Tidak Hanya Cocok untuk Gaya Basic, Warna Putih juga Keren untuk Tampil Chic
Warna putih merupakan warna dasar dan warna yang paling netral jika dipadukan dengan warna apa pun. Baju warna putih identik dengan warna yang berkesan bersih jika dikenakan. Meskipun terlihat polos, jika kamu mengenakan pakaian berwarna putih, maka akan muncul kesan chic, anggun, feminin, atau bahkan edgy.
Sebelum Pakai Outfit Putih, Ketahui Dulu Hal-hal Berikut!
Lebih Bagus Dipakai Saat Cuaca Panas
Karena warna putih cenderung menolak panas, maka busana berwarna cocok dipakai putih pada saat cuaca panas. Coba kita bayangkan saja anak-anak sekolah yang memakai seragam berwarna putih jarang yang mengeluh kepanasan bukan?
Selain itu, tren fashion di musim panas selalu menampilkan warna-warna yang cerah dan kontras, berkebalikan dengan fashion musim dingin yang cenderung mengusung warna-warna gelap. Karena sifat warna-warna gelap cenderung menyerap panas dan tidak cocok jika dipakai pada saat cuaca panas.
Hindari Dress Putih yang Ketat
Busana berwarna putih akan cenderung terlihat menampilkan lekuk tubuh dan membuat busana yang ada di baliknya menjadi terlihat.
Oleh karena itu, sangat tidak dianjurkan memakai dress berwarna putih yang ketat, karena akan semakin menampilkan lekuk tubuh dan dianggap kurang sopan jika dikenakan di muka umum. Sebaiknya jika menginginkan busana berwarna putih, pilih yang sedikit lebih longgar, misalkan pas di tubuh, namun tidak terlalu menampilkan lekuk tubuh.
Hindari Pakai Baju Warna Putih Di Musim Hujan
Karena sifat baju warna putih yang cenderung menolak panas ini, maka baju berwarna putih lebih pas dipakai untuk musim panas dibandingan pada musim dingin.
Apalagi ketika musim hujan, yang notabene banyak rentan terkena genangan air dan kadang tercampur dengan tanah, menjadikan baju putihmu lebih cepat kotor dan terkadang susah dihilangkan. Maka, lebih aman adalah mengenakan pakaian berwarna gelap seperti hitam, biru tua, dan sejenisnya karena warna gelap akan aman dan tidak mudah kotor.
Gunakan Pakaian Dalam Warna Senada
Jika kamu ingin mengenakan busana berwarna sebaiknya pilih pakaian dalam yang berwarna sesuai dengan kulit kamu. Karena sifat warna putih cenderung menerawang dan akan menampilkan bagian dalam tubuhmu. Maka memakai pakaian dalam yang berwarna kulit akan menyamarkan bagian tubuh yang harus ditutupi.
Memakai baju putih namun mengenakan pakaian dalam bermotif atau warna-warna ngejreng akan membuat pakaian dalam yang kamu kenakan terlihat mencolok. Kecuali jika pada saat moment santai, mengenakan busana putih dengan pakaian dalam hitam masih dapat diterima.
Pilih Warna Sepatu yang Tepat
Karena warna putih merupakan warna yang paling netral dikenakan warna apa saja, pemilihan warna sepatu juga bebas, tergantung pada momen dan situasinya. Kamu juga bisa mengenakan sepatu berwarna kalem seperti cokelat susu, abu-abu muda, beige atau hitam jika bersifat formal.
Atau jika ingin mengenakan sepatu dengan warna kontras juga sah-saja seperti kuning, merah atau pink pada saat santai, agar terlihat kontras dan lebih berani. Bisa juga senada warna putih juga, baju dan sepatu, namun dipadankan dengan aksesoris agar penampilanmu lebih anggun.
Gunakan Sweater dan Outer Putih Ini Biar Tambah Kece!
Ryusei Swt Yoshi Sweater Wanita - White
Sweater wanita berbahan baby terry ini cocok buat dipakai kamu untuk hang out bersama teman-teman. Sweater berlengan panjang berwarna putih ini memiliki motif garis vertikal dan dan kerah leher yang bundar.
Terdapat sablon dari karet bertuliskan tulisan jepang di bagian dada serta terdapat manset di lengan dan bagian bawah. Tersedia berbagai ukuran S,M, L, XL yang dapat disesuaikan dengan ukuran tubuh kamu. Bisa kamu beli di Blibli dengan harga Rp 295.000.
Sweater Hoodie Saranghae Putih
Jika kamu ingin memiliki sweater dengan harga terjangkau namun tetap terlihat keren, cobalah Sweater Hoodie Saranghae berwarna putih. Terbuat dari bahan baby terry, yaitu bahan yang terdiri atas 80% kain katun dan 20% polyterry, sehingga lembut dan tetap nyaman saat digunakan. Ukurannya all size dengan lingkar dada 90 cm dan panjang baju 49 cm.
Kamu bisa mendapatkan koleksi Sweater Hoodie Saranghae di Lazada dan dibanderol dengan harga Rp 26.720. Cukup ramah di kantong bukan? Selain warna putih, juga terdapat pilihan warna abu-abu muda, maron, salem, hitam, dan pink.
Lemone Sweater Wanita 67 - Putih
Sweater yang chic berlengan panjang ini cocok kamu kenakan pada saat kegiatan outdoor, bahkan pada saat cuaca panas sekalipun kamu akan tampil trendi. Terbuat dari bahan 100% babyterry premium yang berkualitas sehingga terasa nyaman saat dikenakan dan juga tidak mudah rusak dan melar.
Sweater ini bisa kamu dapatkan di Shopee dengan harga Rp 88.500. Ukuran yang tersedia adalah ukuran dada: 92 cm dan panjang baju 57 cm.
MOUTLEY Ladies Jacket 0202
Moutley merupakan merek yang mengusung kualitas dan menampilkan gaya anak muda namun eksklusif. Pilihan sweater berwarna putih yang trendy dan chic adalah Moutley Ladies Jacket 0202.
Sweater berbahan katun yang berkerah bulat ini, sangat nyaman dipakai baik di cuaca panas maupun cuaca dingin. Dengan warna putih polos beraksen garis berwarna hitam di sepajang lengan, dan juga ribbed cuff di bagian lengan, bawah dan kerah yang berwarna hitam.
Sweater yang mempunyai logo Motley di bagian dada ini dibanderol dengan harga Rp 191.200 bisa kamu dapatkan di Zalora.
Sweater Wanita Arcetypic - Putih
Pilihan sweater untuk wanita dari Archetypic ini memiliki model di mana bagian tubuh sweater berwarna putih, sedangkan lengan berwarna biru denim. Pada bagian dada terdapat sablon bertuliskan Archetypic.
Sweater dengan model terkini ini sangat simpel dan elegan, cocok untuk kamu kenakan di momen apa pun. Terbuat dari bahan babyterry yang membuatmu nyaman pada saat cuaca dingin maupun panas. Sweater ini bisa kamu dapatkan di Lazada dengan harga Rp 30.750 atau di bukalapak dengan harga Rp 56.000. Tersedia berbagai ukuran yaitu dari M sampai dengan L.
Sweater Hoodie Wanita Adidas Putih
Ingin tampil sporty namun masih bisa menampilkan sisi femininmu? Coba saja kenakan sweater hoodie wanita dari Adidas ini. Dengan warna putih polos, bertuliskan Adidas di bagian depan, kamu akan tampil cool ketika hang out bersama teman-temanmu.
Terbuat dari bahan cotton fleece, di mana bahan ini merupakan imitasi dari wol sehingga akan terasa hangat dipakai pada saat musim dingin. Namun, pada musim panas tetap terasa nyaman dipakai karena sifatnya yang mengeringkan keringat melalui pori-porinya. Bahan cotton fleece ini sedikit lebih mahal daripada baby terry.
Jika kamu tertarik ingin memilikinya, segera cek ke Tokopedia. Sweater Hoodie yang keren ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 178.800 dan sangat worth it untuk dimiliki karena fleksibel dipakai di semua kegiatan apapun.
Carvil SWAY-OF5 Sweater Wanita - Off White
Carvil merupakan merek yang tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Selain sepatu dan sandal, Carvil juga memproduksi sweater lho. Sweater Carvil ini cocok untuk para wanita. Berwarna putih dengan variasi ribbed cuff serta gambar di bagian depan dan berkerah bulat, sehingga membuat kamu tampil trendy ketika mengenakannya.
Terbuat dari bahan material katun babyterry membuatmu akan merasa nyaman ketika mengenakannya. Bisa kamu dapatkan di VIP Plaza dengan harga Rp 98.550, cukup terjangkau di kantong bukan? Tersedia berbagai ukuran mulai S sampai dengan XL.
Sweater Wanita Hoodie You Look Fab Putih
Ingin memakai sweater yang trendi dan kekinian? Kamu bisa memakai Sweater Wanita Hoodie You Look Fab Putih. Dengan gambar di bagian depan dan juga dua garis di bagian siku lengan, semakin menambah keren penampilanmu jika dipadukan dengan bawahan blue jeans. Lalu kenakanlah sneakers untuk melengkapi penampilanmu.
Terbuat dari bahan babyterry yang nyaman dipakai meskipun cuaca sedang panasnya. Kamu bisa mendapatkan di Lazada dengan harga Rp 26.850. Tersedia ukuran all size dengan lingkar dada 90 cm dan panjang baju 56 cm.
Sweater Wanita BRIGITA 09 Contemporary Putih
Ingin tampil fashionable dengan sweater? Cobalah untuk memakai Sweater Wanita BRIGITA 09 Contemporary putih ini. Sweater putih berbahan baby terry ini recommended buat dipakai baik di cuaca panas maupun hawa dingin. Penampilanmu akan semakin keren jika dipadukan dengan celana berbahan denim dan atau bisa juga rok favoritmu.
Ingin memilikinya? Dapatkan di Bukalapak sweater Wanita Brigita 09 dengan harga Rp 73.000. Hanya tersedia ukuran all size fit to L dengan lingkar dada 98 cm.
Padukan sweater Putih dengan Bawahan yang Tepat
Supaya terlihat lebih oke, memadukan pakaian tentu tak boleh sembarangan. Kalau ingin tampil keren dengan sweater, kamu bisa padukan sweater putih dengan bawahan warna apapun tapi ingat untuk memilih bawahan yang sesuai dengan bentuk tubuhmu. Padukan dengan celana jogger atau track pants serta sneaker untuk tampilan sporty atau gunakan rok A line maupun pencil skirt untuk tampilan yang lebih girly.