10 Pilihan Sepatu Sekolah Anak yang Keren Namun Tetap Sesuai Aturan Sekolah (2023)

10 Pilihan Sepatu Sekolah Anak yang Keren Namun Tetap Sesuai Aturan Sekolah (2023)

Sepatu sekolah adalah salah satu kebutuhan anak. Sebagai orangtua, kita wajib memenuhi kebutuhan tersebut. Sepatu sekolah adalah benda krusial untuk dipakai dalam keseharian. Maka dari itu, jangan asal dalam memilih sepatu. Anda bisa intip tips memilih sepatu sekolah dari BP-Guide. Cek juga rekomendasi sepatunya dari kami!

Baca juga

Sepatu Sekolah Merupakan Barang Primer untuk Anak

Anak bersekolah membutuhkan aneka barang. Beberapa barang keperluan sekolah anak adalah seragam, tas, dan sepatu. Khusus untuk masalah sepatu, Anda tentu tidak ingin salah pilih. Ini karena fungsi sepatu tidak hanya sekadar sebagai barang untuk dipakai ke sekolah saja.

Sepatu memiliki fungsi untuk melindungi kaki anak. Dengan memakai sepatu, kaki buah hati lebih terlindung dari kerikil hingga aneka benda tajam lainnya. Sepatu juga bisa digunakan untuk mendukung penampilan anak agar lebih rapi dan tampak lebih siap untuk menuntut ilmu.

Memakai sepatu juga merupakan salah satu bentuk kedisiplinan sebagai seorang murid. Maka dari itu, penting bagi anak untuk memilih dan memakai sepatu yang sesuai. Nah, simak yuk tips memilih sepatu sekolah anak!

Tips Memilih Sepatu Sekolah Anak

Ketahui Peraturan Sekolah dan Sesuaikan

Hal paling utama saat akan memilih sepatu anak adalah mengetahui peraturan sekolahnya dulu. Apakah sekolahnya menyarankan sepatu dengan jenis, model, atau warna tertentu.

Jika iya, maka sebaiknya Anda memilih sepatu sekolah berdasarkan peraturan sekolah agar anak tidak salah pakai sepatu. Umumnya, sekolah mewajibkan memakai sepatu warna hitam. Sepatu warna hitam ini ditujukan agar warna sepatu tampak seragam dan tidak ada perbedaan antara satu dan lainnya.

Selain itu, warna hitam tergolong netral jadi mudah dipadukan dengan aneka pakaian yang digunakan.

Pilih yang Ukurannya Pas

Usahakan memilih sepatu yang ukurannya pas di kaki anak. Hindari membeli sepatu yang kebesaran dengan alasan agar lebih awet dipakai anak. Sepatu yang terlalu besar justru membahayakan anak karena sepatu jadi mudah terlepas saat ia beraktivitas.

Hindari juga membeli sepatu yang terlalu sempit agar kaki anak tidak lecet dan cedera. Belilah sepatu yang pas dengan ukuran kaki anak. Jika ada waktu, Anda bisa mengajak anak langsung ke toko untuk mencoba dulu sepatunya.

Minta ia untuk memakainya berjalan agar tahu nyaman tidaknya. Jika Anda tak ada waktu, Anda bisa membeli sepatu online dengan cara mengukur panjang telapak kaki anak dan menyesuaikan dengan ukuran yang tersedia.

Cek Fitur Sepatunya

Perhatikan berbagai fitur sepatu yang dihadirkan. Setiap jenis sepatu tentu memiliki fitur keunggulan tersendiri. Anda bisa memilih mana yang sekiranya dibutuhkan oleh anak Anda. Misalnya saja dalam hal pengunci sepatu.

Ada yang memakai pengunci model velcro, tali, resleting, atau gesper. Jika untuk anak yang baru belajar memakai sepatu, penutup model velcro hingga resleting bisa jadi pilihan karena mudah dipakai dan dilepas.

Sementara penutup model tali dan gesper bisa digunakan anak yang sudah paham cara memakai sepatu sendiri. Fitur lainnya adalah adanya sol yang agak tebal. Sol yang lebih tebal bisa mendukung aktivitas anak karena kakinya terasa lebih empuk dan nyaman dipakai berjalan.

Fitur yang tak kalah penting adalah fitur outsole yang anti selip. Ini penting supaya anak aman menapak di berbagai permukaan.

Pilih yang Ringan dan Tidak Kaku

Ketika memilih sepatu untuk anak, pilih sepatu dengan bobot ringan. Hal ini supaya sepatu tidak membebani kaki anak yang sedang dalam masa pertumbuhan. Selain itu, sepatu ringan juga tidak bikin kaki anak cepat kelelahan.

Ia bisa berlarian, melompat, dan melakukan aneka aktivitas lainnya tanpa khawatir cedera. Pilih juga sepatu yang tidak terlalu kaku. Sepatu yang terlalu kaku hanya akan bikin kaki anak mudah terkilir karena sepatunya kurang fleksibel untuk mendukung gerak aktif anak.

Ini Dia Rekomendasi Sepatu Sekolah Anak

Precise Corrado JT Sepatu Sneakers Sekolah Anak - All Black

Precise Corrado JT Sepatu Sneakers Sekolah Anak - All Black merupakan rekomendasi pertama kami. Sepatu yang satu ini terbuat dari bahan mesh. Sepatu sudah lengkap dengan sol berbahan rubber yang anti selip sehingga anak bisa nyaman melangkah di berbagai permukaan tanpa takut terpeleset.

Produk hadir dengan jahitan kuat dan rapi sehingga sepatunya tidak mudah rusak. Desainnya simpel dan menawan sehingga nyaman dipakai. Produk tersedia dalam ukuran 31 hingga 36. Hadir dalam warna hitam sehingga aman untuk dipakai ke sekolah.

Harga Rp. 322.000-366.000

Homyped Imagine 01 Sepatu Sekolah Anak

Homyped Imagine 01 Sepatu Sekolah Anak merupakan pilihan sepatu yang super ringan. Kaki anak tidak akan mudah lelah saat melangkah dan beraktivitas. Produk ini memakai single mesh yang breathable sehingga kulit kaki bisa bernafas lega.

Ada kulit sintetis dan magnetic lock untuk bagian upper sepatu. Insole sepatunya memakai bahan EVA spons yang empuk dan bisa maksimal dalam meredam guncangan. Outsole sepatunya dari bahan phylon dengan fleksibilitas tinggi. Tersedia dalam ukuran 29 hingga 38.

Harga Rp. 189.000-209.000

Gabino Sepatu Anak Sekolah Velcro Aldari - G3CB2201

Gabino Sepatu Anak Sekolah Velcro Aldari - G3CB2201 adalah pilihan tepat lainnya. Produk ini berbahan kulit sintetis premium. Bagian insolenya juga empuk sehingga bisa menahan guncangan pada kaki. Nyaman dipakai anak sekolah atau aktivitas keseharian di luar rumah.

Sepatu ini akan melindungi kaki anak dengan baik. Sepatunya ringan dan tidak bikin kaki cepat lelah. Tersedia dalam ukuran 31 hingga 35.

Harga Rp. 149.000

Gio Saverino Sepatu Sekolah Perempuan Hitam Tanpa Tali Nesya

Gio Saverino Sepatu Sekolah Perempuan Hitam Tanpa Tali Nesya tentu bisa jadi pilihan. Sepatunya super ringan jadi meringankan langkah anak. Outsolenya berbahan rubber sehingga anti selip dan nyaman dipakai di berbagai permukaan.

Sepatu ini juga odourless jadi tidak mudah bau. Ini karena ada sistem Air Circulation yang memudahkan pergantian udara di dalam sepatu. Tersedia dalam ukuran 36 hingga 41.

Harga Rp. 167.000-224.000

Precise Conan JT Black Sepatu Sneakers Sekolah Anak - Hitam

Precise Conan JT Black Sepatu Sneakers Sekolah Anak – Hitam merupakan pilihan lain untuk putera puteri Anda. Sepatu ini berbahan mesh jadi memiliki sirkulasi udara yang baik. Anti bau dan bikin kaki nyaman seharian. Sepatunya ringan dan tidak bikin kaki pegal.

Cocok untuk ke sekolah karena desainnya simpel. Warnanya juga hitam jadi aman untuk ke sekolah. Ada ukuran 31 sampai dengan 37.

Harga Rp. 149.000-533.000

Toezone Altoflex Ch Black Sepatu Sekolah Anak

Toezone Altoflex Ch Black Sepatu Sekolah Anak merupakan sepatu yang bisa jadi koleksi anak. Bisa dipakai sekolah, hangout, atau liburan. Sepatunya bergaya modis dan bikin anak makin percaya diri memakainya. Produknya terbuat dari bahan kombinasi sintetis dan tekstil.

Sepatu sekolah ini hadir dengan bantalan empuk di bagian insole. Produk ini mudah disesuaikan berkat tali di bagian atasnya. Tersedia dalam ukuran 25 hingga 39.

Harga Rp. 255.000-459.000

Katzz - Sepatu Anak Sekolah VELCRO SD TK SMP HITAM PUTIH

Katzz - Sepatu Anak Sekolah VELCRO SD TK SMP HITAM PUTIH tentu saja sayang untuk dilewatkan sebagai pilihan. Sepatu sekolah ini hadir untuk anak laki-laki maupun perempuan. Sepatunya memiliki penutup velcro sehingga mudah dilepas pasang.

Sepatu sekolah ini hanya ada satu warna yakni hitam sehingga mudah dikombinasikan dengan pakaian yang dikenakan. Bisa untuk sekolah atau kegiatan lainnya. Outsole sepatunya dari bahan rubber anti selip. Modelnya trendi dan bikin percaya diri. Tersedia dalam ukuran 28 hingga 39.

Harga Rp. 102.000-299.000

FINI Sepatu Sekolah Rajut Hitam Slip On Vol.2

FINI Sepatu Sekolah Rajut Hitam Slip On Vol.2 tidak kalah menarik untuk jadi pilihan. Bahan sepatunya dari rajutan yang lembut, nyaman, dan kokoh. Sepatu juga dilengkapi dengan sol lembut sehingga kaki tidak mudah pegal.

Sepatu sekolah ini hadir dengan outsole anti licin yang aman dipakai di berbagai permukaan. Tersedia dalam ukuran 36 hingg 40. Sepatu bisa untuk anak sekolah SMP dan SMA.

Harga Rp. 125.000-252.000

KATZZ SEPATU SEKOLAH HITAM / SEPATU SPORT

KATZZ SEPATU SEKOLAH HITAM / SEPATU SPORT jangan sampai Anda lewatkan sebagai pilihan. Sepatu keren ini diproduksi oleh brand lokal. Produk desainnya begitu modis dan simpel. Bisa untuk sekolah dan bisa untuk hangout atau liburan.

Sepatu sekolah ini hadir dalam warna hitam jadi mudah dipadukan dengan berbagai atasan. Produk juga memiliki upper bahan kanvas yang adem dan lembut di kaki.

Harga Rp. 139.000-204.000

Sepatu Hitam Sekolah Velcro Tanpa Tali Anak SD SMP Remaja Kasogi Force

Sepatu Hitam Sekolah Velcro Tanpa Tali Anak SD SMP Remaja Kasogi Force adalah rekomendasi terakhir kami. Sepatu ini hadir dalam ukuran 32 hingga 37. Nyaman dikenakan karena sepatunya ringan untuk melangkah.

Sepatu sekolah ini mudah dikenakan karena modelnya velcro. Tersedia dalam pilihan warna hitam putih, hitam saja, dan hitam fuschia.

Harga Rp. 241.000-318.000
From our editorial team

Pastikan Sepatunya Tahan Lama

Sepatu anak kadang cepat sekali bergantinya. Ini karena anak tumbuh dengan cepat. Selain faktor pertumbuhan, kadang faktor aktivitas anak yang padat dan tingkah keseharian anak bisa mempengaruhi keawetan sepatu dan bikin kita jadi harus sering beli sepatu baru. Sebelum membeli sepatu anak, agar tidak bolak balik beli karena sepatunya mudah rusak, Anda bisa memastikan dulu bahwa sepatunya tahan lama. Untuk memastikannya, Anda bisa mengecek jahitan sepatunya, bahan yang digunakan untuk sepatu, dan juga model sepatunya. Meski modelnya sederhana, jika jahitan sepatunya kuat, tentu sepatu bisa lebih tahan lama digunakan.

Tag