempat ini adalah solusinya!

Kampung Batik Laweyan

Kebudayaan Jawa memang tak lepas dari salah satu kekayaan budayanya yakni batik. Jawa Tengah merupakan salah satu daerah penghasil batik terutama di Kampung Batik Laweyan yang terletak di Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Destinasi wisata ini juga cocok untuk Anda yang ingin mengisi waktu liburan namun tetap ingin menambah wawasan. Selain dapat melihat berbagai jenis kain, berbagai jenis motif batik, Anda juga dapat mempelajari proses pembuatan batik menggunakan canting lho!

Selain itu untuk memenuhi kebutuhan berfoto Anda, kampung yang memiliki kesan kuno dan klasik ini cocok untuk memenuhi foto dengan penuh estetika pada galeri Anda. Destinasi ini cocok untuk Anda nikmati bersama keluarga dan kerabat terdekat!

Riverboarding Kali Pusur

Bagi Anda yang ingin melepas stress dari keseharian dengan menguji adrenalin Anda, maka wisata air satu ini tidak boleh dilewatkan! Riverboarding ini terletak di Kali Pusur, Klaten, Jawa Tengah.

Wahana ini dilengkapi dengan pengaman seperti ban karet, helm, dan pelampung. Selain itu, bagi Anda yang baru pertama kali melakukan riverboarding maka tidak perlu khawatir karena batuan dan kedalaman sungai yang tidak terlalu ekstrim sehingga bisa dinikmati siapa saja.

Ketika pergi untuk menikmati wahana ini jangan lupa membawa persiapan pribadi seperti handuk, pakaian ganti, bekal makanan dan minuman, serta kebutuhan lainnya. Wisata satu ini cocok Anda lakukan di siang hari dimana sejuknya air membasahi kulit sembari menikmati pemandangan sekitar yang sangat asri.

Goa Petruk

Lagi-lagi destinasi wisata satu ini tepat bagi Anda pecinta fotografi. Keindahan gua ini tidak lain berasal dari stalaktit yang menggantung di langit-langit gua dan membentuk pola yang memanjakan mata. Di setiap bagian gua menyajikan pola stalaktit yang berbeda sehingga dalam artian lain Anda memiliki banyak pilihan spot foto cantik dan alami dalam satu kali perjalanan ketika mengunjungi Goa Petruk.

Selain sebagai spot foto, destinasi wisata ini dapat dijadikan sarana edukasi pada anak dan kerabat Anda terutama terkait pembentukan mineral di dalamnya. Menarik bukan untuk menikmati keindahan alam sembari belajar?

Rumah Atsiri

Seperti namanya, Rumah Atsiri merupakan destinasi wisata edukasi yang berisi tanaman atsiri. Selain itu, Rumah Atsiri yang terletak di Watusambang, Jawa tengah ini menyediakan aktivitas tur berupa mengetahui area perkebunan berbagai macam tanaman atsiri, melihat proses pembuatan minyak esensial, hingga museum atsiri. Menarik untuk menambah wawasan Anda dan kerabat, kan?

Museum De Tjolomadoe

Destinasi wisata edukasi terakhir versi BP-Guide adalah Museum De Tjolomadoe yang terletak di Karanganyar, Jawa Tengah. Museum ini sebelumnya memanglah sebuah pabrik gula namun saat ini aktif beroperasional sebagai museum.

Pada lokasi ini, Anda dapat melihat berbagai mesin yang terlibat dalam proses pembuatan gula, selain itu terdapat pula pameran seperti Solo Batik Carnival, dan berbagai toko makanan yang membuat Anda tidak perlu kebingungan mencari makanan di dalam museum.

From our editorial team

Wisata Sambil Kuliner Bersama Keluarga

Itulah destinasi wisata Jawa Tengah yang bisa menjadi lokasi menarik untuk dikunjungi. Saat berada di Jawa Tengah jangan lewatkan untuk sejenak menikmati wisata yang nyaman bersama keluarga. Wisata belum lengkap tanpa menikmati kuliner suatu daerah. Oleh karena itu, sambil menikmati perjalanan di Jawa Tengah, jangan lupa mencoba kuliner daerah tersebut.