Baca juga

Lengkapi Koleksi Kosmetik dengan Produk BB Cream Terbaik

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Produk kosmetik menjadi suatu kebutuhan penting bagi para wanita. Tidak jarang, setiap wanita berlomba-lomba memiliki produk-produk kosmetik berkualitas untuk mendukung variasi make up yang lebih baik. Apalagi terkait krim BB atau yang biasa dikenal sebagai BB Cream ini.

Sejak awal kemunculannya, BB Cream sudah sangat populer karena kemampuannya untuk mengkamuflase bekas-bekas hitam di wajah. Bahkan hingga saat ini, BB Cream menjadi produk kosmetik wajah yang masih terus digunakan. Anda mungkin juga adalah pengguna setia BB Cream.

Jadi pada kesempatan kali ini, Anda bisa mengetahui apa saja manfaat dari BB Cream dan produk BB Cream mana yang direkomendasikan. Simak penjelasan selanjutnya secara menyeluruh ya!

Manfaat Menggunakan BB Cream dalam Keseharian

Menutupi Bekas Jerawat dan Noda Hitam Lain di Wajah

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Jika kulit wajah Anda bermasalah dengan jerawat, tentu Anda pasti akan memiliki banyak noda hitam bekas jerawat. Jika Anda hanya merias wajah tanpa menghiraukan noda-noda ini, maka riasan tidak akan terlihat sempurna. Jadi penggunaan krim BB dapat membantu menutupi lebih dulu bekas dan noda hitam di wajah.

Menjaga Kelembaban dan Kelembutan Kulit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Walau memberikan kesan matte saat dikenakan, ternyata krim BB adalah salah satu produk kosmetik yang kandungan kelembabannya cukup tinggi. Jadi Anda tidak perlu khawatir dengan penggunaannya. Bahkan wajah Anda akan jauh lebih ternutrisi daripada tidak mengenakan krim BB sama sekali.

Meratakan Warna Kulit yang Belang

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Pernahkah Anda memperhatikan perbedaan warna kulit bagian dahi dengan pipi Anda? Biasanya bagian inilah yang memiliki warna yang paling berbeda.

Kondisi belang seperti ini terjadi karena aktivitas di luar rumah yang padat. Jika Anda perlu melakukan penutupan yang sempurna, maka Anda bisa menggunakan BB Cream untuk meratakan warnanya.

Menjaga Kulit dari Sinar Matahari

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Saat Anda sudah menggunakan BB Cream, maka Anda tidak perlu lagi menggunakan sunblock. Pasalnya, krim BB ini dirancang dengan kandungan SPF yang luar biasa juga penggunaanya. Jadi kulit wajah akan terlindungi dengan baik dari sinar matahari yang membuat kulit menjadi belang-belang.

Mencegah Penuaan Dini

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Manfaat terakhir dari penggunaan BB Cream adalah juga bahwa bisa mencegah penuaan diri. Kandungannya yang kaya akan vitamin dan antioksidan adalah yang dibutuhkan tubuh untuk melancarkan peredaran darah. Jadi secara otomatis, risiko penuaan dini pun bisa dilakukan dengan sebaik mungkin.

10 Rekomendasi BB Cream untuk Berbagai Kalangan Usia

Maybelline BB Cream Ultra Cover

Produk unggulan pertama untuk BB Cream berasal dari Maybelline. Sebenarnya, Maybelline memiliki beberapa jenis produk krim BB. Namun salah satu yang paling laris di pasaran adalah produk ultra cover ini.

Alasannya adalah karena coverage krim ini sangat sempurna hingga bisa menutupi perbedaan kecerahan warna yang dialami oleh banyak orang. Selain itu, krim BB dari Maybelline pun tidak membuat wajah terasa kering melainkan tetap segar selama pemakaian.

Harga: Rp. 70.000-100.000

Bioaqua BB Cream

Ada juga produk krim BB dari Bioaqua yang beberapa waktu terakhir mulai laris di masyarakat. Keunggulan dari produk Bioaqua ini adalah harganya yang murah tetapi kualitas pemakaian yang tidak murahan.

Krim BB dari Bioaqua diketahui tahan lama dan cocok untuk banyak jenis kulit baik sensitif maupun berminyak. Sesuai dengan namanya, krim BB yang satu ini pun mengandung ater essence yang cukup jadi tidak akan menghilangkan kelembaban kulit Anda.

Harga: Rp. 50.000-200.000

NYX BB Cream

Anda yang sudah lama bermasalah dengan jerawat, pasti seringkali khawatir dengan penggunaan dari BB Cream. Namun Anda tidak perlu khawatir jika menggunakan krim BB dari NYX ini.

NYX dengan produk professional BB Creamnya menawarkan kemampuan untuk menutupi bekas-bekas jerawat dengan sempurna. Bahkan kandungannya pun tidak akan memperparah kondisi jerawat Anda walau ditutupi saat masih merah. Benar-benar ringan dan aman penggunaannya.

Harga: Rp. 170.000-250.000

EMINA BEAUTY BLISS BB CREAM

Produk kosmetik lokal Emina pun memiliki krim BB yang sangat direkomendasikan untuk Anda. Kualitas produk yang kaya akan vitamin ini membuat kulit tetap terjaga lembab dan sehat, walau berlapis krim dalam jangka waktu yang cukup lama.

Pilihan shade warnanya pun unik yaitu light, natural, dan caramel. Sangat cocok untuk berbagai kalangan usia khususnya anak-anak muda. Harga dari produk-produk Emina pun seperti diketahui sangat terjangkau, ya.

Harga: Rp. 24.000-30.000

L'Oreal Paris BB Cream

Anda juga bisa memilih produk BB Cream dari L’Oreal. Krim ini tidak hanya menutupi bekas hitam tetapi juga bisa membantu menghilangkannya.

Pemakaian secara rutin dari krim BB L’oreal diketahui mampu untuk meratakan warna kulit dan membuat bekas-bekas jerawat memudar.

Itulah sebabnya produk ini sangat populer hingga saat ini. Anda pun bisa mencobanya segera untuk kulit wajah yang lebih merata.

Harga: Rp. 60.000-150.000

Skin Aqua BB Cream

Kali ini ada produk BB Cream dari negeri sakura Jepang. Tentu produk kosmetik dari Jepang pun tidak perlu diragukan lagi ya kualitasnya.

Tidak hanya bisa membantu Anda menutupi belang di wajah, BB Cream dari Skin Aqua ini dipercaya ampuh untuk memberikan perlindungan ganda kulit wajah dari sinar matahari.

Wajah Anda pun tidak akan menghitam dan malah bisa lebih cerah selanjutnya. Produk lengkap dengan manfaat yang juga lengkap ya.

Harga: Rp. 90.000-200.000

Laneige Snow BB Cream

BB Cream dari Laneige ini pun juga bisa sekaligus difungsikan sebagai krim pemutih wajah. Kandungannya yang unik berupa Liquid Crystal Essence ini, dapat membantu kulit selalu terjaga kelembabannya.

Karena juga bisa melindungi kulit wajah dari sinar matahari, maka produk ini pun secara bertahap bisa mengembalikan warna kulit Anda ke tone yang paling cerah. Memang harganya cukup mahal, tetapi hasilnya tidak akan mengecewakan Anda.

Harga: Rp. 250.000-350.000

Pixy BB Cream Bright Fix

Anda yang khawatir jika penggunaan krim BB dapat menyebabkan komedo, maka pilihlah produk dari Pixy ini. Krim BB Pixy diketahui adalah krim anti komedo.

Jadi walau digunakan hingga 12 jam sekalipun, pori-pori kulit akan terjaga. Selain itu, tidak akan menyebabkan penyumbatan yang dapat memunculkan komedo.

Anda bisa menggunakannya rutin untuk bisa tampil berseri dan cerah alami dalam setiap kesempatannya.

Harga: Rp. 30.000-50.000

Purbasari Brightening Cool BB Cream

Ada lagi rekomendasi produk lokal yang juga memiliki krim BB yang berkualitas. Purbasari memiliki krim BB yang bisa memberikan sensasi cool saat dikenakan. Anda tidak akan merasa krim ini berat atau lengket di wajah.

Bahkan Anda bisa merasakan penggunaannya membuat kulit terasa lebih segar. Walau begitu, kualitas coverage kulitnya pun tetap tinggi dan bisa bertahan hingga 8 jam. Kulit wajah Anda pun dapat lebih terjaga kebersihannya.

Harga: Rp. 45.000-60.000

Wardah Everyday BB Cream

Jangan lupa juga untuk mencoba krim BB dari Wardah ya. Wardah sudah lama kita kenal sebagai produk make up lokal yang hasilnya tidak mengecewakan. Begitu juga dengan BB Cream dari Wardah ini.

Anda bisa menjaga kelembaban kulit karena kandungan lidah buayanya. Selain itu, BB cream ini pastinya noda hitam di wajah pun bisa ditutupi dengan sempurna.

Harga: Rp. 30.000-50.000
From our editorial team

Bersihkan Wajah Setelah Beraktivitas

Itulah BB cream yang cocok untuk berbagai usia. Namun, pastikan Anda memilih BB cream yang sesuai dengan kulit wajah. Penggunaan BB cream yang sesuai tentunya bisa membuat Anda bisa tampil lebih percaya diri. Setelah selesai beraktivitas jangan lupa untuk langsung membersihkan wajah agar tidak membuat wajah jadi berjerawat.