Baca juga

Tidak Memiliki Lubang Tindik? Anting Jepit Solusi untuk Tampil Cantik dan Menawan

Sumber gambar vncojewellery.com

Anting-anting adalah aksesori yang dapat membuat telinga kamu menjadi lebih cantik menawan. Tetapi anting-anting akan sulit dipasang jika kamu tidak memiliki lubang tindik. Bagi kamu yang tidak ingin membuat lubang tindik, bisa memakai anting model jepit sebagai solusinya.

Anting model jepit dapat mempercantik telinga kamu dengan cara cukup menjepitkannya ke telinga. Anting jenis ini juga sangat mudah dipasang dan dilepaskan, sehingga tidak menyulitkan jika kamu ingin berganti-ganti anting setiap harinya.

Hal Penting yang Harus Diperhatikan Ketika Memilih Anting Jepit

Bahan Anting

Karena anting jepit langsung bersentuhan dengan kulit, maka kamu perlu mempertimbangkan bahan dari anting tersebut, terutama bagi kamu yang memiliki kulit sensitif dan alergi terhadap logam. Pilihlah anting jepit yang terbuat dari bahan resin, karena bahan ini ringan dan nyaman digunakan dalam waktu yang lama.

Tetapi jika kamu tidak memiliki kulit yang sensitif, kamu bisa lebih bebas memilih anting jepit dengan bahan dasar apa pun.

Sesuaikan dengan Bentuk Wajah

Sumber gambar www.passionjewelry.co.id

Tidak semua anting cocok dengan wajah kamu, karena setiap anting memiliki bentuk yang disesuaikan dengan berbagai bentuk wajah.

Jika kamu memiliki wajah bulat, pilihlah anting yang memiliki potongan panjang berbentuk oval, persegi, atau segitiga. Bentuk anting seperti itu dapat menyeimbangkan wajah bulat kamu. Hindarilah memakai anting yang memiliki bentuk yang bulat, karena akan membuat wajah kamu menjadi lebih bulat.

Bagi kamu yang memiliki wajah hati atau mengecil pada bagian bawah, pilihlah anting yang memiliki bentuk bulat, segitiga, oval, dan persegi.

Untuk kamu yang memiliki wajah berbentuk persegi, pilihlah anting yang memiliki bentuk oval atau bentuk yang tidak beraturan. Hindarilah anting yang memiliki bentuk kotak atau anting yang terlalu panjang, karena hanya akan membuat tampilan wajah kamu menjadi lebih tegas dan keras.

Jangan Lupa Sesuaikan dengan Model Rambut

Sumber gambar www.hindustantimes.com

Agar tampilan kamu menjadi lebih maksimal, jangan hanya memfokuskan kepada anting-anting saja, kamu juga harus menyesuaikannya dengan model rambut. Perpaduan antara anting dan model rambut dapat membuat tampilan kamu menjadi lebih menarik.

Jika kamu memiliki rambut panjang, kamu bisa memadukan rambut panjang yang diikat dengan anting-anting untuk memunculkan kesan yang manis dan feminin. Atau kamu juga bisa menggunakan model rambut layer yang berlapis-lapis. Model rambut ini sangat cocok menggunakan anting berjenis hoop dan feather.

Akan Digunakan Kemana?

Sumber gambar www.independent.co.uk

Tidak semua jenis anting-anting dapat membuat penampilanmu menjadi cantik di berbagai acara, maka dari itu kamu perlu menyesuaikan jenis anting-anting dengan acara yang akan kamu hadiri.

Jika kamu akan datang ke acara formal, gunakanlah anting yang terbuat dari emas, perak, atau berlian karena dapat membuat tampilanmu menjadi lebih elegan. Namun, pilihlah yang memiliki model yang simpel, agar penampilan kamu tidak menjadi berlebihan.

Jika kamu akan pergi ke acara pesta, pilihlah anting yang memiliki desain yang cukup unik, seperti anting yang bling-bling agar tampilanmu jadi terkesan glamor.

10 Rekomendasi Anting Jepit Terbaru

1901 Jewelry Princess Earring

Sumber gambar https://www.zalora.co.id

1901 Jewelry Princess Earring adalah anting jepit yang terbuat dari bahan gold plated berkualitas berhias kristal Swarovski, sehingga tidak mudah rusak dan tahan lama. Agar tahan lama, hindari anting dari kontaminasi air asin, parfum, dan hairspray. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Zalora dengan harga Rp 285.000.

HanaChic The Party Anting Jepit Wanita - Silver Purple

Sumber gambar https://www.blibli.com

HanaChic The Party Anting Jepit Wanita - Silver Purple adalah anting model jepit yang terbuat dari bahan new brass. Anting yang memiliki dimensi 20 mm dan berat 13,38 gram ini cocok dipakai di berbagai acara. Dapatkan dengan harga Rp 110.000 di Blibli.

Dparis Earring Round Full ALJMT18100

Sumber gambar https://www.zalora.co.id

Dparis Earring round full ALJMT18100 adalah jenis anting jepit yang terbuat dari silver 925 dan berlapis emas putih 18 karat. Anting yang memiliki bentuk bulat dengan detail batu zirconia ini dapat membuat tampilan kamu menjadi elegan dan tidak ketinggalan zaman pada setiap acara. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Zalora dengan harga Rp 135.000.

Anneui BP0013 Tanpa Tindik Anting Jepit Unisex - Silver

Sumber gambar https://www.blibli.com

Anneui BP0013 Tanpa Tindik Anting Jepit Unisex - Silver adalah jenis anting jepit yang terbuat dari bahan titanium berkualitas. Anting yang memiliki ukuran 13 mm ini cocok digunakan untuk pria maupun wanita dan juga tidak membutuhkan lubang tindik.

Anting dari Anneui berwarna perak ini didesain trendi, sehingga dapat membuat tampilan kamu jadi lebih fashionable. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga Rp 10.000 atau di Lazada dengan harga Rp 20.000.

Anting Jepit Perak 925/Perhiasan Silver 925 Lapis Emas Putih/Anting Anting Wanita Perak Asli

Sumber gambar https://shopee.co.id

Anting Jepit Perak 925 terbuat dari perak 925 berlapis emas putih yang cocok untuk anak-anak maupun orang dewasa. Kadar perak dari anting yang memiliki berat 1,25 gram ini mencapai 92.5%. Kamu bisa mendapatkan anting-anting ini di Shopee dengan harga Rp 70.000.

M+Y Earring MTSE 005 Anting Wanita

Sumber gambar https://www.blibli.com

M+Y Earring MTSE 005 Anting Wanita adalah anting yang terbuat dari bahan dasar kuningan yang dilapisi oleh silver 18K, rodium, dan dihias batu ziconia. Anting yang berjenis anting jepit ini dapat membuat tampilan kamu lebih cantik dan mewah. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Blibli dengan harga Rp 360.000.

Anting A18W Jepit Berlian Imitasi Lapis Silver 925

Sumber gambar https://shopee.co.id

Anting A18W Jepit Berlian Imitasi adalah anting yang terbuat dari bahan alloy yang berlapis silver 925. Anting yang memiliki model jepit ini memiliki desain berbentuk berlian berkilauan yang dapat membuat tampilan kamu menjadi lebih mewah dan anggun. Kamu bisa mendapatkan produk Anting A18W ini di Shopee dengan harga Rp 30.000.

Earclip Anting Jepit Daun Emas Mutiara Ear Clip Tanpa Jarum 0327F7R

Sumber gambar https://www.tokopedia.com

Earclip Anting Jepit Daun Emas Mutiara Ear Clip Tanpa Jarum 0327F7R adalah anting dari Korea yang terbuat dari bahan copper alloy yang sangat bagus dan berkualitas tinggi. Anting yang berwarna emas dengan ukuran 4cm ini didesain berbentuk daun emas plus mutiara yang dapat membuat tampilan kamu menjadi lebih manis dan elegan.

Tidak hanya itu, anting yang memiliki berat 10 gram ini juga dapat memberikan kesan mewah dan klasik untuk penampilan formal. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Tokopedia dengan harga hanya Rp 27.000.

Anting Import Jepit Cuff Mutiara Bunga Silver - Emas

Sumber gambar https://www.tokopedia.com

Anting Import Jepit Cuff Mutiara Bunga Silver - Emas adalah anting jepit yang terbuat dari bahan alloy yang berkualitas bagus. Anting yang berbentuk bunga yang berukuran 1 cm dan dihiasi mutiara berdiameter 0,5 cm ini dapat memberikan kesan elegan dan mewah untuk tampilan formal kamu.

Anting yang memiliki berat 85 gram ini tersedia dalam 3 pilihan warna modern, seperti emas, rose gold, dan perak. Kamu bisa mendapatkan produk ini di Tokopedia dengan harga Rp 30.000 atau bisa juga di Bukalapak dengan harga Rp 39.000.

Anting Import Jepit Cuff Berlian Kupu-kupu - Putih

Sumber gambar https://www.tokopedia.com

Anting Import Jepit Cuff Berlian Kupu-kupu - Putih adalah anting yang terbuat dari bahan alloy rhinestone berkualitas, sehingga tahan lama dan tetap berkilau. Anting yang memiliki ukuran 4 x 0,1cm ini memiliki bentuk kupu-kupu yang unik, sehingga dapat membuat tampilan kamu tetap elegan dan menarik.

Anting yang memiliki berat 75 gram ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 35.000 dan pembelian dapat dilakukan di Tokopedia.

From our editorial team

Anting Jepit Cocok untuk Kamu yang Ingin Selalu Tampil Beda

Kenapa? Penggunaan anting jepit sangat mudah sekali sehingga sangat memudahkan kamu jika ingin berganti anting setiap hari. Kamu bisa dengan mudah melepas dan memasang anting-anting ini dan menyesuaikannya dengan busana yang kamu kenakan. Jadi, miliki koleksinya ya!