Tampil Keren dan Mewah dengan 7 Rekomendasi Ikat Pinggang Branded untuk Pria dan Wanita (2023)

Tampil Keren dan Mewah dengan 7 Rekomendasi Ikat Pinggang Branded untuk Pria dan Wanita (2023)

Sumber gambar pixabay.com

Selain pakaian, tas, atau sepatu, ikat pinggang juga kerap dipertimbangkan mereknya. Semakin bermerek, maka penampilan semakin terkesan mewah dan elegan. Inilah rekomendasi ikat pinggang yang akan membuatmu tampil keren.

Barang Bermerek Memberikan Kesan Tampilan Fashion yang Keren

Tak dipungkiri bahwa tren fashion berkembang secara cepat. Barang-barang fashion sangat up-to-date dan banyak diburu orang-orang, termasuk barang fashion yang tergolong bermerek. Produk fashion yang bermerek biasanya lebih nyaman dipakai, berkualitas tinggi, dan modelnya menjadi daya tarik pencinta fashion. Meski harganya selangit, namun setara dengan kenyamanan dan kualitas yang didapat.

Merek Ikat Pinggang Ternama yang Berkualitas

Levi's

Sumber gambar kaskus.co.id

Levi Strauss & Co terkenal sebagai produsen pakaian dari Amerika Serikat. Merek yang telah berdiri sejak 1853 ini dikenal sebagai produsen jeans yang berkualitas. Pencinta celana jeans pasti belum puas rasanya jika belum memiliki Levi’s 501. Jeans seri Levi’s 501 sangat populer di dunia yang selama 140 tahun terus berkembang menyesuaikan selera generasi baru.

Levi Strauss & Co kini tak hanya dikenal sebagai produsen celana jeans. Levi Strauss & Co telah berkembang dengan memproduksi aksesori, salah satunya adalah ikat pinggang. Produk ikat pinggang dari merek ternama ini terbuat dari bahan kulit asli yang tebal.

Pierre Cardin

Sumber gambar bukalapak.com

Siapa yang tidak mengenal Pierre Cardin. Merek ini terkenal dengan produk-produk fashion berkualitas seperti tas, pakaian pria dan wanita, hingga parfum. Melengkapi keberagaman produknya, Pierre Cardin juga memproduksi aksesori fashion seperti ikat pinggang.

Pierre Cardin selalu mengutamakan kualitas dan estetika di setiap produknya, termasuk ikat pinggang. Ikat pinggang Pierre Cardin membuat kamu semakin percaya diri dengan tampilan yang elegan.

Lombardi Giovanni

Sumber gambar blibli.com

Ikat pinggang kini tak hanya berfungsi mengencangkan celana, namun juga sebagai aksesori yang menunjang penampilan. Banyak produsen ikat pinggang yang mampu membaca fungsi tambahan ikat pinggang tersebut dengan mengeluarkan berbagai model ikat pinggang.

Lombardi Giovanni Indonesia tidak ketinggalan membaca peluang ini. Selain memiliki kualitas tinggi, Lombardi Giovanni Indonesia juga memiliki desain yang keren dan elegan. Berbagai model yang tersedia cocok untuk berbagai kalangan usia. Pastikan produk Lombardi Giovanni Indonesia masuk daftar incaranmu.

Calvin Klein

Sumber gambar iprice.co.id

Calvin Klein sukses menguasai industri fashion dunia. Calvin Klein memang selalu memperhatikan kualitas dalam setiap produknya sehingga mampu menjadi incaran berbagai kalangan. Meski dikenal dengan produk berkualitas, tak membuat harganya menjadi sangat mahal. Harganya sangat sebanding dengan kualitas yang diberikan.

Ikat Pinggang Branded untuk Pria dan Wanita

Pria

Levi's Genuine Leather Belt - Icon Light Brown 77135-0734

Sumber gambar tokopedia.com

Tak hanya sebagai pencegah celana kedodoran, ikat pinggang juga bisa menunjukkan selera fashionmu. Untuk itu, memilih ikat pinggang juga ada triknya agar selera fashionmu terlihat keren.

Pertama, perhatikan panjang ikat pinggang. Ikat pinggang yang bagus untuk menunjang tampilanmu adalah yang memiiki sisa panjang beberapa inch setelah dililitkan di pinggang. Sisa ikat pinggang yang berlebihan akan membuat kesan canggung pada gayamu.

Kedua, pilihlah ikat pinggang yang berukuran satu atau dua nomor di atas ukuran celanamu. Jika ukuran celanamu adalah 32, kamu bisa memilih ikat pinggang yang berukuran 33 atau 34.

Salah satu ikat pinggang yang bisa kamu pilih untuk menunjang gayamu adalah Levi's Genuine Leather Belt Original - Mount Olympus. Ikat pinggang ini sangat cocok dipadukan dengan celana jeans maupun celana bahan.

Jangan khawatir, ikat pinggang ini dibuat dari kulit asli dengan lebar 3,5 cm. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 499.900.

Lombardi Giovanni Automatic Buckle Belt

Sumber gambar tokopedia.com



Ikat pinggang Lombardi Giovanni Automatic Buckle Belt memiliki desain yang artistik dan materialnya yang lebih elastis. Materialnya adalah kulit asli sehingga lebih berkualitas. Ikat pinggang ini bisa kamu peroleh di Zalora dengan harga Rp 1.038.400.

Calvin Klein Jeans Classic Belt 35Mm

Sumber gambar mapemall.com

Ikat pinggang dari Clavin Klein satu ini mampu membuat tampilanmu terkesan rapi dan trendi. Logo Calvin Klein pada gesper ikatnya memiliki desain yang sangat cantik. Material kulit sapinya sangat berkualitas sehingga penampilan semakin terlihat berkelas. Ikat pinggang ini memiliki lebar 3,4 cm. Kamu bisa membeli produk ini di Mapemall dengan harga Rp 1.690.000.

Wanita

Levi's Convertible O Ring Belt 38132-0013

Sumber gambar tokopedia.com

Memperhatikan bentuk tubuh adalah langkah awal memilih ikat pinggang yang pas. Bagi kamu yang memiliki tubuh besar dengan pinggang yang berisi, sebaiknya pilih ikat pinggang yang berwarna gelap dan tidak terlalu lebar. Sebaliknya, bagi kamu pemilik tubuh mungil dengan bentuk pinggang kecil, pilih ikat pinggang yang berukuran kecil dan senada dengan pakaian yang kamu kenakan.

Jika kamu bingung memilih ikat pinggang yang pas,produk Levi’s Convertible O Ring Belt 38132-0013 bisa jadi referensi. Ikat pinggang ini terbuat dari kulit asli yang tahan lama dan cocok digunakan bersama dengan celana jeans maupun celana bahan. Produk cantik ini bisa kamu beli di Tokopedia seharga Rp 399.900.

Calvin Klein Reversible Leather Belt Gift Pack

Sumber gambar calvinklein.co.uk



Salah satu ikat pinggang yang bisa kamu pakai adalah Calvin Klein yang satu ini. Calvin Klein membuat ikat pinggang ini dari bahan kulit asli dengan desain reversible styling yang bisa kamu gunakan bolak-balik. Logo ‘’CK’’ Calvin Klein terpahat cantik pada buckle-nya. Tersedia di website Calvin Klein, produk ini dijual seharga sekitar Rp 682.000 di calvinklein.co.uk.

Lombardi Giovanni Lyna Genuine Leather Belt

Sumber gambar zalora.co.id

Ikat pinggang yang tipis bisa kamu gunakan ketika hendak memakai atasan yang dimasukkan ke dalam rok atau celana. Trik ini akan membuat lekuk tubuhmu terlihat lebih ramping. Ikat pinggang tipis pun juga bisa kamu gunakan untuk mempercantik penampilanmu saat memakai kardigan. Jangan ragu memilih warna seperti perak atau emas untuk membuatmu terlihat semakin trendi.

Kamu bisa membeli ikat pinggang dari Lombardi Giovanni untuk menunjang penampilanmu tersebut. Lyna Genuine Leather Belt didesain dengan buckle dari logam berwarna perak dan terbuat dari kulit asli. Produk ini memiliki lebar 2 cm dan panjang 106 cm. Kamu bisa mendapatkannya di Zalora seharga Rp 318.400.

Mango Flower Buckle Leather Belt

Sumber gambar zalora.co.id



Salah satu ikat pinggang yang bisa kamu gunakan untuk menunjang penampilan adalah Flower Buckle Leather Belt dari Mango. Produk ini terbuat dari bovine leather dengan detail bunga yang bernuansa metalik. Hadir dalam warna hitam, kamu bisa membelinya di Zalora dengan harga Rp 699.000.

From our editorial team

Manfaatkan Aksesori untuk Menutupi Kekurangan Tubuh

Aksesori memang dapat menambah kesan penampilan yang keren. Kamu juga bisa memanfaatkan aksesori tersebut untuk menutupi kekurangan dalam tubuh kamu. Seperti pemilihan ikat pinggang yang juga perlu disesuaikan untuk pinggang yang besar atau kecil. Apabila kamu tepat pemilihan aksesori, penampilanmu juga akan semakin keren dan percaya diri.