30 Rekomendasi Maskara yang Bagus dan Berkualitas dengan Harga Terjangkau Langsung dari para Ahli. Cari Tahu di Sini, yuk! (2023)

30 Rekomendasi Maskara yang Bagus dan Berkualitas dengan Harga Terjangkau Langsung dari para Ahli. Cari Tahu di Sini, yuk! (2023)

Makeup tidak akan sempurna tanpa dibubuhi maskara. Dengan memakai maskara, mata akan terlihat lebih cantik dan hidup karena bulunya terlihat lebih tebal, panjang, dan lentik. BP-Guide punya rekomendasi maskara berkualitas dengan harga terjangkau, nih. Cek sekarang, yuk!

Dengan Maskara, Bulu Matamu Terlihat Lebih Panjang, Lentik, dan Lebat

Maskara adalah salah satu jenis kosmetik yang tidak bisa dilewatkan saat merias diri. Dengan maskara, mata akan terlihat lebih besar dan berkarakter. Bulu mata pun terlihat lebih tebal, panjang, dan lentik. Kamu yang tak bisa lepas dari maskara, biasanya pakai merek luar negeri apa lokal, nih? Maskara merek lokal pun kini kualitasnya sangat bagus lho!

Tips agar Maskara Tidak Mudah Kering dan Menggumpal

Hindari Kebiasaan Mengocok Bagian Sikat

Masalah yang sering bikin bete para wanita saat memakai maskara adalah cairannya yang menggumpal. Apakah kamu juga sering mengalaminya?

Cairan maskara yang menggumpal disebabkan oleh masuknya udara ke dalam tabung sehingga cairannya jadi lebih cepat mengering. Hal ini disebabkan karena kebiasaan mengocok aplikator maskara saat hendak digunakan dengan harapan cairannya akan merata pada sikat.

Padahal bagian dalam dari tabung maskara telah dirancang agar tidak mudah dilalui oleh udara, lho. Karena itu, pemakaian maskara yang benar adalah cukup dengan memutar tutup maskara dan menarik aplikatornya keluar tanpa perlu dikocok keluar masuk.

Selalu Tutup Rapat Setelah Dipakai

Saat terburu-buru memakai maskara, sudahkah kamu pastikan bahwa maskara telah tertutup rapat? Penyebab utama maskara menggumpal adalah udara. Jadi pastikan untuk menutup rapat kembali maskara setelah digunakan, ya!

Selain itu, sebelum memasukkan aplikator maskara ke dalam tabungnya, sapukan dulu sikat maskara pada tisu agar sisa cairan yang telah terkontaminasi udara dan mengering tidak ikut masuk dalam tabung.

Tindakan ini akan mencegah gumpalan pada sikat dan saat diaplikasikan selanjutnya pun maskara terasa lebih ringan. Untuk mencegah gumpalan maskara pada bulu mata, sapukanlah maskara dari pangkal bulu mata ke bagian ujung secara zig zag.

Simpan Maskara di Tempat yang Sejuk

Agar kualitas maskara tetap terjaga dengan baik dan tidak menggumpal, jauhkanlah maskara dari sinar matahari langsung ataupun sinar matahari yang masuk lewat jendela. Jangan simpan maskara di tempat yang lembap dan panas karena akan menyebabkan maskara menggumpal dan lebih cepat kering.

Jadi penyimpanan maskara terbaik adalah di tempat yang sejuk atau ber-AC dan minimal simpan dalam suhu ruang yang tidak terkena cahaya matahari. Dengan begitu, maskara kamu akan tetap awet dan terjaga kualitasnya.

Waktu Maksimal Maskara Penggunaan Adalah 3-4 Bulan

Sudah berapa lama umur maskara yang kamu gunakan? 4 bulan? Atau lebih? Tahukah kamu bahwa maskara sebaiknya diganti dengan yang baru setelah pemakaian 3 - 4 bulan sejak pertama kali dibuka. Dalam rentang waktu tersebut maskara yang kita gunakan mungkin telah terkontaminasi bakteri sehingga tidak nyaman lagi digunakan.

Maskara yang telah menggumpal dan berumur lebih dari 4 bulan sebaiknya diganti saja dengan yang baru. Terlebih jika warna dan aroma cairannya sudah berubah, maka ini mengindikasikan bahwa maskara sudah tak layak pakai. Tentunya kita tidak ingin mata jadi bermasalah, bukan?

Jika Sudah Kering, Rendam Saja Maskaranya!

Sumber gambar spiceee.net

Jika maskara kamu masih baru namun telah mengering dan menggumpal, terasa sayang ya untuk dibuang begitu saja? Jangan khawatir! Masih ada harapan kok untuk mengembalikan lagi formula dan tekstur maskara kamu seperti semula. Cukup dengan merendam tabung maskara dalam segelas air hangat selama 5 - 10 menit. Namun ingat, airnya jangan sampai melewati tutup maskara ya! Pastikan pula maskara tertutup rapat agar air tidak masuk. Dan voila... maskara bisa kamu gunakan kembali seperti biasanya.

Beberapa Pilihan Maskara Murah namun Berkualitas

Berdasarkan Bentuk Spoolie Melengkung

1. Emina Squeeze Me Up Mascara, Bulu Mata Tambah Lentik dan Panjang

Emina adalah merek lokal yang populer di kalangan remaja karena tampilannya yang chic dan harganya yang terjangkau. Tidak ketinggalan, Emina menawarkan maskara yang cocok untuk remaja. Produk yang di kemas secara imut ini dapat menghasilkan tampilan bulu mata yang lebih lentik dan panjang.

Maskara ini dilengkapi dengan brush yang mampu menjangkau bagian bulu mata terkecil sehingga mudah digunakan. Namun, Anda perlu melakukan double cleansing untuk membersihkannya agar tidak menyisakan gumpalan maskara.

Harga Rp. 56.250

2. Wardah EyeXpert Perfect Curl Mascara, Pilihan Tepat untuk Bumil

Ibu hamil ingin mengenakan maskara? Kenapa tidak? Untuk itu, Anda tentu perlu mencari maskara yang aman bagi ibu hamil. Wardah merupakan pilihan yang sangat cocok untuk kebutuhan tersebut.

Wardah telah mengantongi logo yang menunjukkan produknya aman bagi ibu hamil. Formula maskaranya juga sangat bagus. Wardah menambahkan minyak argan pada maskara ini untuk menjaga kesehatan dan perawatan bulu mata. Jika Anda mencari maskara yang baik dan halal, produk dari Wardah adalah pilihan yang tepat.

Harga Rp. 60.350

3. Rosé All Day Cosmetics All New Thunder Lash Mascara Lengthening, Bulu Mata Cantik dan Sehat

Maskara Rosé All Day Cosmetics tidak hanya mempercantik tampilan bulu mata, tetapi juga memiliki kandungan yang bagus untuk perawatan bulu mata. Produk ini mengandung vitamin B5, avocado oil, dan sweet almond oil, yang mampu merawat bulu mata agar tetap sehat.

Dengan maskara ini, Anda dapat menjalani hari dengan efek bulu mata lentik dan indah yang tahan lama. Produk ini sangat cocok bagi Anda yang tidak hanya ingin bulu mata terlihat cantik, tetapi juga sehat.

Harga Rp. 75.000

4. Isehan Heroine Make Long & Curl Mascara Advanced Film490143303696, Tahan Minyak dan Air

Keunggulan dari produk Heroine Make adalah kekuatan tahan air yang andal. Maskara ini diklaim tetap menempel tanpa menimbulkan efek "mata panda" ketika Anda menangis. Bulu mata juga akan terjaga sepanjang hari, sehingga produk ini menjadi pilihan yang tepat untuk wanita sibuk.

Untuk menghapus maskara ini, Anda bisa menggunakan sabun pembersih wajah. Namun, campuran serat dalam maskara ini kadang meninggalkan gumpalan pada bulu mata. Untuk memperoleh hasil yang memuaskan, Anda bisa merapikannya dengan sisir bulu mata.

Harga Rp. 142.000

Berdasarkan Bentuk Spoolie Lurus

5. Maybelline Sky High Waterproof Mascara, Cocok untuk Bulu Mata orang Asia

Maskara ini sangat sesuai untuk remaja yang memiliki mata sensitif atau menggunakan lensa kontak. Lash Sensational Sky High Waterproof Mascara dilengkapi dengan bulu sikat flex tower yang mampu menyisir bulu mata dari akar hingga ujungnya. Hasilnya adalah bulu mata yang tebal dan panjang, tetapi tetap nyaman sepanjang hari.

Dari segala sudut pandang, bulu mata Anda akan terlihat lentik secara maksimal. Namun, karena hasilnya sangat dramatis, disarankan agar Anda hanya menggunakan maskara ini pada kesempatan tertentu saja.

Harga Rp. 112.500

6. BRASOV Mascara Black Waterproof XX-CT, Maskara Murah Tapi Tidak Murahan

Saat ini banyak remaja yang tertarik dengan dunia makeup. Sayangnya, harga maskara tahan air yang cukup mahal sering membuat remaja enggan membelinya. Untuk itu, bagi para remaja yang baru belajar makeup dan memiliki keterbatasan budget, produk dari BRASOV bisa menjadi pilihan tepat.

Dengan harga dibawah Rp 20 ribu, produk maskara ini bisa tahan air. Meski harganya terjangkau, kualitas dan keamanannya tidak perlu diragukan karena sudah memiliki sertifikasi dari BPOM.

Harga Rp. 18.100

7. Etude Dr. Mascara Fixer For Perfect Lash #01, Maskara Fixer untuk Tampilan Lebih Maksimal

Maskara bening ini digunakan sebagai fixer, sesuai dengan namanya. Pemakaian fixer sebelum atau sesudah maskara utama akan membantu mempertahankan tampilan bulu mata lebih optimal dan tahan lama.

Produk dari Etude ini juga diklaim mampu mempertahankan bentuk maskara pada berbagai kondisi. Jika Anda seorang wanita yang aktif dan sering berada di berbagai kondisi dan lingkungan, maskara bening ini adalah pilihan yang tepat.

Harga Rp. 68.000

8. QL Cosmetic, Waterproof dan Curling Mascara

Beberapa maskara sulit dihapus dan memerlukan banyak usaha. Misalnya, Anda perlu menggunakan air hangat atau sabun cuci tangan agar maskara bisa hilang. QL, sebagai merek populer, menawarkan solusi untuk masalah ini.

Maskara QL ini bisa dihapus menggunakan air biasa saja. Tanpa formula tambahan yang berlebihan, maskara pelentik ini bisa dipilih jika Anda mencari produk yang simpel.

Harga Rp. 31.500

9. Pinkflash #OhMyWink Limitless Eyelash Fiber-filled Mascara, Mudah Digunakan Berbagai Tipe Bulu Mata

Banyak orang memulai pengalaman merias diri di masa remaja, termasuk dalam belajar menggunakan kosmetik. Untuk itu, produk ini cocok untuk dicoba oleh para remaja dan pemula dalam berias. Maskara alis ini dilengkapi dengan aplikator spoolie ramping sehingga mudah diaplikasikan bahkan bagi pemula.

Dengan produk ini, Anda akan mendapatkan bulu mata yang lentik secara alami tanpa tampilan yang berlebihan. Namun, teksturnya agak basah sehingga Anda perlu menunggu beberapa saat setelah diaplikasikan.

Harga Rp. 29.900

10. Barenbliss Roll to Volume Mascara, Hasilkan Riasan Mata Ala Korea

Produk ini cocok untuk Anda yang menyukai gaya riasan ala Korea yang natural dan cocok untuk remaja sehari-hari. Produk ini diperkaya dengan polipeptida, ekstrak akar polygonum multiflorum, dan vitamin E untuk memperkuat bulu mata.

Maskara ini sangat terjangkau dan pernah viral berkat ulasan beauty influencer Tasya Farasya. Selain itu, maskara ini juga ringan dan tidak lengket, serta menawarkan klaim tahan keringat, bebas gumpalan, dan smudgeproof. Produk ini sangat cocok untuk Anda yang ingin memiliki bulu mata yang kuat dan sehat, sambil tetap terlihat natural.

Harga Rp. 59.900

11. Aulia Cosmetic ESENSES Waterproof Volume Mascara, Harga Sangat Terjangkau

Banyak maskara yang bagus memang tersedia di pasaran. Tetapi bagaimana dengan maskara yang murah tapi tetap bagus? ESENSES merupakan jawaban atas pertanyaan tersebut. Dengan harga di bawah tiga puluh ribu rupiah, produk ini bisa menjadi pilihan jika Anda memiliki anggaran terbatas.

Produk ini juga dapat dijangkau oleh remaja dengan uang jajan yang terbatas. Meskipun harganya relatif murah, kualitasnya tetap terjamin. Maskara ini diperkaya dengan vitamin E yang dapat menutrisi bulu mata. ESENSES juga merancang maskara ini agar tahan air dengan ujung sikat yang halus.

Harga Rp. 20.000

Berdasarkan Bentuk Spoolie Hourglass

12. Madame Gie Gorgeous Wink Celebs, Mascara Sekaligus Eyeliner

Produk multifungsi dapat menjadi solusi kosmetik yang lebih praktis dan terjangkau. Ini adalah produk yang sebaiknya Anda coba jika sedang mencari maskara dan eyeliner. Dalam satu produk, Anda akan mendapatkan dua fungsi kosmetik yaitu maskara dan eyeliner. Dengan begitu, dalam waktu singkat Anda dapat membuat mata menjadi lebih berdimensi.

Produk ini dapat membuat bulu mata terlihat lebih lentik dan tebal sepanjang hari. Di sisi lain, terdapat eyeliner cair yang cepat kering dan diklaim dapat mempertegas bentuk mata. Formulanya juga diklaim waterproof, smudgeproof, tidak lengket, dan tidak mudah menggumpal.

Harga Rp. 29.150

13. L’Oréal Paris Voluminous Lash Paradise Mascara, Hasil Akhir Menakjubkan

Maskara Voluminous Lash Paradise termasuk populer di kalangan penggemar makeup. Maskara ini memiliki performa ciamik dalam melentikkan dan memberikan efek volumizing pada bulu mata, sehingga banyak wanita tertarik untuk memakainya.

Sikatnya yang lembut akan menjangkau seluruh helai bulu mata. Formula silky smooth juga menciptakan bulu mata yang lentik, tebal, dan superhalus. Produk dari L'Oreal Paris ini cocok untuk Anda yang ingin tampil on point dan menakjubkan.

Harga Rp. 146.000

14. Maybelline Falsies Lash Lift Mascara, Beri Efek Tahan hingga 16 Jam

Maybelline selalu menjadi pilihan favorit ketika Anda mencari produk kosmetik. Salah satu maskaranya yang paling laris adalah Falsies Lash Lift. Maskara ini dilengkapi dengan kuas berbentuk jam pasir (double-curved) yang mampu mencapai setiap helai bulu mata dengan maksimal dan memberikan efek terangkat optimal.

Selain itu, Falsies Lash Lift juga tahan air dan tahan lama. Produk ini memiliki klaim efek tahan hingga enam belas jam dan durasi bulu mata yang terangkat singkat setelah pemakaian. Jadi, jika Anda mencari maskara yang terbukti bagus dan banyak dipakai, pilihlah Maybelline!

Harga Rp. 95.000

Berdasarkan Kandungan Formulanya

15. SOMETHINC HANGOVER Voluminous Fiber Lash Smudgeproof Mascara, Miliki Formula yang Ringan

Kami merekomendasikan produk ini bagi mereka yang tidak menyukai maskara yang mudah menggumpal. Aplikator maskara SOMETHINC memiliki sikat yang jarang, sehingga maskara tidak akan menggumpal di bulu mata dan riasan kamu tetap terlihat natural.

Dengan adanya mikrofiber, Anda dapat menyesuaikan setiap lapisannya sesuai dengan kebutuhan. Formulanya yang ringan memungkinkan Anda untuk memakainya berlapis-lapis dengan nyaman. Maskara ini juga diklaim dapat mengunci kelentikan bulu mata hingga 24 jam. Namun, karena hal ini, membersihkan maskara ini mungkin agak sulit.

Harga Rp. 79.000

16. Mad For Makeup Growcara, Miliki Formula Hybrid

Jika Anda ingin mendapatkan tampilan bulu mata yang tampak lentik alami, maka maskara ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Klaim yang ditawarkan termasuk smudgeproof, waterproof, dan clumpy-free. Produk ini tidak mengandung paraben dan karbon hitam yang seringkali ditemukan pada produk maskara.

Selain itu, produk ini diperkaya dengan bahan-bahan seperti biotin, peptides, chamomile, red clover, dan panthenol. Hal ini membuat bulu mata Anda tidak hanya terlihat bagus, tetapi juga tetap terjaga kesehatannya dan terus terhidrasi.

Harga Rp. 119.000

17. Luxcrime Double Duty Mascara, Bulu Mata Cantik Ternutrisi

Jika Anda memerlukan serum bulu mata, Luxcrime memiliki produk yang tepat untuk Anda. Produk ini memiliki dua sisi, di mana satu sisinya adalah maskara, dan sisi lainnya adalah serum bulu mata. Bagian maskara dilengkapi dengan microfiber yang dapat memberikan efek memanjangkan dan menebalkan bulu mata.

Sementara itu, serum bulu mata yang terkandung di dalamnya diperkaya dengan wild yam root, Aloe vera leaf, dan ginseng root extracts. Kandungan tersebut akan memberikan kelembapan yang sempurna pada bulu mata kamu sehingga bulu mata akan menjadi lebih lentik, kuat, dan terawat.

Harga Rp. 126.650

18. Loreca Moussecara, Formula Ringan Seperti Mousse

Kalau Anda ingin tampilan bulu mata tebal tapi tidak ingin merasa berat, cobalah maskara lokal ini. Produk ini memiliki tekstur yang seperti mousse sehingga tidak gumpal dan nyaman dipakai sepanjang hari. Anda bisa mengaplikasikannya berlapis-lapis tanpa khawatir membuat bulu mata tampak berlebihan.

Dengan hasil lentik yang natural, Anda tidak perlu repot-repot melakukan lash lift. Produk ini juga diperkaya dengan argan oil yang akan menutrisi bulu mata agar tetap sehat dan tidak mudah rontok. Meskipun tahan lama, maskara ini tetap mudah dibersihkan.

Harga Rp. 79.000

19. Madame Gie Mascara Netizen, Make Up Maskara Waterproof

Jika Anda sudah mahir dalam mengaplikasikan maskara, maka produk ini layak untuk dibeli. Mascara Netizen adalah dua jenis maskara, yaitu bening dan hitam, yang kaya akan serat. Dengan tambahan serat ini, bulu mata akan terlihat lebih lentik. Untuk hasil yang lebih natural, Anda bisa memilih varian bening.

Keunggulan lain dari produk ini adalah kandungan nutrisinya. Madame Gie menambahkan biotin (vitamin B7) dan peptida pada Mascara Netizen. Meskipun manfaat dari nutrisi tersebut untuk bulu mata masih perlu diteliti lebih lanjut, tambahan nutrisi ini pasti menarik untuk dicoba.

Harga Rp. 13.500

20. Focallure Elastic Stretch Volumizing Mascara, Tawarkan Berbagai Kandungan Alami

Maskara Focallure menawarkan berbagai kelebihan yang sangat menarik. Desain kuasnya yang unik akan mengangkat setiap helai bulu mata, bahkan yang sulit dijangkau. Sehingga, bulu mata terlihat lebih terdefinisi tanpa adanya gumpalan-gumpalan.

Tak hanya itu, Anda juga perlu mengetahui tambahan nutrisi pada maskara ini. Focallure menambahkan shea butter dan minyak jojoba pada maskara ini. Kedua bahan tersebut terkenal sebagai pelembap alami yang populer dalam dunia perawatan kulit. Jika Anda mencari maskara yang kaya nutrisi, maka maskara ini patut Anda koleksi.

Harga Rp. 47.000

21. Emina Star Lash Aqua Mascara, Tampil dengan Cara yang Simpel

Sudah kenal dengan Emina yang saat ini produknya lagi banyak digandrungi para wanita? Emina hadir dengan beragam rangkaian produk kosmetik untuk memenuhi kebutuhan wanita agar tetap tampil cantik dengan cara yang simpel dan menyenangkan.

Salah satu produknya adalah Star Lash Aqua Mascara. Maskara dari Emina ini dapat membuat bulu mata jadi lebih lentik, tebal, dan bervolume. Aplikatornya lebih unggul karena didesain dengan bentuk gelombang dan bulu sikatnya membentuk pola melingkar diagonal dilengkapi dengan fiber pendek yang dapat memberikan efek bulu mata jadi lebih panjang dan bebas gumpalan. Formulanya tahan air jadi lebih tahan lama dalam mempercantik mata Anda.

Harga Rp. 40.400

22. Maybelline Volume Express Hypercurl Mascara Black Original, Bulu Mata Tampak Lebih Tebal

Maybelline New York yang sudah tak asing lagi dalam dunia kosmetik selalu hadir memberikan produk kecantikan yang inovatif dengan teknologi terbarunya. Maybelline juga punya maskara dengan harga murah namun berkualitas lho, yakni Volum' Express Hyper Curl yang dalam sekejap dapat membuat bulu mata lentik hingga 75% berkat formula curl-lock.

Bulu mata juga tampak 3 kali lebih tebal dan tahan hingga 18 jam. Formulanya tahan air dan tidak akan menggumpal hingga 24 jam pemakaian. Sikat maskara ini juga terasa nyaman saat digunakan.

Harga Rp. 46.000-70.000

23. Viva Queen Perfecting Eyelash Mascara, Bulu Mata Tampak Lebih Lentik

Viva Cosmetics menjadi salah satu merek kosmetik lokal yang tetap eksis sejak tahun 1962 hingga sekarang. Formula dari setiap produknya juga telah disesuaikan dengan kulit wanita di daerah tropis. Jadi tidak perlu meragukan kualitas dari brand yang satu ini ya! Produk riasan mata dari Viva yang patut kamu coba adalah Viva Queen Perfecting Eyelash Mascara.

Maskara ini akan membuat bulu mata jadi lebih lentik, tebal dan tetap awet lebih dari 6 jam dengan formula yang waterproof. Sikatnya berbentuk curve sehingga mudah digunakan. Bulu mata juga jadi lebih halus dan lembut karena ada tambahan kandungan vitamin E dan jojoba oil dalam formulanya.

Harga Rp. 42.000-70.000

24. Purbasari CLV Mascara, Bersifat Anti Air jadi Tidak Luntur

Purbasari sudah berpengalaman sejak 1993 dalam memproduksi produk kecantikan sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Tahukah Anda bahwa Purbasari CLV Mascara ini menjadi salah satu produk kosmetik yang difavoritkan banyak wanita? Karena itu Anda juga harus coba ya!

Maskara dari Purbasari ini bersifat waterproof jadi tidak perlu takut luntur. Aplikatornya nyaman dipakai karena bentuknya melengkung dan cukup tebal.

Harga Rp. 40.000

25. Mirabella 4 in 1 Perfecting Mascara, Bulu Mata Lebih Panjang dan Lentik

Mirabella Cosmetic ,merupakan bagian dari Martha Tilaar Group yang sudah terkenal sejak lama, lho. Produk maskara yang bagus dari Mirabella dengan harga terjangkau adalah Mirabella 4 in 1 Perfecting Mascara.

Maskara dari Mirabella ini tidak hanya membuat tampilan bulu mata jadi lebih panjang dan lentik, tetapi juga dapat membuat bulu mata tebal secara alami. Formulanya tahan air dan akan melekat sempurna pada bulu mata sehingga cocok untuk penggunaan harian.

Harga Rp. 37.800

26. Mizzu Power Volume Mascara, Tahan Lama Sepanjang Hari

Mizzu Power Volume Mascara adalah pilihan selanjutnya untuk kamu yang membutuhkan maskara dengan harga terjangkau. Mizzu menghadirkan produk maskara terbaiknya yang mampu membuat bulu mata jadi lebih tebal dan bervolume sehingga mata kamu terlihat lebih cantik dan indah. Jangan takut luntur karena formulanya waterproof dan tahan lama sepanjang hari.

Harga Rp. 52.200

27. Pixy Lash Fantasy Mascara, Memiliki Formula Khusus

Pixy merupakan bagian dari Mandom Coorporation Japan yang merupakan merek lokal dengan standar kualitas dan teknologi Jepang. Salah satu produknya adalah Pixy Lash Fantasy Mascara yang juga menjadi produk kesukaan banyak wanita.

Apa yang berbeda dari maskara ini? Terdapat formula top coat untuk lapisan atas bulu mata dan base coat untuk lapisan dasar. Tiap helai bulu mata akan tampak lebih tebal, panjang, serta lentik.

Harga Rp. 42.700-80.000

28. Silkygirl Big Eye Collagen Waterproof Maskara, Terbuat dari Bahan yang Istemewa

Produk-produk Silky Girl berkualitas tinggi dan terbuat dari bahan yang istimewa sehingga aman digunakan. Salah satunya adalah Silkygirl Big Eye Collagen Waterproof.

Maskara ini akan membuat tampilan bulu mata Anda lentik hingga 20% dan 15 kali lebih tebal dan lebih panjang hingga 80% setelah melalui uji coba dalam beberapa kali pemakaian. Formulanya waterproof dan tidak akan luntur. Hasilnya mata Anda tampil cantik dan dramatis dalam warna hitam yang memukau.

Harga Rp. 48.750

29. Inez Kosmetik Lash Lengthening Mascara, Mata Lebih Ekspresif dan Menawan

Inez Lash lengthening Mascara juga patut Anda perhitungkan karena ini juga merupakan salah satu produk favorit banyak wanita. Inez sudah ada sejak tahun 1998 dalam naungan PT. Kosmetikatama Super Indah. Maskara ini memiliki banyak manfaat untuk menghasilkan riasan mata yang lebih ekspresif dan menawan.

Maskara ini akan membuat bulu mata lentik sempurna, lebih panjang, dan lebih tebal. Formulanya sudah waterproof dan tidak akan meninggalkan noda hitam di sekitar mata. Bentuk sikatnya melengkung sehingga lebih mudah saat diaplikasikan.

Aturan pemakaian maskara dari Inez ini harus dikocok dulu agar serat halus dalam produk ini menempel merata pada sikat. Untuk hasil terbaik, jepitlah bulu mata lebih dulu.

Harga Rp. 48.250

30. Wardah Eyexpert Aqua Lash Mascara, Tidak Menggumpal, Ringan, dan Nyaman

Sudah kenal dan sangat familiar dengan merek Wardah yang mengusung tema alami dan halal untuk para muslimah ini? Wardah memiliki banyak sekali produk yang akan membantu Anda tampil cantik maksimal karena sudah berpengalaman sejak 1995. Dari Wardah, ada Aqua Lash Mascara.

Apa keunggulan maskara dari Wardah ini? Maskaranya tidak menggumpal, mudah diaplikasikan, dan terasa ringan dan nyaman berkat water-based technology. Bulu mata juga menjadi tebal optimal dan tampak lebih panjang berkat formula fiber-nya. Bahkan ada kandungan vitamin E juga lho yang akan menutrisi dan memberikan perlindungan pada bulu mata.

Harga Rp. 37.150
From our editorial team

Mana nih, Maskara yang akan Menjadi Favoritmu?

Dari semua maskara berkualitas baik dengan harga murah ini, mana yang akan menjadi favoritmu? Sulit ya, memilih yang terbaik karena semua produk maskara ini bagus semua. Jangan bingung, pilihlah maskara yang paling mengena di hati. Yuk, segera ganti maskaramu dengan yang baru!