Sayang Anak, Siapkan 10 Rekomendasi Film Kartun Terbaru untuk Hiburan si Kecil! (2023)

Sayang Anak, Siapkan 10 Rekomendasi Film Kartun Terbaru untuk Hiburan si Kecil! (2023)

Apakah Anda sedang mencari film kartun terbaru? Kali ini BP-Guide akan merekomendasikan film kartun terbaru yang rilis pada tahun 2023.

Baca juga

Pastikan Film Kartun yang Cocok untuk Anak-anak

Film kartun seringkali menjadi tontonan anak-anak. Hal ini dikarenakan memang film kartun memiliki karakter bukan manusia asli. Kartun merupakan gambar dengan penampilan lucu yang mempresentasikan suatu peristiwa yang sedang berlaku.

Meski begitu, tidak semua kartun cocok untuk anak-anak. Ada beberapa kartun yang memiliki jalan cerita yang tidak sederhana di tonton oleh anak-anak dan juga mengandung bahasa yang kurang cocok oleh anak-anak. Jadi, sebagai orang tua atau orang dewasa harus memastikan bahwa kartun yang ditonton oleh anak-anak itu memiliki penampilan baik dengan jalan cerita yang cocok untuk seusia mereka.

Selain itu, kartun juga tetap bisa dinikmati oleh orang dewasa. Hal ini dikarenakan seringkali kartun juga memiliki pesan yang relate untuk kehidupan. Dengan jalan cerita yang tidak terlalu berat, juga cocok untuk tontonan saat orang dewasa ingin melepas penat.

Manfaat Menonton Film Kartun

Film kartun bukan hanya sekedar hiburan saja. Seringkali alur cerita dan animasi yang ditampilkan membuat Anda takjub, tertawa bahkan bisa juga menyentuh hati hingga menangis. Berikut ini beberapa manfaat, saat Anda menonton film kartun.

Pengalaman Belajar Otak yang Lebih Baik

Berdasarkan penelitian di University of Michigan, ditemukan bahwa anak-anak lebih suka menonton kartun daripada sekolah. Hal ini disebabkan kareba pengalaman di kehidupan anak-anak didapat dari tayangan animasi dan kartun. Selain itu, pada kartun atau animasi biasanya terdapat perpaduan antara warna, karakter animasi dan efek audiovisual. Hal ini menggabungkan pengalaman belajar otak yang lebih baik. Bahkan, hal ini jauh lebih baik daripada melalui pembelajaran secara konvensional.

Mengajarkan Pelajaran Hidup

Meski hanya sebuah animasi, seringkali kartun memiliki alur yang mengajarkan beberapa pelajaran luar biasa dalam hidup. Ini bisa menjadi pesan yang baik mengenai norma dan moral untuk ditonton anak-anak maupun orang dewasa. Bahkan tak sedikit kartun memberikan pesan tersirat berupa sindiran, yang bisa menyadarkan masyarakat tentang kehidupan sosial masyarakat. Terkadang juga kartun memberikan pesan langsung, berupa contoh perilaku dari karakter dan tokoh di tayangannya.

Mengontrol Emosi dan Mood

Permasalahan dalam film kartun seringkali terselesaikan dengan sentuhan humor dan pemikiran yang sederhana. Hal ini sebenarnya bisa Anda coba dalam kehidupan nyata. Film animasi secara tidak sadar dapat membantu Anda lebih tenang ketika menghadapi permasalahan dengan cara sederhana yang ada pada film. Saat menonton film kartun juga Anda akan diajak untuk menyaksikan berbagai cerita ringan penuh imajinasi. Tingkah laku karakter animasi yang menggemaskan biasanya akan mengundang senyum dan juga gelak tawa.

Ini Dia 10 Rekomendasi Film Kartun Terbaru

The Magician's Elephant

The Magician's Elephant merupakan film kartun yang disutradarai oleh Wendy Rogers. Mengisahkan tentang seorang laki-laki bernama Peter yang sedang mencari Adele sang adik. Peter percaya bahwa adiknya masih hidup dan dia bisa bertemu kembali dengan adiknya.

Untuk bertanya cara menemukan adiknya yang hilang, Peter mendatangi seorang peramal yang menyarankannya untuk pergi kepada seorang pesulap. Pesulap ini memiliki seekor gajah yang diyakini bisa membantu Peter dalam menemukan adiknya. Dengan kepercayaan diri tinggi, Peter mengikuti saran dari sang peramal hingga akhirnya menemukan sang pesulap di sebuah pesta kerajaan.

Pada saat itu, sang pesulap sedang melakukan atraksi ingin memberikan sekuntum bunga kepada seorang wanita kaya. Namun bukannya bunga yang didapatkan, tapi justru secara mengejutkan seekor gajah yang muncul dari atap. Peter ingin membawa pulang gajah tersebut bersamanya, tetapi hal itu tidaklah mudah.

Peter harus menghadapi seorang raja yang menghalanginya. Setelah mendengar alasan Peter, raja tersebut memberi Peter tiga permintaan yang harus dia penuhi. Mampukah Peter memenuhi permintaan raja dan membawa pergi gajah bersamanya? Lalu bagaimana dengan adiknya? Saksikan The Magician's Elephant yang akan segera tayang pada 17 Maret 2023 mendatang di Netflix.

Leo

Leo merupakan film krtun komedi musikal. Menceritakan kisah dari sudut pandang hewan peliharaan yaitu seekor kadal letih berusia 74 tahun bernama Leo. Dia telah terjebak di kelas sekolah dasar yang sama selama beberapa dekade dan siap untuk menjelajahi kehidupan di luar tembok itu ketika dia mengetahui bahwa dia memiliki satu tahun lagi untuk hidup.

Rencananya untuk melarikan diri terhalang ketika dia akhirnya membantu beberapa muridnya yang cemas. Sebenarnya apa yang sedang terjadi dengan para murid? Lalu bagaimana nasib Leo selanjutnya? Saksikan kisah Leo pada 22 November 2023 di Netflix.

Batman: The Doom That Came To Gotham

Apakah Anda suka dengan kartun Batman? Nah, tahun ini Anda bisa kembali menontonnya dalam film kartun yang berjudul Batman: The Doom That Came To Gotham. Ini mengisahkan kejahatan kuno yang bangkit dan hanya Bruce Wayne yang bisa menyelamatkan Kota Gotham tahun 1920-an.

Penjelajah Bruce Wayne secara tidak sengaja melepaskan kejahatan kuno. Dia kembali ke Gotham setelah pergi selama dua dekade. Di sana, Batman melawan kekuatan supernatural Lovecraftian dan bertemu sekutu dan para musuh. Dilansir dari IMDb, film ini akan rilis pada 27 Maret 2023.

10 Lives

10 Lives mengisahkan seekor kucing bernama Beckett merupakan yang dimanjakan dan egois. Hingga semuanya berubah saat Beckett menjadi ceroboh dan kehilangan sembilan nyawanya. Akhirnya Beckett pun memohon agar diizinkan kembali ke kehidupannya yang sempurna.

Meski sempat ditolak akhirnya Beckett kembali ke bumi dengan serangkaian kehidupan barunya. Bagaimana kisah Beckett dalam di kehidupan barunya ini? Film ini mengajarkan banyak hal, seperti bagaimana kadang manusia harus menempuh banyak jalan yang berbeda untuk menemukan versi terbaik dari diri sendiri. Jika Anda tertarik untuk menontonnya, kabarnya film 10 Lives ini akan rilis pada 24 Agustus 2023 mendatang.

Nimona

Film Nimona merupakan adaptasi dari komik karya ND Stevenson yang terbit pada tahun 2015. Film ini disutradarai oleh Nick Bruno dan Troy Quane. Film Nimona ini mengisahkan seorang Ksatria yang dijebak untuk kejahatan yang tidak dia lakukan.

Nimona merupakan satu-satunya orang yang dapat membantunya membuktikan bahwa dia tidak bersalah. Nimona merupakan seorang remaja dengan kekuatan berubah bentuk yang menjadi sasaran pembunuhan oleh seorang Ksatria yang dituduh melakukan kejahatan. Bagaimana kisah petualang Nimona ini? Bagi Anda yang tertarik dengan film animasi Nimona, maka bisa streaming di Netflix pada tahun ini.

We Lost Our Human

We Lost Our Human memiliki cerita yang menarik. Hal ini dikarenakan film kartun ini akan membuat Anda bertanya-tanya, apa yang akan Anda lakukan jika Anda menjadi salah satu spesies terakhir di Bumi? Untuk mengetahui jawabannya maka Anda tidak boleh melewatkan We Lost Our Human sebagai salah satu judul animasi bagian dari jajaran Netflix yang tayang pada tahun ini.

We Lost Our Human merupakan petualangan Pud dan Ham, seekor kucing dan seekor anjing yang berangkat untuk mencari tahu dimana mereka berada. Ini disebabkan karena pada suatu hari mereka menemukan bahwa tampaknya semua manusia telah menghilang dari planet bumi. Jika Anda tertarik dengan petualangan mereka, maka Anda bisa memasukan judul film ini sebagai list kartun yang harus Anda tonton.

The Monkey King

The Monkey King merupakan versi film kartun dari legenda "Journey to the West", raja kera yaitu Sun Wukong. Film ini diproduksi oleh Stephen Chow, dengan penulis skenario yaitu Steve Bencich, Ron J. Friedman. Film ini akan tayang di Netflix pada tahun 2023.

Film The Monkey King mengisahkan tentang seekor monyet dan rekannya. Dengan tongkat ajaib untuk menghadapi para naga, dewa, dan makhluk jahat. Hal menariknya adalah aksi dari monyet tersebut dibalut dengan komedi di dalamnya. Jika Anda tertarik dengan petualangan penuh aksi dan komedi, maka The Monkey King bisa masuk list film kartun yang harus Anda tonton tahun ini.

Shrek 5

Apakah Anda sudah pernah menonton film Shrek? Shrek bisa dibilang salah satu film kartun terkenal dalam beberapa dekade terakhir. Ini berkat kisahnya yang menyentuh hati tentang menemukan cinta sejati di tempat yang tidak terduga.

Nah, jika Anda ingin menyaksikan film ini dengan kisah yang baru maka Anda bisa menonton Shrek 5. Meski belum ada detail plot yang pasti dari film ini, namun para penggemarnya mulai menyuarakan opini mereka mengenai hubungan lebih lanjut dari karakter utama. Meski begitu, bagi yang penasaran bisa masukan dulu film kartun ini ke dalam list Anda yang kabarnya rilis di bulan Mei 2023 ini.

Chicken Run 2: Dawn of the Nugget

Bagi Anda yang sudah pernah menonton Chicken Run dan menunggu kelanjutannya maka bisa menontonnya tahun ini. Sekuelnya akan debut dengan judul Chicken Run 2: Dawn of the Nugget. Ini mengisahkan Ginger yang telah berhasil melarikan diri dari pertanian Tweedy. Kemudian menemukan tempat perlindungan pulau yang damai untuk seluruh kawanannya. Namun kembali ke daratan, seluruh jenis ayam menghadapi ancaman baru.

Apakah ancaman tersebut? Lalu bagaiman dengan Ginger dan kawanannya. Jika Anda tertarik untuk menonton film kartun petualangan dengan unsur komedi ini maka bisa menyaksikannya di Netflix yang kabarnya akan rilis pada November 2023 mendatang.

Wish

Wish adalah film kartun musikal yang disutradarai oleh Chris Buck dan Fawn Veerasunthom dari Walt Disney Animation Studios. Naskah film ini ditulis oleh Chris Buck dan Jennifer Lee. Tokoh di film ini diisi oleh suara Ariana DeBose dan Alan Tudyk.

Film Wish mengisahkan tentang Asha. Dia merupakan seorang perempuan berusia 17 tahun dan kambing kesayangannya bernama Valentino. Mereka berpetualang ke Kerajaan Rosas, dimana ditempat tersebut dapat membuat keinginan-keinginan akan benar-benar bisa menjadi kenyataan. Tertarik untuk menonton petualangan mereka? Jangan lupa catat tanggalnya, film Wish ini dikabarkan akan rilis pada November 2023 mendatang.

From our editorial team

Tunggu Tanggal Mainnya Agar Bisa Menghabiskan Waktu Bersama Keluarga

Demikian beberapa rekomendasi film kartun terbaru yang bisa Anda tonton. Apakah ada film kartun yang sedang Anda tunggu dan menarik untuk ditonton? Jangan lupa untuk mencatat tanggal rilisnya ya.

Tag