Baca juga
- 10 Rekomendasi Jaket untuk Anak yang Keren namun Tetap Nyaman
- Musim Hujan Hampir Tiba! Siapkan 10 Rekomendasi Jaket dan Sweater Hoodie Ini untuk Si Kecil agar Terus Terlindungi (2023)
- 10 Rekomendasi Jaket Anak Laki-laki agar Tampil Lebih Keren (2023)
- Buah Hati Makin Fashionable dengan 10 Rekomendasi Jaket Anak Perempuan! (2023)
- Ini 7 Rekomendasi Sweater Anak 2023 yang Bisa Dipakai saat Musim Hujan agar Tubuhnya Tetap Hangat
Hangatkan Tubuh Si Kecil Selama Musim Hujan dengan Jaket
Musim hujan sudah tiba, saatnya Anda mempersiapkan baju hangat untuk Anda sendiri dan juga untuk buah hati. Memiliki balita di rumah memang harus selalu ekstra hati-hati. Balita lebih mudah sakit karena sistem imunnya masih rendah dan belum bisa cepat menyesuaikan diri dengan cuaca yang ia hadapi. Maka dari itu, sebagai orangtua persiapan kita untuk buah hati harus sangat matang, ya.
Salah satu cara untuk menjaga suhu tubuh anak tetap hangat adalah dengan memakaikan jaket. Saat bepergian jauh, selalu kenakan jaket pada anak. Apalagi jika bepergiannya memang naik sepeda motor. Jangan sampai anak masuk angin atau kehujanan lalu jatuh sakit. Memakai jaket akan membantu menjaga anak tetap hangat dan nyaman selama perjalanan.
Tidak hanya itu, jaket juga bisa dipakaikan pada anak saat ia di rumah, utamanya saat cuaca sedang sangat dingin. Selain jaket, bisa juga memakaikan selimut. Namun, selimut lebih ribet karena bisa membelit anak dan merepotkan jika anak ingin berpindah ruangan. Sementara dengan jaket, anak bebas bergerak ke ruang mana saja dan tetap merasa nyaman tanpa terbelit.
Jaket anak banyak tersedia di pasaran. Mulai dari model hingga harganya bervariasi. Anda harus bijak memilihnya. Ini supaya anak nyaman memakainya dan juga bisa mendapat banyak manfaat dari memakai jaket. Karena itu, BP-Guide menyediakan tips memilih jaket balita terbaik.
Tips Memilih Jaket Balita Terbaik
Utamakan Bahan Nyaman
Jaket bukan sekadar fashion untuk membuat tampilan anak jadi keren saja. Manfaatnya sangat besar untuk kesehatan anak. Karena itu, kita tidak bisa asal saja memilihnya. Di saat cuaca tidak menentu, anak jadi lebih mudah sakit. Maka dari itu pemakaian jaket diharapkan bisa menjaganya tetap nyaman dan bisa melindunginya dari suhu dingin dan juga serangan virus.
Utamakan memilih bahan jaket anak yang nyaman dipakai. Anda bisa memilih bahan katun. Bahan ini tidak hanya lembut di kulit namun juga bisa menyerap keringat dengan cepat sehingga anak tidak merasa kegerahan saat memakai jaketnya. Jaket bahan katun juga nyaman dipakai di semua musim. Hindari jaket dengan bahan nilon atau poliester. Kedua bahan tersebut tidak bisa menyerap keringat dengan baik dan akan terasa sangat panas jika dikenakan di musim panas.
Pilih yang Dilengkapi Hoodie
Jaket hadir dalam aneka model yang keren. Apalagi jaket untuk anak-anak, modelnya begitu variatif dari yang menggemaskan, bertema hero, dan lain sebagainya. Namun, utamakan fungsi daripada model, ya. Apapun modelnya, pastikan Anda memilih yang dilengkapi hoodie.
Adanya hoodie pada jaket akan sangat bermanfaat bagi anak. Hoodie alias penutup kepala bisa melindungi anak saat musim hujan dan saat ia ada di luar rumah. Hoodie bisa melindungi kepalanya dari tetesan air hujan. Selain itu, saat cuaca terik, hoodie juga bisa melindungi kepalanya dari kepanasan akibat teriknya matahari. Dengan begini, anak tidak akan pusing karena kepanasan.
Pilih Ukurannya
Ukuran tentu menjadi tolok ukur penting saat akan membeli jaket anak. Namanya orangtua tentu ingin membeli suatu benda yang sekiranya bisa dipakai anak dalam waktu lama. Begitu pula saat membeli jaket. Agar tidak perlu membeli lagi dalam waktu dekat maka biasanya orangtua membeli ukuran jaket yang agak besar. Namun pastikan Anda tidak membeli yang terlalu besar, ya.
Jaket anak yang terlalu besar akan membuat penampilan anak jadi aneh. Ia juga bisa jadi kesulitan bergerak karena jaket yang terlalu besar. Jaket yang terlalu kecil juga akan menyulitkan anak. Ia jadi mudah gerah dan kulitnya jadi kesulitan bernafas. Selain itu, ia juga jadi sulit bergerak aktif karena jaketnya terlalu ketat. Pilih satu ukuran lebih besar sudah cukup untuk lebih awet dipakai.
Pilih Warna yang Sesuai
Anda juga perlu memikirkan warna jaket yang akan dibeli dan dipakai anak. Anda bisa menyesuaikan dengan jenis kelamin anak, misalnya anak lelaki memakai warna maskulin seperti hitam, biru, navy, cokelat, marun, putih, dan lain sebagainya. Sementara anak perempuan bisa memakai warna pink, merah, kuning, putih, dan warna soft lainnya.
Namun, boleh saja semisal Anda memilih warna sesuai warna kesukaan anak. Pilihkan deretan warna cerah agar kesan ceria anak tidak hilang. Jaket dengan warna cerah juga bisa bikin anak lebih semangat saat beraktivitas.
Ini Dia Rekomendasi Jaket untuk Balita yang Bisa Anda Pilih
Elephas Flanel Hoodie Jacket
Elephas Flanel Hoodie Jacket merupakan rekomendasi pertama kami. Jaket keren ini terbuat dari bahan flanel yang lembut dan empuk. Bahannya juga premium sehingga aman dan nyaman di kulit buah hati. Bahannya juga sudah berstandar eco-tex jadi aman dari zat berbahaya. Ada banyak varian warna yang ditawarkan. Untuk ukurannya juga tersedia dari S hingga L. Ukuran S untuk anak usia 1 hingga 2 tahun, M untuk anak usia 3 hingga 4 tahun, dan L untuk anak usia 5 hingga 6 tahun.
Wakakids Jaket Bayi Motif Star Bear 3753
Wakakids Jaket Bayi Motif Star Bear 3753 merupakan rekomendasi kami selanjutnya. Produk yang satu ini terbuat dari bahan katun yang berkualitas bagus. Bahannya nyaman dikenakan karena cepat menyerap keringat. Sablonnya tidak mudah rusak dan awet meski berulang kali dicuci. Ukuran jaket cocok untuk anak usia 1 tahun.
CuddleMe BabyCape Jaket Bayi
CuddleMe BabyCape Jaket Bayi begitu menggemaskan untuk dipakai buah hati. Jaket bayi ini tampak manis dari segi modelnya. Produk mudah dipakai dan juga mudah dilepas. Cape ini bisa dikenakan bolak balik, setiap sisi bisa dimanfaatkan berdasarkan cuaca.
Bagian luarnya terbuat dari bahan micropolar fleece. Bahan tersebut lembut, hangat, dan nyaman. Bagian dalam cape terbuat dari silky spandex dengan filling polyester hypoallergic yang aman untuk kulit. Agar bagian lengan terbentuk, Anda tinggal snap button pada bagian kanan dan kiri cape-nya. Produk juga bisa dimanfaatkan sebagai selimut untuk bayi baru lahir. Ini cocok untuk anak baru lahir hingga usia 3 tahun.
Mexican Jaket Bayi - Yellow Cat Jacket
Mexican Jaket Bayi - Yellow Cat Jacket terbuat dari bahan polar fleece yang nyaman dikenakan. Bahannya sudah SNI sehingga menjamin keamanan jaket untuk dikenakan. Bahan jaket cepat kering, elastis, dan tahan lama digunakan. Tekstur jaket juga lembut jadi nyaman di kulit. Ada ukuran untuk anak usia 1 tahun hingga 2 tahun. Pilihan warnanya ada banyak seperti warna aqua, navy, brown, dan marun.
HIPOfant Jaket BELVINFLEECE
HIPOfant Jaket BELVINFLEECE merupakan rekomendasi selanjutnya. Produk ini tersedia dalam ukuran untuk anak usia 1 tahun hingga 3 tahun. Jaket keren ini dibuat di Indonesia dengan kualitas ekspor sehingga dijamin berkualitas tinggi. Produk sudah bersertifikat SNI sehingga terjamin keamanannya. Desainnya keren dan bikin anak terkesan begitu kekinian.
Kidzclusive - Jaket Hoodie Anak (Born To Explore)
Kidzclusive - Jaket Hoodie Anak (Born To Explore) adalah jaket keren untuk buah hati. Paduan warnanya begitu pas dan bikin anak terkesan makin ceria dan kekinian saat memakainya. Jaket berkualitas tinggi, tidak mudah rusak, dan nyaman dikenakan. Ini bisa dipakai saat anak jalan-jalan, berkendara, atau saat cuaca sedang dingin. Ada ukuran untuk anak usia 1 hingga 9 tahun yang tersedia. Jaket sudah dilengkapi penutup kepala sehingga anak makin nyaman beraktivitas saat cuaca dingin maupun panas.
Baby Lona Dino Tie Dye Jaket Hoodie Anak Bayi 1-2 Tahun
Baby Lona Dino Tie Dye Jaket Hoodie Anak Bayi 1-2 Tahun tentu tidak bisa terlewatkan begitu saja. Produk ini aman karena bahannya bebas dari bahan kimia berbahaya. Jaket juga bebas dari pewarna buatan formaldehyde, nikel dan logam terekstraksi lainnya. Bahan utamanya adalah katun khusus yang sangat lembut untuk kulit. Katun juga bisa menyerap keringat dengan cepat dan tidak panas di kulit.
Jaket ini anti alergi dan anti bakteri. pH jaket juga netral sehingga aman untuk kulit bayi. Produk dibuat di pabrik modern dan juga sudah bersertifikat SNI sehingga jaket terjamin keamanannya. Jaket tidak mudah melar dan warnanya tidak mudah luntur meski dicuci berulang kali.
Little Agra LAS 8171
Little Agra LAS 8171 hadir dengan desain yang keren dan bikin gaya buah hati makin fashionable. Aksennya juga lucu dan menggemaskan. Produk ini desainnya nyaman dengan hoodie yang bisa melindungi kepala anak. Terbuat dari bahan katun, bahannya cepat menyerap keringat dan tidak bikin anak gerah. Ada ukuran untuk usia 1 tahun hingga 4 tahun.
Jacket Bayi dan Anak / I am Cotton Jacket Hoodie
Jacket Bayi dan Anak / I am Cotton Jacket Hoodie merupakan jaket dengan bahan yang bagus dan berkualitas. Bahan katun baby terry begitu lembut dan empuk di kulit anak. Bagian depan jaket dilengkapi zipper untuk membuka tutup jaket dengan lebih mudah. Jaket juga dilengkapi saku sehingga anak bisa membawa snack favoritnya atau uang di sakunya. Ada ukuran untuk anak usia 2 tahun hingga 6 tahun.
Jacket Windbreaker motif Dino - MOEJOE
Jacket Windbreaker motif Dino - MOEJOE merupakan rekomendasi terakhir kami. Produk yang satu ini hadir dilengkapi dengan zipper berkualitas tinggi. Ada juga hoodie pada jaket ini sehingga bisa melindungi kepala anak dengan lebih maksimal. Desain jaket ini keren sehingga bikin tampilan anak makin menggemaskan. Ada ukuran untuk anak usia 18 bulan hingga 8 tahun yang tersedia.
Gunakan Deterjen Khusus
Saat mencuci pakaian anak, termasuk juga jaket, Anda perlu memakai deterjen khusus. Gunakan deterjen khusus untuk anak-anak. Deterjen anak biasanya memiliki bahan yang formulanya lebih lembut. Selain itu, deterjen juga tidak banyak meninggalkan residu pada pakaian anak sehingga lebih aman di kulit anak. Jaket anak yang memiliki banyak aksen seperti bulu, kancing, dan lainnya juga sangat disarankan dicuci dengan deterjen khusus. Deterjen tersebut bisa membantu menjaga kualitas bahan jaket.