Baca juga

Olahraga Tidak Hanya Menjadi Kebutuhan Tetapi juga Menjadi Gaya Hidup yang Harus Dilakukan

Sumber gambar www.inyourarea.co.uk

Saat ini, olahraga bukan sekedar menjadi kebutuhan tetapi juga menjadi gaya hidup yang tidak boleh dilewatkan. Tren olahraga pun juga selalu berubah-ubah seiring dengan perkembangan zaman yang semakin modern.

Beberapa orang melakukan olahraga dengan tujuan agar badan menjadi lebih sehat. Tetapi juga tidak jarang orang suka melakukan olahraga karena dapat mengisi waktu luang atau karena olahraga tersebut sangat instagramable.

Meskipun begitu tidak salah untuk memamerkan kegiatan olahraga kita di media sosial, karena poin pentingnya adalah pada akhirnya kita juga akan merasakan manfaat dari olahraga yang kita lakukan tersebut.

Saat ini, olahraga yang sedang tren juga dapat membuat kita semakin memiliki banyak relasi, dengan mengikuti komunitas-komunitas dari olahraga tersebut. Tentu saja hal ini juga dapat memberikan dampak yang positif bagi kita.

7 Olahraga Tren di Tahun 2020

Antigravity Yoga

Sumber gambar www.harpersbazaar.co.id

Yoga memang selalu menjadi olahraga yang banyak digemari, karena selain menyehatkan juga dapat menenangkan pikiran. Saat ini yoga yang sedang menjadi tren adalah antigravity yoga, dimana gerakannya sedikit berbeda dengan yoga pada umumnya. Yakni dengan gerakan kepala di bawah dan kaki berada di atas.

Tujuannya adalah untuk mengalirkan darah kembali ke otak, sehingga akan membuat kita terhindar dari rasa pusing dan lebih membuat pikiran menjadi rileks. Olahraga yang satu ini juga menggunakan beberapa alat, seperti selendang atau kain yang diikat di atas, dan kemudian kita akan bergerak dan melilit di kain tersebut.

Olahraga ini juga banyak digemari oleh orang-orang yang terbiasa sibuk dengan pekerjaan, dan menginginkan olahraga yang santai namun tetap efektif untuk menyehatkan badan.

DOMYOS YOGA+ W 500 Crop Top Grey

Gunakan DOMYOS YOGA+ W 500 Crop Top Grey untuk melakukan yoga tanpa khawatir gerah. Didesain dengan bahan yang memudahkan aliran udara dan perubahan sikap tubuh, Anda akan merasakan kenyamanan secara maksimal.

Harga: Rp. 120.000

Freeletics

Sumber gambar curved.de

Olahraga ini menggunakan teknologi yakni aplikasi smartphone Freeletics untuk melakukan olahraga tersebut. Di dalam aplikasi tersebut, terdapat beberapa gerakan olahraga beserta panduannya, seperti jumping pack dan pull up bar, yang dapat kita lakukan sendiri di dalam rumah.

Jika konsisten dan melakukan gerakan sesuai dengan panduan yang diajarkan di aplikasi Freeletics, maka kita juga akan mendapatkan hasil yang maksimal. Olahraga ini sangat digemari karena selain mudah, juga tidak membutuhkan biaya yang banyak. Sangat cocok untuk para pekerja kantoran yang sibuk dan tidak ingin keluar rumah saat melakukan olahraga.

DOMYOS 120 Women's Fitness Cardio Training Leggings - Grey

DOMYOS 120 Women's Fitness Cardio Training Leggings warna abu-abu ini adalah pilihan terbaik untuk setiap aktivitas freeletics Anda. Bahan yang awet dan didesain khusus agar tipis dan kuat namun tidak terlihat transparan saat Anda melakukan gerakan apapun. Hasilnya, nyaman digunakan meski Anda berkeringat.

Harga: Rp. 180.000

Dansa Kardio

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Membakar kalori ternyata bisa dengan cara yang lebih menyenangkan, ketimbang harus bersusah payah lari di atas treadmill. Kita bisa melakukan olahraga kardio atau dansa kardio yang dipadukan dengan musik yang menyenangkan. Kelas kardio biasanya dapat memunculkan suasana ceria yang juga dapat membuat orang-orang yang melakukan olahraga ini semakin bersemangat.

Olahraga ini mampu membakar kalori dengan sangat efektif, namun tetap dengan cara yang menyenangkan dan dapat menghilangkan stress yang berlebihan. Tidak hanya perempuan, laki-laki juga bisa melakukan olahraga dansa kardio ini. Sehingga Anda juga bisa mengikuti kelas kardio bersama pasangan Anda, agar lebih bersemangat.

NEWFEEL PW 100 Women's Fitness Walking Shoes - Light Grey

Dicptakan untuk fitness kasual dan sebagai walking shoes, NEWFEEL PW 100 pas untuk aktivitas dansa kardio kapan pun. Teknologi Flex-H untuk bagian dalam sepatu dan sole-nya menghadirkan kenyamanan dan kemudahan untuk bergerak. Desain ventilated 3D mesh fabric-nya memastikan aliran udara dalam sepatu mengalir lancar saat bergerak aktif.

Harga: Rp. 180.000

Panjat Tebing

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Olahraga panjat tebing saat ini juga banyak digemari oleh anak-anak muda hingga dewasa yang gemar melakukan olahraga yang menantang. Meskipun begitu, saat ini olahraga panjat tebing atau rock climbing tidak harus selalu dilakukan di pegunungan batu, namun sekarang juga sudah banyak tempat yang menyediakan media untuk panjat tebing.

Kita juga dapat menemukan komunitas panjat tebing, yang kebanyakan merupakan para pecinta alam dan memang gemar melakukan olahraga tersebut. Sehingga dengan mengikuti olahraga ini, kita juga dapat memperbanyak relasi dan dapat saling bertukar pikiran dengan mereka.

Akan tetapi olahraga ini juga memerlukan alat-alat khusus dan teknik-teknik tertentu, sehingga kita membutuhkan pengawasan dari ahlinya agar tidak cedera.

SIMOND Climbing Shoes - Rock

Salah satu perlengkapan terpenting saat panjat tebing adalah sepatu panjat tebing yang berkualitas. Untuk itulah Decathlon.id menawarkan SIMOND Climbing Shoes - Rock demi tumpuan anti selip dan kenyamanan tinggi saat memanjat. Cocok untuk semua betuk telapak kaki, sole-nya juga didesain untuk membuat Anda tidak mudah lelah.

Harga: Rp. 750.000

EMS (Electro Music Training)

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Olahraga ini terbilang cukup unik karena memiliki seragam sendiri, yakni dengan mengenakan rompi atau jaket dengan kabel yang nantinya akan menghantarkan listrik ke otot-otot tertentu pada tubuh kita. Listrik ini akan membuat olahraga yang kita lakukan menjadi lebih maksimal karena otot akan berkontraksi lebih banyak dan merata.

Olahraga dengan cara EMS ini dapat membakar kalori lebih banyak daripada olahraga yang lain meskipun durasinya hanya kurang lebih 20 menit saja. Olahraga ini menjadi sangat populer karena sangat efektif untuk membakar kalori dalam tubuh namun juga tidak membutuhkan banyak tenaga.

Bahkan saat ini EMS sudah tidak lagi menggunakan kabel sebagai penghantar listrik, sehingga menjadi lebih mudah dan semakin digemari oleh banyak orang.

NYAMBA Women's Regular-fit Sport Tank Top 500 - Biru

Tak ada yang lebih nyaman dari tank top fitness untuk dipakai saat menikmati sesi EMS Anda. NYAMBA
Women's Regular-fit Sport Tank Top 500 - Biru bisa jadi pilihan tepat yang menawarkan kelembutan, elastisitas, dan bahan pilihan untuk mengusir kelembapan dari kulit Anda.

Harga: Rp. 95.000

Functional Training

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Functional Training ditujukan untuk orang yang ingin meningkatkan fungsi tubuhnya secara keseluruhan. Berbeda dengan gym yang lebih fokus untuk membentuk tubuh. Functional training lebih fokus pada fungsi tubuhnya, lalu bentuk tubuh yang ideal akan mengikuti dengan sendirinya.

Olahraga ini sebenarnya menggabungkan beberapa jenis latihan seperti kalistenik (latihan dengan irama), kardio, kettlebell hingga latihan kecepatan. Olahraga ini akan sangat digemari pada tahun 2020, karena efektif untuk menjaga kesehatan tubuh sekaligus membuat bentuk tubuh menjadi lebih ideal.

Sebenarnya Functional Training sudah banyak digemari dan menjadi tren di seluruh dunia sejak beberapa tahun yang lalu. Namun, diprediksi akan menjadi lebih booming di tahun 2020.

DOMYOS Kettlebell 8 Kg

DOMYOS Kettlebell 8 Kg cocok untuk berbagai jenis latihan beban Anda. Pegangan yang ergonomis dan lebar sangat pas untuk dipegang dengan menggunakan satu atau dua tangan saat latihan. Dibuat dari karet berkualitas, kettebell ini tahan lama sekaligus melindungi lantai.

Harga: Rp. 335.000

Lari Marathon

Sumber gambar www.sandy.utah.gov

Lari marathon yang sedang tren saat ini biasanya sambil mengadakan festival. Bisa juga dengan melakukan pengundian hadiah hingga pemberian medali, yang membuat banyak orang tertarik untuk mengikuti lari marathon tersebut. Hal ini membuat lari marathon kini tidak hanya untuk olahraga yang akan menurunkan berat badan, tetapi juga menjadi ajang untuk bersosialisasi dengan banyak orang.

Lari marathon dengan konsep festival ini juga banyak diadakan oleh komunitas-komunitas atau instansi tertentu. Temanya juga bermacam-macam pula, sehingga kita dapat mengikuti lari marathon tersebut kapan saja.

KALENJI RUN COMFORT Women's Running Shoes

KALENJI RUN COMFORT adalah sepatu lari wanita pilihan terbaik untuk Anda yang suka lari marathon. Desain cushion dibuat secara khusus untuk mengurangi benturan dan getaran saat berlari. Bisa juga digunakan untuk berlari di treadmill.

Harga: Rp. 490.000
From our editorial team

Sediakan Waktu untuk Berolahraga

Beberapa olahraga di atas merupakan olahraga kekinian yang juga telah mengikuti perkembangan zaman dan menjadi trend dikalangan anak muda hingga dewasa. Tidak ada salahnya kita mencoba olahraga-olahraga tersebut untuk hidup yang lebih sehat dan mengisi waktu luang setelah sibuk bekerja.