10 Rekomendasi Facial Steamer yang Mampu Membuat Wajah Menjadi Bersih dan Berkilau (2023)

10 Rekomendasi Facial Steamer yang Mampu Membuat Wajah Menjadi Bersih dan Berkilau (2023)

Debu dan polusi setiap hari bikin wajah jadi kusam. Kamu perlu bersihkan sel kulit mati secara menyeluruh agar wajah kembali cerah. Gunakan face steamer untuk membantu membuka pori-pori wajah dan mengangkat sel kulit mati. Cek rekomendasinya dari BP-Guide ya!

Facial Steamer Merupakan Solusi Perawatan Wajah untuk yang Sibuk

Untuk mendapatkan kulit wajah yang cantik, pastinya butuh perawatan lengkap dari luar dan dalam. Selain mengonsumsi makanan bergizi dan menjalani pola hidup sehat, kamu juga perlu melakukan perawatan pada wajah. Sayangnya tidak semua wanita memiliki waktu luang untuk pergi ke salon guna merawat kulit.

Untungnya zaman sudah semakin maju dan menghadirkan aneka peralatan untuk kecantikan. Salah satunya adalah facial steamer. Produk yang satu ini bisa jadi solusi perawatan wajah bagi kamu yang tidak sempat ke salon secara rutin.

Manfaat Menggunakan Facial Steamer

Membersihkan Kulit Secara Mendalam

Facial merupakan langkah tepat untuk membersihkan kulit. Umumnya facial dilakukan dengan memberikan krim atau bahan lainnya pada wajah yang kemudian dipijatkan merata pada kulit wajah. Facial bertujuan untuk membuka pori dan juga melunturkan kulit mati dan racun dari wajah.

Facial steamer merupakan metode pembersihan kulit wajah secara lebih mendalam. Kulit wajah akan diuapi dulu sehingga pori-pori wajah mudah terbuka. Selanjutnya kulit diberi aneka produk facial supaya lebih mudah terserap ke lapisan kulit. Dengan cara ini kulit bisa lebih bersih maksimal.

Melancarkan Sirkulasi Darah pada Wajah

Proses steaming akan membantu menghilangkan tanda penuaan pada wajah. Kombinasi uap hangat dan peningkatan produksi keringat membuat pembuluh darah melebar. Jika sudah begini, maka oksigen bisa tersalurkan sempurna ke seluruh wajah. Selain itu, sirkulasi darah pun bisa jadi lebih lancar.

Proses facial steamer secara tidak langsung akan membawa nutrisi lebih pada kulit karena darah mengalir lancar. Ketika kulit ternutrisi dengan baik, maka kamu bisa mendapatkan kulit sehat dan bercahaya alami.

Mencegah Kerutan dan Penuaan Dini

Memasuki usia pertengahan dua puluh, kamu sudah wajib memperhatikan kesehatan kulit kamu. Jika tidak ingin tanda penuaan muncul di wajah, maka kamu harus tahu cara perawatan wajah yang benar agar kulit senantiasa terkesan awet muda.

Facial steamer bisa jadi solusi kamu untuk tampil dengan kulit yang lebih sehat. Jika digunakan secara teratur, facial steamer akan mencegah munculnya garis-garis kerut di wajah. Ketika kulit terstimulasi dengan baik, maka kelembapan kulit terjaga dan wajah jadi lebih segar berseri.

Membersihkan dan Mencegah Timbulnya Jerawat

Dengan memakai alat penguapan untuk wajah, maka kulit kamu akan jadi lebih sehat. Bahkan besar kemungkinan kulit kamu jadi terbebas dari aneka masalah mengganggu seperti jerawat dan komedo.

Seperti kita ketahui bersama bahwa penyebab jerawat adalah pori-pori yang tersumbat oleh kotoran, bakteri, atau sebum. Ketika wajah diberi uap, maka bakteri dan sel penyebab jerawat yang terjebak di permukaan kulit jadi bisa terlepas. Selain itu saat pori wajah terbuka, maka kotoran yang menyumbat pori-pori lebih mudah dikeluarkan. Jika sudah begini maka wajah kamu jadi bebas masalah jerawat dan komedo, deh.

Tips Memilih Facial Steamer

Pilih Berdasarkan Jenis Steamer

Ketika hendak memilih face steamer mungkin kita akan dibingungkan dengan jenisnya. Ada jenis stationer dan ada juga yang portabel. Kamu perlu tahu bahwa face steamer jenis stationer perlu tempat yang aman sebab tidak mudah dibawa. Beda dengan jenis portabel yang mudah dibawa kemana saja.

Kamu bisa pilih jenis steamer sesuai dengan kebutuhan kamu. Misalnya hanya akan kamu gunakan di rumah, maka kamu bisa gunakan yang stationer. Namun jika kamu orangnya sangat sibuk dan memiliki mobilitas tinggi, kamu bisa pilih yang jenisnya portabel.

Tentukan Fungsi dan Fitur yang Dibutuhkan

Bagi yang terlalu sibuk, ada kemungkinan kita tidak sempat lagi memakai face steamer yang kita beli. Namun sekarang ini jenis face steamer sudah makin beragam loh. Kamu bisa pilih yang sekiranya bisa sesuai dengan kesibukan kamu sehingga bisa tetap terpakai.

Contohnya saja, kamu bisa memakai face steamer dengan fungsi yang dapat digunakan secara efektif saat tidur. Pilihan ini tentu akan menguntungkan kamu. Selain kamu bisa mengistirahatkan tubuh dan pikiran, kulit kamu juga bisa terawat dengan baik.

Face steamer juga hadir dalam aneka fitur menarik. Kamu bisa memilih yang ada fitur melepaskan ion supaya kulit jadi lebih lembap. Namun ada juga yang dibekali fitur relaksasi sehingga kulit bisa lebih rileks dan tenang setelah dilakukan perawatan.

Sesuaikan dengan Bujet

Face steamer hadir dari harga ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Yang fiturnya lengkap tentu saja harganya jauh lebih mahal. Jika memang bujet belum mencukupi, kamu bisa beli yang fiturnya standar. Namun jika ada bujet berlebih, maka tidak ada salahnya kalau kamu membeli yang terbaik sebab bisa memberikan hasil terbaik pula. Namun, akan lebih baik bila kamu memilih facial steamer dengan fungsi yang maksimal dan harga yang sesuai dengan bujetmu.

10 Rekomendasi Facial Steamer Terpopuler (2019)

Miniso Mini Moisturizing Spray Facial Steamer

Sumber gambar www.jd.id

Produk yang satu ini dijamin bisa bikin kulit kamu jadi lebih kinclong dengan pemakaian yang teratur. Facial steamer persembahan dari Miniso ini menggunakan chip teknologi tinggi dan teknologi getaran khusus untuk mengubah air menjadi kabut partikel nano. Spray uap ini akan lebih mudah menembus permukaan kulit dan mampu melembapkan kulit lebih sempurna.

Alat berukuran 11 x 5.2 x 2.5 cm ini sangat mudah untuk digunakan. Kulit tidak akan mudah kering dan pastinya akan bikin kulit bebas sisik. Produk buatan Tiongkok ini bisa menjaga kondisi kulit wajah tetap ternutrisi dengan baik. Dapatkan segera di JD dengan harga Rp 140.000.

Panasonic Nano Ionic Facial Steamer EH-SA31VP

Sumber gambar www.jakmall.com

Gunakan saja Panasonic Nano Ionic Facial Steamer EH-SA31VP untuk rutinitas perawatan wajahmu. Produk yang satu ini hadir dengan teknologi tinggi sehingga kamu bisa melakukan perawatan ala salon kecantikan di rumah. Alat ini akan menjaga kebersihan dan kelembapan kulit lebih baik dan mampu menghasilkan partikel uap berukuran nano. Uap panasnya bisa membantu mengangkat minyak dari kulit sehingga wajah jadi bebas lengket dan lebih segar. Dapatkan di Jakmall dengan harga Rp 1.999.000.

Benice Facial Steaming Sauna Face Steamer

Benice Facial Steaming Sauna Face Steamer bisa mengembalikan kelembapan wajah dengan cara memberi nutrisi pada wajah. Dengan pemakaian produk ini sirkulasi peredaran darah pada wajah jadi lebih lancar. Produk ini juga akan membersihkan kulit hingga ke pori-pori. Tak hanya itu saja, dengan pemakaian yang dilakukan secara rutin, kulit akan terasa lebih rileks. Alat ini juga mampu menghilangkan bekas komedo dan jerawat.

Harga Rp. 140.000

Kingdom Cares Hot Mist Facial Steamer KC-1330

Sumber gambar www.gearbest.com

Tanda penuaan seperti keriput dan garis halus jelas bikin kita jadi kurang percaya diri. Menutupnya dengan makeup jelas bukan solusi yang tepat meskipun mudah untuk dilakukan. Karenanya kamu akan butuh alat bernama Kingdom Cares Hot Mist Facial Steamer KC-1330.

Produk yang satu ini bisa memperbaiki wajah dengan cara melembutkan kutikula dan membuka sumbatan kotoran di pori-pori wajah. Saat wajah diuapi ,maka nutrisi yang diberikan bisa terserap lebih sempurna. Dengan cara ini maka kulit terasa lebih kencang. Kamu akan merasa kulit jadi bebas kusam dan juga tanda penuaan berkurang dengan pemakaian teratur. Dapatkan alat ini di Gearbest dengan harga Rp 381.808.

Jaco Nano Beauty Face

Sumber gambar www.blibli.com

Uapkan wajah kamu selama 10 menit dalam sehari. Gunakan Jaco Nano Beauty Face sebagai alat face steamer andalan. Produk ini dijamin bikin kulit kamu terasa segar dan berseri sehingga tampak lebih muda.

Ada tiga manfaat yang dapat kamu rasakan saat menggunakan face steamer ini. Selain bisa berfungsi sebagai towel heater, alat ini bisa juga mengatasi masalah pada kulit wajah. Bisa juga berperan sebagai humidifier untuk menetralkan udara ruangan dari polusi dan bakteri loh.

Dengan pemakaian teratur, kamu bisa mendapatkan kulit lebih cerah dan lembap. Selain itu sel kulit mati bisa terangkat lebih mudah dan kerutan di area sekitar wajah jadi menghilang. Dapatkan di Blibli dengan harga Rp 415.000.

Pure Dailycare NanoSteamer

Sumber gambar puredailycare.com

Facial steamer kebanyakan hanya digunakan untuk wajah saja. Namun ternyata ada juga loh face steamer yang bisa digunakan untuk wajah dan rambut. Untuk fungsi lebih dari sekadar penguapan wajah, kamu bisa lirik produk Pure Dailycare NanoSteamer.

Alat ini hadir dengan fitur untuk menghangatkan handuk. Kamu juga bisa memakai alat ini untuk menjadi humidifier ruangan. Dengan teknologi nano ionic steam, alat ini bisa menghasilkan uap dengan ion negatif yang baik untuk kulit. Selanjutnya uap nano akan akan menembus lapisan kulit terdalam dan membuat kulit jadi lembap dan sehat. Dapatkan produk ini di Pure Daily Care dengan harga Rp 525.823.

K-SKIN Face Humidifier Cleaning Spray Steam K33C

Setiap face steamer tentu memiliki keunggulan dan kekurangan sendiri. Kamu yang ingin melakukan perawatan maksimal di rumah bisa memilih facial steamer yang dapat dijadikan humifider. Contoh dari produk yang berkualitas adalah K-SKIN Face Humidifier Cleaning Spray Steam K33C.

Face steamer yang satu ini akan melembapkan wajah agar lebih segar dan tidak kering. Kamu yang seharian beraktivitas di luar rumah bisa mengandalkan produk ini untuk mengangkat sel kulit mati supaya wajah jadi bebas dari kusam. Gunakan secara rutin selama 10 menit supaya wajah tetap lembap dan ternutrisi.

Harga Rp. 466.000

Vapozone Portable Face Steamer

Vapozone Portable Face Steamer merupakan produk yang bisa menghasilkan uap yang maksimal. Dengan mesin berukuran 25cm, produk mudah dibawa kemana saja. Alat ini cocok untuk perawatan semua jenis kulit. Face steamer ini akan membantu membuka pori-pori sehingga wajah jadi lebih bersih maksimal. Suhu kulit bisa ditingkatkan sehingga sirkulasi darah juga bisa lebih lancar.

Harga Rp. 350.000-400.000

BQAN Nano Mister Spray Face Steamer

Sumber gambar www.tokopedia.com

Hadir dengan teknologi getaran ultrasonik, BQAN Nano Mister Spray Face Steamer ini membuat molekul air cepat terurai. Produk ini terbuat dari bahan plastik dengan ukuran 11,5 x 3 x 3 cm sehingga praktis dan simpel digunakan. Kamu bisa mengandalkan alat ini untuk membersihkan kulit lebih maksimal setiap harinya.

Face steamer ini akan membuat wajah lebih cerah. Kamu bisa membawanya kemana saja karena produknya portabel. Rasakan sensasi facial spa dengan ultrasonic ozone pada produk yang satu ini. Dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 181.200.

Riwa Manual Facial Steamer Ion Thermal Sprayer

Jaga kesegaran kulit wajahmu selama beraktivitas di luar dengan rutin memakai Riwa Manual Facial Steamer Ion Thermal Sprayer. Alat yang satu ini hadir dalam tiga varian warna, yaitu rose red, golden, dan white. Selain mudah disimpan, alat ini bisa kamu isi ulang saat dayanya habis dengan memakai port USB yang tersedia.

Face steamer ini akan membuka pori-pori wajah lebih mudah. Kamu bisa mendapatkan kulit lebih cerah dan sehat dengan alat yang satu ini. Gunakan secara teratur untuk mendapatkan wajah lebih berkilau.

Harga Rp. 376.400
From our editorial team

Bersihkan Kulit Lebih Mendalam dengan Facial Steamer

Produk perawatan muka memang tidak terbatas jenisnya. Salah satu yang wajib kamu miliki adalah facial steamer. Cocok untuk kamu yang sibuk, penggunaannya tidak makan banyak waktu. Simpel dan praktis digunakan, facial steamer ini akan bikin wajah jadi lebih cerah dan juga halus. Intip rekomendasi facial steamer dari kami di atas ya!