Tak Lengkap Menikmati Keindahan Bandung Tanpa Menikmati Camilan Khas Bandung

Sumber gambar www.dafamhotels.com

Bandung memang sudah lama menjadi salah satu destinasi favorit untuk liburan. Wilayah pinggiran seperti Lembang, Ciwidey, dan Pangalengan merupakan daerah yang menyajikan kesejukan dan ketenangan. Dan sudah tentu memiliki pemandangan alam yang indah.

Tak hanya memiliki panorama yang menakjubkan, Bandung pun dikenal sebagai salah satu surga kuliner di Indonesia. Berbagai penganan khas banyak dijual di kota ini. Dari mulai makanan berat, hingga makanan ringan atau cemilan.

Jadi, tak lengkap rasanya ketika berjalan-jalan ke Kota Bandung tanpa menikmati cemilan yang memang banyak dijajakan di setiap sudut kota. Cemilan-cemilan khas ini memiliki cita rasa yang lain dan bakal bikin ketagihan.

Camilan Khas Bandung Unik, Kreatif, dan Bikin Kangen

Sumber gambar blogspot.com

Orang Bandung dikenal sebagai sosok kreatif. Ada banyak hal yang diolah menjadi sebuah industri kreatif dan kemudian akhirnya dikenal ke seluruh negeri.

Seperti saat booming keripik Ma Icih beberapa tahun lalu. Keripik ini menjadi terkenal karena memperkenalkan jenjang rasa pedas pada keripik singkong buatannya. Dengan sistem penjualan melalui media sosial, keripik Ma Icih selalu menjadi buruan para pencinta kuliner pedas.

Belakangan muncul seblak. Cemilan yang juga mengandalkan rasa pedas ini juga menjadi booming dan banyak diburu pencinta kuliner. Bahkan, kini sudah banyak penjual seblak di luar Bandung.

Semua cemilan khas Bandung ini kerap menyajikan sisi kreatif dan keunikan, sehingga selalu bikin kangen mereka yang pernah mencicipinya.

Kangen Camilan Khas Bandung? Jangan Khawatir, Anda juga Bisa Berkreasi Menciptakannya di Dapur

Sumber gambar www.tandapagar.com

Buat Anda yang kangen dengan camilan khas Bandung tapi belum sempat berkunjung kembali ke sana, tidak perlu khawatir. Karena pada dasarnya cmilan-camilan ini bisa dibuat sendiri di rumah. Bahan-bahannya pun relatif mudah didapatkan dan proses pembuatannya juga tidak akan bikin pusing kepala. Sederhana dan cepat.

Pingin tahu apa saja cemilan khas Bandung yang bisa dibuat sendiri di rumah? Simak terus ulasan BP-Guide kali ini ya.

Ini Dia Cara Membuat 12+ Camilan Khas Bandung yang Populer

Gehu (tauge tahu)

Sumber gambar cookpad.com

Orang Bandung sering menyingkat sebuah nama penganan atau camilan yang dibuatnya. Seperti halnya camilan Gehu yang merupakan singkatan dari "toge ngeusian tahu" alias toge di dalam tahu. Bahan dan cara membuatnya sangatlah mudah. Berikut kami berikan resep Gehu Bandung.

  • Bahan pokok
  • 10 buah tahu kotak
  • Minyak goreng

  • Bahan celupan
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 btg daun bawang, iris tipis
  • 1 sdm tepung beras
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam halus
  • 2 gelas air matang

  • Bahan isian
  • 100 gr tauge, bersihkan lalu rendam di air hangat
  • 75 gram daun kubis, bersihkan iris-iris tipis lalu rendam di air hangat
  • 1 buah wortel, bersihkan, iris-iris tipis, rendam di air hangat
  • 5 buah cabai merah keriting, ulek kasar
  • 100 gr daging ayam giling, tumis
  • 50 gr udang rebon, rendam di air hangat
  • 1 sdm garam halus
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir

  • Cara membuat
  • Campurkan bahan isian, lalu aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata
  • Setelah itu campurkan semua bahan-bahan celupan kemudian aduk hingga merata
  • Potong tahu menjadi 2 bagian membentuk segitiga lalu iris bagian tengahnya
  • Isi bagian tengah tahu tersebut dengan bahan isian yang telah diolah sebelumnya
  • Setelah semua tahu diberi isian, celupkan semua tahu ke dalam bahan celupan kemudian goreng semua tahu hingga matang
  • Angkat dan sajikan gehu di atas piring saji bersama cabai rawitnya

Cilok

Sumber gambar kapanlagi.com

Seperti halnya Gehu, Cilok juga sebuah singkatan, lengkapnya "aci dicolok". Aci atau tepung kanji ini diolah sedemikian rupa hingga bisa menjadi camilan. Setelah matang, dicolok (ditusuk) dengan potongan bambu dan kemudian diberi bumbu kacang atau saus. Jadilah camilan yang dikenal dengan Cilok. Berikut resep membuatnya.

  • Bahan
  • 125 gram tepung aci (kanji/tapioka)
  • 125 gram tepung terigu
  • 200 ml air panas mendidih
  • 1/4 sdt merica
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • 2 batang daun bawang, daunnya saja diiris tipis
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • Air untuk merebus secukupnya

  • Bahan bumbu kacang
  • 100 gram kacang tanah, goreng
  • 7 buah cabe rawit merah
  • 4 sdm gula merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm air asam jawa
  • 200 ml air
  • Garam secukupnya
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • Minyak seperlunya untuk menggoreng

  • Cara membuat
  • Siapkan wadah, masukkan tepung terigu dan irisan daun bawang kemudian tuang air panas yang sudah dicampur dengan bawang putih halus, garam, gula, merica, dan kaldu bubuk.
  • Aduk rata lalu masukkan tepung aci sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk dan tidak lengket.
  • Bentuk bulat-bulat kecil adonan, rebus dalam air yang sudah mendidih hingga cilok mengapung.
  • Angkat dan tiriskan, dan cilok siap untuk disajikan dengan bumbu kacang, bisa tambahkan kecap manis bila suka.
  • Terakhir, haluskan bahan-bahan untuk bumbu kacang kemudian tumis dengan sedikit minyak, beri garam secukupnya lalu aduk sampai matang.

Cireng

Sumber gambar pinterest.com

Jika Cilok adalah "aci dicolok" maka Cireng tak lain dari "aci digoreng". Bahan bakunya utamanya pun relatif sama, menggunakan tepung kanji. Pingin tahu cara membuatnya? Ikuti saja resep di bawah ini.

  • Bahan
  • 150 gr tepung tapioka/kanji
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1/2 sdt kaldu bubuk (optional)
  • 1/2 sdt garam, atau sesuai selera
  • 2 batang daun bawang, potong-potong kecil
  • 1/2 sdt penyedap rasa (optional)
  • Tepung tapioka untuk taburan, secukupnya

  • Biang
  • 50 gr tepung tapioka
  • 150 ml air dingin suhu ruang

  • Cara membuat
  • Masukkan bahan adonan kering dalam wadah besar.
  • Campur tepung tapioka/kanji, bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, kaldu bubuk, penyedap rasa dan daun bawang, aduk rata dan sisihkan.
  • Masukkan bahan biang dalam sebuah panci, aduk sampai tepung larut.
  • Nyalakan api kecil dan rebus sambil diaduk-aduk hingga biang berubah kental, liat dan bening seperti lem.
  • Matikan api dan segera tuang biang ke dalam wadah ke adonan kering dalam wadah.
  • Campur dengan spatula karena masih panas.
  • Jika sudah agak hangat, uleni dengan tangan hingga tercampur rata menggunakan telapak tangan sampai rata dan menggumpal jadi satu antara biang dan adonan kering.
  • Taburi tangan dengan tepung tapioka sedikit dan ambil sejumput adonan. Bentuk menjadi bulat pipih. Lakukan sampai adonan habis.
  • Supaya tidak melekat satu sama lain, taburi setiap adonan aci yang sudah dibentuk dengan tepung lagi.
  • Panaskan minyak goreng. Pipihkan lagi aci jika agak menggembung, setelah minyak panas, goreng aci dengan api kecil.
  • Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat dengan kecap manis atau saus.

Brownies kukus

Sumber gambar resepaneka.info

Brownies kukus juga menjadi salah satu camilan khas Bandung yang pantang dilewatkan. Penganan ini juga termasuk mudah untuk membuatnya sendiri di dapur rumah Anda. Kami berikan resepnya untuk Anda coba di rumah ya.

Sekadar catatan, Anda tidak perlu menggunakan mixer untuk mencampur adonan, cukup meggunakan spatula kayu agar hasilnya lebih sempurna.

  • Bahan
  • 200 gram gula pasir
  • 6 butir telur ayam
  • 100 gram cooking chocolate
  • 125 gram tepung terigu
  • 200 gram mentega
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 2 sdm susu bubuk
  • Garam dan vanilla secukupnya
  • Pelembut kue secukupnya

  • Cara membuat
  • Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, garam
  • Cairkan/tim cooking chocolate dan mentega
  • Kocok telur dan gula pasir sampai tercampur dengan sempurna
  • Tambahkan pelembut kue, lalu ayakan bahan sebelumnya (terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, garam, dan vanilli)
  • Setelah tercampur masukkan tim cokelat dan mentega
  • Siapkan loyang yang sudah diberi kertas roti yang diolesi mentega, lalu tuang adonan brownies ke loyang
  • Panaskan kukusan yang akan digunakan, pastikan airnya cukup untuk mengukus adonan sampai matang
  • Tutup kukusan dengan serbet agar air tidak mengenai kue
  • Kukus adonan kurang lebih 35 menit dengan api kecil sedang
  • Angkat brownies lalu dinginkan
  • Sebagai pemanis taburkan cokelat serut di atasnya
  • Potong sesuai selera

Klappertart

Sumber gambar www.pegipegi.com
  • Bahan
  • 60 gram margarin
  • 200 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • 165 gram tepung terigu protein sedang
  • 5 butir telur
  • 125 gram gula pasir
  • 100 ml susu cair
  • 2 sendok makan rhum
  • 150 gram kelapa muda, dikerok melebar

  • Cara membuat
  • Panaskan margarin, air, dan garam sampai mendidih.
  • Masukkan tepung terigu, aduk sampai kalis.
  • Angkat lalu tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata.
  • Masukkan gula pasir sambil dikocok rata.
  • Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah sampai rata.
  • Tambahkan rhum, aduk rata.
  • Masukkan kelapa muda, aduk rata.
  • Tuang di loyang 12x24x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  • Panggang dalam oven selama 45 menit dengan suhu 180 derajat celsius.
  • Klaapertart siap disantap.

Batagor

Sumber gambar tribunnews.com
  • Bahan
  • Tahu putih
  • 200 gram ikan tenggiri yang sudah dihaluskan
  • 3 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 butir putih telur
  • 150 ml air es
  • 100 gram tepung sagu
  • 20 gram tepung terigu

  • Bahan bumbu kacang
  • 2 siung bawang putih
  • 5 cabai keriting
  • 250 gram kacang tanah
  • Garam dan gula secukupnya

  • Cara membuat
  • Campurkan ikan tenggiri, daun bawang, garam, merica, dan gula pasir kemudian ulen hingga rata.
  • Masukkan putih telur dan air es, aduk rata.
  • Tambahkan tepung sagu dan terigu, aduk kembali hingga mencampur sempurna.
  • Masukkan adonan dalam tahu yang sudah di iris atau bungkus dengan kulit pangsit.
  • Celupkan dalam adonan telur dan terigu yang diberi sedikit garam.
  • Goreng hingga warna batagor menjadi kuning keemasan.
  • Untuk bumbu kacang, goreng kacang tanah hingga matang, lalu blender bersama dengan bawang putih dan cabai kerinting, tambahkan air sesuai kekentalan yang diinginkan.
  • Masukkan garam dan gula sesuai selera.
  • Masak dengan api kecil sampai mendidih.
  • Tambahkan daun jeruk supaya lebih segar hingga bumbu mulai matang.
  • Sajikan batagor di atas piring saji dan siram dengan bumbu kacang.

Seblak

Sumber gambar cookpad.com

Seblak merupakan camilan khas Bandung yang sempat jadi buruan para penikmat kuliner ketika berlibur ke Kota Kembang. Camilan ini pun cukup mudah membuatnya.

Ada beberapa versi seblak basah telor khas Bandung ini. Ada yang memasukkan telur terlebih dahulu seperti telur orak-arik. Ada juga yang dimasukkan saat memasak. Berikut resep membuat seblak.

  • Bahan
  • 50 gram kerupuk kanji mentah
  • 1 buah sosis dan 2 butir bakso sapi ukuran sedang, diiris tipis sebagai pelengkap
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 tangkai daun bawang, rajang halus
  • 1 tangkai seledri, cincang
  • Bawang goreng secukupnya
  • Garam dan penyedap rasa, secukupnya
  • Kecap manis, secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis

  • Bumbu kacang yang dihaluskan
  • 5 buah cabai rawit, atau sesuai selera
  • 2 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 butir kemiri (optional)
  • 2 butir kencur

  • Cara membuat
  • Didihkan air dan rendam kerupuk mentah hingga lumer.
  • Angkat kemudian tiriskan dan beri sedikit minyak goreng agar tidak saling menyatu, aduk rata dan sisihkan.
  • Ulek bumbu yang harus dihaluskan, panaskan wajan dan tumis bumbu yang sudah halus sampai harum.
  • Masukkan bakso dan sosis yang sudah diiris, daun bawang, dan seledri kemudian aduk rata.
  • Masukkan kerupuk yang sudah dilumerkan tadi, aduk lagi.
  • Masukkan telur kocok dan aduk agak cepat agar telur membentuk orak-arik dan tidak menggumpal.
  • Beri sedikit air dan bubuhkan garam beserta penyedap rasa secukupnya.
  • Biarkan sebentar sampai air agak berkurang kemudian bubuhkan sedikit kecap manis untuk memperkuat rasa dan aduk sampai air benar-benar mengering.
  • Tuangkan ke mangkuk atau piring saji dan taburkan bawang goreng di atasnya.
  • Seblak basah pedas gurih siap disajikan dan santaplah selagi hangat.

Basreng

Sumber gambar blogspot.com
  • Bahan
  • 1250 gram ikan tenggiri atau ikan lain, sesuai selera
  • 1/2 sendok makan garam kasar
  • 1 butir telur
  • 150 gram es serut
  • 1/4 sendok teh penyedap rasa
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh soda kue
  • 1 sendok makan bawang putih goreng
  • 1 sendok makan bawang merah goreng
  • 100 gram tepung sagu

  • Cara membuat
  • Masukkan ikan yang sudah bersih duri dan garam ke dalam blender lalu giling hingga halus.
  • Masukkan telur, es serut, penyedap rasa, bawang putih, merica bubuk, soda kue, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng dan giling sampai lembut.
  • Setelah semua adonan halus, campurkan tepung sagu lalu aduk menggunakan tangan hingga kalis.
  • Selanjutnya, cetak adonan bulat-bulat menggunakan sendok lalu masukkan ke dalam air mendidih dan tunggu hingga matang.
  • Setelah bakso matang, tiriskan hingga dingin kemudian iris bakso tipis-tipis dan bakso siap digoreng.

Combro

Sumber gambar www.resepharian.com
  • Bahan
  • 1 kilogram singkong, parut
  • 1 batang daun bawang, diiris-iris kecil
  • 100 gram kelapa tua
  • 2 sendok makan tepung sagu atau tepung kanji
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

  • Bahan isian
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 250 gram oncom, haluskan
  • 1 batang daun bawang, diiris kecil
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 4 buah cabai merah
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya

  • Cara membuat isian Combro
  • Haluskan bahan isian combro menggunakan ulekan.
  • Siapkan wajan yang sudah diberi minyak goreng secukupnya, lalu panaskan di atas kompor dengan nyala api sedang.
  • Setelah minyak goreng panas, masukkan semua bumbu dan tumis hingga mengeluarkan aroma yang harum.
  • Tambahkan merica, oncom, garam, gula pasir, dan daun bawang ke dalam wajan. Aduk dan tumis kembali semua bahan tersebut hingga tercampur secara merata.
  • Setelah matang, angkat dan sisihkan.

  • Cara membuat Combro
  • Kupas kulit singkong dan kemudian cuci hingga bersih dengan menggunakan air yang mengalir.
  • Singkong yang sudah dibersihkan diparut lalu peras airnya, ambil singkong dan buang air perasaannya.
  • Parutlah kelapa tua lalu taruhlah pada sebuah wadah atau mangkuk, campurkan bersama dengan parutan singkong dan uleni hingga semua bahan tercampur merata.
  • Tambahkan tepung kanji, irisan daun bawang, dan garam ke dalam adonan tersebut. Aduk hingga adonan tercampur sempurna, tiriskan dan buang airnya lagi.
  • Ambillah satu kepal tangan adonan singkong yang dicampur dengan parutan kelapa sebelumnya, lalu pipihkan dan tambahkan dengan bahan isian combro yang sudah dibuat sebelumnya ke dalam adonan.
  • Kemudian gulung adonan hingga menutupi bahan isian dengan rapat dan bentuklah adonan menjadi lonjong.
  • Selanjutnya goreng adonan combro tersebut hingga matang dan berubah warna menjadi kuning kecokelatan.
  • Angkat dan tiriskan, lalu susun atau taruhlah combro yang sudah digoreng di atas piring saji.
  • Combro khas Bandung siap disantap.

Misro

Sumber gambar www.resepseharihari.com
  • Bahan
  • 2 kg singkong panjang atau sedang
  • 1 buah kelapa setengah tua
  • 2 sendok teh garam
  • Minyak goreng secukupnya

  • Bahan isi
  • 400 gram cokelat (bubuk atau batang)
  • 70 gram mentega
  • 300 gram gula pasir

  • Cara membuat adonan
  • Kupas singkong kemudian parut
  • Parut juga kelapa, santan dari kelapa dibuang karena yang dibutuhkan ampasnya, kemudian aduk.
  • Masukan garam aduk hingga merata.

  • Cara membuat isi
  • Masukan mentega ke dalam wajan atau penggoreng di atas api sedang.
  • Masukan cokelat sesuai selera, tunggu hingga meleleh atau mencair
  • Masukan gula pasir ssesuai yang anda inginkan, tunggu hingga mencair.
  • Aduk dan tunggu jangan sampai gosong, karena bisa menjadikan rasa pahit pada cokelat.
  • Angkat, dinginkan

  • Cara membuat misro
  • Buat adonan menjadi ukuran bulat atau berbentuk seperti telur, masukan cokelat di tengahnya kemudian balutkan kembali seperti semula berbentuk telur. dan bulat seperti itu sampai adonan habis.
  • Panaskan minyak goreng dengan api sedang.
  • Masukan misro yang sudah dibentuk dan goreng secara seksama tunggu hingga berwana kuning keemasan, angkat lalu sajikan.

Pisang Bolen

Sumber gambar cookpad.com
  • Bahan kulit
  • 1/2 kg tepung terigu
  • 1/4 margarin
  • 2 btr kuning telur
  • 1 sdm fermipan dan air 1/2 gelas
  • 1 sdm gula
  • Sedikit garam

  • Bahan isian
  • 10 buah pisang raja yang tua dan matang, potong jadi 2 bagian
  • 100 gr keju cheddar, diserut kasar
  • 2 kuning telur, kocok lepas untuk mengoles

  • Cara membuat kulit
  • Campur terigu, garam, gula, telur, dan margarin sampai rata
  • Tuangkan air dingin sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis
  • Masukkan ke dalam kulkas selama 15 menit
  • Keluarkan dari kulkas, bagi dua
  • Satu bagian adonan digilas setebal 1/2 cm, dan yang satu bagian lagi bentuk menjadi kotak
  • Letakkan adonan berbentuk kotak di atas adonan yang telah ditipiskan dan bungkus adonan berbentuk kotak dengan adonan yang ditipiskan.
  • Gilas setebal 1/2 cm.
  • Lipat menjadi 3-5 lapis seperti kita melipat selimut saat menyetrika.
  • Ulangi langkah seperti di atas sampai 4x dan kulit siap digunakan.

  • Cara membuat isi
  • Potong adonan kulit yang sudah berbentuk lembaran ukuran 10x10 cm.
  • Taruh pisang dan keju di tengah kulit.
  • Gulung kemudian lipat ujung-ujungnya.
  • Taruh di loyang yang telah dioles margarin. Letakkan lipatan pada bagian bawah.
  • Diamkan 25 menit, kemudian oles dengan kuning telur.
  • Panggang sampai kuning kecokelatan di dalam oven suhu 180 celsius selama 25 menit.
  • Angkat, keluarkan dari loyang dan dinginkan.
From our editorial team

Nikmati Sensasi Kaya Rasa dari Camilan Bandung di Rumah

Sesekali saat berkunjung ke Bandung, tentunya jangan sampai ketinggalan mencari camilan khas Bandung yang rasanya lezat dan menggugah selera makan ini. Tapi, bila kangen dengan cita rasanya, Anda bisa mencoba menikmati makanan ini di rumah sendiri. loh. Resep dari BP-Guide di atas bisa Anda pertimbangkan untuk membuat camilan Bandung enak di rumah.