10 Rekomendasi Rice Cooker Maspion yang Membuat Nasi Menjadi Pulen! (2023)

10 Rekomendasi Rice Cooker Maspion yang Membuat Nasi Menjadi Pulen! (2023)

Rice cooker akan membantu memasak nasi di rumah. Kebutuhannya kini sangat penting. Selain memilih rice cooker Maspion mana yang paling bagus. Anda perlu tahu tips dan cara memasak nasi agar pulen. Cara tersebut juga sangat mudah dan bisa Anda dapatkan di sini. Simak yuk.

Baca juga

Setiap Rumah Pasti Memiliki Rice Cooker

Pasti tidak asing lagi dengan rice cooker dan mungkin ada di setiap rumah di Asia. Nasi menjadi kebutuhan pokok masyarakat di Asia, sehingga rice cooker sangat membantu. Sebagai alat memasak nasi sekaligus menyimpannya agar selalu dalam keadaan hangat pasti sangat dibutuhkan.

Tidak heran jika rice cooker wajib ada di setiap rumah. Selain praktis, rice cooker juga membuat nasi tetap dalam keadaan hangat. Dengan begitu, selera makan tetap enak.

Tips Mudah Membuat Nasi Pulen dengan Rice Cooker

Siapkan Beras pada Cangkir Takar

Ketika membeli rice cooker pasti akan tersedia gelas takar. Bisa Anda gunakan untuk menakar beras agar sesuai ukuran dan nasi matang sempurna. Ukuran 200 ml membutuhkan 5 gelas untuk 1 liter.

Anda bisa sesuaikan dengan kebutuhan Anda lalu takar air hingga satu ruas jari kelingking. Takaran yang tepat antara air dengan beras akan membuat nasi menjadi tanak.

Cucilah Beras Terlebih Dahulu

Anda harus mencuci beras sebelum memasaknya untuk membersihkan kotoran yang masih tersisa. Usahakan untuk tidak mencuci beras pada teflon rice cooker. Tujuannya untuk menjaga lapisan anti lengket pada teflon tetap terjaga.

Anda bisa mencucinya pada wadah terpisah. Bahan yang terbuat dari stainless steel atau baskom plastik agar lebih aman. Bahan plastik akan lebih tahan dengan goresan beras.

Masukkan Beras yang Sudah Bersih ke Teflon Rice Cooker

Setelah beras sudah bersih Anda bisa memasukkannya ke dalam panci rice cooker. Setiap rice cooker memiliki petunjuk takaran, sebaiknya baca petunjuknya terlebih dahulu. Ada tips yang bisa Anda tiru untuk membuat nasi tanak.

Apabila Anda menggunakan beras short dan medium grain seperti pandan wangi, menthik, atau cianjur rendam sekitar 20-30 menit. Jika beras Anda jenis long grain seperti ramos atau basmati, tidak perlu direndam. Cara ini untuk membuat nasi mudah dicerna.

Isi Air Bersih Sesuai Takaran

Takaran yang tepat menentukan nasi Anda pulan atau perah. Biasanya perbandingannya ialah 1:2 air, artinya jika Anda memasak satu gelas beras maka jumlah airnya dua gelas. Perbandingan ini cukup tepat untuk membuat nasi Anda tanak.

Tekan Tombol On pada Rice Cooker

Rice cooker ada yang menggunakan tombol "on dan off" ada juga tombol "cook dan warm". Setelah siap, Anda perlu memencet tombol on atau cook. Ketika nasi sudah mencapai titik didih 100 derajat celcius maka akan memasuki tahap warming.

Tunggu tahap memasak selesai dan tunggu hingga tombol warm menyala. Jika sudah pada tombol warm, nasi sudah matang dan siap Anda santap. Anda bisa meninggalkannya ketika nasi matang, inilah yang membuat rice cooker sangat simple.

Rekomendasi Rice Cooker Maspion untuk Nasi yang Pulen

Maspion MRJ1239

Memiliki kapasitas 1,2 liter, cocok sekali untuk memasak seharian. Pancinya dilapisi dengan ceramic plus yang membuat panci tiga kali lebih kuat. Memiliki kinerja 3 in 1, yaitu menanak, menghangatkan, dan mengukus.

Pengoperasiannya cukup menekan satu tombol saja. Memiliki tegangan 220 V - 50 Hz dengan daya masuk 350 W.

Harga Rp. 314.999-319.000

Maspion MRC 150N

Memiliki ukuran 1,5 liter yang pancinya terbuat dari aluminium dan tutupnya dari stainless steel. Satu rice cooker Anda bisa menanak sekaligus menghangatkan nasi, sehingga praktis. Sangat mudah dibersihkan karena dilapisi dengan steel plate coating di seluruh bodynya.

Harga Rp. 206.000-320.000

Maspion MRJ109SS

Rice cooker dengan model mewah ini memiliki kapasitas 1,2 liter. Memiliki body dan inner dari stainless berkualitas dan food grade nya sangat aman digunakan. Memiliki 3 keunggulan dalam satu rice cooker, yaitu memasak, menghangatkan, dan mengukus makanan.

Memiliki daya 350 watt dengan tegangan 220 volt/50 Hz. Dimensi ukuran 28,5 x 28,5 x 28,5 cm yang cocok untuk kebutuhan keluarga ataupun kost. Selain itu, memiliki garansi 1 tahun dari Maspion.

Harga Rp. 329.800-335.000

Maspion MRC 100N

Memiliki kapasitas 1 liter dengan fungsi 2 in 1. Dapat memasak sekaligus menghangatkan nasi dalam satu rice cooker. Seluruh body dilapisi dengan steel plate coating sehingga mudah jika ingin membersihkannya.

Memiliki daya 350 watt dengan voltage 220 V. Memiliki dimensi 530 x 530 x 232 mm. Cukup hemat dan Anda tidak perlu khawatir tagihan listrik Anda bengkak.

Harga Rp. 175.000-290.000

Maspion MRJ-109 BS

Rice cooker yang memiliki kapasitas 1,2 liter ini memiliki fitur lengkap. Memiliki tiga fungsi dalam satu rice cooker, yaitu menanak, menghangatkan, dan mengukus. Memudahkan pengguna, rice cooker ini memiliki lampu indikator otomatis cook dan warm.

Pancinya dilapisi dengan stainless steel anti lengket. Kapasitas daya 250 watt dengan voltage 220 v tentu menghemat tagihan listrik Anda. Maspion juga memberikan garansi 1 tahun untuk produk ini.

Harga Rp. 3.175.000-358.000

Maspion MRJ 0623 BSSS

Rice cooker ini cocok untuk kos karena memiliki kapasitas 0,6 liter. Bentuknya yang minimalis akan lebih mudah Anda bawa-bawa. Memiliki 3 fungsi, yaitu memasak, menghangatkan, dan mengukus.

Pancinya terbuat dari aluminium murni dan lapisan anti lengket. Memiliki fungsi mengatur sirkulasi uap dan membuat nasi menjadi tanak. Pasti nasi Anda lebih lezat dan harum.

Harga Rp. 263.500-265.000

Maspion EX 0618

Kapasitas 0.8 liter yang cocok untuk anak kost atau keluarga kecil. Memiliki fungsi 3 in 1, yaitu memasak, menghangatkan, dan mengukus. Dilengkapi pula dengan pengukus telur yang muat untuk 5 butir telur.

Lapisan luarnya terbuat dari plastik sehingga melindungi dari panas. Modelnya cukup stylish dan modern, sehingga dapat mempercantik meja makan Anda.

Harga Rp. 238.000-427.000

Maspion MRC-1819PL

Memiliki kapasitas 1,8 liter dengan dimensi produk 325 x 320 mm. Memiliki 2 fungsi sekaligus, yaitu menanak dan menghangatkan. Pancinya berbahan food grade yang aman dan sistem memasak sekali tekan.

Lapisan pancinya terbuat dari aluminium murni anti lengket dan menghasilkan panas merata. Nasi matang menyeluruh dan menjadi pulen.

Harga Rp. 350.000-438.000

Maspion MRJ053

Bagi Anda yang menyukai bepergian bisa membawa rice cooker ini. Memiliki kapasitas hanya 0,5 liter yang ringan. Memiliki pengunci yang kuat dan pegangan fleksibel, sehingga aman dan tidak mudah tumpah.

Teflonnya dilapisi dengan aluminium anti lengket. Daya listriknya hanya 200 watt dengan voltage 220V - 50 Hz. Selain itu, Maspion juga menyediakan garansi 1 tahun untuk produk ini.

Harga Rp. 239.400-290.000

Maspion MRJ-1855

Kapasitas 1,8 liter dengan ukuran dimensi 300 x T.280 mm. Memiliki fungsi 3 in 1, yaitu menanak, mengukus, dan menghangatkan makanan. Nasi akan matang sempurna karena dapat menghasilkan pemanasan yang merata.

Memiliki daya 395 watt dengan tegangan 220 V - 50 Hz. Cukup hemat dan tidak membuat tagihan listrik Anda bengkak.

Harga Rp. 259.900-273.700

Tips Merawat Rice Cooker Agar Awet dalam Waktu Lama

Tidak Mencuci Beras di dalam Panci Rice Cooker

Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa jangan mencuci beras menggunakan panci rice cooker. Mungkin sebagian orang menganggap mencuci beras di teflon agar lebih praktis, tetapi justru merusak lapisan telfon. Hilangkan kebiasaan ini dan gunakan wadah lain untuk mencuci beras.

Lepas Stop Kontak Jika Rice Cooker Selesai Anda Pakai

Meskipun rice cooker memiliki fungsi untuk menyimpan nasi tetapi jangan terlalu lama. Agar nasi tidak menjadi kerak atau hangus pada dinding sebaiknya dinginkan terlebih dahulu. Lepas stop kontak jika ingin mendinginkanya.

Jangan Memasak Nasi Melebihi Kapasitas Ukuran Rice Cooker

Setiap rice cooker memiliki kapasitas berbeda dan perhatikan ketika membelinya. Jangan memasak melebihi kapasitas. Rice cooker membutuhkan ruang untuk penguapan ketika proses memasak.

Cuci Panci Hingga Bersih Setelah Digunakan

Setelah nasi habis sebaiknya segera cuci bersih. Hindari hal-hal yang bisa membuat lapisan anti lengket pada panci terkikis. Jangan menggunakan kawat untuk menggosoknya atau bisa dengan spon halus.

From our editorial team

Cara yang Tepat untuk Nasi yang Pulen

Menghasilkan nasi yang pulen membutuhkan tips yang tepat. Rice cooker yang tepat juga bisa membantu, tetapi merawatnya juga perlu telaten agar nasi selalu pulen.