Yuk, Kembali Sekolah! Ada 7 Rekomendasi Sepatu Bata Paling Nyaman dan Cocok untuk Anak-anak

Yuk, Kembali Sekolah! Ada 7 Rekomendasi Sepatu Bata Paling Nyaman dan Cocok untuk Anak-anak

Sepatu anak adalah bagian terpenting yang harus diperhatikan oleh orang tua, apalagi anak-anak sangat aktif sehingga membutuhkan alas kaki yang nyaman untuk mendukung kegiatannya selama sekolah. Yuk, cari tahu tentang sepatu Bata yang kualitasnya tidak diragukan lagi!

Baca juga

Sepatu Bata Sudah Dikenal karena Kualitasnya yang Baik sebagai Sepatu Sekolah

Sumber gambar https://gbsge.com

Sejak era 90-an hingga sekarang, sepatu Bata telah menjadi sepatu yang paling banyak dipakai anak sekolahan. Bata atau perusahaan T&A Bata Shoe Company didirikan pada tahun 1894 oleh dua bersaudara, yaitu Tomas Anna dan Antonin Bata. Kepopuleran produk Bata semakin meningkat dan membuat perusahaan ini memiliki cabang di 70 negara. Bahkan, sepanjang sejarahnya, Bata telah berhasil menjual produknya sebanyak 14 miliar pasang sepatu di seluruh dunia.

Berbagai Fakta Menarik Mengenai Bata

Bukan Merek Asal Indonesia

Sumber gambar https://beritagar.id

Meskipun sangat populer di Indonesia, banyak orang mengira bahwa Bata merupakan merek lokal dari Indonesia. Penamaan merek "Bata" juga sangat akrab dengan bahasa Indonesia, karena itulah banyak orang menduga bahwa Bata berasal dari Indonesia. Namun perlu Anda ketahui bahwa Bata atau T&A Bata Shoe Company merupakan perusahaan asing yang berasal dari Zlin, Cekoslovakia.

Bata Hadir di Indonesia Sejak Zaman Belanda

Sumber gambar https://murahgrosir.com

Di Indonesia, perusahaan Bata didirikan pada zaman Belanda. Awalnya nama perusahaannya adalah NV Nederlancsch Indische Schoenhandel Maatschappij Bata. Sejak zaman Belanda inilah, kepopuleran sepatu Bata untuk anak sekolah di mulai.

Produsen Sepatu Tentara

Pada awalnya, Bata adalah perusahaan yang memproduksi alas kaki tentara Austro-Hungaria di Era Perang Dunia Pertama. Ide ini didapatkan setelah Thomas Bata kembali dari New England untuk mengikuti perang dunia pertama di wilayah Eropa.

Berdasarkan data dari The Encyclopedia of the Industrial Revolution in World History, 2014 dan Czech Republic: The Bradt Travel Guide, 2006, menjelaskan bahwa Bata telah memproduksi lebih dari 50 ribu sepatu sepanjang perang berlangsung. Target utama dari perusahaan Bata adalah tentara Austro-Hungaria.

Telah Memproduksi Lebih dari 14 Miliar Sepatu

Sumber gambar https://footwearnews.com

Bata adalah perusahaan yang sangat produktif dalam memproduksi sepatu. Hal ini terbukti dari jumlah sepatu yang telah diproduksi Bata mencapai lebih dari 14 miliar pasang. Jumlah itu tidak termasuk produk lain, seperti sepatu sandal dan sandal. Berdasarkan data tersebut, berarti perusahaan Bata telah mencapai 17.500 pasang sepatu per tahunnya atau 1459 pasang sepatu per bulan.

Di Indonesia, Bata telah memproduksi lebih dari 7 juta pasang sepatu yang terbagi menjadi 400 model sepatu, sepatu sandal, dan sandal.

Sepatu Sekolah Bata yang Klasik Namun Tetap Disukai

North Star 5816544 Phylon

North Star 5816544 Phylon adalah sepatu anak yang terbuat dari bahan berkualitas yang tahan lama dan nyaman dipakai. Didesain modis dan modern, sehingga dapat membuat tampilan anak Anda menjadi lebih menarik dalam berbagai kesempatan. Model dan warnanya juga sangat menarik dan pasti disukai oleh anak Anda. Tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari UK 2 / EU 34 hingga UK 10 / EU 42.

Harga Rp. 159.900-199.900

North Star 5096031 Rover

Sumber gambar https://www.blibli.com

North Star 5096031 Rover adalah sepatu sekolah untuk anak yang memiliki model sneakers. Sepatu dari North Star ini terbuat dari bahan kanvas berkualitas yang nyaman dipakai. Tidak hanya itu saja, sneakers ini dilengkapi dengan outsole yang menambah kenyamanan anak Anda ketika memakainya.

Produk ini tidak hanya dapat melindungi kaki anak Anda saja, tetapi juga dapat menunjang penampilannya karena didesain trendi dengan 6 eyelet. Tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari UK 2 / EU 34 hingga UK 10 / EU 42. Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga hanya Rp 179.900.

Bubble Gummers 3812106 Kapai

Sumber gambar https://www.blibli.com/

Bubble Gummers 3812106 Kapai adalah sepatu untuk anak perempuan yang memiliki warna abu-abu. Sepatu ini terbuat dari bahan kain berkualitas, sehingga sangat awet dan tahan lama. Tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari 29 hingga 35. Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga hanya Rp 179.900.

Power 4289027 Elate

Sumber gambar https://www.blibli.com

Power 4289027 Elate adalah sepatu untuk anak laki-laki yang memiliki perpaduan warna biru dan hitam. Terbuat dari bahan berkualitas yang sangat nyaman dipakai, sehingga tidak membuat lecet dan tidak mudah terlepas. Sepatu dari Power 4289027 Elate ini didesain trendi dengan velcro strap yang memudahkan pemakaian. Tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 34 hingga 38. Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga hanya Rp 349.900 atau bisa juga di Tokopedia dengan harga Rp 439.900.

Bata Back to School (BTS) 6735

Bata Back to School (BTS) 6735 adalah sepatu dari Bata yang terbuat dari bahan PU Leather. Sepatu yang memiliki warna hitam ini cocok untuk laki-laki dan perempuan. Tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari 30 hingga 36. Anda bisa mendapatkan produk ini di Tokopedia dengan harga Rp 199.900 atau bisa juga di Shopee dengan harga Rp 129.900.

BATA B.FIRST Sepatu Sekolah Anak Boots Tali Warna Hitam

BATA B.FIRST Sepatu Sekolah Anak adalah sepatu boots yang memiliki warna hitam. Terbuat dari bahan PU Leather sehingga awet dipakai. Sepatu yang memiliki ukuran dari UK 4 hingga UK 7 ini dilengkapi pula dengan tali depan agar semakin pas di kaki anak Anda.

Harga Rp. 179.900

Bata Back to School (BTS) 6037

Bata Back to School (BTS) 6037 adalah sepatu dari Bata yang terbuat dari bahan PU Leather berkualitas. Modelnya trendi sehingga anak akan percaya diri saat memakainya. Sepatu berwarna hitam ini memiliki ukuran UK 3 sampai 10.

Harga Rp. 99.900-119.000
From our editorial team

Utamakan Kenyamanan Saat Memilih Sepatu Anak

Sepatu sekolah anak memang harus berkualitas seperti sepatu Bata karena anak-anak begitu aktif dan butuh alas kaki yang membuat mereka nyaman. Jadi, utamakan sepatu yang memiliki bantalan tumit paling nyaman untuk anak-anak, ya. Jika sepatunya sudah nyaman, kaki anak-anak tidak akan lecet pastinya.

Tag