Cari Inspirasi Hadiah? Inilah 8 Aneka Inspirasi Kado Anniversary untuk Pacar Wanita  (2023)

Cari Inspirasi Hadiah? Inilah 8 Aneka Inspirasi Kado Anniversary untuk Pacar Wanita (2023)

Bagi para pasangan kekasih, hari anniversary jadian tentu jadi momen spesial yang ditunggu-tunggu, Di hari itu kamu merayakan keberhasilan jalinan cinta kalian melalui satu tahun bersama sekaligus merencanakan masa depan yang indah. Sebagai sentuhan ekstra, sebaiknya siapkan hadiah spesial agar si dia semakin bahagia di hari istimewa itu. Mau tahu apa inspirasi hadiah anniversary terbaik dari BP-Guide? Temukan ajwabannya dalam artikel di bawah ini!

Baca juga

Wanita Memang Lebih Romantis

Sudah menjadi kodrat setiap wanita untuk menyukai hal-hal yang bersifat romantis. Oleh karena itu mereka sangat mendambakan kehadiran seorang pria yang dapat memperlakukan mereka dengan romantis.

Namun, sayangnya, kebanyakan pria cenderung lebih cuek dibandingkan wanita. Jadi yang kebanyakan terjadi adalah kaum pria tidak tanggap akan kebutuhan kekasihnya terhadap kasih-sayang dan romantisme yang mereka rasa tidak perlu.

Tapi sifat cuek alami itu seharusnya bukan jadi alasan untuk tidak memedulikan kebutuhan wanita, lho! Kalau posisinya dibalik, kaum pria pasti juga memerlukan sedikit romantisme dan tidak mau diabaikan oleh para wanita tercinta dalam hidup, 'kan? Nah,supaya para pria dapat menjadi sedikit lebih romantis, berikut ini beberapa hal mengenai wanita yang harus diperhatikan oleh kalian sebagai kaum pria.

Hal-hal kecil tapi istimewa bagi wanita:

  • Wanita senang diperhatikan. Pada umumnya para wanita menyukai apabila ada yang memperhatikan mereka, seperti menanyakan kabar, membantu mengambilkan barang yang mereka perlukan, mengingat tanggal-tanggal pentingnya, dan lain-lain.

  • Wanita senang dipuji. Siapa yang tidak senang dipuji? Tentu semua senang, namun wanita umumnya lebih menyukai pujian ketimbang pria, apalagi jika pujian itu datang dari orang yang disayanginya. Dalam memuji, jangan hanya memuji secara fisik, tetapi pujilah intelektualitasnya juga, niscaya dia akan lebih senang.

  • Wanita menyukai hal-hal kecil yang berkesan. Seperti misalnya mengusap rambutnya, mengecup keningnya, menggandeng tangannya, atau menyeka bibirnya saat ada makanan atau minuman yang belepotan. Jangan salah, memang kelihatannya sepele tapi si dia bakal sangat menghargai perbuatan simpel seperti ini.

  • Wanita senang diberikan hadiah. Untuk hadiah bagi wanita tentu akan berbeda dengan hadiah bagi pria. Hadiah yang bersifat romantis misalnya seperti surat cinta berisi kata-kata mutiara atau puisi, sekuntum bunga yang manis dan wangi, benda buatanmu sendiri yang dapat membuatnya merasa diperhatikan olehmu, dan masih banyak lagi.

Tips Kado Anniversary Bagi Pacar Wanita

Bagi kamu yang memiliki pacar dan akan segera merayakan hari jadi kalian, tentu kamu ingin membuatnya bahagia di hari yang penting tersebut dengan membuat sebuah perayaan dan memberikannya kado bukan?

Nah, dalam memberikan kado, umumnya para pria menemui kesulitan karena tidak mengetahui kado yang pas untuk diberikan pada pasangannya. Memang, banyaknya pilihan diluar sana kadang membuat sulit kita dalam memilih sebuah kado yang cocok. Supaya kamu tidak terlalu pusing dalam mencari kado, kami akan memberikan tips-tips mengenai cara memilih kado untuk pasangan kalian.

Cara memilih kado untuk pasangan:

  • Jika ini anniversary pertama kalian, umumnya kalian sudah mulai memiliki cukup banyak memori yang tersimpan, dan hubungan kalian pun sudah mulai memasuki tahap lebih serius. Maka, hadiah yang cocok adalah benda yang dapat kalian nikmati berdua sekaligus dapat menambah memori menyenangkan, seperti liburan bersama ke tempat yang diinginkan pacarmu sejak lama.
  • Untuk mereka yang merayakan anniversary kedua, biasanya hadiah bukan menjadi sesuatu yang istimewa lagi. Daripada sekedar hadiah yang bersifat material, umumnya pasangan kalian akan lebih menyukai hadiah yang immaterial seperti kasih sayang, perhatian, ataupun kelembutan kamu terhadap dia. Tunjukkan kasih sayang dan perhatian tersebut dengan memberikannya sesuatu yang dapat mengingatkan kalian akan masa-masa yang telah kalian lalui bersama.
  • Mereka yang telah merayakan anniversary ke 3 atau lebih, biasanya sudah mulai kehabisan ide untuk memberikan kado. Jika kamu merasakan hal yang sama, ada baiknya kamu mencoba memberikan sesuatu yang out-of-the-box yang belum pernah kalian lakukan sebelumnya. Misalnya jika kalian belum pernah pergi camping bersama, mungkin ini saat yang tepat untuk mencobanya.

Pilihan Kado Anniversary Unik untuk Si Dia

Anniversary melambangkan sebuah hubungan ikatan cinta yang telah berlangsung dan bertahan selama setahun. Oleh karena itu, banyak pasangan menganggap tanggal ini sebagai tanggal yang keramat karena tidak mudah dicapai oleh setiap pasangan. Perlu usaha yang cukup untuk mempertahankan sebuah hubungan selama setahun.

Karena itu, merayakan anniversary merupakan suatu keharusan untuk mengenang napak tilas perjalanan cinta kita selama setahun. Dalam memberikan kado untuk pasangan kita pada perayaan anniversary, kita tentu harus memperhatikan kesukaan dan kebutuhannya. Umumnya para wanita menyukai barang yang bersifat lucu, surprise, atau benda yang memiliki kenangan tersendiri.

Selain disukai, isahakan juga untuk memberikan barang yang dapat berguna bagi dia sesuai kebutuhannya. Misalkan sepatu-sepatunya sudah mulai terlihat usang, maka kamu dapat menghadiahkannya sepasang sepatu baru. Bisa juga kalian merayakannya dengan saling bertukar kado agar lebih romantis.

Nah, untuk mempermudah kamu dalam menentukan pilihan, berikut ini akan kami berikan bermacam-macam kado yang cocok sebagai hadiah anniversary kalian.

Tas Branded, Salah Satu Pilihan Terbaik

Sebagai hadiah untuk wanita, sebuah tas dari merk ternama dunia adalah pilihan yang sangat tepat. Apalagi jika tas tersebut merupakan tas bermerk terkenal seperti Hermes, Chloe, LV, dan lain-lain.

Tas branded otentik atau asli, meski bentuknya simpel, tapi dibuat dengan teknik khusus dan bisa memberi prestise luar biasa kepada pemakainya.

Namun, tas branded sering dipalsukan bahkan teknik pemalsuan sudah sedemikian hebat sehingga perlu pengalaman dan pengetahuan untuk membedakan tas tiruan (KW) dengan yang asli.

Untuk mengetahui tas yang akan kamu beli palsu atau tidak, simak tips berikut ini:

  • Harga. Tas branded umumnya memiliki harga yang cukup lumayan mahal, sehingga jika kamu menemukan tas branded tetapi harganya agak nanggung, kemungkinan besar tas itu bukan yang asli. Contohnya jika kamu menemukan tas bermerk Chloe kondisi baru dengan harga Rp 3.000.000, kemungkinan tas itu adalah palsu karena barang yang aslinya berharga sekitar Rp 15.000.000 di outlet resmi. Dengan diskon pun harganya masih jauh di atas Rp 3.000.000, oleh karena itu jangan mudah terbujuk dengan embl-embel banting harga untu barang branded.

  • Bahan. Tas asli memiliki pola jahitan dan struktur yang kokoh. Pola jahitan tas asli biasanya dibuat rangkap agar lebih kuat, kualitas jahitan pun lebih rapi dan benangnya berkualitas tinggi. Selain itu, untuk bahan kulit yang asli dan palsu dapat dibedakan melalui perbedaaan kepekatan warna. Yang asli memiliki warna yang lebih pekat.

  • Desain. Tas branded asli dapat dilihat dari desain tas serta aksesori yang digunakan. Kualitas aksesori sebuah tas amat menentukan tingkat keasliannya, semakin detail dan bervariasi aksesori yang digunakan maka kemungkinan besar tas tersebut asli. Contohnya pada retsleting, tas branded yang asli umumnya memiliki jenis retsleting yang berbeda tiap musim dan memiliki logo pada ujungnya. Desain tas juga mengikuti standar internasional sehingga pembuatannya amat detil dan memiliki standar berat dan dimensi tertentu.

  • Nomor seri Hal lain yang harus diperhatikan adalah keberadaan nomor seri yang tersembunyi pada tas asli. Setiap tas branded asli memiliki nomor seri pada bagian dalam tasnya yang berisi kode tahun pembuatan. Kamu dapat mengecek keaslian nomor seri tersebut pada website resmi produsen tas itu.

Vas dan Bunga Indah untuk Memeriahkan Meja

Jika pasanganmu menyukai bunga, maka kamu dapat memberikan pelengkapnya berupa vas bunga, karena vas dan bunga merupakan sebuah kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Selain itu, vas yang cantik juga cocok sebagai dekorasi simpel namun elegan dalam sebuah ruangan.

Bentuk vas akan memengaruhi kecantikan bunga di dalamnya, maka pilihlah bentuk vas yang cocok dengan bunga hadiah darimu. Contohnya vas berbentuk bulat cocok untuk bunga dengan batang yang pendek, sedangkan vas bentuk silinder cocok untuk bunga yang berbatang tinggi seperti tulip.

Perhatikan juga warna vas yang serasi dengan warna bunga untuk menciptakan komposisi warna yang indah. Agar lebih praktis, selalu ada pilihan vas berwarna netral atau bening yang akan cocok dengan bunga warna apapun.

Harga Rp. 105.000

Tasbih Cantik agar Ibadahnya Semakin Khusyuk

Pilihan hadiah yang tidak kalah menarik buat si dia sekaligus bisa menunjang kegiatan ibadahnya adalah aneka tasbih lucu dan cantik buatan Quranrainbow.com. Dengan bahan mutiara sintetis dan tersedia dalam berbagai ukuran, model, dan warna, tasbih ini cocok untuk menambah semangat dalam berdzikir dan melakukan shalat.

Kamu juga dapat menggunakan tasbih-tasbih cantik ini sebagai hiasan, misal digantung di kaca spion tengah mobil anda, dan lain-lain. Untuk tasbih dengan kualitas premium dan bahan yang istimewa bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 100.000 hingga Rp 350.000. Rata-rata tasbih cantik ini terbuat dari kristal maupun batu alam asli dengan benang untaian yang kuat, jadi akan awet dan selalu terlihat elegan dalam suasana apa pun.

Bingkai Cantik untuk Tempat Foto Selfienya

Sumber gambar www.englishforum.ch

Bingkai foto merupakan hadiah yang menarik karena berfungsi menyimpan dan melindungi foto-foto yang berharga. Foto merupakan sesuatu yang berharga karena dapat membuat kita mengingat dan mengenang momen-momen yang pernah terjadi dalam hidup kita seperti pernikahan, kelulusan, dan lainnya.

Fungsi lain foto adalah sebagai elemen dekorasi untuk mempercantik ruangan dalam rumahmu atau rumah si dia. Pasti asyik 'kan kalau kalian bisa bersantai sambil menikmati foto-foto kenangan dari masa awal pacaran? Jadi kalian bisa mencetak foto lucu dan berkesan lalu membingkainya untuk memperindah rumah sekaligus membuat kalian selalu teringat saat-saat indah bersama.

Alternatif lainnya kamu dapat membeli berbagai macam koleksi bingkai lucu dan cantik di lazada yang dijual dengan harga mulai dari Rp. 24.000, dan koleksi bingkai lucu dan cantik di dekoruma mulai dari Rp. 19.000,-

Buat kamu yang ingin membuat bingkai lucu dan unik sendiri, siapkan dulu perlengkapan berikut ini:

  • Foto yang akan digunakan
  • Tali/benang kasur/benang wol
  • Lakban bening atau lakban kertas
  • Kardus secukupya
  • Gunting dan Cutter
  • Pensil atau pen
  • Penggaris
  • Lem tembak
  • Kertas Art Paper

Cara membuat:

  • Cetak ulang foto tersebut menggunakan kertas art paper, usahakan ukurannya muat ke dalam bingkai yang akan kamu buat. Lalu ambil kardus dan cetak kertas yang sudah digunting pada kardus tersebut. Lebihkan sekitar 4 cm pada sekeliling kardus kemudian gunting kardus sesuai dengan ukuran yang telah dibuat. Buat dua buah kardus seperti ini dan tempelkan menjadi satu.
  • Kemudian ambil tali atau benang kasur dan tempelkan ujungnya pada kardus dengan lem, lalu bungkus seluruh bagian kardus dengan tali hingga tertutup sempurna. Gunakan bantuan lem agar tali tidak mudah terlepas. Terakhir, tinggal tempelkan foto pada bingkai tersebut dengan menggunakan lakban yang sudah disiapkan sebelumnya.

Chicken Soup for The Soul untuk Inspirasinya Sehari-hari

Dalam memberikan kado kita harus memperhatikan makna dari kado tersebut, karena kado merupakan perwujudan dari kasih sayang kita terhadap orang yang akan kita berikan kado. Jika orang yang kamu cintai kebetulan punya hobi membaca, maka kado berbentuk buku atau novel adalah pilihan yang tepat.

Buku Chicken Soup merupakan hadiah yang cocok karena melalui buku ini kita dapat mengenang berbagai kisah-kisah romantis tentang percintaan yang tentunya relevan dengan kondisi saat ini.

Buku Chicken Soup for the Soul: True Love ini berisi kisah-kisah inspiratif mengenai masa-masa menjalin cinta yang penuh dengan kemesraan dan masa mengarungi perkawinan.

Dalam 468 halamannya, buku nonfiksi karya Jack canfield ini akan memperkaya pengalaman pembacanya melalui aneka kisah romantis ketika masa pertama kali jatuh cinta, pacaran, pernikahan, hingga menjalin cinta di usia senja.

Harga Rp. 35.000-40.000

Rawat Kuku Cantiknya dengan Manicure

Selain itu, hadiah yang cocok untuk setiap wanita tentunya hadiah yang berhubungan dengan penampilannya. Setiap wanita menyukai keindahan jari tangan, sebab itu mereka sering merias kuku menggunakan kuteks, nail art, atau melakukan perawatan manicure ke salon kesayangannya.

Harga Rp. 19.152-98.300

Apple Paperweight untuk si Dia yang Workaholic

Sumber gambar www.aliexpress.com

Di masa sekarang ini, wanita juga memiliki banyak kegiatan yang tak kalah banyak dengan pria. Hal ini mengakibatkan banyak gesekan dan konflik yang terjadi akibat kurangnya waktu yang dihabiskan bersama pasangan.

Jika kamu memiliki wanita yang demikian, maka dia dapat disebut juga sebagai wanita yang workaholic. Pada umumnya beberapa ciri-ciri yang menunjukkan bahwa dia adalah seorang workaholic, adalah sifatnya yang fokus pada karier, suka bekerja keras dan lebih menikmati saat mengerjakan aneka proyek kantor daripada hang-out bersama teman.

Sifat workaholic dalam diri wanita mungkin belum biasa terlihat, tapi bukan berarti ini sifat yang buruk, lho! Ada untungnya juga karena wanita workaholic umumnya lebih mandiri, bisa menghargai waktu dan kerja keras orang lain, juga punya kebebasan finansial jadi tidak menyusahkan pasangan hidupnya.

Nah, buat kamu yang punya kekasih wanita workaholic, jangan lupa selalu dukung kemajuan kariernya, ingatkan dia agar tetap memerhatikan kesehatan diri dan ingatkan bahwa waktu pribadi bersamamu tetap penting karena kamu selalu mencintainya.

Kalau si dia termasuk kategori diatas maka hadiah yang mendukung aktivtasnya bekerja pasti akan cocok untuknya, salah satunya paperweight dari kristal yang elegan dan dapat dihiasi dengan cetakan tulisan custom. Dengan dimensi 56 x 56 x 60 mm, paperweight kristal cantik buatan Kinsam ini bisa kamu dapatkan di laman Aliexpress.com dengan harga mulai dari Rp.80.000 saja.

Hijab Cantik Menyempurnakan Penampilan

Bagi kamu dan kekasih hati yang kebetulan umat Muslim, kado berupa kerudung atau hijab ini pasti sangat tepat. Dengan model yang trendy, bahan yang semakin nyaman dan pilihan warna yang bervariasi, kini semakin mudah kalau kamu mau menghadiahkan hijab bagi si dia.

Dalam memilih hijab, sebaiknya kamu memperhatikan bentuk wajah pacarmu. Misalkan untuk mereka yang berwajah bulat, cocoknya mengenakan hijab yang bagian depannya agak panjang, sementara untuk yang mukanya agak lonjong, disarankan menggunakan hijab dengan gaya Turki.

Selain bentuk wajah, pilih lah hijab yang memiliki warna sesuai dengan warna favorit pacarmu agar ia lebih senang ketika menerimanya. Kalau kamu ragu soal warna, pilihlah warna lembut dan netral yang aman dipadukan dengan pakaian warna apa saja.

Harga Rp. 99.000-139.000

Romantisme Wajib Mengiringi Kado Anniversary Pacar Tercinta

Sebagai pelengkap, jangan lupa untuk menyisipkan sebuah pesan khusus untuk kekasihmu agar ia merasa lebih diperhatikan dan disayang. Pilihlah kata-kata yang mampu membuatnya merasa dihargai sekaligus bahagia karena menandakan bahwa ia adalah seseorang yang spesial yang telah menemanimu selama setahun dan semoga terus seperti itu pada tahun-tahun yang akan datang.

Berikut ini contoh-contoh kata yang dapat kamu gunakan:

  • May love continuously rule your relationship, as you rule each other with patience and care. Wishing you a lifetime of wonderful years together.
  • Have a happy anniversary. A day that’s filled with fun, and remember the day that you two became one!
  • Hari ini hanya ada satu kalimat yang memenuhi kepalaku. Untuk seseorang yang selalu ada di hatiku, insan yang paling spesial dalam hidupku, Happy Anniversary ya sayang, berbahagialah… Aku cinta kamu selamanya.
From our editorial team

Happy Anniversary To My Fair Lady

Buat kamu yang akan merayakan anniversary, semoga rekomendasi dari BP-Guide di atas bisa membantu, ya. Jangan lupa untuk selalu mengungkapkan kasih sayang dan respek terhadap pasangan meski itu tidak di hari anniversary kalian. Dengan perasaan saling menghormati dan saling cinta, semoga hubungan kalian bisa terus berlanjut hingga jenjang yang lebih serius.