30 Inspirasi Hadiah Anak 2 Tahun menurut Pakar Kado, untuk Sahabat Anda yang Baru Memiliki Anak Batita (2023)

30 Inspirasi Hadiah Anak 2 Tahun menurut Pakar Kado, untuk Sahabat Anda yang Baru Memiliki Anak Batita (2023)

Sumber gambar www.canva.com

Inspirasi hadiah untuk buah hati atau keponakan Anda yang berusia 2 tahun? Anda masih bingung menentukan hadiah yang cocock untuk anak usia 2 tahun? Karena itu Kami akan mengulas tips memilih hadiah dan rekomendasi hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun, mengingat di usia tersebut masih usia bayi tetapi juga belum memasuki usia pra-sekolah.

Mulai Sekarang Memberikan Hadiah Ulang Tahun Tidak Usah Bingung terutama untuk Anak Usia 2 Tahun

Sumber gambar canva.com

Fase Anak Usia 2 Tahun merupakan salah satu kelompok usia yang senang dengan acara ulang tahun, di dalam momen inilah mereka mengingat salah satu bentuk perhatian dan kasih sayang dari orang tuanya. Namun terkadang Anda sebagai orang tua mungkin bingung dengan banyaknya pilihan kado atau hadiah ulang tahun untuk si kecil dengan berbagai macam manfaatnya.

Tenang Moms,pencarian kado akan mungkin bisa lebih mudah bila kita mengetahui seberapa aktif atau agresifnya anak Anda dan kelompok usianya. Kali ini BP-guide, akan membahas Rekomendasi atau Inspirasi hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun.

Beberapa Tips Memberi Hadiah Ulang Tahun untuk Anak Usia 2 Tahun

Sumber gambar www.canva.com

Secara umum, anak-anak berusia 2 tahun mulai belajar untuk mengembangkan kemampuan motoriknya. Di saat yang sama, mereka memiliki tingkat kecerobohan yang tinggi. Karena itu, tips utama untuk memberi hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun adalah memberikan mainan yang cukup besar yang tidak mudah pecah menjadi bagian-bagian yang kecil, sehingga tidak mudah tertelan saat berkegiatan.

Selain itu, pastikan juga Anda mengetahui kesenangan si kecil akan mainan tertentu dan kesesuaiannya dengan dana yang Anda miliki.

1.

2.

3.

Inilah Rekomendasi 30 Hadiah Ulang Tahun untuk Anak Usia 2 Tahun Bermanfaat bagi Si Buah Hati

Sumber gambar www.123rf.com

Mainan yang mengeluarkan bunyi-bunyian merupakan "ranahnya" kado anak-anak berusia 1 hingga 3 tahun, termasuk mereka yang berusia 2 tahun. Khusus anak perempuan berusia 2 tahun, mereka memerlukan perhatian khusus dalam pemilihan hadiah ulang tahun yang pas untuk hal ini, mengingat kado yang tidak mereka sukai juga akan berpengaruh terhadap perasaan mereka kepada Anda yang memberikan kado.

BP Guide akan merekomendasikan berbagai contoh mainan yang dapat Anda pikirkan untuk menjadi hadiah ulang tahun untuk anak Anda yang berusia 2 tahun.

Kategori Hadiah 1

Kategori Hadiah 2

Kategori Hadiah 3

Kategori Hadiah 4

Mainan Masak-masakan

Sumber gambar www.aliexpress.com

Rekomendasi hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun di poin pertama ini dapat menjadi alternatif yang baik bagi Anda yang ingin mengajari "si 2 tahun" masak-memasak sejak kecil. Sebagaimana alat masak sesungguhnya, mainan masak-masakan ini memiliki oven, dua tungku kompor, wastafel, bahkan juga piring, sendok, dan gelas untuk membantu penyajian masakan.

Warna merah muda yang menarik membuat mainan seharga mulai dari Rp 135 ribu hingga Rp 182 ribu menurut berbagai marketplace online seperti Lazada dan Tokopedia ini cocok untuk anak perempuan berusia 2 tahun yang ingin belajar masak-memasak.

Sepeda Roda 3

Sumber gambar www.ebay.co.uk

Sebagaimana disinggung pada poin sebelumnya, kebutuhan utama anak usia 2 tahun adalah pengasahan kemampuan motorik. Sepeda roda tiga jenis BMX ini selain menjadi jawaban atas kebutuhan si kecil untuk mengasah perkembangan dan koordinasi anggota tubuhnya, juga menolong si kecil mengalami indahnya bermain sambil belajar sejak usia 2 tahun.

Sepeda yang memenangkan penghargaan Gooddan Kid Design Award di Jepang dan bersertifikat SNI ini memiliki bodi yang kuat, sehingga aman untuk si kecil saat belajar naik sepeda. Harganya sekitar Rp 199.900 hingga Rp 1.180.000 bila melihat ke berbagai marketplace online seperti Lazada, Tokopedia, atau Orami.

VTECTH Crawl And Learn Bright Lights Ball

Sumber gambar www.smythstoys.com

"Bola ajaib" yang bisa bergerak sendiri dan mengeluarkan aneka bunyi-bunyian dari tombol-tombolnya ini, dapat menjadi hadiah ulang tahun yang baik untuk anak usia 2 tahun. Melalui hadiah ini, anak akan belajar mengembangkan kemampuan mengejar bola sekaligus belajar mengenal angka, bentuk, warna, dan suara hewan dari suara-suara yang dihasilkan bola VTech Crawl & Learn Bright Light Ball Pink ini.

Adanya ladybird di bagian atas produk ini juga turut menambah keseruan hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun yang dibanderol seharga Rp 265 ribu di Blibli dan Rp 329 ribu di Tokopedia ini.

Mobil Mainan

Sumber gambar www.shinzoo.com

Mainan untuk melatih kemampuan motorik anak usia 2 tahun lainnya yang tidak kalah seru dari sepeda roda tiga adalah mobil. Berbeda dengan mobil-mobilan pada umumnya, mobil mainan yang direkomendasikan oleh BP Guide ini berjenis SUV dan memiliki aki sebagai tenaga baterainya, sehingga mudah dikontrol menggunakan remote control.

Mobil mainan ini juga dilengkapi dengan tangki dan selang air, tangga otomatis, serta sirine, yang berguna untuk permainan pemadam kebakaran. Harganya mencapai Rp 78 ribu di marketplace online Lazada.

Buku

Sumber gambar www.tokopedia.com

Buku merupakan jenis hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun yang berperan besar untuk pembentukan kecerdasan anak. Meskipun ada banyak buku untuk anak-anak usia 2 tahun, BP Guide merekomendasikan "Seri Fun Cican: Bajak Laut dan Monster Air" yang diterbitkan oleh Bentang Pustaka, salah satu penerbit besar di Indonesia. Buku yang terbit pada Januari 2016 ini normalnya dihargai Rp 44 ribu, namun bila kita dapat berhemat, kita hanya perlu membayar Rp 37.400 per buku atau Rp 6.600 kurang dari harga normalnya.

Piano Musik Anak

Sumber gambar www.tokopedia.com

Kini, tidak perlu mengeluarkan biaya yang terlalu mahal untuk menghadiahkan piano mainan bagi anak usia 2 tahun. Faktanya, banyak keyboard atau piano mainan ekonomis bersertifikasi SNI saat ini yang hadir dengan beragam fitur yang canggih.

Beroperasi dengan tenaga baterai, memiliki mikrofon tersendiri, dan pilihan lagu yang jumlahnya lebih dari sepuluh sehingga si kecil dapat mempelajari notnya, merupakan tiga contoh fitur canggih yang dapat kita lihat lewat mainan yang direkomendasikan oleh BP-Guide ini. Berbagai marketplace online seperti Lazada memberikan harga Rp 102.600 untuk satu buah piano.

Keranjang Bola Basket

Sumber gambar www.bukalapak.com

Mainan ini merupakan hadiah ulang tahun untuk anak usia 2 tahun yang baik untuk mendorong potensi olahragawan dalam diri si kecil. Keranjang ini memiliki tiang yang tingginya dapat disesuaikan hingga 118 cm. Fakta bahwa bahan yang terbuat dari plastik membuat ring atau keranjang ini aman untuk menunjang kegiatan olahraga anak. Harganya mulai dari Rp 65 ribu hingga Rp 100 ribu di marketplace seperti Lazada maupun Raci Shop.

Mainan di Kamar Mandi

Sumber gambar id.aliexpress.com

Bila mendengar soal mainan di kamar mandi, biasanya bebek karet merupakan hal pertama yang dipikirkan banyak orang. Saat ini, mainan bebek karet teman setia si kecil di kamar mandi ini dilengkapi dengan berbagai macam suara yang dijamin membuat si kecil tidak jenuh saat hendak mandi. Bebek karet ini juga dilengkapi dengan kolam karet, sehingga membuat perangkat mainan berharga Rp 27.250 di Lazada ini menjadi semakin terlihat hidup.

Puzzle

Sumber gambar mainanak.com

Ada banyak puzzle dengan berbagai tema edukatif yang dapat merangsang imajinasi dan mengembangkan pola pikir anak usia 2 tahun, misalnya puzzle profesi atau puzzle bertemakan satwa. Untuk menambah keseruan hadiah ulang tahun untuk anak 2 tahun yang satu ini, Anda dapat ikut ambil bagian dalam mendiskusikan gambar puzzle yang terbentuk bersama si kecil, sehingga mereka akan semakin mengenal bentuk-bentuk yang dibuat.

Terkadang, beberapa puzzle dilengkapi dengan dekorasi glitter unik dan blok kayu yang antimainstream, sehingga seimbang dengan harganya yang mulai dari Rp 38 ribu hingga Rp 259 ribu menurut marketplace online semacam Tokopedia atau Mothercare.

Pesan yang Bisa Disampaikan Saat Memberikan Hadiah Ulang Tahun untuk Anak Usia 2 Tahun

Terkadang, pesan "Selamat ulang tahun" yang sederhana juga dapat menjadi hadiah ulang tahun yang baik. Untuk kesan yang lebih mendalam, gunakan kata-kata seperti "buah hatiku", "sayang", atau "jagoanku" bila anak Anda adalah anak laki-laki. Tambahkan juga harapan-harapan semacam "semangat untuk meraih cita-cita" atau "selalu sukses nantinya", yang mana akan terus terpatri dalam benak si kecil hingga masa dewasanya kelak.

From our editorial team

Pilih Hadiah yang Aman untuk Anak Usia 2 Tahun

Dalam memilih hadiah untuk anak balita, terutama anak usia 2 tahun tentunya harus sangat selektif. Meskipun terdapat embel-embel tulisan aman untuk anak usia 2 tahun, namun Anda harus waspada dalam memilih hadiah. Contohnya adalah menghindari mainan yang berupa tali-tali yang berisiko menjerat leher atau bisa membuat anak tersandung dan jatuh. Juga hindari hadiah yang memiliki banyak ornamen kecil yang berisiko membuat anak tersedak. Sebaiknya pilih mainan anak-anak yang bebas dari bahan kimia berbahaya dan pewarna yang tidak aman.

Tag