- Rekomendasi 10 Hotel di Malang yang Nyaman untuk Menginap Saat Liburan
- 11 Rekomendasi Pantai di Bali yang Memukau untuk Destinasi Wisata Kamu
- Daftar 12 Makanan Korea yang Halal dan Resep Masakan dari Negeri Ginseng yang Dapat Dicoba di Rumah
- Jangan Sampai Ketinggalan, Ini 9 Oleh-oleh Khas Bali yang Mesti Kamu Bawa Pulang!
- 10 Pilihan Oleh-oleh Khas Surabaya Yang Cocok Dibawa Pulang Untuk Lebaran Nanti
Musim Dingin Tiba, Waktunya Liburan Tiba
Dunia mengenal empat musim berbeda dengan keindahannya yang berbeda pula. Sudahkah Anda menyaksikan masing-masing keindahan musim tersebut? Bagi kita yang tinggal di Indonesia, tentu keindahan musim dingin adalah yang paling menarik perhatian.
Sehingga setiap mendekati waktunya musim dingin, pastinya Anda ingin untuk mencoba berlibur ke negara-negara yang memiliki musim dingin juga. Anda yang menyukai musim dingin pasti memiliki berbagai alasan dibaliknya. Namun banyak sekali yang menjadikan kedatangan musim dingin sebagai tanda bahwa liburan pun sudah datang.
Apa yang menyebabkan musim dingin dikaitkan dengan waktu liburan yang pas? Lalu destinasi negara mana dengan musim dingin terbaik yang sebaiknya Anda kunjungi? Ayo simak penjelasan lengkapnya di bawah ini ya.
Mengapa Musim Dingin Menjadi Waktu Liburan Terbaik?
Mulai Terjadi di Akhir Tahun
Akhir tahun adalah waktu yang ditunggu-tunggu karena menjadi waktu yang tepat memberikan hadiah untuk diri sendiri. Setelah satu tahun berhasil menjalani hari-hari dengan baik, maka akhir tahun pun menjadi waktu yang tepat untuk liburan. Itulah mengapa musim dingin yang terjadi di akhir tahun sering dikaitkan dengan liburan.
Bersamaan dengan Libur Panjang
Musim dingin juga pasti terjadi bersamaan dengan libur panjang. Ada libur natal dan tahun baru di saat datangnya musim ini. Jadi wajar saja mengapa musim dingin menjadi waktu liburan terbaik. Karena ada waktu libur yang cukup panjang di sana.
Anak Sekolah Juga Liburan Semester
Anda yang memiliki anak yang masih sekolah, pasti juga seringkali menjadikan musim dingin sebagai waktu liburan terbaik. Alasannya berkaitan dengan liburan semester yang juga jatuh di musim tersebut. Jadi liburan keluarga pun tidak perlu sampai membuat anak bolos dari sekolah.
Bisa Mengambil Cuti Kantor
Bagi Anda yang belum menghabiskan jatah cuti kantor, maka musim dingin yang berada di akhir tahun ini menjadi kesempatan terakhir untuk menggunakannya. Jadi musim dingin seringkali menjadi waktu yang tepat untuk menghabiskan cuti kantor dan pergi berlibur.
Menawarkan Liburan Tidak Terlupakan
Terakhir, mengapa musim dingin selalu dikaitkan dengan liburan terbaik adalah karena berbagai pengalaman tak terlupakan yang ditawarkan. Anda bisa menikmati salju dan banyak aktivitas seru hanya di musim dingin ini saja.
10 Destinasi Negara Untuk Anda yang Ingin Berlibur di Musim Dingin
Seoul, Korea Selatan
Destinasi musim dingin terbaik dan cukup populer dalam beberapa tahun terakhir adalah kota Seoul. Kota yang berada di negara ginseng Korea Selatan ini memang sangat diminati banyak wisatawan. Selain karena menjadi lokasi syuting banyak drama korea yang mendunia, Seoul memang kota yang sangat cantik.
Khususnya di musim dingin, Anda bisa menikmati dekorasi kota yang sangat meriah dengan lampu-lampu di banyak lokasi umumnya. Ada banyak juga festival musim dingin yang bisa Anda nikmati di sana.
Shirakawa-go, Jepang
Jika Anda ingin menikmati musim dingin di Jepang, maka pergilah ke Shirakawa-go. Desa Shirakawa ini adalah desa tradisional yang diketahui mengalami musim dingin terindah di Jepang. Rumah-rumah tua berusia ratusan tahun di sana akan mempertontonkan indahnya lingkungan yang diselimuti salju tebal.
Anda juga bisa menikmati langsung tinggal di rumah unik (gasshou) yang hanya ada di desa ini. Daerahnya pun tidak padat dan lebih banyak merupakan hutan, jadi sangat cocok untuk tujuan berbulan madu juga.
Pegunungan Himalaya, Nepal
Semua orang pasti pernah mendengar mengenai pegunungan Himalaya yang sangat tersohor ini. Pegunungan es yang berada di negara Nepal ini masih berlokasi di Asia dan sangat banyak diminati oleh banyak wisatawan mancanegara.
Jika Anda ingin menikmati musim dingin sambil mendaki, maka pegunungan Himalaya ini menjadi tujuan yang sangat pas.
Keindahan alam selama pendakian yang Anda lakukan akan sangat menakjubkan. Anda pun bisa berkemah di lokasi-lokasi perkemahannya untuk menikmati pemandangan yang jauh lebih indah lagi.
Lake Tahoe, Amerika Serikat
Destinasi musim dingin terbaik berikutnya jatuh pada tempat wisata di California, Amerika Serikat. Sebuah danau bernama Lake Tahoe ini merupakan tempat wisata yang menawarkan banyak aktivitas seru di musim dingin.
Anda bisa menikmati keindahan danau saja dengan mendinginkan tubuh bersama cokelat panas. Namun untuk Anda yang suka aktivitas seru, bisa juga melakukan ski di sini. Tidak hanya itu, ada juga kereta kuda yang bisa Anda naiki untuk menjelajah daerah di sekitar danau.
London, Inggris
Banyak orang bermimpi untuk mengunjungi Inggris, paling tidak sekali dalam seumur hidupnya. Anda mungkin juga salah satu orang yang ingin mengunjungi London bukan? Pilihlah musim dingin untuk mengunjungi kota ini.
London di musim dingin adalah kota yang sangat cantik dengan setiap rumah yang dihiasi oleh pohon cemara raksasa. Jika Anda ingin melihat salju yang jatuh menyelimuti kota, maka Anda bisa naik bianglala di London Eye dan menyaksikannya langsung dengan mata Anda.
Munich, Jerman
Masih mencari rekomendasi destinasi wisata musim dingin terbaik? Cobalah mengunjungi Jerman, tepatnya ke kota Munich. Munich adalah kota tua yang menyuguhkan berbagai aktivitas tradisional yang pasti ada di kota ini sejak ratusan tahun lalu.
Anda bisa mendatangi pasar Natal dan menikmati berbagai pertunjukan seni dan bazar makanan. Tidak hanya itu, Munich juga masih dipenuhi kastil-kastil tua yang mungkin hanya pernah Anda lihat di dongeng. Jika Anda mengunjungi Munich di musim dingin, maka Anda bisa melihat langsung cantiknya kastil yang tertutup salju.
Pegunungan Alpen, Swiss
Salah satu gunung bersalju yang paling terkenal di dunia adalah gunung Alpen. Anda mungkin adalah orang yang selalu ingin mengunjungi daerah ini. Jika Anda tidak ingin mendakinya, maka Anda bisa mengunjungi daerah Engadin saja.
Musim dingin di Engadin akan menunjukkan pada Anda keindahan pegunungan Alpen dari jarak yang tidak terlalu jauh. Bukit-bukit salju di sekitarnya pun akan mencuci bersih mata Anda dari polusi-polusi yang selama ini Anda lihat. Bermain ski atau lempar bola salju biasa pun menjadi luar biasa dilakukan di Swiss.
Fairbanks, Alaska
Musim dingin adalah waktu yang paling tepat untuk Anda mengunjungi Alaska. Khususnya jika Anda pergi ke area Fairbanks, maka Anda bisa menyaksikan langsung fenomena alam berupa Aurora.
Biasanya Aurora yang langka ini terjadi di musim dingin jam 10 malam hingga jam 2 pagi. Namun karena tidak bisa diprediksi kapan datangnya, Anda disarankan menginap beberapa hari di sana. Sambil menginap, Anda bisa melakukan hiking atau ski di area bersalju di wilayah Fairbanks ini.
Banff, Kanada
Lagi-lagi destinasi wisata musim dingin terbaik selalu dikaitkan dengan pegunungan seperti yang ada di Kanada berikut. Taman Nasional Banff dengan puncak gunung andalannya menawarkan pada Anda pengalaman liburan musim dingin yang tidak akan terlupakan.
Anda bisa menaiki gondola ke puncak gunung dan menikmati rasanya makan dengan pemandangan pegunungan salju. Setelahnya, Anda bisa turun kembali dengan menggunakan kereta luncur yang ditarik oleh anjing yang sangat lucu. Lebih seru lagi, Anda bisa menyaksikan langsung sungai yang tidak membeku walau di musim dingin yaitu Sungai Abraham di taman nasional ini.
Tromso, Norwegia
Satu lagi tempat yang menjadi destinasi terbaik di musim dingin adalah Tromso di Norwegia. Kota yang satu ini memiliki ketebalan salju yang cukup tinggi di musim dingin. Namun bukan itu alasan utama banyak wisatawan mengunjungi Tromso di musim dingin.
Alasan utamanya adalah karena Aurora pun bisa terlihat dari kota ini. Jadi bagi Anda yang masih penasaran ingin melihat langsung Aurora, cobalah kunjungi Tromso di musim dingin ya.
Cek Informasi Terlebih Dahulu Sebelum Berlibur
Itu tadi penjelasan mengenai beberapa destinasi musim dingin terbaik. Anda bisa mencari infonya terlebih dahulu terutama untuk biaya dan penginapan agar lebih nyaman saat berlibur. Semoga setelah ini Anda tidak semakin bingung ya mau pergi ke mana dulu. Selamat menikmati liburan musim dingin Anda!