8 Rekomendasi Peralatan Makan yang Menarik dan Berkualitas untuk Bisnis Kafe (2023)

8 Rekomendasi Peralatan Makan yang Menarik dan Berkualitas untuk Bisnis Kafe (2023)

Kafe menjadi salah satu peluang bisnis yang menjanjikan. Salah satu upaya menarik minat konsumen yang beragam adalah dengan menyediakan peralatan makan yang menarik dan juga berkualitas. Berikut adalah berbagai peralatan makan yang cocok untuk bisnis kafe.

Peluang Usaha Kafe di Indonesia Kini Semakin Besar

Bisnis usaha kuliner di Indonesia memang menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Apalagi usaha kuliner yang ramah anak muda, seperti kafe.

Banyaknya anak muda yang menghabiskan waktu untuk bersosialisasi, belajar, atau sekadar bersantai di kafe membuat banyak pengusaha bersaing dalam menghadirkan kafe yang diminati. Tak hanya anak muda, banyak pula orang tua yang memilih kafe sebagai tempat berjumpa dengan kawan lama.

Mulai dari konsep kafe, layanan, hingga menu makanan sangat diperhatikan untuk menarik minat konsumen. Tentu, hal ini semakin menegaskan bahwa bisnis kuliner terutama kafe menjadi peluang usaha yang menggiurkan.

Berbagai Hal Penting yang Perlu Kamu Persiapan Sebelum Membuka Kafe

Rancang Konsep

Punya rencana membuka bisnis kafe memang perlu disiapkan dengan matang. Salah satunya konsep yang bisa menarik perhatian pembeli. Pikirkan konsep yang berbeda dari kafe yang sudah ada. Konsep kafe yang unik juga bisa jadi pilihan menarik untuk menampilkan gaya ckafe yang berbeda. Tak hanya ruangan, konsep ini juga bisa diterapkan ke aneka hidangan yang ditawarkan agar lebih menarik.

Jenis Hidangan

Selain konsep, jenis hidangan juga perlu dipertimbangkan. Menyelaraskan jenis hidangan dengan konsep kafe bisa menjadi hal yang menarik minat konsumen. Daripada menghadirkan banyak pilihan menu yang justru membingungkan pembeli, sebaiknya hadirkan sedikit menu namun dengan rasa yang nikmat. Hidangan semacam ini justru membuat para konsumen ketagihan dan akan menjadi langganan. Jangan lupa juga untuk menghadirkan menu spesial kafe yang tak bisa didapatkan di tempat lain. Menu ini akan menjadi ciri khas kafe Anda.

Lokasi

Aspek selanjutnya yang perlu dipersiapkan adalah lokasi. Bukan rahasia lagi bahwa suksesnya bisnis juga dipengaruhi oleh lokasi. Apalagi dalam memulai usaha kuliner seperti kafe.

Pastikan bahwa lokasi kafe terletak di daerah yang banyak dilalui orang dan juga mudah diakses. Dengan begitu, kafe akan lebih mudah mendapatkan pelanggan. Berikan pula tempat parkir yang luas agar pengunjung tidak malas ketika hendak menghabiskan waktu di kafe.

Karyawan

Dalam memulai bisnis, tenga kerja adalah salah satu perangkat vital yang diperlukan. Untuk memilih tenaga kerja tentu tidak bisa sembarangan.

Sesuaikan posisi yang diperlukan dengan spesifikasi karyawan untuk mendukung profesionalitas dalam bekerja. Pastikan pula bahwa para karyawan memberikan pelayanan yang ramah agar pengunjung semakin betah.

Peralatan

Peralatan menjadi satu modal penting ketika memulai usaha kafe. Peralatan dapur yang mumpuni mendukung proses pembuatan makanan. Begitu juga dengan peralatan makan berkualitas yang digunakan untuk menyajikan makanan. Maka dari itu, pilihlah peralatan komersial terbaik sebelum memulai bisnis kafe.

Ragam Peralatan Makan untuk Usaha Kafe

Corelle Dinner Plate Peralatan Makan - Spring Pink

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Bagi kamu yang hendak mencari piring yang bagus untuk menyajikan hidangan di kafe, produk Corelle Dinner Plate Peralatan Makan - Spring Pink menjadi salah satu yang direkomendasikan. Produk keluaran Corelle ini terbuat dari bahan vitrelle glass yang ringan, tahan pecah, tahan gompal, dan tahan panas.

Piring ini didesain elegan dengan teknologi yang menyatukan tiga jenis lapisan bahan kaca khusus menjadi satu. Permukaannya tidak mengandung pori sehingga piringnya bebas dari bau serta noda. Produk ini dapat dibeli di Blibli seharga Rp 95.998.

Luminarc Lotusia Soup Plate Peralatan Makan

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Luminarc Lotusia Soup Plate Peralatan Makan adalah produk selanjutnya yang direkomendasikan bagi kamu yang hendak memulai usaha kafe. Peralatan ini terbuat dari bahan kaca yang bening dan berkualitas.

Mudah dibersihkan, produk ini tahan benturan dan tahan panas sehingga aman dicuci dengan dishwasher maupun dpianaskan dalam microwave. Peralatan dengan desain simpel dan eksklusif ini dapat dibeli di Blibli seharga Rp 66.600.

CS Kochsysteme Peralatan Makan London

Merek CS Kochsysteme juga memiliki produk peralatan makan yang direkomendasikan, salah satunya CS Kochsysteme Peralatan Makan London.

Set ini terdiri dari sendok, garpu, dan pisau yang dibuat dengan bahan yang berkualitas, sehingga tidak mudah bengkok dan rusak.

Didesain elegan, produk ini cocok digunakan untuk bisnis kafe karena membuat semangat kala menyantap makanan yang disajikan.

Harga Rp. 451.000

Sendok Teh Super Doll Tea Spon

Dalam usaha kafe, sendok teh adalah salah satu yang dibutuhkan. Salah satu produk yang bisa dipilih adalah Sendok Teh Super Doll Tea Spon 6 pcs. Sendok berbahan stainless steel ini memiliki panjang 13,8 cm dengan berat 16 gram.

Harga Rp. 18.000-21.000

Casa Mia O59442 Paket Peralatan Makan

Casa Mia O59442 Paket Peralatan Makan adalah produk selanjutnya yang patut dipilih kala memulai usaha kafe. Set peralatan makan ini terbuat dari bahan stainless steel yang antikarat. Set ini berisi masing-masing 4 buah sendok makan, sendok teh, garpu, dan pisau.

Harga Rp. 99.900-131.000

Sujeo Sendok Sumpit Peralatan Makan

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Bagi yang ingin memulai usaha kafe dengan konsep oriental, produk Sujeo Sendok Sumpit Peralatan Makan ini bisa menjadi pilihan. Set berbahan stainless steel ini berisi 6 buah sendok dan 6 pasang sumpit yang berkualitas. Produk ini dapat dibeli di Blibli seharga Rp 221.000.

Luminarc Essence Dinnerware Piring Set Peralatan Makan

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Luminarc Essence Dinnerware Piring Set Peralatan Makan 16 pcs adalah produk yang diproduksi oleh Luminarc dari Prancis. Set piring ini terbuat dari kaca yang berkualitas dan tidak berpori sehingga lebih aman digunakan. Selain itu juga tahan benturan dan panas sehingga aman dalam dishwasher maupun microwafe. Produk ini dapat dibeli di Blibli seharga Rp 607.500.

Nestudio Donovan Bowl Peralatan Makan

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Untuk menghidangkan makanan berkuah, mangkuk memang menjadi perlengkapan makan yang paling ideal. Bagi kafe yang memiliki sajian berkuah, produk Nestudio Donovan Bowl Peralatan Makan ini sangat direkomendasikan.

Terbuat dari bahan keramik yang aman untuk hidangan panas, mangkuk ini juga aman dalam microwave maupun dishwasher. Nestudio Donovan Bowl Peralatan Makan tersedia di Blibli seharga Rp 62.500.

From our editorial team

Peralatan Makan Berdesain Polos Paling Banyak Dipilih untuk Bisnis Kafe

Ada banyak peralatan makan yang perlu dipersiapkan jika ingin memulai bisnis cafe. Nyatanya, banyak kafe yang memilih peralatan makan dengan desain polos atau tanpa motif untuk menyajikan hidangan. Peralatan makan dengan desain polos memberikan kesan bersih dan juga membuat makanan tampak lebih bervolume. Maka dari itu, peralatan makan berdesain polos adalah yang direkomendasikan kala hendak memulai bisnis kafe.