Baca juga
- Ini Dia, 10 Rekomendasi Produk Perawatan Wajah Asal Korea yang Paling Banyak digunakan
- 6 Rekomendasi Produk Wardah, Merek Kosmetik Lokal yang Laris di Pasaran
- 9 Varian Produk Masker Roro Mendut Asli Indonesia yang Bisa Kamu Coba untuk Mempercantik Kulitmu (2023)
- Raih Wajah Putih Berseri dengan 30 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah yang Aman untuk Digunakan Sehari-hari dari Para Ahli (2023)
- Jangan Malas! Jaga Kulit tetap Sehat dengan Tips Perawatan Wajah untuk Pria dan 10 Rekomendasi Produknya
Pentingnya Memakai Sunblock, Sudah Tahu?
Sunblock bisa jadi merupakan salah satu skincare wajib untuk pria dan wanita untuk digunakan setiap hari. Pasalnya, sunblock tidak hanya bermanfaat untuk kecantikan, melainkan juga memiliki manfaat kesehatan untukmu. Sunblock bisa menjaga kulit dari paparan sinar matahari yang berbahaya untuk kesehatan kulit, menjaga agar kulit tidak terbakar hingga bisa mencegah kanker kulit.
Sunblock tersedia dalam beragam bentuk di pasaran, mulai dari bentuk lotion, gel, spray, hingga stick. Kekuatan perlindungannya pun bermacam-macam, yang ditunjukkan dari besarnya SPF dan PA yang dikandung oleh sunblock tersebut.
Namun, terlepas dari bentuk dan besarnya perlindungan sunblock tersebut, kamu perlu mengetahui seberapa penting memakai sunblock dan bahaya jika melewatkannya dalam perawatan kulit sehari-hari. Berikut ini beberapa manfaat dari memakai sunblock yang perlu kamu ketahui:
- Melindungi Kulit dari Sinar Ultraviolet
Sunblock memiliki manfaat utama sebagai pelindung dari sinar ultraviolet matahari yang berbahaya untuk kulit. Sinar UV, baik UVA maupun UVB memiliki dampak yang sama buruknya untuk kulit. sinar UVA bisa menyebabkan penuaan dini pada kulit, sedangkan sinar UVB juga bisa membuat kulit terbakar. - Mencegah Penuaan Dini
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, paparan sinar UV pada kulit yang tidak terlindungi sunblock bisa menyebabkan kulit mengalami penuaan dini. Penuaan dini pada kulit ditunjukkan dengan munculnya kerutan, kulit menjadi kering, tidak elastis, kendur dan kusam. Menggunakan sunblock bisa mencegah hal-hal tersebut terjadi, sehingga kulit akan terlihat lebih kencang, cerah, elastis dan muda. - Mencegah Kulit Terbakar
Mungkin kamu sudah sering memperhatikan jika kulit yang sering terpapar sinar matahari akan terlihat lebih gelap. Namun, sebenarnya kulit menggelap ini bukan bahaya satu-satunya, tetapi justru kulit bisa terbakar jika dibiarkan berada di bawah matahari tanpa perlindungan. Kondisi kulit terbakar ini akan muncul seperti kulit terkelupas, membengkak, memerah, dan gatal. Jika hal ini terlanjur terjadi, kamu bisa mengatasinya dengan mengolesi kulit dengan gel lidah buaya pada kulit yang terbakar dan jangan pernah lagi lupa mengaplikasikan sunblock sebelum keluar rumah. - Mengurangi Resiko Kanker Kulit
Sunblock perlu diaplikasikan secara rutin pada kulit sebelum beraktivitas di luar ruangan untuk mengurangi risiko kanker kulit, khususnya melanoma. Jenis kanker kulit ini berisiko dialami oleh wanita dalam rentang usia 20 tahun. Beberapa gejala kanker kulit yang mungkin muncul akibat paparan sinar UV tanpa perlindungan, antara lain kulit bersisik, munculnya bercak pada kulit, hingga kulit yang terasa gatal disertai nyeri. Masih ada beberapa gejala lain yang mungkin muncul sebagai pertanda kanker kulit dimana sebaiknya kamu mengkonsultasikannya dengan dokter jika terdapat suatu gejala yang tidak biasa di kulit kamu.
Dari manfaat sunblock di atas, tentu kamu harus mengikuti anjuran dan cara pemakaian sunblock yang tepat agar dapat mendapatkan manfaat maksimal. Pertama, kamu perlu memilih besarnya SPF yang dikandung oleh sunblock tersebut.
Sunblock dengan kandungan SPF 30 dan SPF 50 bisa menjadi pilihan untukmu karena bisa memberi perlindungan optimal dari sinar matahari. Dari Jurnal Dermatologic Surgery tahun 2016, sunblock dengan SPF 50 tidak hanya bisa mencegah penuaan dini, melainkan juga bisa mengatasi tanda-tanda kerusakan kulit, seperti bintik hitam, tekstur kulit yang kasar, hingga warna kulit yang tidak merata. Yayasan Kanker Kulit pun merekomendasikan sunblock dengan minimal SPF 30 karena bisa menghalangi 97% sinar UVB sehingga kulit terproteksi dengan maksimal.
Setelah kamu memilih besarnya perlidungan sunblock, kamu juga perlu mengetahui cara mengaplikasikan sunblock dengan tepat. Kamu bisa menakar banyaknya sunblock yang perlu kamu aplikasikan dengan sendok takar.
Umumnya, untuk area wajah kamu akan membutuhkan sekitar satu sendok makan sunblock, sementara untuk badan kamu akan membutuhkan sunblock sebanyak 2 ons. Kamu juga perlu mengaplikasikan ulang sunblock setiap beberapa jam, apalagi jika kamu menghabiskan waktu di bawah terik matahari dan banyak berkeringat yang membuat perlindungan sunblock bisa memudar.
Ciri-Ciri Sunblock yang Bagus
Tidak Mengganggu Riasan Wajah
Salah satu kekhawatiran ketika memakai sunblock, terutama di wajah, yaitu bisa mengganggu riasan wajah. Sunblock bisa menimbulkan whitecast atau residu berwarna putih di wajah yang tentu akan mengganggu warna make up yang diaplikasikan di atasnya.
Oleh karena itu, kamu perlu memperhatikan apakah sunblock yang kamu incar akan menimbulkan whitecast atau tidak. Umumnya sunblock dengan tipe physical sunblock yang akan menimbulkan efek seperti ini.
Kabar baiknya, belakangan ini sunblock dengan tipe chemical sunblock ataupun hybrid yang lebih booming beredar di pasaran sehingga tampaknya kamu akan lebih mudah memilih sunblock yang bagus yang bebas whitecast.
Teksturnya Nyaman
Sunblock dengan tekstur yang nyaman diaplikasikan akan membuatmu senang saat memakainya. Tentu hal ini akan membuatu lebih rajin untuk menggunakan sunblock setiap saat. Tekstur sunblock yang tersedia di pasaran sangat beragam, seperti cream, lotion, gel, hingga spray.
Kamu bisa memilih tekstur yang cocok sesuai jenis kulitmu, misalnya tekstur gel yang akan nyaman untuk pemilik kulit berminyak, tekstur cream yang membantu melembapkan kulit kering, dan lain sebagainya.
Mudah Meresap ke Kulit
Sunblock yang lengket, mengkilap, dan sulit terserap kulit tentu akan menimbulkan rasa tidak nyaman. Kamu pun tentu tidak ingin berlama-lama menunggu sunblock terserap sempurna ke kulit sebelum bisa melanjutkan ke tahapan skincare atau make up berikutnya.
Oleh karena itu, sunblock yang bagus adalah sunblock yang bisa terserap kulit dengan cepat dan tidak meninggalkan rasa lengket di permukaan kulit. Sunblock yang mudah diserap kulit juga akan membuat makeup yang kamu aplikasikan setelahnya lebih bisa menempel dengan baik dan tidak mudah ‘bergeser’.
Melindungi dari UVA dan UVB
Perlindungan dari UVA dan UVB ini merupakan salah satu tolak ukur utama saat kamu memilih sunblock yang bagus. Dengan dua perlindungan inilah sunblock bisa menjalankan fungsinya dengan maksimal.
Kandungan SPF pada sunblock menunjukkan kemampuannya menjaga kulit dari UVB, sementara itu keterangan PA menunjukkan kemampuan sunblock dalam menghalau UVA. Bahkan, perlindungan sunblock ini juga bisa melindungi kulit dari paparan sinar biru yang ternyata juga berdampak buruk bagi kesehatan kulit.
Sinar biru itu sendiri biasanya berasal dari cahaya gadget, seperti layar handphone, laptop, televisi, dan lain-lain.
Tidak Menimbulkan Alergi
Sama seperti produk perawatan kulit lainnya, produk sunblock yang bagus adalah produk yang tidak menimbulkan reaksi buruk pada kulitmu. Hindari sunblock yang memberi reaksi gatal, berjerawat, atau iritasi.
Sayangnya, bagi pemilik kulit sensitif dan acne prone, sunblock sering menimbulkan reaksi negatif seperti breakout, kulit memerah, dan lain-lain. Oleh karena itu, perhatikan dengan baik kandungan di dalam sunblock tersebut.
Sunblock jenis chemical seringkali menimbulkan iritasi pada pemilik kulit sensitif, sementara itu sunblock dengan kandungan beewax atau minyak kelapa sering menimbulkan masalah untuk pemilik kulit berminyak. Maka, pilih dengan bijak sunblock yang akan kamu pakai, ya!
Ada baiknya jika kamu teliti terlebih dahulu apakah kandungan di dalam sunblock sudah teruji klinis, dematologis, dan aman untuk digunakan.
Rekomendasi Sunblock yang Bagus untuk Semua Jenis Kulit
Votre Peau Facial Sun Shield SPF 50
Jika kamu mencari sunblock yang aman dan nyaman digunakan setiap hari, maka Votre Peau Facial Sun Shield SPF 50 bisa menjadi pilihan terbaikmu.
Dibuat dengan kombinasi zinc oxide dan titanium dioxide, sunblock ini bisa melindungi kulit dari dampak buruk UVA dan UVB yang berlebih.
Diperkaya dengan asam traneksamat, sunblock ini juga membantu menghambat pembentukan melanin, membuat kulit terlihat tetap sehat dan cerah.
Skin Aqua Moisture Gel SPF 30 PA++ 40ml
Skin Aqua Moisture Gel SPF 30 PA++ bisa menjadi pilihan untuk perlindungan lebih lama dari UVB yang bisa mengakibatkan kulit memerah dan terbakar. Tidak hanya itu, sunblock ini memiliki kekuatan PA++ yang juga melindungi dari UVA sehingga kulit terhindar dari penuaan dini.
Sunblock dari Skin Aqua ini juga memiliki kemampuan melembapkan dengan kandungan Improved Hyaluronic Acid (AcHA) dan collagen, serta aman diigunakan dengan formulasi bebas zat pewarna dan parfum.
Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50
Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50 bekerja ganda sebagai pelindung dari UVA dan UVB, sekaligus sebagai moisturizer sehari-hari dengan kandungan glycerin di dalamnya.
Produk sunblock satu ini diklaim mampu melindungi semua jenis kulit dari sengatan matahari hingga 8 jam!
Untuk kamu pemilik kulit sensitif, kamu juga bisa aman dengan produk dari Cetaphil ini, lho!
Biore UV Aqua Rich
Kamu pasti sudah tidak asing dengan sunblock Biore UV Aqua Rich satu ini. Produk yang banyak diminati ini memiliki tekstur ringan seperti air sehingga mudah diserap oleh kulit. Tekstur yang ringan ini juga membuat sunblock ini aman digunakan oleh semua jenis kulit.
Meski begitu, Biore UV Aqua Rich ini jug melembabkan dan memberi perlindungan tinggi dari sinar ultraviolet dengan kandungan SPF dan PA yang tinggi.
Nivea Sun Protect & Moisture SPF 50 Spray
Nivea Sun Protect & Moisture SPF 50 Spray bisa menjadi solusi praktis jika kamu ingin mengaplikasikan ulang sunblock ketika sibutuhkan di mana pun dan kapan pun. Dikemas dalam bentuk spray, sunblock ini juga higienis sekaligus bisa melindungi kulit secara optimal dari UVA dan UVB.
Produk sunblock satu ini juga memiliki kemampuan tahan air sehingga tidak akan mudah terhapus oleh keringat saat kamu beraktivitas di bawah terik matahari.
Sebamed Sun Cream SPF 50 Multi Protect
Sebamed Sun Cream SPF 50 Multi Protect merupakan sunblock berbentuk lotion yang tidak hanya melindungi kulit dari sengatan matahari, namun juga mencegahnya dari kering dan pecah-pecah.
Kamu bisa menggunakan lotion sunblock ini sebagai pelembap kulit sehingga kamu tidak perlu mengapikasikan body lotion terpisah sebelum memakai sunblock ini. Praktis, bukan?
Erha Helios Daily Use SPF 50 PA ++
Jika kamu mencari sunblock yang bagus berstandar klinik kecantikan, maka Erha Helios Daily Use SPF 50 PA ++ bisa menjadi pilihan menarik.
Sunblock ini diformulasikan dengan Formula Pollustop yang melindungi kulit secara sempurna dari sinar UVA dan UVB sekaligus partikel polusi yang berukuran sangat kecil hingga 2,5 mikrometer (PM2.5) yang bisa menjadi penyebab inflamasi sel, kerusakan DNA hingga penuaan dini.
Di dalam sunblock ini juga terkandung Soybean Phytoplacenta Extract, vitamin E, dan CoQ10 yang secara maksimal mencegah kerusakan DNA kulit dan menghambat penuaan kulit akibat ultraviolet dan sinar biru.
Tidak hanya itu, dengan kandungan Brightening Peptide dan Water Lily Flower, kulit akan terlihat cerah.
Bioderma Photoderm Max Fluide SPF 100
Bioderma Photoderm Max Fluide SPF 100 memiliki kandungan SPF yang tinggi sehingga memberi perlindungan yang maksimal dan lebih lama untuk kulit kamu. Dengan Cellular Bioprotection, sunblock ini bisa menjaga dan menstimulasi daya tahan kulit dari sengatan matahari.
Kulit akan terhindar dari kerusakan, kering dan terbakar matahari dengan memakai sunblock ini secara teratur. Bagi kamu yang memiliki kulit sensitif juga tidak perlu khawatir, karena sunblock ini bebas paraben dan pewangi.
Vaseline Daily Sun Cream SPF 50+ SPF/PA++++
Vaseline Daily Sun Cream SPF 50+ SPF/PA++++ dengan teknologi Water Holding yang memberi rasa segar pada kulit sekaligus melembapkannya. Sunblock ini memiliki tekstur yang ringan sehingga nyaman untuk kamu gunakan setiap hari.
L'Oreal Paris UV Defender Serum Protector Bright & Clear Sunscreen (Twinpack)
L'Oreal Paris UV Defender Serum Protector Bright & Clear Sunscreen diperkaya dengan Brightening Niacinamide yang membuat kulitbterlihat cerah, sekaligus perlindungan sempurna dari sengatan matahari.
Sunblock ini juga mengandung Bright & Clear serum yang bisa mencegah kulit terlihat kusam serta memberi efek cerah seketika.
Gunakan Sunblock Setiap Hari
Sunblock menjadi proteksi penting bagi kulitmu. Sebab itu, penting untuk mengoleskan sunblock ke seluruh bagian tubuh yang tidak terlindungi oleh pakaian. Aplikasikan sunblock setiap hari dan secara rutin, bahkan akan lebih baik jika kamu aplikasikan sampai beberapa kali, lho.