Untuk Kebersihan dan Kesehatan Kulit Buah Hati, Gunakan Sabun Mandi yang Tepat
Kesehatan buah hati tentu saja wajib dijaga. Salah satu caranya adalah membersihkan kulit bayi dengan sempurna saat memandikannya. Untuk itu, Anda butuh sabun bayi yang tepat.
Produk sabun bayi memang sudah ada banyak di pasaran. Namun Anda tentu tak serta merta memilih sabun untuk buah hati. Kulit bayi baru lahir masih sangat sensitif. Selain itu kulit bayi mudah terkena kuman, bakteri, ataupun virus.
Sabun bayi akan langsung bersentuhan dengan kulitnya, maka jangan asal pilih sabun untuk kulit bayi ya. Hal ini supaya kulit bayi tetap terjaga kehalusan dan kelembutannya. Selain itu, pemilihan sabun mandi bayi yang tepat juga bisa membuat kulitnya ternutrisi dengan baik.
Tips Memilih Sabun Mandi Bayi yang Aman untuk Kulit Buah Hati
Sesuaikan Jenis Sabun dengan Kondisi Bayi
Secara umum terdapat tiga jenis sabun bayi di pasaran. Ada jenis sabun padat, sabun busa dan juga sabun cair. Setiap jenis sabun memiliki kelebihannya tersendiri. Anda bisa memilih jenis sabun sesuai dengan kondisi kulit bayi Anda.
Ada jenis sabun batang yang bisa dipilih. Sabun yang satu ini mampu membersihkan keringat dan kotoran dengan baik. Mampu memberi efek menyegarkan, sabun ini mudah untuk dibersihkan. Sabun semacam ini cocok untuk bayi baru lahir hingga bayi yang sudah bisa duduk sendiri.
Selanjutnya ada jenis sabun cair yang bisa jadi pilihan. Sabun yang satu ini bisa menghasilkan lebih banyak busa. Umumnya sabun ini lebih cocok untuk bayi yang sudah bisa duduk sendiri tanpa harus disangga dengan tangan.
Jika Kulitnya Terlalu Sensitif, Gunakan Sabun Berbahan Alami
Ketika membeli sabun bayi, ada baiknya Anda memilih sabun dengan bahan alami. Sabun semacam ini aman dan nyaman untuk kulit bayi karena tak akan membuatnya iritasi. Sabun berbahan alami memiliki risiko kecil terhadap timbulnya alergi kulit. Beberapa bahan alami yang biasa ada pada sabun adalah almond, susu, madu, minyak kelapa, dan lidah buaya. Sabun dengan bahan alami mampu memberi kelembutan pada kulit buah hati.
Pastikan pH Sabun Bayi Seimbang
Pastikan Anda memilih sabun bayi dengan pH seimbang. Ini supaya kesehatan kulit buah hati lebih terjaga dengan baik. Skala pH merupakan cara mengukur seberapa asam atau basa suatu zat.
Untuk mengetahui skalanya, Anda wajib tahu bahwa pH1 hingga pH6 menunjukkan zat asam. Sementara pH8 hingga pH14 menunjukkan zat alkali. Nah, zat yang tidak bersifat asam atau basa dikatakan sebagai pH netral atau pH7.
Kulit bayi umumnya berubah dari mendekati pH netral menjadi pH agak asam. Sabun bayi dengan pH seimbang bisa melindungi kulit bayi dengan baik tanpa mengganggu lapisan pelindung kulit bayi.
Sabun Bayi Harus Hipoalergenik dan Bebas Paraben
Ketika memilih sabun bayi, maka usahakan harus yang hipoalergenik dan bebas paraben. Sabun dengan keterangan hipoalergenik artinya lebih aman digunakan dan tidak akan menyebabkan reaksi iritasi atau reaksi alergi pada kulit bayi.
Paraben merupakan bahan pencegah kontaminasi bakteri atau jamur pada sebuah produk. Namun produk dengan paraben umumnya bisa meningkatkan risiko terkena kanker. Maka dari itu, sebaiknya sabun bayi bebas paraben sehingga lebih aman untuk digunakan buah hati.
Tak Perlu Bingung, Ini Dia 10 Rekomendasi Sabun Mandi Bayi yang Aman untuk Kulit Buah Hati
Cetaphil Baby Moisturising Bath & Wash
Baby Gentle Wash & Shampoo dari Cetaphil wajib jadi pilihan Anda. Sabun mandi bayi ini memiliki kandungan berupa glycerin dan panthenol.
Kedua zat tersebut mampu membuat kulit bayi jadi lebih sehat dan halus. Sabun ini berbentuk cair dengan kadar pH seimbang sehingga mampu membersihkan kulit bayi secara lebih menyeluruh.
Produk ini bersifat hipolaergenik, tidsk pedih di mata, dan bebas paraben sehingga aman digunakan. Sabun mandi bayi ini bisa membuat kulit bebas debu dan kotoran. Dengan kandungan lidah buaya dan almond pil, kulit jadi lebih sehat.
Sebamed Baby Cleansing Bar
Anda bisa juga mengandalkan Sebamed Baby Cleansing Bar. Sabun mandi bayi ini memiliki pH sesuai untuk kulit bayi. Sabun batangan ini mampu melembabkan dan memelihara kulit secara efektif.
Produk ini bebas paraben dan bebas alkali sehingga lebih aman digunakan. Di dalamnya terdapat ekstrak chamomile sehingga bisa mengatasi iritasi kulit kepala bayi.
Cussons Baby Soap Bar
Jangan lewatkan juga untuk mencoba Cussons Baby Soap Bar. Produk yang satu ini memiliki formula lembut yang aman untuk buah hati. Sabun mandi bayi ini sudah lulus uji dokter kulit. Hadir dengan aroma yang segar, sabun ini memiliki kandungan susu almond dan juga rose oil. Tak perlu khawatir dengan kondisi kulit bayi karena sabun ini bebas paraben.
Caladine Baby Barsoap with Anti Irritant
Caladine Baby Barsoap with Anti Irritant tentu bisa jadi pilihan Anda. Produk yang satu ini dilengkapi antiseptik sehingga ampuh mengatasi gatal akibat biang keringat.
Kandungan alpha BL-B5 di dalamnya membantu mengurangi kemerahan pada kulit bayi. Sedangkan kandungan lidah buaya dan minyak zaitun dapat menjaga kulit tetap lembab dan halus. Sabun bayi ini cocok untuk bayi baru lahir juga.
Mothercare Splash and Giggle Bubble Bath
Mothercare Splash and Giggle Bubble Bath ini juga bisa jadi pilihan Anda. Produk yang satu ini hadir dalam bentuk cair sehingga mudah diaplikasikan. Sabun ini telah teruji klinis oleh ahli dermatologi.
Karena tidak mengandung paraben, maka tidak pedih di mata. Formula sabunnya ringan dan lembut sehingga mudah dibilas. Sabun ini juga bersifat hipoalergenik sehingga tidak menimbulkan reaksi alergi.
My Baby Hair & Body Wash Aloe Vera & Avocado
My Baby Hair and Body Wash Aloe Vera and Avocado ini adalah produk selanjutnya. Sabun mandi bayi ini mampu membersihkan tidak hanya tubuh namun juga rambut si kecil. Dengan formula lembut, produk ini tidak akan mengiritasi mata bayi. Kaya akan ekstrak lidah buaya dan alpukat, produk ini bisa menjaga kelembapan kulit dan membantu pertumbuhan rambut bayi.
Johnson’s Milk Soap
Johnson’s Milk Soap ini adalah produk selanjutnya untuk Anda. Produk ini kaya akan protein susu yang bisa menjaga kehalusan dan kelembutan kulit bayi. Dengan formula no more tears, sabun ini bisa nyaman di mata bayi dan tidak bikin perih. Aromanya segar dan tahan lama, sehingga tubuh buah hati akan lebih harum.
Pigeon Baby Transparent Soap With Case
Pigeon Baby Transparent Soap ini merupakan produk selanjutnya. Sabun mandi bayi ini mampu melembutkan dan menyejukkan kulit bayi.
Kaya akan ekstrak jojoba dan chamomile sehingga kulit bayi menjadi lembut dan bebas iritasi ringan. Produk sabun batangan ini hadir dengan tempat sabun yang sesuai dengan ukurannya.
Pure Baby Liquid Soap 230 ml
Pure Baby Liquid Soap tentu tak bisa dilewatkan sebagai pilihan. Sabun bayi yang satu ini cocok untuk perawatan pada kulit bayi yang terkena iritasi.
Di dalamnya mengandung ekstrak bahan alami seperti oat, chamomile, dan pro vitamin B5. Sabun mandi bayi ini nyaman di kulit dan mampu meregenerasi jaringan kulit sehingga kulit bayi tetap halus dan lembut.
Zwitsal Natural Baby Bath with Minyak Telon
Zwitsal Natural Baby Bath with Minyak Telon juga bisa jadi andalan. Produk yang satu ini merupakan paduan minyak telon yang dapat memberikan kehangatan dan sabun yang bisa membersihkan kulitnya. Anda tidak perlu khawatir munculnya reaksi alergi pada kulit karena sabun ini juga bersifat hipoalergenik.
Cek Komposisi Sabun Mandi Bayi Sebelum Membelinya
Tak ada salahnya juga jika Anda memilih sabun mandi bayi yang memiliki bahan alami sehingga risiko kulit bayi teriritasi jadi minim. Saat mengecek komposisi sabun mandi, pastikan juga pH sabunnya seimbang agar kulit bayi lebih halus dan lebih nyaman. Anda bisa segera cek rekomendasi di atas, ya!