Mencari Rak Keren? 10 Rekomendasi Rak Kayu Ini Dapat Memperindah Interior Ruangan Rumah Anda

Mencari Rak Keren? 10 Rekomendasi Rak Kayu Ini Dapat Memperindah Interior Ruangan Rumah Anda

Anda pasti membutuhkan rak kayu untuk menyimpan buku-buku, hiasan ruangan, dan barang-barang lain yang ada di rumah. Cobalah melirik beberapa rekomendasi rak kayu dari BP-Guide ini agar barang-barang di rumah dapat tersimpan rapi dan terlihat indah.

Jenis Rak yang Paling Populer Adalah Rak Kayu karena Mudah untuk Dipadukan dengan Semua Interior Ruangan

Sumber gambar desaininterior.me

Hunian minimalis yang indah kini tengah menjadi tren di masyarakat. Memiliki hunian yang indah menjadi hal utama agar penghuni dapat merasakan kenyamanan. Hunian yang indah bisa diwujudkan melalui pemilihan furnitur yang tepat.

Salah satu furnitur yang selalu ada di setiap ruangan adalah rak. Rak tak hanya berfungsi sebagai tempat menata barang namun juga menjadi item dekorasi ruangan. Rak dari kayu memiliki kesan yang hangat dan mudah dipadukan dengan semua interior ruangan.

Ada beberapa jenis rak yakni rak minimalis simpel, rak besar, hingga rak dengan desain yang unik yang bisa Anda pilih.

Memilih Rak Kayu yang Sesuai

Sesuaikan Ukuran Rak

Sumber gambar theneilp.com

Memilih rak pun tak bisa asal-asalan. Anda harus memperhatikan ukuran rak. Tinggi rak yang ideal adalah bagian teratasnya masih dapat dijangkau oleh tangan. Rak yang terlalu tinggi dapat menyulitkan Anda saat membersihkan bagian rak.

Jika raknya tinggi, maka usahakan pilih rak yang lebarnya tidak terlalu luas agar penataan barang lebih fleksibel. Sebaliknya, ketika ingin membeli rak yang berukuran pendek, pilih rak yang sedikit lebar.

Kedalaman rak memengaruhi ruang penyimpanan. Oleh karena itu, Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhanmu. Semakin dalam rak, semakin banyak barang yang dapat disimpan.

Mudah Dipasang dengan Rak Lain

Sumber gambar peggybraswelldesign.com

Penggunaan beberapa rak yang menyebar di dinding dapat memperindah ruangan. Jika ingin menggabungkan beberapa rak, sebaiknya pilih desain yang serasi dan rapi. Anda bisa memilih rak yang memang dibuat dengan fitur penggabungan sehingga akan mudah untuk menyambungkannya dengan rak lain. Pengaturan posisi rak dari yang tinggi hingga rendah juga dapat memperindah ruangan.

Mudah Dirakit

Sumber gambar fabelio.com

Ada beberapa rak yang didesain untuk dirakit sendiri. Rak kayu merupakan rak yang relatif lebih mudah dirakit. Anda tinggal menyediakan obeng atau palu karena biasanya saat membeli rak, di dalamnya sudah tersedia sekrup atau paku. Untuk memudahkan proses perakitan, baca petunjuk di buku manual dengan jeli.

Kualitas Kayu yang Digunakan

Sumber gambar forum.rumah123.com

Kualitas suatu bahan merupakan hal yang paling esensial. Untuk memilih rak kayu yang berkualitas, Anda juga harus memperhatikan kualitas kayu yang digunakan. Pilih rangka kayu yang cukup kuat sehingga Anda bisa menyimpan barang dalam jumlah yang banyak. Kekuatan rangka juga berpengaruh pada keawetan rak. Semakin kuat rangka, semakin awet rak.

Selain rangka, Anda juga harus memastikan bahwa jenis kayu yang digunakan adalah kayu yang kokoh, awet, tahan rayap, dan tahan lembap. Hal ini penting agar barang yang tersimpan juga tidak dimakan rayap dan rak tidak mudah berjamur atau keropos.

10 Rekomendasi Rak Kayu untuk Dekorasi Ruangan

The Olive House Wooden Square 5T Rak Serbaguna

Sumber gambar www.blibli.com

Rak serba guna ini terbuat dari bahan kayu pinus. Terdiri dari 5 rak dan memiliki warna yang natural, The Olive House Wooden Square 5T Rak Serbaguna cocok digunakan di segala ruangan Anda. Rak kayu ini memiliki desain Scandinavian yang dapat digunakan untuk berbagai fungsi.

Adanya sentuhan finishing natural oil membuat rak ini menonjolkan kesan kayu asli dan alami namun tetap kokoh. Rak ini dijual di Blibli dengan harga Rp 712.857

Funika 11237 BR CPB Rak Penyimpanan Serbaguna

Sumber gambar www.blibli.com

Funika memiliki rak yang dapat menyimpan barang dengan simpel namun elegan. Rak ini bisa Anda rakit secara mudah tanpa membutuhkan waktu yang lama. Rak kayu ini bisa Anda letakkan di ruang tamu, ruang keluarga, maupun ruang lainnya.

Setiap papan rak memiliki baut yang kencang yang menjadikannya kuat dan kokoh. Dengan ketebalan papan 12 mm, rak ini dapat menyimpan barang dalam jumlah yang banyak. Rak Funika memiliki 8 ruang penyimpanan. Sebagian dari ruang tersebut memiliki handle yang cantik. Tersedia dalam warna cokelat tua, Anda dapat membeli rak elegan ini di Blibli seharga Rp 378.000.

Livien French Series Rak Sudut

Sumber gambar www.dekoruma.com

Sudut ruangan merupakan tempat yang memiliki daya tarik tersendiri dan memiliki banyak fungsi. Anda dapat memberikan sentuhan kecil untuk mempercantiknya. Rak sudut ruangan merupakan item yang pas untuk mempercantik sekaligus mengisi kekosongan sudut ruangan.

Rak penyimpanan Livien French Series Rak Sudut dapat menjadi pilihan Anda. Rak ini terdiri atas 4 susun yang dapat digunakan untuk meletakkan berbagai koleksi pribadi. Warna putih yang bersih menjadikan rak ini menjadi item yang pas untuk mempercantik sudut ruangan.

Terbuat dari batang kayu mahoni dan premium fiberboard yang berkualitas serta tahan lama. Untuk membelinya, Anda bisa berkunjung ke website resmi Dekoruma dengan harga Rp 743.600.

Fabelio 4040 Kubos Rak Buku

Sumber gambar fabelio.com

Rak panjang dengan 16 ruang ini dapat Anda bongkar pasang dengan bebas. Kompartemennya lega sehingga membuat semua barang Anda dapat tersimpan dengan aman. Rak ini memiliki ukuran 146 cm x 29 cm x 146 cm. Rangkanya terbuat dari honeycomb board dan finishing-nya dari oak paper veneer.

Untuk perawatan, Anda bisa membersihkan rak ini dengan lap kering. Rak ini dijual di Fabelio dengan harga Rp 1.499.000.

Graver DC 165 Rak Pajangan

Sumber gambar fcenter.co.id

FCENTER Graver Lemari Display DC 165 adalah rak serbaguna yang didesain simpel dan minimalis. Rak ini terbuat dari bahan particle board dan ditujukan untuk menyimpan buku, action figure, dan koleksi benda kesayangan lainnya. Rak ini memiliki ukuran 1505 x 320 x 1825 mm. Anda dapat membeli rak ini seharga Rp Rp 1.421.000,00 di fcenter.co.id.

IKEA HEJNE Rak Kayu

Sumber gambar ikea.co.id

Rak dari IKEA ini terbuat dari kayu solid yang belum dilapisi. Kayu solid yang belum dilapisi merupakan bahan alami yang lebih awet dan lebih mudah dirawat jika dipoles dengan wax atau minyak. Rak ini harus dipasang di dinding sehingga perlu digunakan perangkat pemasangan yang cocok untuk dinding rumah. Perlu diketahui, rak ini memiliki beban maksimum 35 kg. Anda dapat mendapatkan rak cantik ini di website resmi Ikea dengan harga Rp 490.000.

FCENTER Graver Lemari Hias LH-2607

Sumber gambar fcenter.co.id

FCENTER Graver Lemari Hias LH 2607 adalah display cabinet yang terbuat dari bahan particle board yang kuat dan kokoh. Teksturnya yang cantik tak hanya membuat rak ini berfungsi sebagai tempat penyimpanan namun juga penghias ruangan.

Rak ini dapat dibongkar pasang dengan mudah. Anda cukup menyediakan obeng untuk merakitnya. Rak cantik ini dapat Anda beli di website Fcenter dengan harga Rp 889.000.

Home Living THRKP001 Rak Buku

Sumber gambar www.blibli.com

Rak buku Home Living THRKP001 merupakan rak buku gantung handmade yang terbuat dari bahan kayu jati belanda. Anda dapat memasang rak buku ini di dinding atas meja belajar. Jadi, bisa lebih menghemat ruangan terutama untuk ruangan yang minimalis. Untuk pembelian, Anda dapat membelinya di Blibli seharga Rp 399.000.

Nestudio Maurice Mcneill Cabinet

Sumber gambar www.blibli.com

Rak ini memiliki dua pintu yang berbahan kayu mahoni dan memiliki sekat rak. Rak Maurice Mcnell Cabinet memiliki pola grafis yang unik dan desain perpaduan warna monokrom yang cantik. Bisa untuk diletakkan di sudut ruang makan atau dapur agar terlihat indah.

Rak ini memiliki dimensi 76 x 46 x 137 cm dengan berat 54 kg. Anda dapat membeli rak cantik ini seharga Rp 4.650.000 di Blibli.

Ivaro 4573 Expo Multi Purpose Rak Buku

Sumber gambar www.blibli.com

Ivaro 4573 Expo Multi Purpose adalah lemari buku yang memiliki material dari perpaduan logam dan particle board. Rak ini kuat, tidak berbau, antijamur, dan antirayap. Memiliki desain minimalis dengan motif serat kayu yang membuatnya terlihat lebih elegan.

Kompartemennya juga luas sehingga bisa diisi untuk beberapa buku dan peralatan lainnya. Rak buku ini memiliki dimensi 79 x 39 x 99 cm dengan berat 8 kg. Anda bisa membelinya di Blibli seharga Rp 1.550.000.

From our editorial team

Yuk, Tata Barang-barang agar Semakin Rapi dengan Pilihan Rak Menarik!

Setiap rumah tangga pasti butuh banget rak cantik agar barang-barang di rumah bisa rapi. Barang-barang yang berserakan akan membuat Anda tidak nyaman, bukan? Pilihlah rak yang sesuai dengan tema ruangan yang ada di rumah agar selaras dan semakin indah.

Tag