Sonic Gear, Speaker Canggih Masa Kini

Sumber gambar adangerousmethod-themovie.com

Mendengarkan musik agaknya sudah menjadi hobi nyaris setiap orang. Konon, mendengarkan musik tidak hanya bisa merelaksasi pikiran, namun juga dapat meningkatkan daya kerja otak. Musik klasik sendiri diyakini sangat berpengaruh terhadap kecerdasan otak bahkan semenjak dalam perut ibunda. Kegiatan satu ini bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja, terutama saat luang. Beberapa dari kamu mungkin suka mendengar musik di saat macet ketika menempuh perjalanan menuju kantor, saat sedang memasak di dapur atau di sela-sela mengejar tenggat tugas yang menumpuk.

Mungkin kamu pernah merasa tidak nyaman saat musik yang diputar dalam volume tinggi tiba-tiba terdengar pecah dan tidak bulat? Hal itu bisa terjadi karena speaker hanya mendukung frekuensi bass yang rendah. Ketidaknyamanan ini bisa kamu atasi dengan menggunakan music player portable dari Sonic Gear. Brand asal Singapura ini dikenal mampu menghasilkan audio bermutu lewat perangkat rakitannya dan kualitasnya tidak akan mengkhianatimu.

Alasan Menggunakan Speaker dari Sonic Gear

Sumber gambar lazada.com

Sebelum membeli perangkat pelantang, tentunya kamu wajib mencari tahu tawaran apa saja yang ada di pasaran. Tentunya, kamu mencari produk dengan kualitas terbaik bukan? Beberapa hal yang harus kamu perhatikan ketika membeli speaker atau music player adalah harga dan spesifikasi.
Sonic Gear adalah salah satu speaker wireless dengan harga terjangkau. Selain desainnya yang keren dan berkesan jantan, pelantang tanpa kabel ini juga praktis. Kamu cukup menyalakan Bluetooth pada perangkat andalan dan voila, Sonic Gear sudah bisa digunakan. Bahkan, beberapa jenisnya bisa memungkinkan kamu untuk membawa speaker ini ke mana-mana. Cocok banget untuk kamu yang berencana liburan dan mengadakan music party bersama teman-teman. Berikut alasan lain mengapa kamu harus memilih pelantang Sonic Gear.

Harga Terjangkau dibanding Brand Besar Lain

Sumber gambar tokopedia.com

Sonic Gear hadir untuk kamu yang ingin merasakan sensasi maksimal dari perangkat pelantang. Apalagi, di tengah berbagai macam gempuran permainan baik daring atau luring yang begitu marak, tentunya kamu juga ingin merasakan pengalaman keren ketika memainkan game favorit bukan?

Untuk para gamer, kamu tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Berkisar pada Rp99.000,- hingga Rp160.000,- dan kamu bisa terpuaskan dengan apiknya kemampuan speaker mungil dari Sonic Gear satu ini. Harga ekonomis ini sebanding dengan kualitas suara yang dihasilkan.

Bila dibandingkan dengan perangkat pelantang lain berharga serupa, kemampuan Sonic Gear Quatro 2 ini boleh dibilang bagus. Bila kamu bermain dengan action game, maka efek suara dari ledakan bom serta desingan peluru akan terdengar lebih hidup. Tentunya, bisa menambah keseruanmu ketika bermain!

Built FM di Beberapa Seri

Sumber gambar wknc.org

Kadang-kadang memang bosan mendengar lagu-lagu dalam playlist sementara memasukkan semua lagu yang sedang hits atau tembang nostalgia dalam perangkat portable juga tidak mungkin. Nah, di beberapa serinya, speaker Sonic Gear juga menambahkan fitur FM Radio built-in yang memudahkan kamu untuk bebas mengikuti acara radio pilihan. Cukup dengan speaker tanpa alat lain. Praktis!

3 Fungsi Playback

Sumber gambar idownloadblog.com

Fitur yang harus ada pada speaker kekinian tentulah fitur input USB. Ini akan menambah kemudahan bagimu guna mengakses playback seperti Bluetooth, AUX IN, dan TF Card. Juga, sama pentingnya dengan fitur penyambung perangkat ke USB. Makin lengkap dengan akses lainnya semisal play, next track, previous track, dan tombol-tombol penting lain yang familiar dipakai saat menggunakan perangkat audio.

10 Speaker Sonic Gear yang Bisa Kamu Pilih

Jadi, sudah tahu apa saja kelebihan pelantang dari Sonic Gear ini kan? Itu sebab kenapa kamu harus memilihnya. Pasti, keseruan kamu saat bermain game atau ketika menonton film akan bertambah bila menggunakan speaker dari brand ini. Nah, siap untuk menyimak rekomendasi paling hits dari kami? Yuk, intip daftar berikut!

Sonic Gear Quatro 2

Sumber gambar lelong.com

Seperti kita tahu, sekarang ini eranya portable. Produsen perangkat berbasis teknologi kian bersaing menghadirkan produk yang praktis dan tetap kaya manfaat. Sama halnya dengan produsen speaker, mereka terus menambah fitur baru agar penikmat audio terus terhibur, misalnya Bluetooth maupun konektor untuk dihubungkan ke perangkat audio lainnya.

Salah satunya lewat Sonic Gear Quatro 2 ini. Meski didesain dengan harga murah, kamu tetap bisa membawanya ke mana pun dengan mudah berkat model kompak yang dimilikinya. Speaker satu ini dirancang dengan USB 2.0 yang memudahkanmu menghubungkannya dengan komputer, laptop atau ponsel. Memiliki empat panel refleks bass sekaligus, suara bass yang dihasilkan pun dalam dan kuat.

Desain dari Sonic Gear Quatro 2 ini pun keren dan hadir dalam beberapa pilihan warna yang bisa kamu pilih. Polesan mould brushed aluminium sebagai finishing touch memberikan kesan mewah namun tetap terlihat sederhana. Cocok bagi kamu yang tidak suka kelihatan mencolok. Dapatkan pelantang ini di Lazada dengan harga Rp98.900,- atau bisa juga kamu beli di Shopee dengan harga Rp95.000,- saja.

Khusus untuk situs belanja Lazada, Sonic Gear Quatro 2 tersedia dalam warna hijau, lengkap dengan garansi lokal selama satu tahun. Kalau kehabisan di dua situs belanja tersebut, jangan khawatir! Coba mampir Tokopedia dan pilih Sonic Gear Quatro 2 seharga Rp99.500,-. Pilihan warna hitam, biru, oranye dan hijau siap disesuaikan dengan kesukaanmu.

Sonic Gear Quatro V

Sumber gambar bukalapak.com

Butuh audio multifungsi? Bisa terkoneksi dengan micro SD dan USB? Menyetel radio dari speaker pun bukan hal mustahil. Itu bisa kamu dapatkan dengan memakai Sonic Gear Quatro V! Speaker Sonic Gear edisi ini dilengkapi dengan remote control jadi kamu bisa mengatur fitur-fitur tanpa perlu repot. Meski dentuman bass-nya agak over, tapi secara keseluruhan suara dari audio ini tergolong bagus, dengan suara berdaya 5W. Layak untuk kamu pakai bermain game atau menonton film. Tinggal hubungkan saja ke laptop atau flash disk/micro SD lewat kabel AUX.

Eh, ada fitur Bluetooth juga, lho. Sonic Gear Quatro V bisa kamu koneksikan ke dongle receiver Bluetooth, tapi dijual terpisah karena Leapfrog sebagai pencipta Sonic Gear tidak menyediakan dongle. Nah, untuk membeli produk ini, kamu bisa mengunjungi tokopedia.com seharga Rp146.000,- bergaransi satu tahun. Kamu juga bisa memilih warna speaker yang tersedia seperti hitam, kuning, biru, atau oranye.

Kamu juga bisa mendapatkan pelantang ini di Shopee senilai Rp150.000,- yang tersedia dalam warna merah, hijau, hitam, biru, dan oranye. Sebagai referensi lain, beli pula produk ini di Blibli seharga Rp179.000,- dengan garansi satu tahun.

Sonic Gear Morro 2200

Sumber gambar bukalapak.com

One thing for sure: jangan sembarang memilih speaker. Kenyamanan telingamu bergantung padanya. Jadi, pastikan kamu memilih audio terbaik yang bebas distorsi. Sonic Gear mengeluarkan edisi Morro 2200 khusus buatmu!

Speaker model 2.2 yang dilengkapi bass berkekuatan ganda serta panel berdesain teknologi refleks energi tinggi ini juga memiliki port USB sehingga bisa kamu koneksikan ke perangkat audio lainnya. Speaker berdaya total 16 Watt ini makin lengkap dengan master volume dan fitur kontrol level bass. Dapatkan audio keren 100 persen original ini di bukalapak.com seharga Rp117.300,- bergaransi resmi.

Sonic Gear Morro 2200 yang sempurna dengan subwooder driver ini bisa juga kamu dapatkan di Lazada seharga Rp127.500,- dan sudah termasuk garansi lokal satu tahun. Kalau kamu biasa belanja di bhinneka.com, produk ini juga tersedia di sana. Temukan speaker warna hitam chic ini di dengan harga Rp123.000,- saja. Murah, kan?

Sonic Gear Titan 5

Sumber gambar lelong.com

Kenikmatan suara audio yang solid dan bass yang dalam dari Sonic Gear Titan 5 jelas tak ada duanya. Selain output suara yang bagus, speaker ini juga memiliki dua tweer dengan ukuran driver tiga inci, dan satu subwoofer dengan driver lima inci. Makin keren karena ada lampu LED pada speaker edisi ini, sehingga kamu lebih mudah tahu sistem apa yang sedang menyala. Tenang, port USB juga ada, kok. Kapan pun kamu dapat menghubungkannya dengan audio player lain.

Speaker dengan fitur Radio FM ini bisa kamu beli di blibli.com seharga Rp299.000,- atau di Shopee dengan harga Rp280.000,-. Sebagai alternatif lain, kamu juga bisa membeli pelantang yang dibanderol seharga Rp339.000,- ini di Lazada dengan garansi lokal selama enam bulan.

Sonic Gear Pandora Mini

Sumber gambar lelong.com

Speaker ini tidak hanya dilengkapi dengan radio FM, port USB dan fitur Bluetooth wireless. Hal lain yang membuat pelantang Sonic Gear Pandora Mini berbeda dengan speaker lain adalah baterai lithium sebesar 400 mAH yang tahan lama dan bisa diisi ulang. Daya tahan baterai ini memungkinkan kamu mendengarkan musik sampai empat jam nonstop!

Bicara soal desain, Pandora Mini dibuat dengan model sederhana dan portable. Kamu bisa mendapatkan speaker ini di Tokopedia seharga Rp145.000,- atau Bibli dengan harga Rp110.000,-. Bila kehabisan di dua situs belanja tersebut, kamu bisa memperoleh speaker berfrekuensi 150Hz hingga 18KHz ini di Lazada seharga Rp129.900,- dan sudah termasuk garansi lokal resmi selama enam bulan.

Sonic Gear Titan 7

Sumber gambar lazada.co.id

Suara jernih adalah dambaan pecinta musik. Bayangkan kalau suara yang keluar dari audiomu penuh distorsi. Duh, nggak nyaman, kan? Apalagi kalau kamu penggemar game dan film. Suara adalah faktor super penting yang membuat aktivitasmu jadi lebih hidup. Bila kamu ingin mendapatkan pelantang multimedia bersuara kuat dengan budget terbatas, jangan cemas!

Sonic Gear Titan 7 bersistem 2.1 dapat menjadi solusi. Meski kecil, speaker ini bakal menghasilkan suara mengagumkan karena audio tersebut dilengkapi teknologi bass ultra, dengan slot untuk USB dan kartu memori sehingga kamu bisa menghubungkan ke perangkat lain. Tenang, pecinta radio juga bisa menikmati gelombang FM lewat speaker ini. Perangkat ini juga memiliki kekuatan output hingga 50 Watt, subwoofer driver lima inci, tujuh warna LED serta fitur Bluetooth.

Boleh dikatakan, Sonic Gear Titan 7 ini menjawab semua kebutuhan kamu. Beli sekarang di Lazada dengan harga Rp445.000,- saja. Untuk kamu yang biasa belanja di Bibli, pelantang ini juga tersedia seharga Rp475.000,-. Speaker berdesain ciamik yang dibanderol Rp483.000,- ini juga bisa kamu dapatkan di Shopee loh. Jadi, mau beli di mana?

Sonic Gear Evo 9

Sumber gambar lelong.com

Sebaiknya, speaker satu ini tidak kamu pakai bersama laptop, karena ukurannya semi raksasa, alias lebih besar dari speaker Sonic Gear lainnya. Justru bakal lebih tepat jika kamu memilih EVO 9 untuk bermain game maupun menonton film, karena dentuman bass-nya dijamin bikin puas! Kualitasnya tetap nomor satu. Waktu bersantaimu bakal semakin seru dengan fitur-fiturnya.

Sedang bosan? Kenapa tidak hubungkan saja USB atau kartu SD ke speaker ini, dan bersantai sambil mendengarkan radio? Makin mudah karena ada fitur Bluetooth yang memungkinkanmu memilih lagu dari ponsel. Speaker dengan subwoofer ukuran 5,25 inci ini juga akan memanjakanmu lewat remote control wireless yang mencapai jarak lebih dari 8 meter, dan enam mode Equalizer.

Bingung beli di mana? Kamu bisa menemukan audio dengan grafik EQ beranimasi ini di shopee.co.id senilai Rp670.000,-. Speaker yang dilengkapi empat subwoofer tersebut juga dapat dibeli di Tokopedia seharga Rp700.000,-. Sudah ada member di Bukalapak? Beli speaker warna hitam ini di bukalapak.com seharga Rp770.000,-. Ada garansi satu tahun, lho!

Sonic Gear Armageddon 3

Sumber gambar rakitan.co.id

Setujukah kamu, bahwa dari namanya saja speaker ini sudah terkesan keren? Yap, Sonic Gear Armageddon 3 memang terbukti mampu menghasilkan suara menggelegar yang bakal menghidupkan suasana. Bayangkan saja kamu bermain game dengan memakai speaker ini. Wah, pasti heboh dan bikin kamu malas gerak alias mager saking serunya.

Kalau kamu mau mendengarkan lagu saja, speaker berdaya total 46 watt ini bisa memanjakan karena memiliki kualitas bagus. Pelantang ini dilengkapi subwoofer kayu yang bikin suara jernih dan tentunya membuat lagu-lagu favorit terdengar lebih aduhai. Selain itu, ada audio input sepanjang 35 milimeter, subwoofer treble dan bass, kontrol khusus untuk master volume, treble, atau bass, dengan kekuatan listrik 230 Volt hingga 250 Volt.

Catat juga ya, frekuensi yang bisa direspon mulai dari 40 Hz sampai 20 KHz. Soal desain, Armageddon 3 berwarna hitam nan elegan ini jelas keren, karena melalui finishing logam sehingga nampak kokoh sekaligus stylish! Dapatkan speaker multimedia ini di dimensidata.com seharga Rp626.400,-. Bisa juga kamu dapatkan di Tokopedia seharga Rp650.000,-, atau di hicomtec.com dengan Rp550.000,-.

Sonic Gear Ego 3nity Pro 2.1

Sumber gambar ezyhero.com

Tidak sulit mendapatkan speaker berkualitas dengan fitur lengkap dan tampilan keren, jika kamu mencarinya di Sonic Gear. Kali ini, Sonic Gear menghadirkan speaker kekinian sebagai wujud komitmen terhadap kemajuan inovasi perangkat audio. Pasti kamu bertanya-tanya, memang ada apa sih di Sonic Gear Ego 3nity?

Suara yang dihasilkan oleh speaker berdaya 22 Watt RMS ini amat jernih dan halus. Itu juga berkat subwoofer sebesar 12 Watt RMS dengan bass driver empat inci. Suara bass yang dihasilkan pun enak ditelinga dan kamu bisa mengendalikan langsung dari speaker. Tampilan EQ-nya pun memberikan kesan keren dan trendi. Tak lupa, speaker Ego 3nity bisa kamu koneksikan ke komputer, DVD, MP3 Player, CD, dan sejenisnya.

Dapatkan Sonic Gear Ego 3nity Pro 2.1 warna hitam di Lazada seharga Rp450.000,-. Speaker dengan bass reflex port ini juga dijual di Shopee senilai Rp490.000,-. Cari yang lebih hemat? Coba mampir ke tokopedia.com dan dapatkan audio keren ini seharga Rp375.000,- saja!

Sonic Gear 2Go Now

Sumber gambar lazada.com

Jangan lihat dari ukurannya yang kecil, tapi tengoklah kualitas suara Sonic Gear 2GO; jernih dan bagus. Tinggi volume tak akan membahayakan gendang telingamu. Mendengarkan musik atau menonton film bakal makin tenang karena audio ini memberikan suara bulat dan meminimalisir noise atau gangguan bising.

Speaker Sonic Gear ini juga portable, lho. Mudah dipindahkan serta dihubungkan ke ponsel, komputer atau laptop dan alat audio lainnya. Speaker berdaya total RMS3 W ini disempurnakan dengan baterai Li-on yang membuat speaker-mu bisa bertahan sampai lima jam nonstop! Wah, keren, kan? pelantang ini juga dilengkapi speaker jack 3,5 milimeter dan memiliki kontrol volume dengan amplifier.

Jadilah bagian dari kebangkitan MP3 player terkini dengan membeli Sonic Gear 2 Go di Tokopedia seharga Rp80.000,-, dengan garansi satu tahun. Selain itu, kamu juga mendapat pilihan untuk membeli produk ini di Shopee senilai Rp93.000,- atau di Bukalapak seharga Rp101.000,- yang tersedia dalam warna oranye!

From our editorial team

Pilih Produk Teknologi Berkualitas Baik

Produk teknologi biasanya dipakai untuk jangka waktu yang cukup lama, oleh sebab itu tidak ada salahnya jika kamu melakukan riset sebelum membeli. Jangan segan bertanya perbedaan jenis dan kegunaan saat memilih baik secara daring mau pun luring. Pastikan barang elektronik yang kamu dapatkan bukan barang ilegal dan memiliki garansi agar bisa digunakan secara nyaman dan aman.