10 Rekomendasi Monitor Samsung yang Cocok untuk Kebutuhan di Rumah atau Kantor (2023)

10 Rekomendasi Monitor Samsung yang Cocok untuk Kebutuhan di Rumah atau Kantor (2023)

Kebutuhan perangkat komputer mungkin saat ini semakin meningkat mengingat hampir semua pekerjaan menggunakan komputer. Hadirnya perangkat komputer seperti monitor, CPU, keybord, dan lainnya juga meningkat dan memiliki kelebihan masing-masing. Perangkat monitor yang saat ini memiliki kualitas bagus salah satunya adalah dari merek Samsung.

Samsung Merupakan Brand yang Sudah Dikenal di Dunia

Samsung merupakan perusahaan terkenal asal Korea Selatan yang sukses dengan inovasinya. Produk Samsung tidak terbatas pada ponsel tetapi juga panel LCD, TV, dan memori chip. Perusahaan yang didirikan oleh Lee Byung-chul ini mulai berdiri pada tahun 1938. Saat ini Samsung menjadi perusahaan raksasa yang memasarkan pruduknya hingga ke kancah internasional.

Jenis-Jenis Produk Samsung yang Sering Dipakai Masyarakat Indonesia

Smartphone

Samsung terkenal dengan produk smartphone-nya yang sudah mendunia. Perkembangan smartphone sekarang ini juga sangat pesat dan inovasi-inovasi terus hadir. Ponsel Android terus merajai pasar elektronik di dunia dan Samsung terus menjadi produk populer hingga saat ini.

Tablet

Tablet menjadi produk yang juga diburu di dunia sampai saat ini dan Samsung mampu memasuki pasar tersebut. Apalagi kenaikan tren teknologi saat ini semakin meningkat hingga 37%. Tablet Samsung atau Samsung Galaxy Tab salah satu tablet yang terus diminati masyarakat.

Televisi

Selain smartphone dan tablet, pada 1998 Samsung merilis televisi perdananya dengan proyektor ukuran 55 inci. Tidak mau kalah, Samsung merilis LCD TV pada awal 2000-an yang juga sangat diminati pasar. Televisi merek Samsung juga memiliki berbagai jenis, antara lain Smart TV, Lifestyle TV, hingga QLED 8K dengan ukuran yang bermacam-macam, yaitu 32 inci, 43 inci, 50 inci, hingga 85 inci.

Monitor

Samsung tidak berhenti di situ, perusahaan ini terus melebarkan sayapnya dengan memproduksi produk-produk teknologi lainnya, seperti monitor. Monitor yang diproduksi oleh Samsung ialah UHD Monitor, curved monitor atau monitor melengkung, gaming monitor, dan flat monitor. Salah satu seri yang terkenal di Indonesia ialah monitor Samsung seri S22F350H.

Tipe Monitor Samsung yang Bisa Kamu Pilih Sesuai Kebutuhan

Monitor Gaming

Pengguna komputer pasti memerlukan monitor yang tepat sesuai kebutuhan. Samsung yang memproduksi monitor juga memproduksi monitor gaming guna memenuhi kebutuhan pasar. Monitor gaming dari Samsung memiliki warna abu-abu gelap dengan dudukan berbentuk Y. Tentu sangat nyaman untuk para gamer.

Monitor Curved

Samsung curved monitor memiliki rasio kontras 3000:1 yang memiliki kualitas baik. Memiliki desain melengkung tetapi sangat ramping dan penuh gaya. Curved monitor juga dapat memproduksi warna dengan baik sehingga nyaman digunakan untuk game atau bagi kamu yang harus bekerja dan membutuhkan warna-warna yang tajam.

Monitor Flat

Monitor flat merupakan inovasi terbaru dari komputer yang saat ini juga digunakan untuk televisi. Bodinya sangat ramping dan lebih ringan sehingga memberi tampilan yang simpel dan minimalis. Selain itu, monitor flat juga memiliki harga yang lebih murah karena komponen yang digunakan tidak sebanyak pada monitor curved.

Monitor Ultra Wide

Monitor ultra wide merupakan layar monitor LCD/LED yang memiliki rasio besar dengan rasio 21:9. Layar yang besar ini tentu memberikan jumlah piksel yang lebih banyak daripada monitor LCD/LED lainnya. Dengan begitu, kamu bisa menikmati kualitas gambar yang lebih mumpuni dan jelas.

Rekomendasi Monitor Samsung yang Cocok untuk Kebutuhan di Rumah atau Kantor

Samsung 34" Curved QLED Monitor LC34J791

Samsung 34" Curved QLED Monitor LC34J791 memiliki dua port Thunderbolt 3 yang bisa menghubungkan Mac dan komputer. Port Thunderbolt 3 ini dapat mentransmisikan video dan data dengan kecepatan hingga 40Gbps sekaligus mengisi daya perangkat hingga 85W melalui satu kabel saja. Layar melengkung diciptakan untuk memberikan kenyamanan menonton. Hal ini karena berdasarkan studi oleh Hardvard Medical School dan Seoul National University bahwa layar melengkung dapat mengurangi kelelahan mata.

Fitur Picture-by-Picture (PBP) yang bisa menampilkan ke dua sumber di layar dengan resolusi asli. Ada pula fitur Picture-in-Picture (PIP) yang memungkinkan Anda mengubah ukuran sumber kedua hingga 25% dari layar dan bebas untuk memposisikannya.

Harga Rp. 13.500.000-28.704.000

Samsung 27” WQHD Gaming Monitor With 1000R Curved Screen

Samsung 27 Inch Wqhd Gaming Monitor With 1000R Curved Screen memiliki ukuran layar sebesar 27 inci dengan rasio 2.560 x 1.440 (aspect ratio 16:9). Dilengkapi pula dengan display port 1 EA. Produk ini memiliki dimensi 616,6 x 477,4 x 272,6 m dengan berat 4.5 kg. Resolusi WQHD menghasilkan gambar yang sangat tajam. Teknologi sinkronisasi adaptif pada produk ini bisa mengurangi screen tearing, tersendat, dan latensi input.

Harga Rp. 2.547.461-8.059.000

Samsung 32" Odyssey G7 Gaming Monitor

Samsung 32 Inch Odyssey G7 Gaming Monitor - WQHD 240Hz 1ms VA HDR memiliki ukuran layar 32 inci dengan rasio 16:9. Resolusi layar hingga Quad HD 2560 x 1440 piksel dengan dukungan HDR600 sehingga tampilan gambar sangat jelas. Layar lengkung yang diciptakan juga cocok digunakan oleh para gamer. Dengan adanya teknologi Quantum Dot, warna-warna pada gambar tampak lebih hidup dengan ruang warna 125% lebih banyak dibandingkan dengan sRGB.

Harga Rp. 11.711.000-13.299.000

Samsung 34" Premium Curved Monitor CF791

Monitor LED Samsung 34" Premium Curved Monitor CF791 memiliki rasio layar sebesar 21:9 yang memanjakan mata dengan tampilan layar lebar. Layarnya yang melengkung menambah kenyamanan untuk mata saat menatapnya. Fitur picture by picture dapat menghubungkan HDMI dan DP dengan kualitas gambar yang tetap bagus. Kualitas layar Ultra WQHD dengan resolusi 3.440 x 1.440 dengan kepadatan 2,5 kali lebih full HD.

Harga Rp. 10.000.000-18.960.000

Samsung 32" QLED UHD Monitor LU32J590U

Samsung LED Monitor 32" U32J590U QLED UHD - LU32J590UQEXXD memiliki UHD layar lebar dengan 4 kali full HD. Monitor ini mendukung satu miliar corak warna sehingga mampu menghadirkan kualitas gambar, video, dan grafis yang alami dan jelas. Selain itu, mode game yang dihasilkan juga sangat detail di area gelap. AMD FreeSync dapat menyesuaikan kecepatan refresh kartu grafis dan monitor. Hal ini berguna untuk meminimalkan robekan dan gangguan gambar.

Harga Rp. 6.063.250-6.300.000

Samsung 32” Smart Monitor UHD M7

Samsung Smart Monitor M7 32" S32AM700 HDR10 UHD LS32AM700UEXXD memiliki ukuran layar 32 inci dengan display 697.31 x 392.23 mm. Dilengkapi dengan USB Hub Down Ports 2 dan USB Hub version 2. Monitornya sudah dilengkapi dengan Microsoft Office 365. Anda pun bisa mengakses PC melalui remote. Fitur Wireless DeX memungkinkan Anda mengakses aplikasi mobile seperti browser, dokumen, atau videocall hanya dengan menggunakan monitor dan smartphone.

Harga Rp. 6.080.000-6.195.000

Samsung Curved Monitor 32" C32F391FWE

Monitor LED Samsung C32F391FWE 32 inch Curved VGA+HDMI Input dengan rasio aspek 16:9 dan resolusi 1920 x 1080. Menggunakan panel type VA serta dynamic contras ratio mega. Rasio kontras hingga 3000:1 yang bisa menghasilkan gambar yang cemerlang. Adanya fitur Eye Saver Mode dapat mengurangi kelelahan mata sehingga Anda bisa menonton dengan lebih nyaman. teknologi Flicker Free juga akan meminimalkan gangguan layar flicker.

Harga Rp. 4.270.000-9.030.600

Samsung Curved Monitor 27" C27F591FDE

Samsung LED 27″ – C27F591FDE memiliki layar 1800R dengan jari-jari 1800 mm. Kelengkungan layar yang dihasilkan akan memberikan kenyamanan selama menatap layar. Teknologi flicker free yang dimiliki berfungsi meminimalkan gangguan flicker. Warna-warna yang dihasilkan lebih hidup berkat adanya teknologi Active Crystal Color. Sedangkan fitur game mode mampu mengoptimalkan warna dan kontras layar saat Anda sedang bermain.

Harga Rp. 3.799.999-6.796.500

Samsung 32" M5 FHD Smart Monitor White Color Design with Streaming TV

Smart Monitor LED Samsung M5 S32AM500 32" 1080p HDMIx2 Wifi BT dengan panel rasio 1920 x 1080 dan aspek rasio 16:9. Memiliki panel tipe VA dan konektivitas HDMI 1.4 x 1 + D-Sub x1. Dilengkapi dengan audio port sebesar 1 x 3.5 mm. Monitor ini sudah terintegrasi dengan aplikasi Office, media streaming, konektivitas mobile, dan kemampuan remote. Anda tidak memerlukan PC lagi untuk mengoperasikan monitor ini berkat adanya sistem operasi Tizen.

Harga Rp. 4.746.900-6.815.000

Samsung Monitor LED 19" S19D300NY

Samsung S19D300NY 19 Inch monitor w Sharp Picture Quality & HDMI dengan resolusi 1366 x 768. Produk dengan desain yang minimalis ini memiliki fitur Mega DCR yang memberikan kualitas warna dan gambar yang sempurna. Ada pula fitur Magic Upscale yang membuat gambar lebih berkualitas dan mencegah terjadinya degradasi gambar saat scaling up. Desainnya minimalis dengan struktur leher yang unik sehingga bisa menghemat ruang.

Harga Rp. 1.074.000-2.500.000
From our editorial team

Pilihan Monitor yang Tepat untuk Tampilan Layar yang Berkualitas

Memilih barang berkualitas tentu menghasilkan kenyamanan yang lebih. Samsung sudah dipercaya menghasilkan produk-produk elektronik berkualitas. Monitor menjadi salah satu keunggulannya. Dari sejumlah produk monitor di atas, mana yang akan Anda pilih?