Baca juga
- Beri Kemudahan untuk Aktivitasmu dengan 10 Rekomendasi Tablet 10 Inci Terbaru 2023
- Main Game Sepuasnya dengan 10 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2023
- Tips Penting Memilih Tablet 4G Murah dan 10 Rekomendasinya (2023)
- 10 Rekomendasi Tablet Drawing yang Cocok Dipakai para Desainer Grafis
- Suka dengan Produk-produk Huawei? 10 Rekomendasi Tablet Huawei Ini Bisa Dijadikan Pertimbangan
Mengenal Produk Digital
Produk digital hari ini berkembang dengan pesat karena dinilai efisien dan praktis. Produk digital adalah produk yang tidak berwujud atau tidak memiliki fisik. Produk digital ini pemasarannya juga melalui pemasaran digital. Biasanya dikirim via email atau digital download secara online.
Contoh produk digital adalah e-book (buku elektronik), unduhan musik, MP4, font, aplikasi, perangkat lunak, game online, tiket elektronik, dan berbagai jenis yang lain.
Tertarik Mencoba Membuat Produk Digital Sendiri? Ikuti Triknya
Topik yang Dikuasai
Bagi Anda yang ingin membuat produk digital sendiri, tips pertama adalah memilih topik yang Anda kuasai. Pilihlah topik terlebih dahulu, usahakan untuk tidak memilih topik yang terlalu luas. Topik yang terlalu luas akan mempersulit Anda memasarkan produk. Sehingga fokuskan lagi topik umum Anda menjadi topik yang lebih spesifik.
Selanjutnya, perhatikanlah kesesuaian topik dengan target pemasaran yang Anda tuju. Misalnya Anda memilih topik olahraga. Namun, topik ini masih terlalu luas dan tidak ada yang dituju. Anda bisa memperjelasnya lagi seperti topik olahraga untuk pria dewasa. Hal itu akan membantu Anda memasarkan produk.
Target Pasar
Tips selanjutnya adalah mencermati target pasar. Langkah pertama untuk Anda membaca target pasar adalah melakukan riset sesuai kebutuhan konsumen dan memanfaatkan kesempatan ini untuk membuat kreasi produk.
Tips selanjutnya adalah dengan meminta feedback. Feedback membantu Anda mengetahui apakah produk Anda tepat sasaran pada target pasar.
Sesuaikan dengan Kebutuhan Pasar
Selanjutnya adalah buatlah produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar. Sebelum Anda memasarkan produk Anda, terlebih dahulu Anda harus membaca kebutuhan pasar, agar produk digital Anda dapat laku di pasaran. Pahamilah kebutuhan dan kesulitan yang dialami oleh pelanggan potensial Anda dan hingga Anda dapat memastikan apakah produk digital Anda memberikan solusi terbaik untuk masalah konsumen.
Bentuk Produk Digital
Setelah Anda mendapatkan topik yang kuat dan sesuai dengan kebutuhan pasar, pilihlah produk digital jenis apa yang akan Anda gunakan untuk mengangkat topik Anda. Jika topik Anda termasuk ke topik ilmiah, maka produk digital yang paling cocok adalah white paper atau ebook. Jika bersifat praktik, maka buatlah produk visual seperti video. Selanjutnya mulailah penjualan di situs tersebut.
Ragam Jenis Produk Digital di Pasaran
Video Tutorial
Beberapa jenis produk digital yang lari di pasaran, salah satunya adalah video tutorial. Video semakin hari semakin berkembang dan telah banyak diminati masyarakat. Karena mayoritas orang, lebih suka menonton dari pada membaca.
Video tutorial adalah sebuah video yang memberikan pembelajaran dengan bentuk audiovisual. Video ini akan membimbing orang untuk mempelajari sesuatu melalui video. Video tutorial yang banyak dicari adalah video yang mengajarkan keahlian khusus yang tidak dimiliki orang lain.
E-book
Selanjutnya adalah e-book. E-book semakin hari semakin menjadi penting bagi masyarakat. Bagaimana tidak, buku-buku yang disediakan e-book terkadang tidak ada lagi yang versi cetaknya. E-book sangat membantu Anda untuk menyelesaikan tugas-tugas ilmiah, seperti jurnal, skripsi, tesis, dan karya tulis ilmiah lainnya.
Buku elektronik ini biasanya disediakan dengan dua format, yang pertama PDF dan Kindle. Namun, Anda juga harus memiliki aplikasi pembukanya, jika e-book berbentuk PDF, berarti Anda membutuhkan PDF Reader ataupun Foxit Reader. Sedangkan untuk format Kindle harus dibuka dengan aplikasi Kindle. Jika Anda ingin mencari buku-buku dengan dalam bentuk elektronik, Anda bisa mencarinya di aplikasi penyedia buku elektronik yang telah terkenal seperti Amazon Kindle dan juga Google Play Book.
Produk Audio
Jika Anda lebih cepat menangkap dengan mendengar, daripada membaca dan menonton, berarti Anda membutuhkan produk digital berupa audio. Tetapi jika Anda memiliki suara yang bagus, atau mampu mengaransemen musik dan lagu, Anda bisa memanfaatkan bakat untuk memulai bisnis produk secara audio.
Sekarang ini telah banyak software yang diciptakan untuk mengaransemen musik dan menciptakan musik. Jadi jika Anda bisa menyanyi atau memiliki band, Anda bisa merekamnya dan dipublikasikan secara online. Jika Anda malu untuk bernyanyi, Anda juga bisa menjadi pembaca cerita untuk audiobook.
Produk Pembayaran Tagihan
Pembayaran digital atau digital payment adalah pembayaran digital yang pembayarannya menggunakan media elektronik seperti SMS, internet banking, mobile banking, dompet elektronik, dan sebagainya. Pembayaran secara digital ini semakin hari semakin berkembang dan semakin menanjak popularitasnya, karena menawarkan proses pembayaran yang mudah, praktis, efisien, dan aman.
Pembayaran digital tersebut sangat dibutuhkan masyarakat untuk membayar cicilan rumah, tagihan kartu kredit, tagihan air, ataupun tagihan listrik secara otomatis. Kelebihan pembayaran digital dari pada pembayaran biasa adalah keamanan pembayarannya, kenyamanan yang lebih dibandingkan dengan pembayaran tunai, kecepatan transaksi, dan produk yang beragam.
Instrumen Investasi
Selanjutnya adalah instrumen investasi. Inventasi merupakan cara melipatgandakan kekayaan dengan cara penanaman modal berupa uang atau barang berharga lainnya. Selain itu, investasi juga memiliki manfaat untuk meminimalkan tekanan inflasi. Bentuk investasi dapat dibedakan menjadi dua yaitu investasi pada aktiva riil dan investasi pada aktiva finansial.
Beberapa instrumen investasi antara lain adalah logam mulia atau emas batangan, deposito, reksadana, surat utang, dan saham.
Tiket Perjalanan dan Wisata
Selanjutnya adalah tiket perjalanan dan wisata. Perkembangan teknologi online di era globalisasi sangat membantu manusia untuk menggunakan waktu yang seefisien mungkin untuk mencapai hasil yang maksimal. Pembelian tiket perjalanan dan wisata sanga diminati sekarang, karena akan memudahkan siapa saja untuk memulai perjalanan.
Layanan ini juga membantu wisatawan yang belum tahu lokasi pembelian tiket secara manual, sehingga pembelian secara online sangat membantu. Selain itu, layanan ini sangat membantu wisatawan untuk mengetahui waktu yang pas kapan untuk berwisata dengan pengecekan harga tiket yang bersahabat.
Produk Voucher
Produk voucher menjadi produk digital yang juga sangat diminati hari ini. Produk voucher atau yang dikenal dengan e-voucher adalah solusi untuk para konsumen yang ingin belanja dengan potongan harga.
Selain itu, dengan memberikan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan, e-voucher juga telah banyak didukung merchant penjual sehingga akan memberikan kesempatan konsumen untuk memenuhi kebutuhan sehari-sehari.
Penjualan Tiket Konser
Produk digital yang sangat diminati selanjutnya adalah tiket konser. Mendapatkan tiket pertunjukan idola yang disayangi dengan antre berjam-jam, berebut, dan berpanas-panasan tidaklah dipakai lagi untuk zaman sekarang. Karena tiket-tiket konser telah banyak yang dijual online, sehingga memudahkan para penggemar untuk membeli tiket konser idolanya.
Selalu Berhati-Hati Setiap Melakukan Pembelian Produk Digital
Di era teknologi sekarang, ada banyak kemudahan dalam melakukan berbagai hal. Namun hal tersebut tidak berarti Anda harus lengah terhadap orang-orang yang berniat buruk. Jika Anda sering melakukan transaksi produk-produk online, selalu pastikan data pembayaran Anda dikirim dengan baik dan tidak mudah memberikan data bank pada sembarang orang, akun, atau situs. Selalu ganti password email secara berkala, dan pastinya teliti sebelum melakukan pembelian produk-produk digital.