Bergaya di Musim Hujan dengan 10 Jaket Hoodie Trendi untuk Pria dan Wanita

Bergaya di Musim Hujan dengan 10 Jaket Hoodie Trendi untuk Pria dan Wanita

Musim hujan adalah saatnya untuk menyiapkan pakaian-pakaian yang tepat untuk menghangatkan badan. Salah satunya adalah jaket hoodie. Jaket jenis ini dapat memberikan kehangatan untuk tubuh dan kepala. Yuk tampil gaya di musim hujan dengan jaket hoodie!

Baca juga

Apa itu Jaket Hoodie?

Jaket hoodie terkenal sebagai jaket yang merangkap sebagai sweater dengan tudung atau kupluk. Kata hoodie diambil dari bahasa Inggris "hood", yang berarti "tudung" atau "penutup kepala". Jaket hoodie dikenakan oleh banyak kalangan, mulai dari para hip-hoppers, anak muda, olahragawan, atau peselancar.

Ada banyak variasi jaket hoodie dengan jumlah kantong, tali, maupun desain topi atau desain jaket itu sendiri secara keseluruhan, yang semuanya dapat kita jumpai di pasaran.

Jaket Hoodie Jadi Tren di Kalangan Anak Muda

Sejumlah selebriti mancanegara seperti John Elliot atau Exely yang mempopulerkan penggunaan hoodie beraksen tali serut dan kancing membuat jaket hoodie dengan cepat menjadi item fashion yang populer. Lebih jauh, banyak komunitas anak muda saat ini yang membudayakan penggunaan jaket hoodie untuk semua jenis kelamin demi mempertegas identitas dirinya.

Di negara tropis tanpa musim dingin seperti Indonesia pun, jaket hoodie menjadi tren fashion gaul bagi remaja pria maupun wanita yang ingin selalu tampak gaya.

Tips Memilih Jaket Hoodie

Hadirnya berbagai macam gaya jaket hoodie di pasaran membuat kita harus cermat dalam memilih jaket atau sweater hoodie yang cocok bagi kita. Dalam hal ini, BP-Guide menyarankan untuk menyesuaikan dengan ukuran badan. Selain itu, saat memilih jaket hoodie, penting juga untuk kita mempertimbangkan bujet yang dimiliki. Lebih jauh mengenai tips-tips memilih jaket hoodie dapat kita simak pada uraian-uraian poin selanjutnya dalam artikel ini.

Ukuran

Tolok ukur apakah ukuran jaket hoodie tersebut sesuai atau tidak bagi kita adalah kenyamanan saat dipakai. Kenyamanan pemakaian ini dibagi lagi menjadi apakah ukuran jaket tersebut terlalu besar, terlalu kecil, atau sebaliknya, pas di tubuh kita. Saran BP-Guide, lebih baik kita memilih jaket hoodie yang pas di badan, yakni tidak terlalu besar atau terlalu kecil dibanding dengan ukuran tubuh kita.

Warna

Sama seperti fashion item pada umumnya, warna jaket hoodie dibagi menjadi warna-warna gelap dan warna-warna terang. Saat ini, banyak merek jaket hoodie yang menawarkan jaket hoodie berwarna gelap maupun terang dengan berbagai macam logo dan desainnya yang unik.

Dalam menyikapi hal-hal ini, BP-Guide menyarankan untuk menyesuaikan dengan selera dan kepribadian tiap individu, sehingga tidak bingung dalam memilih kombinasi warna jaket hoodie yang sesuai. Misalnya, warna-warna gelap cocok untuk para pria yang ingin menampilkan kesan gagah.

Bahan Dasar

Bahan dasar jaket hoodie yang saat ini banyak digunakan adalah semi-wol, mengingat harganya yang murah dan kemampuannya untuk menghangatkan badan dengan baik. Selain semi-wol, masih ada bahan-bahan jaket hoodie lainnya, seperti fleece yang tidak terlalu panas, taslan yang identik dengan jaket parka atau parasut, atau ribstop yang lebih banyak digunakan untuk jaket gunung.

Ada juga terry yang sekilas mirip dengan cotton fleece, namun dengan serat kain yang lebih kecil yang membuatnya menjadi lebih halus. Semuanya itu hendaklah disesuaikan dengan selera dan tujuan kita memakai jaket hoodie.

Model

Ada dua macam jenis jaket hoodie yang dapat kita pilih, yakni jenis jumper dan zipper. Jenis jumper yang tidak memiliki resleting maupun kancing cocok bagi kita yang senang dengan kepraktisan, mengingat cara memakainya hampir sama seperti kaos.

Sementara itu, jaket hoodie jenis zipper dibagi lagi menjadi dua, yakni jaket hoodie biasa yang resletingnya membujur dari atas hingga ke bagian bawah dan jaket hoodie half-zip yang resletingnya hanya di bagian dada.

Pada akhirnya, apapun jenis jumper, zipper, atau half-zip yang kita pilih, jaket hoodie memberikan kesan penampilan dan kepribadian yang berbeda-beda.

Rekomendasi 5 Jaket Hoodie Wanita yang Penuh Gaya

Kebutuhan wanita pada jaket hoodie bukan sekadar sebagai pelindung saat cuaca dingin. Alih-alih, jaket hoodie wanita seharusnya bisa dipadupadankan dengan berbagai mode busana, sehingga membuat wanita yang memakainya terlihat lebih modis dan cantik setiap saat. Beberapa contoh rekomendasi jaket hoodie wanita yang penuh gaya dapat dilihat pada poin-poin artikel BP-Guide berikut ini.

Cotton On Coar Slash Pullover Hoodie

Sumber gambar www.zalora.co.id

Cotton On Coar Slash Pullover Hoodie yang terbuat dari cotton fleece nan awet dan tahan lama ini bisa menghangatkan tubuh sekaligus membantu melancarkan sirkulasi udara bagi siapa pun yang memakainya. Bila kita melihat tekstur dan sifat bahannya, bahan cotton fleece ini juga lembut dan mudah dicuci, sehingga membuat penampilan terlihat lebih bersih.

Warna hitamnya yang bersifat sepanjang masa membuat produk jaket hoodie wanita seharga Rp 499.900 di Zalora ini susah untuk membuatmu mati gaya saat dipakai pada situasi apa pun.

KUKI STYLE Casual Hoodie

Sumber gambar www.zalora.co.id

Warna merah marun yang feminin menjadi ciri khas KUKI STYLE Casual Hoodie yang dibuat oleh KUKI STYLE, perusahaan fashion dan ritel dari Korea Selatan, pada 2012 ini. Satu lagi yang membuat KUKI STYLE Casual Hoodie menjadi salah satu jaket hoodie wanita paling bergaya adalah kangaroo pocket-nya yang atraktif dan hoodie-nya yang memiliki tali serut. Casual hoodie yang berukuran one-size ini dihargai Rp 174.300 di Zalora.

QuincyLabel Hoodie Zipper Coffe

Sumber gambar www.tokopedia.com

QuincyLabel Hoodie Zipper Coffe merupakan jaket hoodie yang cocok untuk para wanita yang ingin tampil santai sekaligus fashionable. Produk jaket hoodie wanita yang satu ini memiliki detail zipper spesial dan bahan 100% fleece yang membuatnya cocok dikenakan dalam berbagai suasana yang berbeda.

Jahitannya yang rapi, tidak mudah rusak, dan keadaan jaketnya yang mudah dicuci juga membuat jaket hoodie seharga Rp 348.600 di Tokopedia ini recommendable untuk para wanita yang ingin tampil gaya dengan jaket hoodie mereka. Tersedia ukuran M hingga XXL.

ANTHM Runner Women Hoodie

Sumber gambar www.zalora.co.id

BP-Guide merekomendasikan ANTHM Runner Woman Hoodie sebagai salah satu jaket hoodie wanita untuk tampilan sporty nan fashionable. Kepraktisan ANTHM Runner Woman Hoodie sebagai fashion item wanita sporty dapat dilihat dari adanya resleting depan dan dua kantong depannya yang memudahkan saat hendak menyimpan barang atau berganti pakaian dengan cepat.

Sementara itu, bahan fleece pada jaket hoodie yang lembut dan hangat ini mencerminkan sisi lembut dari jaket hoodie wanita dengan warna solid dan berharga Rp 349.900 di Zalora ini.

Carvil Jacket Ladies Sheryl A-Mus Mustard

Sumber gambar berrybenka.com

Carvil Jacket Ladies Sheryl A-Mus Mustard merupakan alternatif jaket hoodie untuk para wanita yang ingin tampil sporty. Produk jaket hoodie berwarna merah dan terbuat dari poliester ini cocok dikombinasikan dengan celana jeans dan sepatu sneakers.

Detail kantong di bagian sampingnya juga turut menambah sporty penampilan wanita yang memakai Carvil Jacket Ladies Sheryl A-Mus Mustard ini. Jaket hoodie yang tersedia dalam ukuran S hingga XL ini dihargai Rp 294.400 di Berrybenka.

Nggak Kalah Keren, Ini Dia Rekomendasi 5 Jaket Hoodie Pria

Selama berabad-abad sejarah jaket hoodie yang ada, image jaket hoodie selalu melekat pada pria, sehingga tidak sulit untuk menemukan jaket hoodie pria hingga saat ini. Bila dibandingkan dengan jaket hoodie wanita, jaket hoodie pria cenderung memiliki leher yang lebih rendah.

Selain itu, beberapa jaket hoodie pria pelindung dinginnya cuaca juga memiliki ragam tali maupun desainnya masing-masing, di mana poin-poin di bawah ini akan memperlihatkan berbagai macam rekomendasi jaket hoodie pria yang cool dan keren.

Tolliver Hoodies With Zipper

Sumber gambar www.zalora.co.id

Simplicity yang identik dengan fashion pria tercermin pada jaket hoodie bernama panjang Tolliver Hoodies with Zipper ini. Adanya resleting di bagian depan dan kantong di bagian samping hoodie ini membuatnya makin praktis untuk digunakan sehari-hari, dan warna abu-abu tuanya yang solid juga membuat penampilan pria yang memakainya lebih keren.

Hoodie berbahan katun kombinasi yang didesain untuk penampilan kasual pria ini dihargai Rp 159.000 di Zalora.

DocDenim Men Jacket Hoodie Gordon

Sumber gambar www.zalora.co.id

Perpaduan bahan denim dan fleece yang nyaman pada DocDenim Men Jacket Hoodie Gordon membuat jaket hoodie ini sukses menghadirkan gaya pria yang atraktif, lincah, dan dinamis. Saat berwisata ke daerah bercuaca dingin sambil membawa banyak barang pun, jaket hoodie berlengan panjang dengan kancing depan, 2 kantong depan dengan kancing, dan 2 kantong samping ini dapat menjadi teman yang baik. Jaket hoodie berdetail stitching yang tersedia dalam warna biru dan abu-abu ini dijual seharga Rp 389.350 di Zalora.

Elfs Jaket Hoodie Parasut Pria Semi Parka Polos-Hitam

Sumber gambar www.elfs-shop.com

Sifat wind resistant dan waterproof yang mendasari bahan parasut tebal dan polar pada Elfs Jaket Hoodie Parasut Pria Semi Parka Polos-Hitam ini membuatnya ideal untuk menangkal udara angin dan air dalam jumlah sedikit sekaligus menghangatkan badan.

Model resletingnya juga ditutup dengan kancing cetek untuk kekuatan yang lebih maksimal dalam menghangatkan badan, terutama saat musim hujan. Desain sporty pada jaket hoodie pria seharga Rp 140.000 di Lazada ini juga menolong para pria untuk tampil keren, apalagi jaket ini juga dilengkapi dengan hidden hoodie yang identik dengan penggunaan saat berkendara dengan kendaraan roda dua.

Airwalk Newton Men's Hoodie Jacket

Sumber gambar www.mapemall.com

Airwalk Newton Men's Hoodie Jacket terbuat dari bahan katun, di mana bahan sintetis ini telah memiliki sejarah berabad-abad dalam hal kenyamanan pakainya. Bahan katun pada produk jaket hoodie pria satu ini juga lancar dalam mengalirkan sirkulasi udara, yang berdampak pada terhindarnya pemakai dari iritasi kulit.

Seratnya yang ringan dan kuat pada jaket hoodie seharga Rp 399.000 di Mapemall ini juga membuatnya menjadi salah satu jaket hoodie pria yang recommendable bagi BP-Guide.

Emba Classic Men Jacket Dalaretto Stone

Sumber gambar berrybenka.com

Gaya simpel yang mainstream di kalangan pria akan menjadi makin fashionable dengan adanya produk Emba Classic Men Jacket Dalaretto Stone yang terbuat dari aksen metalik ini. Detail kantong pada jaket hoodie regular-fit ini akan makin keren bila dikombinasikan dengan kaos, celana panjang slim-fit, dan sepatu sneakers.

Bahan katun pada jaket hoodie pria seharga Rp 517.425 di Zalora ini juga turut menghangatkan badan pria mana pun yang memakainya.

From our editorial team

Memilih Model Jaket Hoodie Harus yang Awet Modelnya

Seperti pakaian lainnya, model jaket hoodie juga selalu berkembang. Namun, sebaiknya kamu memilih jaket hoodie yang bersifat timeless dan mudah dipadukan dengan pakaian lain. Dengan demikian, jaket hoodie koleksimu bisa awet digunakan dalam waktu lama.