Berwisata dan Menginap di 10 Hotel Pilihan di Bandung

Berwisata dan Menginap di 10 Hotel Pilihan di Bandung

Bandung masih menjadi tempat wisata favorit karena selalu menyajikan hal-hal baru untuk dinikmati. Agar liburan Anda benar-benar berkesan selama di Bandung, BP-Guide memiliki rekomendasi tempat wisata yang layak untuk dikunjungi. Jika ingin menginap, pilih saja rekomendasi hotel-hotel menarik berikut ini agar Anda semakin nyaman berada di Bandung.

Baca juga

Bandung adalah Salah Satu Tempat Liburan Terbaik

Kalau mau berlibur, di dalam negeri banyak tempat menarik yang layak untuk dikunjungi. Di Jawa Barat misalnya, Anda bisa menghabiskan liburan asyik di Bandung. Kota yang memiliki julukan Paris Van Java ini menyuguhkan beragam pesona wisata alam yang menarik. Didukung hawa yang sejuk, Anda bakal nyaman sekali berwisata di sini. Selain menikmati pemandangan alam, berwisata kuliner dan berbelanja adalah aktivitas yang sering dilakukan jika berkunjung ke Bandung. Pasti acara liburan Anda akan terasa seru dan menyenangkan.

5 Spot Liburan Kekinian di Bandung yang Bisa Didatangi

Sky Field Paris Van Java Mall

Sumber gambar travelingyuk.com

Kalau ke Bandung, belum lengkap rasanya jika tidak mendatangi Sky Field yang ada di Paris Van Java Mall. Di sini Anda bisa mengunjungi taman bunga yang super cantik. Ada juga kebun binatang mini di mana pengunjung bisa memberikan makanan untuk hewan-hewan yang ada di sana. Lengkap, bukan? Kalau sudah tak sabar ingin ke sana, silakan kunjungi Sky Field ini yang berlokasi di jalan Sukajadi, Cipedes, Bandung. Tempat ini buka dari jam 10 pagi sampai jam 10 malam.

Farm House Lembang

Dari namanya saja Anda pasti sudah tahu jika tempat ini adalah sebuah peternakan. Peternakan di Lembang ini bergaya asli Eropa. Tempatnya tak jauh dari pusat kota Bandung, yaitu di jalan raya Lembang. Anda bisa nih ber-selfie di depan rumah Hobbit atau berlatar belakang pegunungan. Untuk masuk ke sini, Anda cukup membayar Rp 20.000 saja. Tempat ini buka dari jam 9 pagi sampai 9 malam.

Kawah Putih

Lokasi objek wisata cantik ini ada di Ciwidey. Tempat ini sudah terkenal sejak lama. Kini, banyak pasangan yang memanfaatkannya untuk melakukan sesi foto pranikah. Anda bisa berfoto dengan latar belakang kawah gunung yang indah. Uniknya lagi, warna kawah selalu berubah tergantung cuaca. Anda juga bisa menikmati pasir putih di tempat yang mulai buka dari jam 7 pagi ini. Beragam tanaman unik pun bisa dinikmati di sini. Buruan kunjungi tempat ini, ya.

Trans Studio Bandung

Sumber gambar travel.detik.com

Trans Studio memang menjadi taman hiburan yang menjadi incaran banyak orang. Taman hiburan dalam ruang ini diklaim sebagai yang terbesar di Indonesia. Ada tiga area besar di sini, yaitu Studio Central, Lost City, dan Magic Corner. Wahana yang ada di sini diberi nama sesuai dengan nama acara yang ada di Trans TV. Wahana roller coaster Trans Studio sangat diminati dan diklaim juga sebagai yang tercepat di Asia, yaitu 120 km per jam. Seru banget, kan! Jadi langsung saja datang ke jalan Gatot Subroto, Bandung. Bayar tiket masuk sebesar Rp 170.800 dan Anda pun bisa menikmati semua wahana di sini. Tempat ini mulai buka dari jam 9 pagi sampai 10 malam.

De’ Ranch

Sumber gambar web.facebook.com

Jika ingin menikmati sejuknya udara perkebunan, datang saja ke De’ Ranch. Di tempat wisata ini Anda dan keluarga bisa menikmati indahnya perkebunan sembari naik kuda. Selain itu ada juga beragam fasilitas outbond. Anda bisa naik flying fox, bermain balon air, dan banyak lagi permainan lainnya. Dijamin seru pokoknya! Anda bisa mengunjungi De’ Ranch di jalan Maribaya, Lembang. Tempat ini buka dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore. Khusus hari Senin, tempat ini tutup.

10 Penginapan Asyik di Bandung yang Bisa Dijadikan Pilihan

Ke Bandung mungkin tak akan cukup kalau cuma sehari saja. Jadi, Anda wajib menginap supaya puas menjelajahi tempat ini. Nah, daripada bingung mau menginap di hotel mana, intip yuk rekomendasi hotel di Bandung dari BP-Guide!

The Trans Luxury Hotel

Sumber gambar www.thetranshotel.com

Hotel yang satu ini sudah tak perlu diragukan lagi kenyamanannya. Hotel bintang 6 ini benar-benar mewah dan menonjolkan desain interior kontemporer. Terdapat restoran dengan pemandangan kota Bandung yang indah di lantai 18, kolam renang luar ruang dengan pemandangan keren, serta fasilitas spa hingga pusat kebugaran. Anda bisa bersantai di area berpasir putih dekat kolam renang dan menikmati spa ala Bali di sana. Harga kamar per malam berkisar mulai dari Rp 2.500.000 hingga Rp 25.000.000 Lokasinya ada di jalan Jendral Gatot Subroto, Cibangkong ,Batununggal, Bandung.

eL Royale Hotel Bandung

Hotel ini sebelumnya bernama Grand Royal Panghegar dan kini berganti nama menjadi eL Royale Hotel. Slogan hotel yang satu ini adalah “sundanese hospitality”. Hotel ini memang menonjolkan keramahan ala budaya Sunda. éL Royale adalah hotel berbintang 4 dan merupakan salah satu hotel terbaik di Bandung. Hotel yang berlokasi di jalan Braga ini memiliki banyak jenis kamar. Ada kamar Merdeka Twins dengan biaya per malam Rp 565.166 sampai kamar The Parahyangan Suite dengan harga Rp 2.593.347 per malam. Silakan klik el-hotels.com untuk memesan kamar hotel dengan fasilitas lengkap ini.

Grand Tjokro Bandung

Sumber gambar www.grandtjokro.com

Terhitung sebagai hotel yang baru berdiri tak lantas membuat hotel ini sepi pengunjung. Tergolong sebagai hotel bintang 4, lokasinya sungguh strategis yaitu di jalan Cihampelas. Fasilitas kamar beragam sesuai dengan tipe kamarnya. Ada kamar Superior sampai kamar Junior Suite. Fasilitas lainnya ada akses WiFi, TV LED, sampai dengan mini bar. Harga kamar di sini sangat beragam mulai dari Rp 753.922 hingga Rp 1.247.686. Anda juga bisa memesan jauh-jauh hari di situs web Traveloka.

Padma Hotel Bandung

Hotel ini merupakan salah satu hotel bintang 5 di Bandung. Jaraknya dekat dengan Kebun Binatang Bandung dan juga Museum Braga. Kamar-kamar di hotel ini bervariasi namun semuanya memiliki fasilitas TV layar datar serta akses WiFi. Ada pula fasilitas spa, kelas yoga, panjat tebing, dan lapangan basket. Kamarnya dibanderol mulai harga Rp 1.585.400 sampai Rp 5.100.987. Silakan ke Jalan Ranca Bentang, Ciumbuleuit, Cidadap untuk menginap di sini.

Aston Pasteur

Hotel bintang 4 ini berlokasi di jalan Dr. Djunjunan Bandung yang memiliki akses langsung ke jalan tol Purbaleunyi. Lokasi hotel juga sangat strategis karena dekat dengan Paris Van Java Mall. Anda bisa memilih jenis kamar smoking atau non smoking. Harga per malam mulai dari Rp 522.880 hingga Rp 1.153.680. Hotel ini nyaman untuk ditinggali dan bikin Anda betah liburan di Bandung. Klik astonhotelsinternational.com untuk memesan kamar di hotel keren ini.

Grandia Hotel Bandung

Sumber gambar www.hotelbandung.asia

Berdesain kontemporer, hotel Grandia lokasinya strategis dari tempat wisata. Hotel ini dekat dengan Trans Studio dan juga Museum Geologi. Fasilitas kamar seharga Rp 1.589.400 ini lengkap mulai dari WiFi, TV layar datar, hingga alat pembuat kopi/teh. Kamarnya macam-macam mulai dari yang menghadap kolam renang sampai yang memiliki balkon dengan pemandangan Bandung. Klik langsung Traveloka untuk memesan kamar di sini, ya.

Grand Tebu Hotel by Willson Hotels

Sumber gambar www.pegipegi.com

Hotel berdesain minimalis ini banyak diminati. Fasiltasnya pun tak kalah lengkap, ada AC, TV, serta akses WiFi di dalam kamar. Dari kamar hotel, Anda dapat menikmati pemandangan kota Bandung. Lokasinya strategis yaitu berada di jalan L.L RE Martadinata, Bandung dan dekat dengan Trans Studio, bandara, dan Gedung Sate. Anda bisa pesan beragam tipe kamar mulai harga Rp 578.987. Klik situs web grandtebuhotels.com untuk memesan kamar di sini.

Puteri Gunung Hotel

Sumber gambar puterigunung.com

Jika menginap di hotel Puteri Gunung, Anda akan disuguhkan pemandangan alam gunung Tangkuban Perahu yang indah. Berbintang 4, hotel ini dilengkapi dengan kolam renang, akses Wifi, dan restoran. Anda bisa memesan kamar yang memiliki balkon pribadi. Fasilitas kamar termasuk dengan kamar mandi shower dan TV kabel. Untuk refreshing, Anda bisa bermain tenis meja atau mandi sauna di sini. Harga kamar mulai dari Rp 980.700 hingga Rp 2.775.600. Klik situs web puterigunung.com untuk memesan kamar.

Sandalwood Boutique Hotel

Dekat dari De Ranch Bandung, Anda bisa memilih untuk menginap di hotel keren ini. Selain bisa berfoto dengan pemandangan hotel yang mirip dengan pedesaan Eropa zaman dahulu, And bisa juga menikmati kolam renang yang letaknya dinaungi pepohonan rindang. Kamar-kamar di hotel ini memiliki desain bergaya klasik lengkap dengan perapian. Tarif kamar mulai dari Rp 1.400.000-Rp 3.500.000 per dua malam. Keren kan? Makanya, segera lakukan pemesanan di situs web resminya.

Holiday Inn Bandung Pasteur

Sumber gambar holidayinnpasteur.com

Berlokasi di pusat kota Bandung, hotel ini tergolong mewah. Semua kamarnya bergaya modern dan memiliki fasilitas TV layar datar, akses Wifi, mini bar, dan alat pembuat kopi/teh. Di sini Anda juga bisa menikmati fasilitas spa, mandi sauna, layanan pijat, dan karaoke. Harga kamarnya mulai dari Rp 787.669. Silakan kunjungi hotel ini di jalan Dr Djunjunan, Pasteur Bandung. Bisa juga dengan memesan lewat situs web resmi hotel.

From our editorial team

Memilih Kamar Hotel Harus Cari yang Sesuai dengan Selera dan Kenyamanan

Memesan kamar hotel sebaiknya dipikirkan matang-matang dan tidak sembarangan. Pilih hotel sesuai kebutuhan, baik dari jenis kamar atau fasilitasnya. Tanyakan hal ini secara terperinci kepada pihak hotel. Lakukan pula riset di internet untuk mengetahui ulasan dari orang-orang yang pernah menginap di suatu hotel. Pastikan pula agar hotel tersebut dekat dengan tempat wisata yang ingin dikunjungi dan tempat untuk memenuhi kebutuhan Anda seperti restoran, pasar swalayan, stasiun, dan lain sebagainya.

Tag