Perkembangan Teknologi Gadget yang Membawa Perubahan dalam Hidup
Di zaman teknologi canggih seperti sekarang, kehidupan manusia tidak bisa lepas dari gadget, apa pun macamnya. Kini gadget tidak hanya sebatas smartphone saja. Banyak gadget lain yang diciptakan untuk menunjang gaya hidup seseorang.
Di era globalisasi, teknologi berkembang dengan sangat cepat. Manusia modern suka dengan segala sesuatu yang instan dan cepat. Kehadiran gadget yang paling mutakhir membuat kehidupan manusia menjadi lebih mudah.
Beberapa Perusahaan Dunia yang Terjun Dalam Pembuatan Berbagai Gadget yang Keren
Artiphon
Sebuah perusahaan di Nashville yang bernama Artiphon menciptakan sebuah alat bernama Instrument 1. Alat ini bisa berfungsi sebagai gitar, biola, bass, dan keyboard. Bentuknya sederhana, yaitu balok dengan fret yang mirip dengan gitar, namun bisa difungsikan sesuai keinginan si pengguna.
Alat ini berjalan dengan menggunakan baterai dan bisa disambungkan ke berbagai macam aplikasi yang ada di smartphone. Instrument ini pernah dinobatkan sebagai The Best Invention of 2015 oleh majalah Time.
CliniCloud
Didirikan pada tahun 2014, CliniCloud adalah perusahaan yang memproduksi alat kesehatan digital. CliniCloud telah meluncurkan serangkaian alat thermometer dan stetoskop digital. Dengan perangkat ini, pasien bisa mengecek kondisi vital tubuhnya sendiri seperti tekanan darah dan suhu tubuh, kemudian dokter bisa mengaksesnya melalui cloud storage.
Produk dari CliniCloud banyak menguntungkan pasien karena mereka bisa menghemat uang untuk biaya periksa ke dokter.
Eero
Hidup di masa modern tanpa internet hampir mustahil rasanya. Di manap un tempatnya, bahkan di dalam rumah, semua orang membutuhkan internet. Eero, perusahaan startup yang berasal dari Amerika Serikat memproduksi home router yang melancarkan koneksi internet di setiap rumah.
Pada 2019, Amazon mengumumkan akan membeli perusahaan ini, sekaligus untuk memperluas ranah bisnisnya hingga game streaming.
8 Rekomendasi Gadget Unik yang Banyak Diperbincangkan di 2019
Lenovo Smart Clock with Google Assistant
Lenovo Smart Clock adalah penerus dari gadget canggih sebelumnya, Lenovo Smart Display. Gadget ini telah diintegrasikan dengan Google Assistant sehingga lebih mudah untuk menerima instruksi suara. Smart Clock bisa diprogram untuk memberi perintah pada smart coffee maker untuk menyeduh kopi ketika alarm berbunyi, sehingga secangkir kopi sudah tersedia saat Anda bangun.
Gadget ini hadir dengan layar 4 inci, lebih kecil dari pendahulunya yaitu Lenovo Smart Display. Harga produk ini diperkirakan Rp 1,2 juta namun belum tersedia di Indonesia.
Groove X Lovot
Robot buatan Jepang yang satu ini diciptakan untuk memudahkan kehidupan manusia. Dibuat oleh industri robot terkemuka di Jepang yaitu Groove X, Lovot adalah akronim dari "love" dan "robot". Seperti namanya, robot ini diciptakan dengan penuh cinta dan kasih sayang.
Lovot memiliki banyak fungsi, misalnya menjaga anak-anak di rumah saat orang tua pergi bekerja. Meski tidak bernyawa, Lovot sangat ramah lho. Ia juga dilengkapi dengan kamera untuk mendeteksi keberadaan orang di dalam rumah juga sensor untuk mengenali ekspresi manusia hingga membaca perasaan mereka.
Buat Anda yang kesepian, Lovot bisa dipeluk di malam hari. Robot canggih ini dijual dengan harga Rp 77 juta untuk dua unit, sementara pembelian 1 unit dikenakan harga Rp 45 juta.
Pixie Scientific Smart Diapers
Bagi orang tua yang memiliki balita di rumah, popok adalah barang yang sangat penting. Orang tua harus menyediakan dana lumayan besar untuk membeli popok anak yang harus diganti berkali-kali sehari.
Sebuah perusahaan startup di Amerika, Pixie Scientific menciptakan sebuah popok pintar yang tidak hanya berfungsi untuk menampung urin anak. Smart diapers ini bisa mendeteksi kesehatan anak melalui warna urine yang dikeluarkan. Semua data ini bisa dilihat pada smartphone setelah ditransfer menggunakan QR Code.
Pixie Scientific Smart Diapers juga bisa mengungkap penyakit seperti infeksi saluran kemih, masalah ginjal, dan dehidrasi yang dialami anak. Sayangnya, data ini baru bisa ditransfer ke gadget yang menggunakan platform iOS saja. Gadget pintar ini dijual secara resmi di website Indie Gogo.
Coolpad Dyno
Coolpad Dyno adalah smartwatch yang khusus diciptakan untuk anak-anak. Jam ini merupakan smartwatch 4G-LTE pertama di dunia. Selain dilengkapi dengan fitur antiair dan antidebu, smartwatch ini diciptakan agar orang tua bisa menemukan keberadaan anak-anak mereka dengan cepat.
Smartwatch ini juga bisa digunakan anak-anak dan orang tua untuk berhubungan melalui panggilan telepon dan pesan singkat. Gadget ini dipasarkan di Amerika Serikat dengan harga Rp 2,2 juta.
Casing Jackery Leaf for iPhone
Membawa powerbank kemana-mana bisa sangat merepotkan. Untuk itu hadirlah Casing Jackery Leaf For iPhone yang bisa berfungsi sekaligus sebagai powerbank. Casing yang didesain untuk iPhone 5 dan 5s ini memiliki dock baterai dengan kapasitas 2400 mAh.
Bagian belakang casing dilengkapi dengan LED yang ketika ditekan tombolnya bisa memunculkan warna tertentu. Warna tersebut mengindikasikan berapa banyak baterai yang tersisa pada casing. Untuk mengisi ulang daya casing, tinggal dihubungkan saja dengan kabel melalui port micro USB. Casing canggih ini dijual dengan harga Rp 1,2 juta.
Aibo
Aibo adalah robot anjing mungil buatan Sony yang dibekali dengan sensor di seluruh tubuh. Robot canggih ini tidak jauh berbeda dengan anjing sungguhan karena bisa berinteraksi dengan pemiliknya. Mata Aibo terbuat dari layar OLED yang bisa menunjukkan berbagai ekspresi lucu dan menggemaskan.
Baterai Aibo bisa bertahan hingga 2 jam dan waktu pengisian ulang yang dibutuhkan adalah 3 jam. Aibo juga dilengkapi dengan kamera. Gambar-gambar yang ditangkap melalui kamera bisa diakses lewat smartphone dengan cara mengunduh aplikasi “My Aibo” terlebih dahulu. Robot anjing yang canggih ini dipasarkan dengan harga Rp 25 juta.
Thanko Electric Armpit Fan
Berbicara mengenai gadget yang canggih namun unik, negara Jepang adalah rajanya. Salah satu produk yang unik adalah Thanko Electric Armpit Fan. Kipas angin ini diciptakan khusus untuk memberi angin segar ke ketiak. Ketiak akan tetap dingin dan segar dan tidak akan menempel di kulit karena keringat.
Gadget ini hadir dalam ukuran kecil, yaitu 60x65x15 mm. Baterainya bisa bertahan hingga 5-9 jam selama penggunaan tanpa henti. Benda unik ini dijual dengan harga Rp 500 ribu.
Royole Flexible QWERTY Keyboard
Flexible keyboard adalah inovasi baru dari Royole. Terbuat dari bahan silikon, keyboard ini bisa digulung saat tidak dipakai atau dibawa bepergian. Gadget ini punya banyak kelebihan, antara lain tidak bisa pecah dan tahan air.
Produk ini juga dilengkapi dengan Bluetooth, sehingga tidak perlu ribet menyambungkannya melalui kabel. Flexible keyboard ini bisa digunakan untuk laptop, komputer, smartphone, dan tablet.
Sesuaikan dengan Kebutuhan saat Ingin Membeli Gadget Unik
Banyaknya gadget dengan bentuk dan fungsi yang unik pasti membuat Anda ingin membeli semuanya. Sebagai pembeli yang bijak, Anda jangan lapar mata, ya. Belilah gadget yang benar-benar Anda butuhkan. Jangan sekadar mengikuti tren yang ada. Gadget-gadget yang diulas oleh BP-Guide di atas bisa dijadikan rekomendasi yang pas buat Anda.