Pancarkan Keindahan Bibirmu dengan Pilihan 10 Warna Lipstik Inez yang Terbaik dan Terpopuler

Pancarkan Keindahan Bibirmu dengan Pilihan 10 Warna Lipstik Inez yang Terbaik dan Terpopuler

Lipstik Inez ialah jawaban buat pencinta lipstik yang mendamba lipstik dengan kualitas yang apik dan harga terjangkau. Selain dua keunggulan itu, lipstik Inez juga memiliki berbagai varian warna yang menawan di bibir. Tak perlu bingung memilih, BP-Guide sudah merangkum pilihan warna lipstik Inez terbaik yang bisa kamu dapatkan.

Baca juga

Lipstik Inez Salah Satu Produk Lipstik yang Banyak Dipakai

Sumber gambar g-fa.blogspot.hk

Kamu yang gemar berdandan pasti tak asing dengan brand Inez dong ya. Brand dalam negeri ini sudah dikenal sejak lama memproduksi beragam kosmetik dari bedak hingga lipstik bermutu. Brand lokal ini mempersembahkan produknya dengan harga terjangkau dengan kualitas apik. Ini membuat banyak masyarakat mencintai produk dari Inez.

Bicara soal produk Inez, kamu pasti tahu dong kalau brand ini menghasilkan deretan lipstik berkualitas juga. Produk lipstiknya banyak dipakai wanita Indonesia karena warnanya sangat menarik. Inez memiliki warna kekinian yang digemari mulai dari ungu sampai merah klasik yang oke banget.

Lipstik Inez juga Hadir dalam Bentuk Liquid

Lipstik memang salah satu alat kosmetik yang tak bisa dijauhkan dari keseharian make up wanita. Lipstik bikin riasan wajah lebih hidup dan membuat wajah jadi lebih segar. Dengan pilihan warna yang tepat maka tampilanmu akan lebih menarik.

Lipstik dari brand Inez selalu mengikuti trend yang ada saat ini. Ketika masyarakat tengah gandrung dengan lipstik bentuk liquid, Inez pun mengeluarkan varian barunya dalam bentuk liquid. Produk Inez Cosmetics Luscious Liquid Lipstick memberi sentuhan hasil kilau menawan yang cantik. Produk liquid lipstik dikemas rapi dalam tube disertai dengan brush guna memulaskan lipstiknya.

Inilah Keunggulan Lipstik Inez

Warna Bibir Indah

Sebuah lipstik memang sangat diperlukan untuk mempercantik penampilan. Oleh karena itu jangan sampai salah dalam memilih produk lipstik yang tepat. Kamu bisa jatuhkan pilihan pada produk Inez yang memiliki warna keren untuk bibir.

Produk lipstik dari Inez menghasilkan kesan matte yang apik. Lipstik matte Inez pun banyak disukai karena warnanya awet dan tak mudah hilang meski digunakan makan dan minum. Tak diragukan lagi jika Inez bikin warna bibir jadi lebih indah dan menarik.

Dilengkapi UV Protection

Lipstik yang baik bukan hanya dinilai dari kemasannya saja. Dari segi warna juga menentukan bagus tidaknya suatu lipstik. Namun ada satu lagi nih yang paling penting yakni kandungan dalam lipstik itu sendiri.

Lipstik dari Inez memiliki UV protection yang bakal melindungi bibir kamu seharian dari pengaruh buruk sinar UV. Kandungan ini penting banget utamanya untuk kita yang tinggal di daerah beriklim tropis. Bibir kamu jadi tetap sehat dengan warna yang cantik.

Kandungan Vitamin E yang Tinggi

Ada banyak banget keunggulan dari lipstik Inez loh. Tak cukup dengan kandungan UV protection, Inez juga menyelipkan vitamin E pada produk lipstiknya.

Dengan vitamin E yang tinggi jelas bikin bibir kamu jadi makin halus. Selain itu lipstik matte Inez ini anti bikin bibir kering deh. Kamu tak perlu khawatir bibir jadi pecah-pecah karena tekstur lipstik lembab dengan adanya vitamin E ini.

Harga Terjangkau

Brand kosmetik lokal Inez mempersembahkan produk berkualitas tinggi. Mereka memberikan harga terjangkau agar semua lapisan masyarakat bisa memiliki produk kosmetik berkualitas.

Lipstik Inez ini jelas tak akan bikin kantong bolong. Kamu tak akan rugi membeli lipstiknya karena ada kandungan UV protection dan vitamin E yang bagus untuk bibir kamu. Maka dari itu jangan ragu lagi beli dan gunakan produk dari Inez ya.

Kini Tersedia Berbagai Varian Warna Lipstik Inez

Russett (No.03)

Sumber gambar www.imgrum.org

Produk dari Inez memang sudah tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Lipstik dari Inez bakal mempercantik bibir kamu sekaligus melembabkannya. Coba saja warna nomor 3 Russett yang sangat natural di bibir ini, dijamin bikin tampilan jadi beda dan lebih menarik.

Lipstik Inez yang satu ini hasil akhirnya matte jadi kamu tak perlu khawatir lipstik menempel kemana-mana. Meski matte namun lipstik dibekali vitamin E yang bakal setia bikin bibir kamu jadi lembab tiap saat. Produk lipstik keren ini ada perlindungan terhadap sinar UV loh. Cocok untuk dikenakan seharian meski beraktivitas di bawah sinar matahari.

Produk seharga Rp 63.000 bisa kamu dapatkan dengan mengunjungi situs Bukalapak.

Fiery Orange (No.05)

Sumber gambar rupiah.eqaula.org

Dari sisi kemasan memang produk lipstik Inez 900 tampak eksklusif. Didominasi warna emas membuat lipstik tampak mewah dan berkelas.Warna yang dihadirkan pun sangat menggoda untuk dimiliki seperti yang satu ini.

Fiery Orange ini sebenarnya memiliki warna oranye yang ngejreng banget. Namun hasil akan berbeda di setiap bibir tergantung dari warna bibir pemakainya. Warna oranye yang satu ini benar-benar cantik dan hasilnya smooth banget. Dengan kandungan vitamin E lipstik ini juga akan melindungi kamu dari pengaruh buruk sinar UV loh. Yuk segera ke Lazada untuk membelinya seharga Rp 55.900.

Light Blush (No.01)

Sumber gambar rupiah.eqaula.org

Jika ingin mengesankan bibir seksi yang oke kamu bisa lirik produk dari Inez nih. Dijamin deh warnannya bikin kamu jatuh hati. Apalagi warna nomor 1 yakni Light Blush.

Desain kemasan keemasan bahan premium membuat lipstik ini terkesan tidak murahan. Dengan harga terjangkau kamu sudah bisa memiliki lipstik berkualitas yang bisa menjaga kelembaban bibirmu dengan vitamin E. Tekstur matte yang dihasilkan membuat kamu aman makan dan minum tanpa takut lipstik mudah terhapus dan meninggalkan noda di gelas. Kunjungi Lazada untuk mendapatkan Inez Light Blush ini seharga Rp 55.900.

Persian Plum (No.07)

Sumber gambar www.gogobli.com

Inez 900 memang merupakan produk lipstik premium yang oke banget. Meski hasilnya matte namun tak membuat bibir jadi kering loh. Nah yuk sekarang jajal varian Persian plum yang tak kalah keren dari warna lainnya ini.

Lipstik yang tergolong bagian dari Perfect Glow Matte Lipstick dari Inez ini memang cantik. Warna plumnya cantik menempel di bibir dengan kesan pigmented yang oke. Mudah diaplikasikan, produk ini dilengkapi vitamin E yang bikin selalu lembab meski kesannya matte. Jangan ragu lagi untuk segera mengunjungi Bukalapak. Kamu bisa membeli produk keren ini dengan harga Rp 63.000.

Coral Tree (No.09)

Sumber gambar www.fiarevenian.com

Yang suka banget sama make up gaya minimalis pastinya wajib miliki warna menarik dari Inez lipstik ya. Keren banget untuk segala event dengan tampilan stylish tanpa make up yang berkesan menor. Lirik deh salah satu variannya.

Ada Coral Tree nomor 9 yang oke banget untuk kamu pakai sehari-hari. Jika suka tipis bisa hanya sekali sapuan saja. Namun untuk tampilan yang lebih menegaskan warna kamu bisa oles dua sampai 3 kali ke bibir.

Warna coral tree ini merupakan perpaduan warna coral yang memiliki hint warna pink yang cantik. Dilengkapi vitamin E dijamin deh bibir kamu nyaman memakai lipstik meski hasilnya matte. Yuk ke Tokopedia untuk membeli produk seharga Rp 55.000 ini.

Apple Blossom (No.02)

Sumber gambar www.tokopedia.com

Warna lipstik dengan tone nude memang sedang hits banget tahun 2017 ini. Maka jangan salah kalau kamu tertarik dengan warna nude dari lipstik Inez. Terutama warna nomor 2 yakni Apple Blossom yang jatuhnya cantik banget di bibir.

Bertekstur matte, lipstik dari Inez ini tak akan membuat bibir kamu kering dan pecah. Hal tersebut disebabkan kandungan vitamin E yang bisa melembabkan bibir kamu. Lipstiknya berkesan creamy saat dioles ke bibir. Liptik 3,5 gram ini harganya sangat terjangkau yakni hanya Rp 63.000.

Produk Apple Blossom dari Inez ini memberi kesan cokelat namun saat diaplikasikan hasilnya adalah nude pink yang cantik. Kamu bisa ke Bukalapak untuk membeli produk ini.

Tabasco (No.06)

Sumber gambar iprice.co.id

Untuk tampilan menawan kamu tak perlu ragu lagi mengenakan produk lipstik Inez Perfect Glow Matte. Deretan warnanya sangat menarik dan pastinya bikin tampilan kamu dilirik karena menawan. Yuk jajal nomor 6 yakni Tabasco yang menarik banget ini.

Lipstik ini sangat mudah diaplikasikan dengan kemasan simpel dan detail keemasan yang elegan. Meski bibir kamu kering, menggunakan lipstik matte satu ini tak akan bikin bibir makin kering kok. Ada vitamin E yang bisa bikin bibir lembut dan lembap. Selain itu ada perlindungan dari sinar UV yang oke banget untuk melindungi bibir. Buruan deh ke Bukalapak dan beli produk lipstik ini seharga Rp 63.000.

Cerise (No.10)

Sumber gambar diwi.shop

Tampilan menawan bisa dihasilkan dari pemilihan warna lipstik yang tepat. Pakai saja produk dari Inez dengan warna nomor 10 yakni Cerise. Warnanya keren dengan tekstur matte yang tak kering di bibir.

Lipstik Cerise ini bisa bikin kmau lebih percaya diri karena warnanya benar-benar cantik. Warna merah gelapnya bikin kulit wajah terlihat lebih cerah dan menawan. Ditambah lagi lipstik memiliki vitamin E yang bisa melembapkan bibir kering. Ada UV protection juga yang bisa bikin bibir kamu aman dari sinar matahari. Yuk ke Bukalapak dan beli lipstik Inez Cerise ini seharga Rp 63.000.

Dark Bronze (No.04)

Sumber gambar www.imgrum.org

Inez memiliki deretan warna menarik yang bisa kamu koleksi. Dijamin deh kamu tak akan bosan dengan pilihan wrna lipstiknya. Seperti warna nomor 4 Dark Bronze ini.

Lipstik Inez memberi kesan matte namun sangat ringan terasa di bibir. Warnanya juga awet kendati kamu memakainya untuk makan dan minum. Dikemas apik lipstiknya juga mengandung vitamin E dan perlindungan terhadap sinar UV. Lipstik ini mudah diaplikasikan dan membuat bibir terlihat lebih menarik. Segera dapatkan produk ini di Lazada seharga Rp 109.500.

Redwood (No.08)

Sumber gambar iprice.co.id

Yang suka warna merah wajib lirik varian lipstik Inez satu ini. Warna nomor 8 Redwood ini bakal bikin kamu jatuh cinta deh. Memberi kesan wajah cera dan gigi lebih putih karena merahnya sangat menggoda.

Dengan undertone merah yang sejuk, Redwood ini cocok untuk kamu kenakan pada acara pesta.Produk lipstik Inez bisa melindungi bibir kamu dari sinar UV. Lipstik matte ini juga memiliki kandungan vitamin E yang tinggi yang membuat bibir tak kering saat memakainya. Yuk ke Lazada dan beli produknya seharga Rp 61.350.

From our editorial team

Merek Kosmetik Dalam Negeri Terbukti Tidak Kalah dengan Merek Luar Negeri

Meski banyak masyarakat yang masih menganggap bahwa merek-merek kosmetik yang baik ialah merek internasional, pasar buat kosmetik lokal semakin menggeliat, loh. Salah satunya adalah kosmetik Inez. Bahkan beberapa blogger sempat me-review jika lipstik Inez ini punya kualitas yang sangat mirip dengan lipstik merek lain yang lebih terkenal. Jadi, apa lagi yang membuatmu ragu?