Cleansing Balm, Jenis Pembersih Baru yang Kini Jadi Primadona
Bagian yang tidak kalah penting dari perawatan kulit adalah menghapus makeup. Makeup memang bisa membuatmu tampil sempurna, tapi jika tidak segera dihapus bisa memunculkan masalah baru di kulit seperti bruntusan, jerawat, dan breakout. Bahan-bahan kimia yang ada di dalam makeup memang tidak baik jika dibiarkan terlalu lama menempel di kulit.
Kamu membutuhkan pembersih makeup yang ampuh, apalagi kalau kamu banyak menggunakan makeup waterproof. Ada banyak pilihan pembersih atau cleanser yang bisa kamu pakai sesuai dengan jenis kulitmu. Misalnya cleansing milk, micellar water, micellar gel, dan yang paling baru adalah cleansing balm.
Di dunia makeup, bisa dibilang cleansing balm adalah idola baru. Pembersih berbasis minyak ini sangat ampuh membersihkan makeup dan kotoran dan bekerja lebih baik dibandingkan pembersih berbahan air, gel, dan krim. Pembersih jenis ini paling cocok untuk kulit kering.
Keunikan Cleansing Balm
Cleansing balm berbentuk padat dan cepat meleleh begitu menempel di kulit wajah. Kandungan pelembap dalam cleansing balm juga lebih tinggi sehingga mampu melembapkan kulit setelah makeup terhapus. Kulit berminyak juga boleh pakai cleansing balm karena komposisi produknya tidak mengganggu minyak alami wajah.
Cleansing balm juga produk multifungsi lho. Ada beberapa merek cleansing balm yang sekaligus berfungsi sebagai masker. Caranya hanya dengan mendiamkan produk beberapa saat sebelum dibilas dengan air bersih.
Cara Memilih Cleansing Balm yang Tepat
Periksa Efektivitas Produk
Kelebihan dari cleansing balm adalah mampu mengangkat makeup dengan sempurna tanpa membuat kulit menjadi kering. Namun, sebelum membelinya kamu harus meneliti seberapa efektif produk ini. Misalnya apakah jenis cleansing balm yang kamu pakai dapat dioleskan saat kulit kering atau basah.
Cleansing balm sendiri sangat aman untuk kulit kering dan sensitif, karena teksturnya lembut dan melembapkan sehingga tidak menimbulkan iritasi kulit.
Pilih Produk Aman Tanpa Zat Aditif
Kalau kamu punya kulit yang sensitif, sebaiknya periksa dulu kandungan dalam cleansing balm. Namun, cleansing balm sangat jarang mengandung bahan kimia berbahaya. Produk ini adalah pembersih all in one yang bisa digunakan untuk menghapus makeup di area mata dan bibir. Oleh karena itu biasanya cleansing balm terbuat dari bahan-bahan yang alami dan tidak mengandung zat aditif.
Tekstur Sesuai
Produk cleansing balm punya dua macam tekstur; yaitu halus dan lembut seperti lipbalm dan yang kedua teksturnya sedikit kasar seperti scrub. Pastikan kamu tahu jenis cleansing balm mana yang pas untukmu. Kalau kamu pakai cleansing balm yang kasar, jangan memijat kulitmu terlalu keras dan lama agar tidak tergores.
Begitu juga dengan kamu yang punya kulit kering dan sensitif sebaiknya memilih cleansing balm yang lembut saja. Tekstur cleansing balm yang kental dan berminyak bisa memberi kelembapan pada kulit.
Pilih Sesuai Jenis Kulit dan Kebutuhan
Cleansing balm relatif aman dan cocok untuk semua jenis kulit. Tetapi ada cleansing balm yang harus dibilas setelah digunakan. Kalau kamu tidak suka yang ribet, sebaiknya pilih cleansing balm yang tidak perlu dibilas.
Kalau kamu ingin membilas makeup secara menyeluruh sambil mandi, pilih cleansing balm yang harus dibilas dulu setelah digunakan.
Tidak perlu khawatir kelembapan kulitmu akan terkikis karena cleansing balm bekerja tanpa mengganggu produksi minyak alami kulit.
10 Rekomendasi Cleansing Balm Terfavorit
Pixi Nourishing Cleansing Balm
Pixi Nourishing Cleansing Balm sangat ampuh mengangkat makeup waterproof dan tebal dalam sekejap. Teksturnya padat namun cepat lumer setelah terkena kulit. Kandungan sweet almond oil, shea butter, dan vitamin E mampu mengangkat minyak dan kotoran di wajah tanpa menghilangkan kelembapannya. Wajah akan tampak bersih, tanpa residu yang tertinggal. Kamu bisa menggunakan produk ini sebagai first cleanser.
Pixi Nourishing Cleansing Balm tersedia di Tokopedia seharga Rp 195.000 dan di Shopee seharga Rp 300.000.
Innisfree My Makeup Cleanser Melting Balm
Cleanser balm yang satu ini hadir dalam bentuk pasta, ampuh membersihkan makeup berlapis. Wajah terasa segar dan lembap setelah penggunaan. Pembersih ini dapat membersihkan kotoran di wajah hingga pori-pori terdalam, sehingga wajah bersih menyeluruh tanpa makeup tersisa. Kemasan tube-nya memudahkan kamu saat memakai produk ini. Innisfree My Makeup Cleanser Melting Balm dapat dibeli di Tokopedia seharga Rp 140.100.
The Body Shop Camomile Cleansing Balm
Kamu yang punya kulit sensitif dan khawatir dengan produk cleansing balm bisa mencoba produk The Body Shop ini. Dibuat dari bahan-bahan alami, tanpa paraben dan mineral oil. Kandungan bunga kamomil berfungsi melembapkan dan menutrisi kulit. Kamu bisa menggunakan produk ini pada wajah yang kering, lalu tinggal dibilas dengan air hangat agar benar-benar bersih.
Produk ini bisa mengangkat makeup berat dan waterproof. The Body Shop Camomile Cleansing Balm tersedia di Tokopedia seharga Rp 249.000.
Klei & Clay Calming Cleansing Balm
Merek lokal juga punya cleansing balm yang oke lho. Klei & Clay Calming Cleansing Balm namanya. Cleansing balm ini terbuat dari bahan-bahan alami seperti natural beeswax, jojoba oil, almond oil geranium oil, lemon oil, dan vitamin E. Dikemas dengan kemasan yang unik dan mudah dibawa kemana-mana.
Kamu bisa menggunakan produk ini dalam kondisi kulit yang kering, pijat sebentar, lalu bilas dengan air. Setelah memakainya kulit akan terasa bersih dan lembap.
Klei & Clay Calming Cleansing Balm dapat dibeli di Lazada seharga Rp 116.000 atau di Bukalapak seharga Rp 159.000.
Heimish All Clean Balm
Satu lagi pembersih dengan kandungan bahan alami. Heimish All Clean Balm terbuat dari shea butter, white flower complex, dan coconut extract. Tidak hanya membersihkan makeup dengan ampuh, pemakaian cleansing balm ini akan membuat kulitmu semakin lembap, halus, dan tahan terhadap racun serta polusi. Tekstur padat balm akan meleleh begitu dioleskan ke kulit. Wajah pun terlihat bersih dan segar. Heimish All Clean Balm tersedia di Sociolla seharga Rp 290.000.
Frudia Blueberry Hydrating Melting Cleansing Balm
Frudia Blueberry Hydrating Melting Cleansing Balm menggunakan ekstrak buah asli untuk menutrisi dan menyehatkan kulit. Teksturnya padat, namun cepat meleleh setelah terkena suhu tubuh yang hangat. Produk ini bekerja membersihkan makeup, kotoran, mengangkat komedo, hingga sel kulit mati. Hanya dengan satu kali usap saja, kulit akan kembali bersih dan segar.
Frudia Blueberry Hydrating Melting Cleansing Balm hadir dalam bentuk stik yang mudah dibawa kemana-mana. Dapatkan produk ini di jd.id seharga Rp 228.000 atau di Shopee seharga Rp 370.000.
Trilogy Makeup Be Gone Cleansing Balm
Produk yang satu ini mengandung mango butter, minyak rosehip, dan minyak kelapa untuk membersihkan makeup secara menyeluruh. Kandungan di dalamnya melembapkan kulit dan membuatnya terasa kenyal.
Cocok digunakan untuk menghapus makeup setiap malam. Agar semua nutrisi dapat diserap kulit, pijat-pijat sebentar setelah balm dioleskan ke wajah. Diproduksi tanpa menggunakan bahan kimia, aman untuk kulit sensitif sekalipun.
TRILOGY Make Up Be Gone Cleansing Balm dapat dibeli di Bukalapak seharga Rp 303.000 atau di Blibli seharga Rp 373.200.
Nature Republic Himalaya Salt Cleansing Balm
Nature Republic Himalaya Salt Cleansing Balm hadir dalam kemasan unik. Warnanya pink menggemaskan, cocok untuk kamu yang feminin. Produk ini dapat bekerja secara efektif mengangkat semua kotoran dan makeup di wajah, bahkan untuk makeup waterproof sekalipun. Kandungan himalayan salt dapat bekerja seperti antiseptik dan antiinflamasi untuk meredakan iritasi kulit.
Penggunaan produk ini sangat mudah, oleskan ke wajah yang kering, pijat sebentar, lalu bilas dengan air hangat atau cukup diusap dengan tisu saja. Nature Republic Himalaya Salt Cleansing Balm dapat dibeli di Shopee dan Blibli seharga Rp 320.000.
Banila Co Clean It Zero
Banila Co Clean It Zero hadir dalam kemasan pot yang dilengkapi dengan spatula. Tekstur produk ini sangat lembut di kulit, sehingga cepat meresap dan membersihkan secara maksimal. Cukup oleskan merata ke seluruh wajah, lalu bilas dengan air bersih dilanjutkan cuci muka.
Kamu tidak perlu khawatir karena produk ini dibuat dari bahan yang alami yaitu ekstrak pepaya dan acerola untuk menghilangkan sel kulit mati dan mencerahkan kulit. Banila Co Clean It Zero tersedia di Shopee seharga Rp 209.000.
Clinique Take The Day Off™ Cleansing Balm
Clinique Take The Day Off™ Cleansing Balm adalah pembersih dengan formula unik. Teksturnya seperti susu padat, namun saat dioleskan ke kulit cepat meleleh dan sangat lembut. Kandungan tachoperal dalam produk ini bekerja melembapkan dan menghaluskan kulit. Semua komposisinya aman dan alami, bebas paraben dan sulfat.
Aplikasikan pada wajah yang kering, oles secara merata, lalu bilas dengan air sampai bersih. Kulit pun terasa kenyal, segar, dan bersih menyeluruh. Clinique Take The Day Off™ Cleansing Balm tersedia di Tokopedia seharga Rp 95.000 untuk kemasan 15 ml.
Bersihkan Makeup Segera agar Tidak Menyebabkan Masalah Kulit
Makeup memang bisa membuatmu tampak lebih cetar. Tetapi membiarkan makeup menempel terlalu lama di kulit sangat tidak baik, lho. Setelah selesai beraktivtitas, jangan menunda untuk membersihkan makeup sampai tuntas, ya. Pilih rekomendasi cleansing balm terbaik dari BP-Guide di atas.