Baca juga
- Tampil Istimewa di Malam Halloween dengan 4 Riasan Vampir yang Cantik dan Seksi
- Lakukan 8 Langkah Ini untuk Membuat Makeup Zombie yang Bakal Bikin Kamu Seram Sendiri!
- Mau Buat Makeup Look Seram? ini 10 Rekomendasi Make up Produk Terbaik untuk Halloween yang Bisa Anda Coba! (2023)
- Mau Tampilan Semakin Seram? Inilah 9 Rekomendasi Topeng Seram yang Cocok untuk Pesta Kostum (2023)
- 10 Rekomendasi Dekorasi Halloween agar Perayaan di Rumah Semakin Meriah (2023)
Sejarah Singkat Halloween
Setiap memasuki bulan Oktober, banyak diantara kita yang sudah mulai sibuk bersiap merayakan Halloween. Perayaan ini dilakukan pada 31 Oktober setiap tahunnya. Pada saat Halloween, mereka yang merayakannya memakai aneka kostum dari yang menyeramkan, lucu, dan lain sebagainya. Nah, sebenarnya bagaimana asal dari perayaan yang satu ini?
Perayaan ini awalnya dari festival bangsa Celtic kuno yang disebut festival Samhain. Bangsa Celtic merayakan tahun baru mereka pada 1 November dan mereka percaya di akhir malam sebelum tahun baru, batasan antara dunia orang hidup dan orang mati jadi menghilang. Mereka pun merayakan Samhain dimana mereka meyakini bahwa roh yang sudah mati kembali ke bumi. Roh-roh tersebut tidak hanya mengganggu dan menimbulkan masalah namun juga bisa membantu pendeta Celtic untuk meramal masa depan.
Dalam perayaan tersebut pendeta Celtic akan membuat api unggun dan orang-orang akan berkumpul untuk membakar tanaman dan hewan sebagai persembahan kepada dewa. Orang-orang juga akan mengenakan kostum beragam guna mengusir para hantu.
Sementara itu, Gereja Katolik Roma di abad ke-7 Masehi merayakan hari All Hallows di 31 Oktober. Saat pengaruh Kekristenan telah menyebar ke tanah Celtic maka kedua perayaan tersebut melebur dan menjadi satu. Awalnya perayaan diberi nama All Hallows Eve dan akhirnya diubah menjadi Halloween.
Tips Memilih Kostum Halloween
Utamakan Kenyamanan Bahan Kostum
Pertama dan paling utama, usahakan memilih kostum yang nyaman dikenakan. Kenyamanan bisa didapatkan dari bahan kostum yang tepat. Jika di daerahmu hawanya cenderung panas, maka usahakan memilih kostum dengan bahan dingin dan cepat menyerap keringat. Jika hawanya cenderung dingin, pilih kostum yang tidak bikin kamu kedinginan selama memakainya.
Pastikan juga bahannya tidak mudah kusut sehingga penampilan kamu tetap terjaga kerapiannya. Cek juga jahitannya agar nyaman dipakai dan tak mudah sobek ketika kamu beraktivitas memakainya.
Makin Mudah Dipakai, Makin Nyaman
Saat perayaan Halloween, kita juga wajib memikirkan kenyamanan dan kemudahan memakainya. Ini karena kita tidak tahu berapa lama kita akan memakainya. Umumnya kostum dipakai dalam waktu lama maka dari itu, kita harus sebisa mungkin nyaman di dalam kostum tersebut dan mudah melepasnya jika ingin ke toilet sewaktu-waktu. Selain itu, kostum yang mudah dipakai dan dilepas juga memudahkan kita beraktivitas lainnya seperti berlari, makan, minum, atau duduk.
Siapkan Anggaran
Sebelum membeli kostum Halloween, pastikan dulu kamu menetapkan anggaran. Dengan begini, kamu tidak akan terlalu boros dalam mengeluarkan uang untuk membeli kostum. Siapkan dulu bujet yang kamu ingin keluarkan untuk kostum. Selanjutnya, carilah kostum yang sesuai dengan bujet. Ini akan bikin kamu lebih hemat.
Pilih Tema yang Populer
Kamu bisa memilih tema yang populer untuk jadi kostum halloween kamu. Sesuaikan juga dengan minatmu. Percuma memilih tema populer jika kamu tidak minat karena ini bisa bikin kamu tidak percaya diri dan jadi kurang nyaman memakainya.
Tetapkan dulu minatmu apakah memasak, membaca, nonton TV, cosplay, olahraga, dan lainnya. Selanjutnya, pilih tema yang sedang populer saat ini sesuai minatmu. Contohnya, kamu gemar olahraga, maka kamu bisa pilih tema jadi pemain sepak bola terkenal.
Lalu, misalnya kamu gemar nonton serial, kamu bisa lirik serial Money Heist hingga Squid Game. Berdandanlah ala-ala karakter dalam serial tersebut. Atau semisal kamu gemar membaca, kamu bisa jadi salah satu karakter dari serial novel Julia Quinn (Bridgerton Series) yang sudah dijadikan serial netflix juga.
Ini Dia Rekomendasi Kostum Halloween yang Bisa Kamu Pilih Tahun 2022
BAT costume Adult Woman costume halloween
BAT costume Adult Woman costume halloween adalah rekomendasi pertama kami. Jubah model bat ini pastinya menarik perhatian. Kamu tinggal kenakan stoking dan bando yang sesuai saja.
Nyaman dipakai bahannya adem dan tidak bikin gerah. Kostum mudah dipakai dan dilepas. Tersedia dalam ukuran M hingga XL.
PREORDER 2022 Baru Anime Spy X Family Loid Forger Kostum
PREORDER 2022 Baru Anime Spy X Family Loid Forger Kostum ini tentu bisa jadi pilihanmu. Kalau kamu penyuka anime Spy Family, pastinya merasa kagum dengan kemampuan Loid Forger dalam menjalankan setiap misinya.
Kamu bisa tampil sebagai Loid Forger saat Halloween. Kamu tinggal memesannya online.
Dalam paket terdiri dari celana, rompi, jas, dasi, dan kemeja. Ada juga topi yang khas dan melengkapi penampilannya.
Kostum Boneka Squid Game Perempuan Premium
Squid Game merupakan serial Netflix yang menarik minat banyak orang untuk menontonnya. Serial bergenre survival ini memang menegangkan dan bikin greget. Tak heran jika tiap karakternya begitu membekas. Salah satunya adalah boneka Squid Game yang ada di permainan tersebut.
Kostum ini berbahan katun kombinasi bahan drill. Nyaman dan mudah dikenakan. Tersedia untuk berbagai usia. Tinggal sebutkan usia dan size saat memesan.
Marc Spector Superhero Cape Clothes Halloween Costume
Marc Spector Superhero Cape Clothes Halloween Costume merupakan pilihan yang sayang untuk dilewatkan. Produk terdiri dari jumpsuit dan romper. Nyaman dipakai dan terlihat keren. Bahannya dari spandek. Produk ini diimpor dari Cina. Yuk, dapatkan segera kostumnya di marketplace di bawah ini.
Anime SPY X FAMILY Anya Forger Cosplay Costume
Pecinta Anime tentu tak asing dengan Anya. Karakter anak kecil menggemaskan dengan kekuatan membaca pikiran ini memang sangat berkesan. Kamu bisa pilih Anime SPY X FAMILY Anya Forger Cosplay Costume untuk perayaan Halloween.
Produk dijual satu set yang terdiri dari dress, stoking, dan aksesori rambut. Bahannya dari poliester sehingga nyaman dikenakan. Produk ini desainnya dibuat semirip mungkin dengan baju yang dipakai karakter Anya.
KOSTUM HALLOWEEN 2022 Kostum Suster berdarah
KOSTUM HALLOWEEN 2022 Kostum Suster berdarah hadir untuk pria dan wanita. Kamu bisa pesan untuk pria atau untuk wanita. Set pria terdiri dari baju dan masker.
Ukurannya lingkar dada 120 cm dengan panjang baju 110 cm dan panjang lengan 63 cm. Untuk wanita set terdiri dari baju, masker, dan topi. Lingkar dada 88 cm dengan panjang baju 90 cm.
Kostum Baju Tulang Tengkorak Scream Anak Dewasa Kostum Halloween - Dewasa
Kostum baju tulang tengkorak scream anak dewasa kostum halloween – Dewasa merupakan rekomendasi kami selanjutnya. Produk diimport langsung dari luar negeri. Dalam paket berisi dress, sarung tangan, dan topeng. Produk ini berbahan flat knitting clothes. Panjang kostumnya untuk dewasa 112 cm dan untuk anak 80 cm.
Costum Dress Cosplay Halloween Little Red Riding Hood untuk Wanita
Costum Dress Cosplay Halloween Little Red Riding Hood untuk Wanita merupakan pilihan yang pas jika kamu ingin tampil bak si Topi Merah. Terdiri dari dress dan juga cape yang bikin tampilan makin manis.
Produk berbahan polyester dengan serat yang rapat dan bagus. Ada ukuran S hingga XXXL yang tersedia. Produk ini dijamin bikin kamu jadi pusat perhatian.
PREORDER 2022 New Movie Black Adame Ancient Egyptian Male Hero Tight Jumpsuit 3 d Printing Cloak Halloween
PREORDER 2022 New Movie Black Adame Ancient Egyptian Male Hero Tight Jumpsuit 3d Printing Cloak Halloween adalah rekomendasi kami selanjutnya. Produk yang satu ini dijual satu set yang terdiri dari jumpsuit, rompi, dan jubah.
Dibuat di Cina, ini adalah produk impor yang butuh waktu lama untuk sampai sehingga kamu harus pre order jauh-jauh hari. Bahannya berkualitas tidak mudah sobek. Pakaian ini nyaman untuk jadi kostum Halloween andalan.
La Casa De Papel Adult Bodysuit Jumpsuit Money Heist Costume
Siapa nih yang masih belum bisa move on dari drama Netflix Money Heist? Kamu bisa tampil di perayaan Halloween dengan La Casa De Papel Adult Bodysuit Jumpsuit Money Heist Costume. Bahannya dari poliester yang nyaman dan adem sehingga cocok dipakai di berbagai cuaca.
Bahan topengnya dari plastik tebal dan tidak mudah retak. Tersedia dalam ukuran dari S hingga XXL. Jumpsuit warna merah ini sangat ikonik tentunya.
Kostum Harry Potter Jubah Dasi Harry Potter Cosplay Halloween - DEWASA
Harry Potter memang sebuah karakter yang sulit dilupakan. Dari buku hingga filmnya yang booming hingga dibuat taman hiburannya, penggemarnya tak juga surut malah makin bertambah. Bagi kamu yang Potterhead, bisa memakai Kostum Harry Potter Jubah Dasi Harry Potter Cosplay Halloween – DEWASA.
Tersedia ukuran untuk anak dan dewasa. Ada ukuran S hingga XXL untuk anak dan dewasa. Jubah ini berbahan poliester dan cocok untuk unisex. Tersedia dalam warna merah untuk Gryffindor, Hijau untuk Slytherin, Biru untuk Ravenclaw, dan Kuning untuk Hufflepuff.
Pennywise Cosplay Costume Clown
Pennywise Cosplay Costume Clown dihadirkan oleh brand Boocre. Kostum ini cocok untuk kamu yang gemar nonton film horor IT. Kostum dewasa ini hadir dalam karakter Pennywise.
Dalam paket terdiri dari atasan, celana, dan juga topeng. Cocok untuk pesta kostum atau halloween. Nyaman dipakai karena bahannya dari poliester yang adem.
Kostum Joker/Costume Supervillain Batman DC
Kostum Joker/Costume Supervillain Batman DC ini tidak bisa ketinggalan untuk dilirik. Kamu yang ingin pakai baju villain bisa lirik yang satu ini. Terbuat dari bahan 100% Polyester, mudah dicuci dan cepat kering. Paket ini isiannya lengkap.
Dalam paket ada baju, celana, dan jubah ungu. Ada juga rompi hijau, dasi, dan topeng. Produk tersedia dari ukuran M hingga XL.
Kostum Badarawuhi
Penggemar film horor tentu tidak asing dengan karakter Badarawuhi dalam film KKN Desa Penari. Nah, kamu bisa tampil penuh gaya dengan Kostum Badarawuhi saat perayaan Halloween. Dalam satu paket sudah lengkap isiannya. Ada basahan hijau, hiasan kepala, jarik hijau, dan selendang hijau.
Paket juga berisi gelang, sabuk, klat bahu, kemben, anting, hingga rambut palsu. Pastikan tampilan kamu makin mempesona dengan paket ini.
Valak the Nun Biarawati Cosplay Costume
Valak the Nun Biarawati Cosplay Costume adalah rekomendasi terakhir kami. Kostum yang satu ini berbahan kombinasi poliester dan chemical fiber. Nyaman dipakai dan tidak bikin gerah. Satu paket berisi jubah dan rok.
Ukurannya all size untuk dewasa. Panjang bajunya 120 cm dan lingkar dadanya 100 cm. Panjang veilnya 48 cm.
Cek Kelengkapan Kostum
Saat membeli kostum secara online atau offline, kamu wajib mengecek kelengkapan kostum yang kamu beli. Ada kalanya kostum dijual hanya berupa pakaian saja tanpa aksesori atau sebaliknya. Ada juga yang dijual lengkap pakaian hingga aksesori. Cek kelengkapannya agar kamu tidak kecewa membelinya. Selain itu, usahakan mengecek juga kualitas kostum dan paket yang kamu pilih dari review pembelinya. Dengan begini, kamu jadi tidak was-was saat membeli kostum tersebut.