Ini Bahaya Penyakit Asam Lambung dan 10 Menu Masakan yang Baik Untuk Dikonsumsi!

Ini Bahaya Penyakit Asam Lambung dan 10 Menu Masakan yang Baik Untuk Dikonsumsi!

Penyakit yang diderita seseorang seringkali terjadi karena kebiasaan buruk. Salah satunya terlambat makanan yang bisa mengakibatkan asam lambung. Bila sudah menderita asam lambung tentunya Anda harus mengontrol asupan makan sehari-hari. Berikut beberapa menu masakan yang tepat untuk Anda yang menderita asam lambung.

Baca juga

Penyakit Asam Lambung Banyak Diderita Masyarakat

Asam lambung adalah jenis penyakit yang saat ini sangat banyak diderita oleh masyarakat. Kebiasaan buruk karena sering terlambat makan adalah salah satu faktor utama yang menyebabkan penyakit ini pada masyarakat. Selain itu, sering mengonsumsi makanan asam dan pedas juga bisa menjadi pemicu asam lambung naik.

Kondisi asam lambung naik pada seseorang menimbulkan rasa mual dan muntah yang tidak bisa dikendalikan. Mau tidak mau, Anda mungkin akan mengalami masalah dalam beraktivitas akibat dari penyakit ini. Tidak hanya itu, asam lambung pun juga bisa menyebabkan berbagai bahaya lain.

Apa saja bahaya dari penyakit asam lambung ini? Lalu adakah menu masakan untuk asam lambung yang baik Anda konsumsi? Simak penjelasan lengkapnya pada bagian di bawah ini ya.

Waspadai Bahaya Penyakit Asam Lambung

Iritasi Dinding Kerongkongan

Asam lambung yang tinggi utamanya akan membahayakan karena menyebabkan iritasi pada bagian kerongkongan. Khususnya adalah bagian dinding kerongkongan ini.

Cairan asam yang naik dari lambung dan melewati dinding kerongkongan akan membuat dinding itu rusak dan iritasi. Jadi Anda pun merasakan tidak nyaman pada bagian kerongkongan ini.

Kerusakan pada Gigi

Kadar asam yang tinggi dari cairan lambung juga dapat mempengaruhi kesehatan gigi. Keasaman itu akan terasa hingga bagian mulut Anda. Jadi lama kelamaan gigi Anda pun menjadi sasaran kerusakan pada gigi ini. Asam lambung membuat gigi menjadi keropos dan rusak lebih parah lagi nantinya.

Menderita Gangguan Pernapasan

Perhatikan juga bahwa asam lambung dapat mempengaruhi sistem pernapasan Anda. Kadar asam yang tinggi akan menekan bagian di area pernapasan.

Jadi keluhan yang cukup sering ditemukan pada pasien asam lambung adalah gangguan pernapasan ini. Itulah mengapa Anda harus waspada dan segera mengatasi asam lambung Anda ketika bahaya ini sudah sering muncul.

Rasa Nyeri di Ulu Hati

Anda juga bisa mengalami bahaya karena rasa nyeri luar biasa yang Anda rasakan pada bagian ulu hati. Rasa nyeri ini sangat menusuk dan datangnya dari keasaman pada lambung. Itulah sebabnya tidak jarang penderita asam lambung bisa sampai jatuh lemas karena tekanan nyeri di ulu hati ini.

Komplikasi

Terakhir, penyakit asam lambung pun bisa menyebabkan komplikasi. Ada banyak penyakit lanjutan yang muncul sebagai komplikasi dari asam lambung ini secara bersamaan. Alhasil bahaya terutama dari komplikasi ini adalah kematian. Jadi waspadalah!

10 Menu Masakan yang Cocok untuk Penderita Asam Lambung

Olahan Salmon

Bagi Anda yang sering mengalami penyakit asam lambung, sangat disarankan mengonsumsi berbagai menu masakan hasil olahan salmon. Hal ini didukung oleh berbagai hasil penelitian yang menunjukkan bahwa salmon sangat rendah lemak dan baik untuk menjaga kesehatan lambung.

Selain itu, salmon juga diketahui kaya akan asam lemak omega-3. Jadi, berbagai efek dari iritasi lambung akibat asam lambung yang sering naik bisa dicegah dengan efektif.

Sereal Oatmeal

Salah satu gejala yang pasti dirasakan oleh para penderita asam lambung adalah refluks lambung. Kondisi ini disebabkan oleh asam lambung yang tinggi dan kondisi lambung menjadi sakit dan tidak nyaman. Jika sering mengalami kondisi seperti ini, maka Anda harus segera memperbaiki kebiasaan makan Anda.

Cobalah menu masakan untuk asam lambung berupa sereal oatmeal. Bahan baku oatmeal diketahui tinggi serat dan rendah gula jadi aman dan baik untuk lambung Anda.

Salad

Jika Anda ingin kondisi asam lambung terus membaik, maka menu masakan untuk asam lambung yang wajib Anda coba adalah salad. Selalu sempatkan membuat salad menjadi menu masakan harian Anda. Salad diketahui sangat tinggi serat dan rendah lemak.

Jenis masakan seperti inilah yang baik untuk Anda konsumsi secara rutin. Anda bisa mengkombinasikan berbagai buah dan sayur sebagai variasi dalam menu masakan salad yang Anda buat sendiri.

Kue Almond

Ingin tahu menu masakan untuk asam lambung yang berupa dessert? Pilihlah berbagai kue yang mengandung almond di dalamnya. Almond adalah jenis kacang-kacangan.

Memang sudah banyak diketahui bahwa kacang-kacangan sangat baik untuk lambung Anda. Khususnya kacang almond ini. Jadi cobalah Anda variasikan berbagai menu masakan dengan menggunakan bahan almond sebagai menu yang baik untuk asam lambung Anda.

Bubur Kacang Hijau

Sumber gambar www.storyofakitchen.com

Satu lagi jenis kacang-kacangan yang baik untuk sistem pencernaan Anda. Kacang hijau pun juga diketahui banyak digunakan untuk bahan masakan. Salah satu menu masakan untuk asam lambung yang terbuat dari kacang hijau adalah bubur.

Bubur kacang hijau sangat baik untuk pencernaan karena seratnya tinggi. Itulah sebabnya jika Anda sering mengkonsumsi bubur kacang hijau, maka perlahan-lahan kondisi asam lambung Anda akan membaik.

Sop Dada Ayam

Jika Anda mencari menu masakan untuk asam lambung yang terbuat dari daging, maka Anda harus memilih daging yang rendah lemak. Contoh daging rendah lemak adalah daging bagian dada pada ayam.

Dada ayam ini sangat rendah lemak dan baik untuk kesehatan lambung Anda. Jika Anda olah menjadi sop, maka Anda bisa mengkonsumsinya untuk mencegah asam lambung naik tanpa kendali.

Kentang Rebus

Beberapa jenis ketela juga baik untuk asam lambung Anda. Salah satunya adalah kentang. Anda mungkin sering mengkonsumsi kentang pada beberapa jenis fast food, namun akan lebih baik untuk lambung Anda jika kentang diolah tanpa digoreng.

Rebusan kentang lebih baik Anda konsumsi karena sangat lembut di lambung. Anda pun bisa mengkonsumsinya sebagai ganti nasi, jadi sangat rendah gula dan tidak beresiko membuat asam lambung naik lagi.

Rebusan Brokoli

Berbagai jenis rebusan memang sangat direkomendasikan untuk kesehatan lambung. Masakan yang diolah dengan cara direbus tidak membawa lemak pada lambung dan memperberat kerja sistem pencernaan Anda. Itulah sebabnya, Anda pun disarankan untuk mengonsumsi berbagai jenis sayuran dengan cara direbus.

Seperti rebusan brokoli ini contohnya. Pada dasarnya brokoli sangat tinggi serat dan jika Anda konsumsi dengan direbus saja, maka hasilnya lambung Anda dapat bekerja dengan lebih mudah.

Alpukat dan Pisang

Ingin tahu dari berbagai jenis buah mana buah yang paling baik untuk asam lambung Anda? Pilihlah buah alpukat dan pisang. Kedua buah ini diketahui sangat baik untuk asam lambung dan mencegahnya datang kembali.

Jadi soal menu masakan asam lambung pun sangat baik jika Anda memilih masakan yang terbuat dari olahan alpukat dan pisang ini. Anda juga bisa mengonsumsinya langsung jika bingung bagaimana harus mengolahnya.

Rumput Laut

Sumber gambar clearandwell.com

Asam lambung diketahui sangat mudah dikendalikan jika Anda banyak mengonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi. Rumput laut juga rendah kalori.

Itulah alasannya mengapa Anda disarankan untuk mengonsumsi rumput laut ini. Selain rasanya yang lezat, rumput laut memang sangat baik untuk kesehatan lambung Anda.

Rekomendasi Makanan dan Minuman yang Baik untuk Kesehatan Lambung

Biskuit Oat 8 Rasa Kacang Almond

Biskuit dengan bahan utama oat dan kacang almond ini bisa jadi menu alternatif yang aman untuk lambung kamu. Biskuit Oat 8 ini tinggi kalsium, mengandung 4 mineral, tinggi serat, rendah sodium, serta terdapat berbagai vitamin seperti vitamin E, B1, B2, dan B6.

Dengan berbagai manfaat yang sangat bergizi bagi tubuhmu, biskuit ini akan semakin nikmat saat disajikan bersama teh hangat sebagai pendampingnya. Kamu akan mendapatkan 12 pack atau sachet dalam satu box.

Harga Rp. 35.000-42.600

Manjun Sushi Nori

Rasanya tidak akan ada yang bisa menolak kelezatan sushi dengan berbagai isian dan rasa yang pasti menggugah selera. Nah, untuk membalut sushi tentu butuh nori si rumput laut kering.

Kali ini ada Majun Sushi Nori dengan ukuran 21 cm x 19 cm yang siap untuk membalut nasi panas beserta isiannya dengan rapi. Tenang saja, nori dari Manjun ini sudah ada sertifikasi halal dan aman untuk dikonsumsi.

Harga Rp. 69.000-90.000

HiLo Chocolate Avocado

Susu dari HiLo ini punya rasa yang unik, tidak hanya cokelat saja namun ada paduan rasa alpukat yang pasti aman dikonsumsi sekalipun saat lambungmu kurang baik.

Dengan ukuran 200 ml, susu UHT ini rendah lemak sehingga bisa juga dikonsumsi jika kamu dalam keadaan diet. Kandungan mineral dan vitaminnya membuat susu ini semakin baik jika dikonsumsi setiap hari.

Harga Rp. 7.400-24.500

Kewpie Salad Dressing Roasted Sesame

Jika menurutmu salad punya rasa yang kurang nikmat, maka kamu harus mencoba salad dressing dari Kewpie ini. Merek salad dressing yang sudah tidak asing ini dapat membuat citarasa saladmu semakin menggugah selera.

Rasa roasted sesame ini tidak kalah lezat saat dicampurkan dengan berbagai sayuran segar, apalagi dengan adanya wijen sangrai di dalam dressing ini. Hm, rasa wijennya pasti makin top. Kemasannya tersedia dalam ukuran 200 ml sampai 1 liter. Tinggal pilih saja sesuai kebutuhanmu, ya.

Harga Rp. 32.000-80.000

Honey Butter Almond Korea

Ada yang tergila-gila dengan snack dari Korea? Nah, kayaknya kamu tidak boleh melewatkan kacang almond dengan balutan madu dan butter khas Korea ini deh.

Terdapat berbagai kemasan mulai dari 30 gram sampai 210 gram, kacang almond ini telah diproses dengan baik sehingga tetap terasa fresh dan bikin ketagihan sejak gigitan pertama. Yakin, nggak mau coba?

Harga Rp. 25.000-175.000
From our editorial team

Pilih Menu Masakan Sehat untuk Mengatasi Asam Lambung

Sekarang Anda sudah tahu kan apa saja menu masakan untuk asam lambung yang bisa Anda konsumsi? Mulai sekarang cobalah untuk menjaga menu-menu masakan Anda. Pastikan sebisa mungkin hanya konsumsi menu yang baik untuk membuat lambung Anda lebih sehat. Selamat mencoba.