Hangout Semakin Nyaman dengan 6 Rekomendasi Sandal Merek Fila yang Berkelas dan Cocok untuk Sehari-hari

Hangout Semakin Nyaman dengan 6 Rekomendasi Sandal Merek Fila yang Berkelas dan Cocok untuk Sehari-hari

Pemakaian sandal untuk jalan-jalan atau sekadar ke luar rumah memang nggak bisa disepelekan. Apalagi untuk acara jalan-jalan, pastinya nggak bisa menggunakan alas kaki yang sembarangan. Jika salah menggunakan alas kaki, bisa-bisa selama jalan-jalan malahan bete. Nah, dari pada momen jalan-jalanmu terusik karena nggak nyaman, BP-Guide langsung kasih rekomendasi sandal merek Fila untukmu. Simak sampai akhir, ya!

Baca juga

Tidak Hanya Dikenal dengan Sepatunya, Sandal yang Diproduksi oleh Fila juga Keren untuk Digunakan Sehari-hari

Sumber gambar i.pinimg.com

Bicara soal keperluan olahraga, semua pasti kenal dengan merek Fila. Ini merupakan produsen pakaian dan aksesori olahraga terbesar yang banyak dikenal di seluruh penjuru dunia. Gerainya tersebar di berbagai negara dan merek ini memiliki kantor pusat di negeri ginseng, Korea Selatan.

Semua yang mendengar nama Fila pasti langsung teringat dengan deretan produk sepatu olahraga keren. Namun tahukah kamu bahwa merek kenamaan ini juga memproduksi sandal keren juga. Kamu bisa kenakan sandalnya untuk kegiatan keseharian kamu. Bisa juga dipakai hangout santai bareng teman.

Desain dari produk yang diluncurkan Fila baik untuk sepatu dan sandal semuanya selalu mengikuti perkembangan trend terkini. Nyaman dikenakan dan bikin gaya fashion makin trendy. Yuk, bersama BP-Guide kenali serba serbi menarik mengenai Fila dan intip deretan produknya.

Serba-serbi Menarik Mengenai Fila

Didirikan di Italia Sejak 1911

Sumber gambar wikimedia.org

Fila merupakan perusahaan besar yang sudah dikenal luas. Berdiri tahun 1911, perusahaan ini didirikan sepasang saudara sebagai bisnis keluarga. Di awal pendirian, mereka hanya menjual baju dan pakaian dalam untuk penduduk setempat saja.

Pada tahun 1970 lalu perusahaan kembali membuat gebrakan baru. Mereka mulai membuat pakaian olahraga dan sepatu olahraga. Perusahaan yang didirikan di Biella ini kini berhasil memasarkan produknya hingga luar negeri dan mendulang sukses besar.

Diambil Alih oleh Perusahaan dari Korea Selatan

Sumber gambar twitter.com

Fila memang mulai sukses di tahun 90-an lalu. Sayangnya di tahun 2000 perusahaan besar ini mulai menghadapi persaingan pasar ketat dengan produsen lainnya. Sebut saja Puma, Nike, serta Adidas yang produknya tak kalah bagus.

Akibatnya di tahun 2007, Fila diambil alih perusahaan Korea Selatan. Saat ini Fila menjadi perusahaan pakaian olahraga terbesar di Korea Selatan. Yoon Soo Yoon sebagai ketua dan CEO saat itu sukses mengembangkan Fila hingga memiliki kantor di 11 negara di dunia.

Memproduksi Peralatan Olahraga dengan Kualitas Prima

Sumber gambar i.pinimg.com

Muncul di awal sebagai produsen baju dan sepatu olahraga membuat produk dari Fila banyak diminati. Sebagai produsen besar mereka dulunya juga menjual aneka baju untuk wanita dan juga anak selain pakaian pria.

Fila dikenal juga memproduksi peralatan olahraga dengan kualitas prima. Tak heran jika brand satu ini banyak dikenakan atlet kelas dunia dan selebriti. Produknya berkualitas baik sehingga nyaman dikenakan dan juga tahan lama.

6 Rekomendasi Sandal Fila yang Nyaman

Fila Marciano

Sumber gambar bukalapak.com

Sandal dari Fila memang menarik dan nyaman dipakai. Salah satunya adalah produk Fila Marciano Men S Sandal Hitam Limited. Sandal wide strap ini modelnya open toe. Hadir dalam warna keren bikin kamu lebih percaya diri. Berbahan sintetis sehingga cocok dipakai untuk segala momen santai kamu. Memiliki insole nyaman dan anti slip sehingga bisa dikenakan dengan aman. Produk ini bisa diperoleh seharga Rp 397.500 pada toko online seperti Bukalapak.


Fila Riefo

Sumber gambar zalora.co.id

Sandal pria memang modelnya kebanyakan simple dan tak terlalu banyak ornamen seperti sandal wanita. Kamu bisa lirik produk Fila Riefo jika ingin tampil keren effortless.

Sandal pria ini modelnya kasual dan cocok untuk aneka suasana santai. Memiliki detail monokrom dengan detail logo embossed. Sandal warna hitam ini memiliki bahan PU untuk upper dan insole-nya. Sandal Y strap ini memiliki model open toe. Outsole sandal ini memakai bahan rubber anti slip. Bisa dibeli di Zalora dengan harga Rp 271.920.


Fila Carribean

Sumber gambar bukalapak.com

Saat membeli sandal hendaknya jangan mengutamakan model saja. Kamu wajib mengedepankan kualitas bahan dan kenyamanan kaki kamu. Pilih bahan sandal yang bermutu supaya sandalnya awet tahan lama. Perhatikan juga kenyamanan kaki kamu kala mengenakan sandalnya. Percuma saja model bagus jika tak nyaman di kakai.

Kamu bisa lirik Sandal dari Fila dengan seri Carribean. Sandal ini hadir dalam ukuran 40 sampai 43. Sandal keren ini nyaman dikenakan dan gayanya simpel. Bisa kamu kenakan kala hangout bareng teman. Bisa dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 169.000.


Fila Stretto

Sumber gambar www.zalora.co.id

Kalau mau sandal yang awet dan tahan lama maka kamu bisa pilih sandal branded. Bukan karena gengsi memakai sandal tak bermerek terkenal, namun ini demi keawetan sandal itu sendiri.

Produk sandal branded memiliki kualitas bermutu dan terjamin. Meski harganya sedikit mahal, namun yang terpenting adalah kualitasnya dan kenyamanan kala dikenakan. Kamu juga pasti jauh lebih percaya diri kala mengenakan sandal branded.

Fila Stretto ini nyaman kamu pakai. Produk sandal kulit ini memiliki desain dual strap. Dengan logo Fila membuat sandal warna coffee ini makin keren. Sandal ini berbahan PU leather di bagian atas. Untuk bagian insole berbahan Pu leather dan outsole bahan rubber. Produk sandal open toe ini nyaman dikenakan. Bisa dibeli di Zalora dengan harga Rp 339.900.

Fila Troy

Sumber gambar www.zalora.co.id


Fila mempersembahkan Troy yang merupakan sandal keren untuk liburan. Sandal model flip flop ini memiliki model Y strap. Sandal dengan detail logo print ini hadir dalam warna navy. Sandal ini terbuat dari bahan karet. Bisa dibeli di Zalora dengan harga Rp 199.900.

Fila 3701

Sumber gambar bukalapak.com


Sandal Cowok Fila ini hadir dalam seri 3710. Ukurannya mulai dari 39 hingga 43. Sandal ini berbahan karet dan nyaman dipakai ke mana saja. Bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 125.000.

From our editorial team

Jangan Salah Menggunakan Alas Kaki

Kamu tahukan bahaya saat salah menggunakan alas kaki? Bahayanya bisa bikin kakimu cedera kalau nggak hati-hati. Kan ngeri, ya, makanya memilih sandal sebagai alas kaki pun tidak bisa sembarangan. PIlihlah sandal yang bisa membuatmu nyaman saat beraktivitas kemanapun.