Baca juga
- 30 Rekomendasi Hadiah Ulang Tahun untuk Bayi 1 Tahun yang Menjadi Pilihan Para Pakar Kado (2023)
- 30 Rekomendasi Kado Terbaik untuk Bayi Perempuan dan Tips Memilih Kado yang Cocok untuk Bayi Usia 1 Tahun, Langsung Dari Ahlinya! (2023)
- Nggak Perlu Bingung, Ada 30 Rekomendasi Hadiah untuk Bayi Baru Lahir dan Tips Memilih Hadiah yang Bermanfaat Menurut Pakar Anak
- 30 Rekomendasi Hadiah Kelahiran untuk Menambah Kebahagiaan para Orang Tua Baru, Pilihan Ahli Kado! (2023)
- 30 Inspirasi Kado yang Bermanfaat untuk Bayi Laki-laki Rekomendasi dari para Ahli Kado!
Menjenguk Bayi Baru Lahir Ada Aturannya, Loh!
Saat ada bayi baru lahir, baik itu keponakan atau anak sahabat kita, tentunya kita merasa turut berbahagia. Kita tentu bersemangat untuk menjenguknya. Datang menjenguk bayi akan terasa ada yang kurang jika kita tidak membawa apa-apa. Meski tidak wajib untuk membawa kado, namun kado jadi salah satu bentuk perhatian kita terhadap bayi yang baru lahir tersebut.
Saat menjenguk bayi baru lahir, ternyata ktia tidak bisa asal datang, mencoba menggendong bayi atau menciumnya saja loh. Ada aturan yang harus kita ketahui dan kita lakukan saat menjenguk bayi. Aturan ini memang tidak tertulis namun akan lebih baik dilakukan demi keselamatan bayi dan juga demi menjaga perasaan ibu bayi.
Pertama, jangan datang jika kamu sedang dalam kondisi sakit. Bisa saja penyakitmu menular pada bayi karena bayi baru lahir masih rentan terhadap aneka penyakit. Sistem imunnya masih belum sempurna sehingga bayi lebih mudah tertular.
Kedua, hindari mencium sang bayi meski kamu sedang sangat gemas. Aroma bayi memang sangat menggoda dan membuat kita ingin selalu menciumnya. Namun rupanya mencium bayi tidak dianjurkan. Bayi yang baru lahir begitu rentan infeksi. Hindari meletakkan wajah dekat dengan wajah bayi.
Ketiga, pastikan kamu mencuci tangan hingga bersih sebelum memegang atau menggendong bayi. Kita tentu tidak mau menggendong bayi dalam keadaan tangan penuh bakteri, virus, dan debu dari luar. Ingatlah bahwa kamu hanya boleh menggendong bayi jika diperbolehkan. Perhatikan juga kondisi bayinya apakah sedang tidur atau sudah bangun. Jika masih tidur sebaiknya tidak dilakukan karena akan mengganggu tidurnya.
Nah, itu dia beberapa aturan dalam menjenguk bayi. Jadi, jangan asal datang lalu bersikap seenaknya, ya. Demi kesehatan dan keselamatan bayi, kita harus memperhatikan beberapa hal di atas.
Tips Memilih Kado untuk Bayi
Pilih Barang yang Digunakan Dalam Keseharian
Saat mencari hadiah untuk bayi maka kita akan dibingungkan dengan banyak sekali pilihan. Maka dari itu, persempit pilihan kamu dengan memikirkan barang apa yang kiranya akan digunakan dalam keseharian si bayi. Umumnya, keluarga yang baru punya bayi akan sangat repot dan kurang memperhatikan aneka keperluan bayi sehari-hari. Maka dari itu, tidak ada salahnya jika kita yang menjenguk membawakan barang-barang bayi.
Kamu bisa pilih popok, baju bayi, hingga bak mandi. Deretan barang tersebut tentunya akan dibutuhkan dalam keseharian bayi. Pilihan barang lainnya adalah handuk, selimut, hingga aneka produk mandi untuk bayi. Jika ragu hendak membelikan merek tertentu, maka kamu bisa menanyakan langsung pada ibunya merek apa yang biasa digunakan agar barang pemberian kamu tetap terpakai.
Pilih Sesuai Kebutuhan
Bayi baru lahir tentu membutuhkan banyak sekali barang. Pilih barang sesuai kebutuhan. Misalnya ibu bayi harus bekerja dan tentunya bayi butuh ASI-nya tetap hangat. Kamu bisa membelikan pemanas ASI agar ASI ibu bisa tetap hangat saat diberikan pada buah hati. Dengan memberikan barang sesuai kebutuhan pastinya pemberian kamu jadi lebih terkenang.
Kamu juga bisa bertanya langsung kiranya apa yang dibutuhkan ibu dan buah hatinya. Dengan begini, kamu lebih yakin akan kado yang akan kamu bawa. Karena dengan bertanya langsung maka kamu pasti mendapatkan barang yang tepat dan benar-benar sedang dibutuhkan.
Cek Kualitas Barangnya
Cek kualitas barang untuk bayi sebelum kamu memberikannya. Tentunya kita tidak ingin barang yang sekali pakai langsung rusak karena tidak akan memberi kesan yang bagus pada penerimanya. Cek dulu kualitas barang yang kamu beli. Jika mungkin belikan barang yang diproduksi oleh brand yang sudah terkenal. Dengan begini kualitasnya bisa lebih terjamin.
Mengecek kualitasnya berarti juga sebuah langkah pencegahan agar tidak membahayakan kesehatan bayi. Kita tidak mau barang yang kita berikan justru membahayakan kesehatan bayi. Maka dari itu, cek produknya dan pastikan keamanannya untuk digunakan bayi.
Pesan Secara Khusus
Hadiah untuk bayi akan lebih berkesan jika diberi sentuhan personal. Kamu bisa memilih produk yang bisa dicantumi nama. Misalnya saja seperti handuk, baju, tempat makan, boks bayi, dan lain sebagainya. Ada beberapa toko atau merek yang menyediakan produk khusus yang bisa dipesan sesuai nama. Ini tentu bisa lebih terkenang bagi ibu dan buah hatinya. Pastikan kamu tidak salah mengeja nama sang bayi agar hadiahnya lebih bermakna, ya.
Sesuaikan dengan Bujet
Sesuaikan hadiah yang akan kamu berikan dengan bujet yang kamu miliki. Ada banyak kado bayi yang bagus tanpa harus menguras dompet. Kamu hanya perlu kreatif dan memutar otak untuk menemukan barang yang sesuai dengan bujet yang sudah kamu sediakan. Hindari membeli hadiah yang terlalu mahal agar tidak membebani orangtua bayi dan agar keuangan kamu aman hingga akhir bulan.
Ini Dia Rekomendasi Kado untuk Bayi Laki-laki
Menjenguk bayi adalah suatu hal yang menyenangkan. Tunjukkan kasih sayang dan perhatian kamu dengan memberikan kado yang tepat. Pilih kado yang sekiranya dibutuhkan ibu dan bayinya. Nah, biar ada gambaran pasti, kamu bisa cek rekomendasi kami di bawah ini!
Kado untuk Menunjang Kenyamanan Tidur Bayi
1. Box Bayi Baby Does Box 1740 Bravada, Bikin Anak Makin Nyaman Tidurnya
Box Bayi Baby Does Box 1740 Bravada menjadi rekomendasi yang sayang untuk dilewatkan. Produk yang satu ini bisa digunakan anak baru lahir hingga bobot 15 kg. Ukuran boks bayi ini adalah 105 x 70 cm saat terbuka. Ada baby tafel pada produk ini yang bisa digunakan sebagai alas mengganti baju atau popok bayi.
Boks bayi ini hadir dengan roda di satu sisi untuk mempermudah ketika berpindah posisi. Produk ini juga dilengkapi kelambu dan penyagga satu tiang agar tetap kokoh dan nyaman. Uniknya, ada fitur musik dan getaran yang bisa menenangkan bayi.
Produk ini bisa digunakan untuk anak usia 0 hingga 3 tahun. Saat tidak dipakai bisa dilipat dan disimpan dengan rapi. Orang tua juga bisa membawanya dengan mudah karena sudah ada tas travelnya juga.
2.Selimut Bayi Carter Topi Fleece Motif BOY, Lembut dan Halus di Kulit Bayi
Selimut Bayi Carter Topi Fleece Motif BOY menjadi pilihan yang tepat untuk kado bayi laki-laki. Produk yang satu ini hadir dalam ukuran 100 x 75 cm.
Selimut bayi ini terbuat dari bahan fleece yang lembut. Fungsinya adalah menjaga bayi tetap hangat dan nyaman. Produk ini hadir dengan tudung kepala untuk melindungi kepala buah hati. Ada motif bordir menarik pada selimut ini. Produk ini mudah dicuci dan juga dibersihkan. Bahannya tidak beracun dan aman untuk kulit anak.
3. MASTELA Rocker Prime 10in1 Infant To Toddler, Menenangkan Bayi dan Membuatnya Cepat Lelap
MASTELA Rocker Prime 10in1 Infant To Toddler merupakan bouncer bayi yang bisa digunakan untuk menenangkan bayi. Bisa digunakan saat ibu kelelahan menggendong. Bayi bisa diletakkan sebentar sambil diayun pada bouncer ini sehingga lebih tenang.
Muat untuk bayi dengan berat 3-22 Kg atau berusia 0 sampai 36 bulan. Ada banyak fitur mainan yang bisa menenangkan bayi. Cocok jadi kado untuk bayi laki-laki.
4. Snobby Kojong Tarik Motif Bear SKT2114, Melindungi dari Serangga
Saat udara panas, rawan banyak serangga seperti nyamuk. Snobby Kojong Tarik Motif Bear SKT2114 bisa jadi andalan untuk menemani tidur bayi. Kojong hadir supaya bayi bisa tidur nyaman tanpa terganggu dengan serangga seperti nyamuk. Kamu bisa jadikan ini kado untuk bayi laki-laki.
Kerangka kojong terbuat dari besi yang kokoh dengan kojong dari 100% benang polyester. Mudah ditutup pada saat tidak dipakai dan tidak menghabiskan banyak tempat.
5. Omiland Bantal Guling Set + Bantal Peang Groovy Series, Bikin Tidur Lebih Aman dan Nyaman
Omiland Bantal Guling Set + Bantal Peang Groovy Series merupakan pilihan yang pas untuk kado saat menjenguk bayi. Satu setnya terdiri dari sebuah bantal, dua buah guling, dan satu bantal peang. Terbuat dari bahan kain microprint yang halus, lembut, dan empuk.
Isiannya memakai silikon sehingga awet dan tahan lama. Sarung bantal guling bisa mudah dilepas.
Kado yang Membantu Ibu Saat Bepergian dengan Bayi
6. Gendongan Bayi Geos Momaz 3in1, Bisa Nyaman 3 Mode Gendong
Gendongan Bayi Geos Momaz 3in1 menjadi rekomendasi kami berikutnya. Gendongan ini praktis tanpa lilit dan ikat. Dengan 2 lapis kain katun yang dibentuk melingkar sesuai dengan ukuran badan penggendong, produk ini bisa menjamin keamanan untuk buah hati. Bahannya super lembut sehingga nyaman di kulit bayi. Dengan motif keren, gendongan ini cocok untuk bayi laki-laki.
Produk ini bisa digunakan untuk menggendong dengan 3 posisi yang berbeda. Ibu bisa menggendong dengan posisi M, C, dan J. Gendongan ini multifungsi dan bisa digunakan sebagai alas saat berganti baju, selimut bayi, hingga penutup saat menyusui di luar rumah.
Bahan gendongan ini terbuat dari katun yang breathable sehingga anti alergi dan bakteri. Gendongannya kuat dan kokoh karena lentur. Produk ini tersedia dalam ukuran S hingga XL.
7. Mamas Choice Multi-Function Diaper Bag, Muat Banyak untuk Keperluan Buah Hati
Mamas Choice Multi-Function Diaper Bag ini adalah produk selanjutnya yang bisa kamu andalkan. Dengan adanya tas ini, maka ibu tidak akan kerepotan bepergian dengan bayinya. Desain tas sangat modern sehingga ibu tetap tampil fashionable dan percaya diri.
Tas ini terbuat dari bahan kanvas premium yang tebal sehingga awet, kuat, dan mudah dibersihkan. Ibu bisa membuka tas lewat resleting atas dan juga resleting belakang. Produk hadir dengan USB port sehingga ibu bisa men-charge ulang smartphonenya.
Tas ini hadir dengan alumunium foil untuk menjaga suhu dan kualitas susu bayi. Kapasitas tas cukup besar dengan 15 kompartemen. Ukuran keseluruhannya adalah 40 x 28 x 20 cm.
8. Official Labeille S028 Stroller Baby Sonio, Memudahkan Membawa Bayi Bepergian
Official Labeille S028 Stroller Baby Sonio adalah pilihan kami selanjutnya. Kamu bisa memberikannya sebagai kado untuk bayi laki-laki. Ibu akan sangat terbantu karena dengan stroller ini, saat ibu lelah menggendong bayi, ibu bisa meletakkan bayinya di stroller.
Selain bisa jadi stroleer juga bisa jadi ayunan untuk menenangkan bayi. Ada tuas dorong dua arah, dan ada handle yang memudahkan mendorong. Dilengkapi penutup sehingga bayi aman dari terik dan hujan. Ada kanopi peek-a-boo untuk memudahkan ibu melihat bayi. Produk juga dilengkapi safety belt 5 titik.
9. Baby Car Seat Multifungsi / Kursi Mobil bayi - 7401, Memudahkan Berkendara dengan Bayi
Baby Car Seat Multifungsi / Kursi Mobil bayi - 7401 akan bikin bayi lebih mudah dibawa berkendara dengan mobil. Terbuat dari bahan yang lembut sehingga nyaman bagi si kecil. Mudah dilepas pasang sehingga jika si kecil ketiduran di car seatnya bisa langsung dibawa sekaligus dengan car seat tanpa membangunkannya. Bisa digunakan untuk anak usia 1 hingga 3 tahun.
Kado yang Mendukung Fashion Bayi Laki-laki agar Makin Ganteng
10. Baju Bayi Laki Laki Jumper Romper Bayi Lucu sailor Pelaut, Stylish dan Bikin Gemas
Jangan lewatkan untuk melirik Baju Bayi Laki Laki Jumper Romper Bayi Lucu sailor Pelaut sebagai pilihan. Produk ini unik dan menarik karena desainnya bak pelaut. Bayi pasti makin menggemaskan saat memakainya. Ada pilihan warna merah dan navy yang bisa dilirik.
Lebar dadanya 28 cm dan panjang bajunya 32 cm. Produk ini terdiri dari baju romper dan topi. Bahan bajunya dari kaos katun yang adem sehingga nyaman digunakan buah hati.
11. Ozuka Baby Boy Setelan Anak Laki Muslim Sarung Koko Peci KKS-01, Adem Dipakainya
Ozuka Baby Boy Setelan Anak Laki Muslim Sarung Koko Peci KKS-01 adalah kado untuk bayi laki-laki selanjutnya. Produk yang satu ini keren dan pastinya bikin orangtua dan anak jadi senang. Bajunya lucu dan bikin tampilan bayi jadi menggemaskan. Ini adalah setelan baju anak laki-laki muslim dengan sarung. Ada juga peci untuk melengkapi penampilannya.
Produk ini terbuat dari bahan kaos yang adem dan lembut. Bahannya tidak panas sehingga bikin buah hati betah memakainya. Lebar bajunya 25 cm dengan panjang 29 cm.
12. Kaos Kaki Bayi Laki-Laki 3 Pcs Motif Warna Random, Menghangatkan Kaki
Kaos Kaki Bayi Laki-Laki 3 Pcs Motif Warna Random menjadi pilihan menarik lainnya. Kamu bisa lirik produk ini sebagai kado murah untuk bayi laki-laki. Anak bayi tentu membutuhkan kaos kaki agar lebih nyaman. Produk ini hadir untuk usia bayi 0 sampai 3 bulan. Akan dikirim motif dan warna secara acak.
13. Wakakids Setelan Baju Anak Bayi Laki Laki Singlet Sweet Tiger, Cocok untuk Udara Panas
Wakakids Setelan Baju Anak Bayi Laki Laki Singlet Sweet Tiger bisa jadi pilihan kado bayi laki-laki. Setelan singlet dan celana pendek ini cocok dikenakan saat cuaca sedang panas. Agar bayi tidak mudah gerah maka pakaian ini bisa diberikan.
Bahannya lembut dan cepat menyerap keringat. Desainnya keren dan simpel. Tersedia ukuran untuk bayi usia 6 bulan hingga 3 tahun.
14. Two Mix Jumper Bayi Laki Laki Gratis Topi dj816, Desainnya Modis
Two Mix Jumper Bayi Laki Laki Gratis Topi dj816 merupakan pilihan lain yang sayang untuk dilewatkan. Produk yang satu ini biin tampilan bayi makin modis. Kamu bisa memberikannya sebagai kado bayi laki-laki.
Terbuat dari bahan kain katun yang lembut dan cepat menyerap keringat. Ukurannya untuk bayi 0 - 9 bulan. Lengkap dengan topi yang warnanya senada dengan dasinya.
Kado Berbagai Kebutuhan Mandi Bayi
15. Perlak Karet/Rubber Mat SMARTSTART Boy, Bisa jadi Alas Pijat atau Ganti Popok
Perlak Karet/Rubber Mat SMART ini menjadi rekomendasi selanjutnya. Produk yang satu ini akan sangat tepat jika digunakan sebagai kado bayi laki-laki. Perlak ini terbuat dari bahan karet alam yang tahan lama. Ada lapisan ganda yang berguna untuk meningkatkan ketahanan produk. Perlak ini lembut dan nyaman digunakan. Gelembung pada perlak berfungsi meningkatkan sirkulasi udara yang sejuk. Perlak anti air ini mudah dibersihkan dengan air dan sabun. Hindari melipat karpet agar awet. Produk ini bisa digunakan bolak balik.
16. ARZhafira Taffware Bak Mandi Bayi ZD009, Mudah Dilipat
ARZhafira Taffware Bak Mandi Bayi ZD009 adalah rekomendasi kami selanjutnya. Produk yang satu ini praktis disimpan dan digunakan. Tidak makan banyak tempat karena bisa dilipat.
Bak mandi ini mudah untuk dikeluarkan airnya. Ini karena ada lubang pembuangan air di bagian bawah baknya. Bahannya bermutu tinggi sehingga tahan lama digunakan. Bak mandi ini berkapasitas 11 liter dengan ukuran 60 x 40 x 27.5 cm.
17. Pigeon Toiletries Set, Perawatan Lengkap untuk Bayi
Pigeon Toiletries Set pastinya akan sangat dibutuhkan bayi. Ini bisa kamu bawa sebagai kado. Satu set isiannya lengkap untuk perawatan kulit bayi. Bahannya berkualitas dan aman di kulit bayi. Cocok juga digunakan untuk kulit bayi yang sensitif.
Dalam satu paket isiannya terdiri dari 1 pcs Pigeon Baby Wash 2in1 200ml, 1 pcs Pigeon Baby Compact Powder 45gr, dan 1 pcs Pigeon Baby Oil 100ml. Paket juga memiliki isian seperti 1 pcs Pigeon Baby Cologne 100ml, 1 pcs Pigeon Baby Hair Lotion 100ml, dan 1 pcs Pigeon Baby Cream 60gr. Pembelian juga lengkap dengan 1 pcs Washlap.
18. Leleoncare Baby Care Baby Nail Set Care 10in1, Set Lengkap Merawat Bayi Usai Mandi
Leleoncare Baby Care Baby Nail Set Care 10in1 tentu bisa jadi kado bayi laki-laki. Paket ini terbilang lengkap untuk perawatan bayi usai mandi. Selain itu bisa juga digunakan untuk merawat kesehatan dan mengecek kesehatan bayi.
Ada sikat lidah dan gusi, pembersih telinga, hingga penyedot ingus. Selain itu ada 2 sisir bayi, gunting kuku bayi, pipet, tweezer, dan termometer bayi.
19. Velvet Junior Handuk Bayi dan Anak - Bamboo Double Sided, Lembut dan Cepat Kering
Velvet Junior Handuk Bayi dan Anak - Bamboo Double Sided merupakan handu yang tentu akan dibutuhkan bayi usai mandi. Produk ini bahannya dari serat bambu dan serat katun yang super halus sehingga aman di kulit bayi dan tidak akan membuat kulitnya jadi iritasi.
Daya serap handuk yang sangat bagus membuat kulit cepat kering. Ada banyak motif yang tersedia. Ukurannya adalah 120 x 60 cm.
20. Bambi Baby Diaper Rash Cream 50ml, Atasi Ruam di Kulit Bayi
Bambi Baby Diaper Rash Cream 50ml merupakan pilihan yang pas untuk bayi. Ini bisa dibawa sebagai kado saat menjenguk bayi laki-laki. Krim ini lembut dan cepat diserap kulit. Menghaluskan dan melembapkan kulit agar terhindar dari ruam akibat terlalu lama memakai popok atau alergi. Formulanya lembut dengan keharuman yang segar bikin bayi jadi nyaman.
Kado untuk Membantu Masa Menyusui dan Masa MPASI Bayi
21. Willsen Lusty Bunny LB-1371 Gift Set, Set Makan Lengkap untuk Buah Hati
Willsen Lusty Bunny LB-1371 Gift Set adalah rekomendasi terakhir kami. Produk ini akan sangat dibutuhkan bayi saat ia sudah memasuki usia 6 bulan. Dengan alat ini, ibu bisa menyuapi si kecil lebih baik. Terbuat dari plastik berkualitas tinggi, produk ini BPA free. Dalam satu set ada mangkuk, wadah makan dengan sekat lauk, sendok, garpu, dan botol minum.
22. Sumimo Nursing Pillow Cotton on Cotton, Bikin Ibu dan Bayi Lebih Nyaman Saat Menyusui
Sumimo Nursing Pillow Cotton on Cotton adalah rekomendasi untuk kado bayi laki-laki. Bantal menyusui ini akan menopang tangan ibu dan tubuh bayi agar lebih nyaman. Bahannya dari soft premium cotton yang Hypoallergenic. Empuk dan halus nyaman dipakai. Ada banyak motif tersedia.
23. Apron Menyusui Nursing Cover Natural Moms, Motifnya Beragam
Apron Menyusui Nursing Cover Natural Moms dibutuhkan ibu untuk menyusui bayi. Ini bisa membuat ibu tetap nyaman menyusui kapan saja dan dimana saja. Bahannya lembut dan halus. Mudah dipakai dan pastinya nyaman juga untuk bayi. Ada banyak motif cantik dan menarik yang tersedia.
24. Leleoncare Penyimpanan Mpasi Bayi 100ml, Makanan Tersimpan Lebih Aman
Leleoncare Penyimpanan Mpasi Bayi 100ml adalah pilihan kami berikutnya. Produk ini bisa digunakan untuk menyimpan hasil masakan MPASI ibu untuk buah hati. Lebih praktis untuk membuat makanan lebih awet. Tinggal dihangatkan sebelum disajikan.
Terbuat dari bahan silikon yang sudah BPA free jadi aman untuk makanan bayi. Aman diletakkan di microwave atau di freezer. Ukurannya 7.3 x 6.3 x 4.5cm dengan kapasitas 100 ml.
25. Leleoncare Baby Fruit Food Feeder, praktis untuk Buah
Leleoncare Baby Fruit Food Feeder bisa juga jadi pilihan kado bayi. Produk ini memudahkan ibu menyajikan buah untuk bayi. Tinggal potong buahnya dan masukkan pada feeder. Selanjutnya biarkan si kecil menghisap sari buahnya. Bahannya food grade dan nyaman digenggam tangan bayi. Mudah dibersihkan dan mudah digunakan.
26. EARISE SET Mangkok Celemek Silikon Bayi, Mendukung Bayi yang Ingin Makan Sendiri
EARISE SET Mangkok Celemek Silikon Bayi merupakan set peralatan makan yang sbia melatih motorik bayi. Bowlnya dirancang khusus menggunakan bahan silicone rubber berkualitas international yang sudah Food Grade. Bahannya juga BPA free dan non toxic jadi aman untuk makanan bayi.
Produk ini dilengkapi bib yang ukuranya bisa disesuaikan. Ada wadah pada bibnya sehingga makanan tidak tercecer. Bisa dilipat dan mudah dibawa bepergian.
27. MOMI HOMI Baby Food Maker, Lengkap 10 PCS dalam Satu Set
MOMI HOMI Baby Food Maker memudahkan ibu dalam mengolah aneka makanan untuk MPASI bayi. Dalam satu paket berisi 10 pcs barang yang bisa digunakan dalam mengkreasikan aneka bahan makanan bayi. Ada grinder, mangkok dan tutupnya, parutan, perasan, hingga saringan. Ada juga sendok, penumbuk, dan sumpit.
Kado Mainan untuk Menstimulasi Bayi
28. IMUNDEX Baby ring teether, Cocok untuk Bayi yang Baru Tumbuh Gigi
IMUNDEX Baby ring teether merupakan mainan yang bisa bikin bayi terstimulasi. Gigitan bayi ini nyaman digenggam. Bahannya aman dan food grade. Dapat disterilkan dengan air mendidih. Ada 3 pilihan buah yang tersedia.
29. Sugar Baby All in 1 Piano Playmat - Sunday Stroll, Nyaman untuk Bergerak Aktif
Bayi laki-laki biasanya akan bergerak lebih aktif. Sugar Baby All in 1 Piano Playmat - Sunday Stroll bisa jadi kado untuk bayi laki-laki. Playmat ini bisa dipakai melatih sensorik dan motorik bayi. Matras dilengkapi dengan mainan, musik, dan cahaya. Bisa dipakai belajar telungkup dan bisa dipakai belajar mengenal warna dan suara. Produk bersertifikat SNI dan Standar Eropa EN 71 jadi aman dimainkan.
30. Sugar Baby Mini Car Push Walker, Bantu Anak Belajar Berjalan
Sugar Baby Mini Car Push Walker juga merupakan pilihan selanjutnya untuk kamu. Ini bisa menstimulasi motorik dan sensorik anak. Selain itu bisa membantu anak berdiri dan berjalan. Ada banyak mainan yang bisa membuat anak mengenal warna dan bunyi. Pastinya anak betah memainkannya.
Bayi Baru Lahir Masih Rentan terhadap Segala Sesuatu
Bayi baru lahir memang masih sangat rapuh. Tulangnya belum kuat, penglihatannya belum sempurna, dan sistem imunnya masih lemah. Ini yang membuat semua orang wajib sangat berhati-hati saat mendekati bayi. Jangan sampai membahayakan kesehatan bayi tersebut hanya karena kita gemas melihat dan ingin menyentuhnya.