- Kamu Bisa Lho Make Up Sendiri dengan 5 Tutorial Make Up Natural untuk Wisuda yang Simpel dan 4 Tips agar Make up Wisudamu Tahan Lama
- 8 Boneka Wisuda Unik yang Bisa Kamu Persembahkan saat Momen Wisuda untuk yang Tersayang
- Anggun dan Mempesona di Hari Wisuda dengan 8 Model Kebaya Terbaru untuk Wisuda
- Di Hari Wisudanya, Inilah 12 Kado untuk Wisuda yang Spesial untuk Sahabat (2023)
- Ide Kreasi Topi Toga Unik yang Bakal Bikin Momen Wisudamu Semakin Bermakna dan Tak Terlupakan
Wisuda, Momen Penting Dalam Perjalanan Hidup
Salah satu moment terpenting dalam perjalanan hidup seseorang adalah wisuda. Bagaimana tidak, moment ini adalah moment dimana seseorang merayakan kebebasannya sebagai mahasiswa sekaligus menunjukkan bahwa ia telah berkompeten dalam bidang yang diambilnya. Sebagai puncak kesuksesan seorang pelajar, wisuda menjadi moment berharga yang patut dirayakan agar bisa dikenang suatu hari kelak.
Untuk itu, tak heran jika banyak yang ingin berpenampilan secara maksimal untuk menghadiri acara sakral ini. Mulai dari make up yang tak biasa hingga busana yang anti mainstream semua diusahakan memilih dan pakai yang paling baik. Bagaimana dengan kamu?
Kebaya Jadi Pilihan Tepat Busana Wisuda Wanita
Bila membicarakan baju untuk wisuda, pasti tak jauh dari fashion item bernama kebaya. Ya, kain nasional yang satu ini memang amat digemari untuk segala acara sakral seperti pernikahan dan wisuda. Selalu jadi pilihan utama dari segi bahan, warna dan keelokannya saat dikenakan. Baju kebaya saat ini juga bisa dipakai oleh wanita yang memutuskan menutup seluruh tubuhnya dengan berhijab. Meski memakai hijab, kamu juga bisa tampil cantik dengan kebaya. Sertakan manset sebelum pakai kebaya agar tak menerawang ya.
Hindari Memilih Kebaya Dengan Bagian Bawah Terlalu Panjang
Nah bagi yang akan segera diwisuda pasti sudah mulai mempersiapkan kebaya yang akan dikenakan ya.
Bisa membeli sendiri, meski mahal namun kamu bisa menyimpannya usai wisuda sebagai kenangan dan bisa dikenakan lagi untuk mendatangi acara resmi lainnya. Atau bisa juga menyewa karena kebaya hanya akan dikenakan sekali pakai waktu wisuda saja.
Untuk wanita berhijab, mengenakan kebaya saat wisuda bisa jadi sedikit merepotkan ya. Tak bisa menggunakan kain lilit karena terlalu ketat, maka pilihan lainnya bisa pakai rok lebar. Kenakan kebaya kutu baru pendek atau kebaya bali sebagai atasan rok maxi. Kebayanya juga jangan pilih yang terlalu panjang daripada menimbulkan kesan tenggelam. Pilih saja yang pas di tubuh namun tak terlalu ketat ya.
Gunakan Hijab Yang Simpel
Sebagai pertimbangan saat wisuda, pemakaian kebaya bagi mereka yang berhijab bisa dipadukan dengan hijab yang modelnya tak rumit. Ini karena para wanita masih harus memakai toga di kepalanya bukan? Maka dari itu, untuk tampil modis dan tak salah gaya sebaiknya pakai hijab model sederhana dan tidak berkesan menumpuk.
Untuk bahan hijab pun tak perlu mahal dan terlalu mewah. Yang sederhana malah jauh tampak lebih indah dan anggun loh. Hiasan hijab juga usahakan jangan terlalu ramai di puncak kepala. Pastikan toga yang akan kamu pakai akan terasa nyaman saat dikenakan bersama hijabmu nantinya.
Jangan Pilih Kebaya Dengan Motif Terlalu Ramai
Kebaya memang baju tradisional yang tak pernah ada matinya. Menonjolkan sisi budaya Indonesia yang kental, kebaya ini biasanya dipenuhi motif-motif keren. Coraknya pun beragam besar sampai kecil hingga ada beragam pernik dan glitter juga.
Namun satu hal yang perlu diingat, sesuaikan kebaya yang akan dipakai dengan acara yang akan dihadiri. Kalau untuk menikah, kebaya yang cantik adalah yang penuh pernik berkilau. Tapi girls, kalau untuk wisuda pilih jangan yang banyak aksesoris dan motif ya. Ini biar kesannya santun, tak terlalu norak dan tetap anggun serta elegan.
Jangan Takut Mengenakan Kebaya Dengan Warna Mencolok
Kalau pakai kebaya saat wisuda, pastikan bahwa kamu pilih warna yang tepat ya. Tepat disini artinya sesuai dengan acara. Jangan karena takut terlihat terlalu oversized lalu kamu mengenakan warna gelap saat wisuda. Big No, karena hanya akan membuatmu tampil gloomy dan tak menyenangkan. Pakai warna pastel dan terang untuk menunjukkan kebahagiaanmu. Selain itu warna terang akan pas bila kamu difoto, karena hasilnya lebih segar, cerah dan natural.
Ide Baju Kebaya Wisuda Dengan HIjab Yang Spesial Untuk Momen Kebanggaanmu
Sebagai warisan budaya yang wajib kita lestarikan, busana kebaya ini memang sangat memegang peranan penting saat ada acara seperti wisuda. Saking populernya, kebaya pun kini sudah ada yang bermodel modern hingga yang klasik khas jaman dulu. Bahkan ada pula kebaya yang dirancang khusus untuk kamu-kamu yang berhijab. Selain tetap bisa berhijab, kamu pun bisa tampil lebih cantik dengan padanan kebaya spesial untuk wisudamu nanti.
Kebaya Dengan Dominasi Warna Gold Untuk Penampilan Elegan
Ngaku deh, meski sama-sama pakai kebaya dengan temanmu, kamu pasti tetap ingin jadi pusat perhatian dan jadi yang paling cantik kan? Namanya juga wanita, ingin cantik dan jadi nomor satu itu lumrah. Nah jika ingin tampil berbeda dan menarik jutaan mata ke arahmu, kenakan kebaya yang memiliki dominasi warna gold.
Tahu sendiri kan, warna emas identik dengan keunggulan, kejayaan, kemewahan dan sesuatu yang berkesan spesial. Oleh karenanya jangan ragu pilih warna keemasan untuk kebaya yang kamu pakai saat wisuda. Pasangan bawahannya bisa memakai gradasi warna gold, cokelat muda misalnya. Pilih bahan bawahan satin atau sifon agar terkesan elegan yang anggun.
Kamu bisa membeli setelan kebaya gold berupa maxi bahan brukat ini. Bisa dibeli Rp. 160.980 di website Tokopedia, bawahan ini berukuran M. Dengan bawahan bahan sifon halus, baju ini dijual lengkap dengan pashmina jadi kamu tak repot membeli hijabnya secara terpisah.
Tampil Cantik Dan Sederhana Dengan Brukat Warna Putih
Apakah ada diantara kamu yang tak suka pakai jarik? Hmm.. memang mengenakan jarik membuatmu agak susah bergerak jika belum terbiasa. Meski menawarkan kesan anggun, tetap saja jika tak nyaman memakainya akan menjadi masalah. Pakai saja tutu long dress dengan brukat warna putih tulang. Sederhana namun bisa tetap menonjolkan keelegananmu.
Kenakan baju tutu yang tersedia dalam ukuran L ini. Baju sepanjang 140 cm ini tersedia dalam warna krem. Berbahan brukat, baju ini dilengkapi belt pita tempel dan rajut glitter impor. Terdapat detail bordir mutiara yang bikin penampilan makin menarik. Kamu bisa membelinya di website gamisnusantara.com dengan harga Rp. 250.430. Selain itu ada baju wisuda hijab full bahan brukat. Diimpor dari Korea, baju ini tersedia dalam ukuran S sampai L. Harganya Rp. 165.900 dan bisa dibeli di Bukalapak.
Kebaya Kutu Baru Warna Kunyit Cocok Dengan Karakter Lembut
Yang tak mau tampil dengan kesan jadul pastinya tak akan melewatkan baju kebaya kutu baru. Ya kebaya satu ini memang sedang jadi trend 2017. Untuk wisuda akan sangat keren jika kamu mengenakannya.
Silahkan kunjungi Tokopedia dan dapatkan kebaya kutu baru warna kuning kunyit. Warnanya soft membuat mata adem namun mempercantik penampilanmu bak putri solo. Dengan bahan katun linen, baju ini tak panas dan terasa ringan. Tersedia ukuran M sampai XL, baju ini dibanderol Rp. 155.600.
Warna Hijau Segar Bikin Aura Makin Terpancar
Jangan ragu memilih warna yang tak biasa seperti hijau misalnya. Dengan filosofi warna mendalam, kamu akan makin mempesona mengenakan baju hijau pastel yang kalem. Selain bikin mata yang melihat jadi adem, warna ini akan makin mempertajam aura bahagiamu.
Pakai rok serta blus yang tersedia di Bukalapak. Berbahan katun emboss, rok span berkaret pinggang serta blus berkancing depan ini tampak sangat keren untuk wisuda. Kenakan hijab yang sesuai dengan blus berlingkar dada 100 cm ini. Dengan panjang rok 92 cm, kamu akan mendapat bros gratis dalam baju setelan seharga Rp. 240.000 ini.
Tampil Mewah Dengan Paduan Atasan Kebaya Dengan Bawahan Beludru
Kain jenis beludru tak ayal lagi memang menambah kesan anggun yang mewah. Bagaimana kalau ia dipadukan dengan kebaya? Wah pastinya bakal hits sekali ya.
Pakai rok panjang bermodel payung ini. Dengan beludru motif mawar, rok ini berukuran all size M. Ada beragam warna yang tersedia mulai dari ungu, hitam, kuning emas, biru dan merah. Bisa dibeli Bukalapak dengan harga Rp. 95.600. Lainnya ada rok Jodha. Berbahan beludru, rok berukuran fit L ini memiliki detail karet belakang serta tali bagian depan. Bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp. 75.900, rok ini tersedia dalam warna cokelat, merah bata dan merah.
Tampil Beda Dan Berani Dengan Motif Leopard
Tampil unik saat wisuda, why not? Yuk jangan ragu kenakan kebayamu dengan bawahan bermotif leopard ini. Dengan bahan wedges yang tebal, pastinya tampilanmu makin oke. Berukuran fit L, kebaya dengan warna krem hitam dan putih hitam ini bisa dibeli di Tokopedia dalam harga Rp. 130.300.
Ada juga lainnya yakni satu set baju serta hijab leoxan. Berbahan spandek yang adem di kulit, baju mix jersey ini coraknya leopard. Dengan size L, kamu bisa membelinya di Bukalapak dengan harga Rp. 95.200.
Gaya Indonesia Dengan Paduan Kebaya Dan Songket Mengkilat
Songket juga salah satu busana khas Indonesia. Apa jadinya jika kamu memadukan dengan kebaya brukatmu saat wisuda? Hmm... pasti jadi tampilan paling oke ya. Beli saja songket Bali sebagai padanan baju kebaya wisuda hijabmu. Kamu bisa mengunjungi Bukalapak untuk mendapatkan songket keren dari Bali. Ukurannya tersedia dari XXL hingga XXXL. Ada warna biru, maroon, ungu, pink, hitam dan hijau. Berbahan katun prada, panjang rok sampai 93 cm. Harganya Rp. 187.250.
Lebih Ramping Dengan Atasan Model Kutubaru
Selain kekinian, kebaya kutu baru bisa juga membuat pemakainya tampak lebih ramping loh girls. Hadiri acara wisudamu dengan kebaya lengan panjang model kutu baru. Berkesan elegan, kamu bisa padankan atasan ini dengan songket maupun rok batik.
Pakai baju atasan wanita kutu baru yang bisa dibeli di website Topkeren. Berbahan twistcone, baju ini hanya tersedia dalam ukuran L saja. Kamu bisa membelinya seharga Rp. 60.920. Untuk pilihan warnanya bisa pakai hitam, navy hingga peach.
Kebaya Modern Ala HIjabers Yang Nyaman Dikenakan
Bagi yang belum tahu, kini kebaya modern ada juga yang diperuntukkan bagi wanita hijabers. Ya, dengan kebaya model ini, hijabers tak perlu ribet memikirkan kerudung apa yang cocok untuk melengkapi tampilan saat wisuda. Selain itu ukuran kebaya modern ala hijabers juga disesuaikan alias lebih lebar dan tak terlalu ketat.
Pakai saja kebaya Princess Rossequn. Berbahan spandek kombi ceruty Bangkok baju ini nyaman dipakai. Baju ini lengkap dengan pashmina. Berwarna kombinasi pink lembut dengan putih, baju ini dibanderol Rp. 185.460 di Tokopedia.
Kebaya Duyung Untuk Kesan Cute, SImpel Dan Berkelas
Dengan style cutting yang keren, kebaya model duyung ini akan memberi kesan klasik yang anggun. Tampak simple dan manis, kebaya ini bisa bikin wisudamu lebih mempesona.
Pakai yuk kebaya mermaid. Dengan atasan tile prancis, kebaya yang berdesain payet asano dengan ekor model prada ini tersedia dalam ukuran L. Berwarna kuning emas, kebaya ini akan membuatmu tampil glamor. Dengan harga Rp. 1.700.000 kamu bisa memperolehnya di Tokopedia.
Jangan Sampai Salah Pilih Pakaian Untuk Momen Wisuda Tak Terlupakan
Wanita pastinya ingin selalu tampil cantik diberbagai suasana tak terkecuali saat momen penting seperti wisuda. Jika kamu sedang merencanakan prosesi wisuda, jangan sampai salah menyiapkan pakaian ya karena baju yang kamu kenakan nanti akan mempengaruhi tingkat kepercayaan dirimu. Meski harus merogoh kocek, tak ada salahnya jika kamu membeli atau menyewa baju atasan untuk tampil cantik saat wisuda asalkan atasan tersebut pas saat dikenakan.